Pengajaran Mikro PERSIAPAN, PELAKSANAAN, ANALISIS HASIL

16 melakukan kegiatan pengajaran, mahasiswa yang lain aktif dalam kegiatan pembelajaran tersebut sesuai dengan perannya. Setelah selesai dengan penampilannya, mahasiswa lain pun melakukan penilaian terhadap kinerja teman yang sedang tampil di depan kelas. Penilaian dilakukan dengan memberikan komentar terhadap penampilan yang telah dilakukan. Dosen pendamping memberikan pengarahan dan koreksi terhadap penampilan dari mahasiswa tersebut. Kesalahan, kekurangan, maupun kelebihan disampaika oleh dosen pembimbing sebagai wacana untuk melakukan perbaikan untuk penampilan mahasiswa selanjutnya.

2. Pembekalan PPL

Pembekalan PPL dilakukan dengan tujuan agar mahasiswa memiliki bekal pengetahuan dan keterampilan dalam melaksanakan program PPL di sekolah. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa PPL karena dapat memberikan gambaran tentang pelaksanaan pendidikan yang relevan dengan kebijakan-kebijakan baru di bidang pendidikan dan materi yang terkait dengan program KKN.

3. Observasi

a . Observasi Kondisi Sekolah Kegiatan observasi berupa pengamatan langsung, wawancara dan kegiatan lain yang dilakukan di luar dan di dalam kelas. Kegiatan ini dilakukan dua tahap yaitu pada saat pengambilan mata kuliah Pengajaran Mikro, yang salah satu tugasnya adalah observasi ke sekolah dan pada saat minggu pertama sebelum pelaksanaan PPLMagang III. Aspek yang diamati antara lain, kondisi fisik sekolah, potensi siswa, laboratorium, bimbingan konseling, bimbingan belajar, kegiatan ekstra, OSIS, UKS, administrasi karyawan dan sekolah, karya tulis ilmiah remaja dan guru, koperasi siswa, tempat ibadah, serta kesehatan lingkungan. Hasil observasi tahap satu didiskusikan dengan pembimbing dan dijadikan bahan perkuliahan pada pengajaran mikro saat kuliah berlangsung sehingga mahasiswa mampu mengerti dan 17 paham dengan apa yang terjadi di lingkungan sekolah tersebut. Kemudian yang terpenting adalah mahasiswa mampu menyiapkan diri untuk menghadapi masalah yang berbeda-beda. b . Observasi Pembelajaran di Kelas dan Peserta Didik Dalam observasi pembelajaran di kelas diharapkan mahasiswa dapat memperoleh pengetahuan dan pengalaman pendahuluan proses pembelajaran. Obyek pengamatan yaitu kompetensi profesional yang telah dicontohkan oleh guru pembimbing di kelas. Observasi lingkungan sekolah atau lapangan juga bertujuan untuk memperoleh gambarang tentang aspek-aspek karakteristik komponen kependidikan dan norma yang berlaku di tempat PPLMagang III. Hal yang diobservasi yaitu : 1 Perangkat Pembelajaran a Kurikulum 2013 b Silabus c Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP 2 Proses Pembelajaran a Membuka pelajaran b Penyajian materi c Metode pembelajaran d Penggunaan bahasa e Penggunaan waktu f Gerak Gesture g Teknik memotivasi siswa h Teknik bertanya i Teknik penguasaan kelas j Pengunaan media k Bentuk dan cara evaluasi l Menutup pelajaran 3 Perilaku siswa a Perilaku siswa di dalam kelas 18 b Perilaku siswa di luar kelas Berikut adalah beberapa hal penting hasil kegiatan observasi PPLMagang III yang dilakukan di kelas mata pelajaran Pemrograman Web pogram keahlian Teknik Komputer dan Jaringan yang berkaitan dengan kegiatan belajar mengajar: 1 Membuka Pelajaran Tepat pukul 07.00 siswa secara mandiri berdoa kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebagai pendidikan karakter bangsa. Guru mengucapkan salam kemudian menanyakan kondisi siswa. Guru melakukan presensi kehadiran dengan mencatat jam kedatangan siswa di sekolah. Sebelum masuk ke materi yang selanjutnya, guru mengulas kembali materi yang lalu untuk mengingatkan peseta didik pada materi yang sebelumnya. Selanjutnya menjelaskan materi yang akan dipraktikkan pada hari itu. 2 Penyajian Materi Materi yang diberikan kepada peserta didik di dalam kelas menggunakan terstruktur dengan baik dan jelas. Guru menjelaskan materi dengan runtut, tahap demi tahap dan sesuai dengan tingkat kepahaman peserta didik. Apabila ada peserta didik yang belum paham maka diberi kesempatan untuk bertanya. 3 Metode Pembelajaran Metode pembelajaran yang digunakan adalah ceramah, diskusi informasi, demonstrasi, prakti mandiri dengan jobsheet, pemberian tugas dan tanya jawab. 4 Penggunaan Bahasa Bahasa yang digunakan guru bersifat komunikatif, sehingga peserta didik dapat mengikuti dan mengerti apa yang guru sampaiakn. Guru menjelaskan dengan bahasa Indonesia yang sederhana dan mudah dipahami oleh peserta didik.