Pengertian Menulis Tujuan Menulis

10 di dalamnya, di mana dalam game ini terdapat dua Latihan utama tentang menulis pantun yaitu Latihan I menulis pantun cukup berdasarkan suku kata akhir tiap baris saja dan Latihan II menulis pantun yang indah, dengan memperhatikan suku kata akhir tiap baris dan juga suku kata akhir pada kata kedua dalam tiap baris.

3. Keterampilan Menulis

a. Pengertian Menulis

Menurut Tarigan 2008: 3, menulis merupakan kegiatan yang produktif dan ekspresif. Menulis merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang digunakan untuk berkomunikasi secara tidak langsung. Tidak jauh berbeda dengan Tarigan, Akhadiah, dkk. 1997: 8-9 mendeskripsikan menulis merupakan suatu bentuk komunikasi yang dimulai dengan pemikiran gagasan yang akan disampaikan kepada khalayak pembaca yang dibatasi oleh jarak tempat dan waktu. Suriamiharja, dkk. 1997: 3 mengatakan bahwa menulis merupakan kegiatan melahirkan pikiran dan perasaan dengan tulisan. Menulis merupakan berkomunikasi mengungkapkan pikiran, perasaan, dan kehendak kepada orang lain secara tertulis. Aktivitas menulis merupakan suatu bentuk manifestasi kompetensi berbahasa paling akhir yang dikuasai pembelajar bahasa setelah kompetensi lainnya. Kegiatan menulis menghendaki orang untuk menguasai lambang atau 11 simbol-simbol visual dan aturan tata tulis, khususnya yang menyangkut masalah ejaan Nurgiyantoro, 2010: 423. Berdasarkan beberapa pendapat mengenai pengertian menulis tersebut, maka penulis menyimpulkan bahwa menulis merupakan suatu kegiatan kreatif dan produktif dalam menuangkan gagasannya dalam bentuk tulisan yang digunakan untuk berkomunikasi secara tidak langsung. Dalam kehidupan modern saat ini, keterampilan menulis dibutuhkan oleh hampir seluruh kalangan. Keterampilan menulis merupakan salah satu ciri orang atau bangsa terpelajar.

b. Tujuan Menulis

Menurut Hugo Tarigan, 2008: 25-26, tujuan penulisan adalah sebagai berikut. 1 Assignment purpose tujuan penugasan, dalam hal ini penulis menulis sesuatu karena ditugaskan, bukan atas kemauan sendiri. 2 Altruistic purpose tujuan altruistik, yaitu penulis bertujuan untuk menyenangkan pembaca, menolong para pembaca memahami, dan membuat hidup para pembaca menjadi lebih mudah dan lebih menyenangkan dengan karyanya itu. 3 Persuasive purpose tujuan persuasif, yaitu bertujuan meyakinkan para pembaca akan kebenaran gagasan yang diutarakan. 4 Informational purpose tujuan informasional, tujuan peneragan, yaitu member informasi atau keterangan penerangan kepada pebaca. 5 Self-expressive purpose tujuan pernyataan diri, yaitu memperkenalkan atau menyataka diri sang pengarang kepada para pembaca. 6 Creative purpose tujuan kreatif, tujuan ini lebih daripada hanya menyatakan diri tapi juga keinginan mencapai norma artistik atau seni yang ideal, seni idaman. 7 Problem-solving purpose tujuan pemecahan masalah, yaitu penulis ingin memecahkan masalah yang dihadapi. Tujuan menulis narasi dalam penelitian ini adalah altruistic purpose tujuan altruistik dan assignment purpose tujuan penugasan. Tujuan ini dicapai dengan menggunakan media kartun dalam menulis narasi. 12

c. Manfaat Menulis