HASIL DAN PEMBAHASAN

5.9. Pengujian Memanaskan 1 Liter Air

Kalor adalah energi dalam yang dipindahkan dari benda bersuhu tinggi ke benda bersuhu rendah ketika kedua benda disentuhkan (dicampur). Dalam SI satuan kalor adalah Joule disingkat (J), dimana 1 kalori = 4,184 Joule ( Kalori = kal). 1 Joule = 0,24 kalori. Jumlah energi kalor yang diperlukan oleh massa 1 liter air, dalam perubahan wujud dari cair menjadi uap pada titik didihnya adalah sebesar 2252 kJ. Nilai kalor untuk memasak 1 liter air adalah 2252 kJ,

1 Joule = 0,24 kalori, jadi 2252.000 J = 2252.000 x 0,24 = 540.480 kalori Pengujian ini untuk memanaskan 1 liter air untuk mengetahui massa dan waktu yang diperlukan sehingga dapat mengetahui laju pembakaran serta suhu puncak dengan menggunakan thermometer untuk memanaskan 1 liter air dari masing-masing briket dengan komposisi yang telah

ditentukan. [11]

Gambar 5.13 Proses Pemanasan Air 1 Liter

Tabel 5.16 Pengujian Memanaskan Air 1 Liter

Suhu Briket

(gr/m)

(gr)