Data Proses Pengumpulan Data

14 Secara garis besar langkah-langkah yang ditempuh dalam pelaksanaan setiap siklus PTK ini ada 4 tahap : identifikasi masalah, menyusun rencana tindakan, observasi, dan refleksi Aqip, 2008 :23. Data yang diperoleh didalam setiap siklus penelitian dianalisis secara deskriptif kualitatif dengan menggunakan analisis statistik deskriptif. Kegiatan analisis ini dimaksudkan untuk mengolah data pada masing-masing siklus. Apakah terdapat peningkatan pemahaman anak terhadap materi keragaman suku bangsa dan budaya setelah dilakukan pembelajaran dengan memanfaatkan media gambar dan model kancing gemerincing. Cara yang ditempuh untuk menganalisis hasil kerja murid adalah dengan melihat dan membandingkan hasil praktek pada masing- masing siklus. Apabila skor hasil tersebut mengalami peningkatan dapatlah diartikan bahwa pemahaman siswa terhadap keragaman suku bangsa dan budaya telah mengalami peningkatan.

B. Data dan Proses Pengumpulan Data

1. Data

Data yang diperlukan dalam penelitian ini, terdiri dari a Hasil jawaban lembar tugas siswa b Angket respon siswa dalam proses pembelajaran c Observasi d wawancara e Validasi

2. Proses Pengumpulan Data

Untuk memperoleh data yang diperlukan dalam penelitian ini dideskripsikan seperti tabel berikut ini D a t a Prosedur Pengumpulan Data Hasil jawaban lembar tugas siswa Lembar tugas yang diberikan ada 2 macam: 1. Tugas individu 2. Tugas kelompok Angket respon siswa dalam proses pembelajaran 1. Keaktifan 2. Kerjasama 3. Solidaritas Observasi Data observasi ini dibuat untuk memperoleh data autentik di lapangan seperti: 1 bagaimana proses pembelajaran didalam kelas berlangsung, 2 15 media apa saja yang dipakai dalam proses pembelajaran dan model pembelajaran yang dipakai di kelas, 3 bagaimana aktivitas siswa dalam proses pembelajaran. Wawancara Wawancara dilakukan untuk memperoleh data: 1. Kendala-kendala yang dihadapi guru dalam proses pembelajaran misalnya dalam menggunakan media dan model pembelajaran 2. Kendala-kendala yang dihadapi oleh siswa dalam proses pembelajaran sehingga nilainya kurang dari KKM Validasi Data validasi peneliti gunakan untuk melihat bahwa lembar kerja dalam keadaan valid tidak valid. Untuk memperoleh data ini, maka peneliti meminta bantuan kepada teman sejawat sama- sama mengajar mata kuliah IPS-SD untuk mengoreksi lembar kerja yang kami buat

C. Analisis Data