Spesifikasi Produk Yang Diharapkan Pentingnya Pengembangan

11 2. Media pembelajaran adalah alat bantu atau perantara yang efektif dan efisien untuk mencapai tujuan pembelajaran yang ditetapkan, salah satunya pada pembelajaran membuat pola dasar badan system meyneke. 3. Membuat pola dasar badan sisyem meyneke adalah proses membuat pola dasar badan dengan menggunakan system meyneke. 4. Macromedia flash adalah suatu program yang digunakan untuk menyampaikan informasi berupa materi pembelajaran membuat pola dasar badan system meyneke secara audio visual gerak. 5. Siswa kelas X SMK Ma’arif 2 Piyungan adalah siswa yang mempelajari materi dengan kompetensi dasar membuat pola dasar badan system meyneke. Jadi yang dimaksud pengembangan media pembelajaran membuat pola dasar badan system meyneke berbasis macromedia flash di SMK Ma’arif 2 Piyungan adalah suatu proses untuk menghasilkan media pembelajaran membuat pola dasar badan system meyneke dalam bentuk audio visual gerak dengan menggunakan program macromedia flash di SMK Ma’arif 2 Piyungan. 12

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Deskripsi Teoritis 1. Pengembangan

a. Deskripsi Penelitian dan Pengembangan RD Penelitian dan pengembangan RD bertujuan untuk menghasilkan produk baru melalui proses pengembangan Mulyatiningsih, 2011: 145. Menurut Sukmadinata 2009: 164 metode penelitian dan pengembangan atau Research and Development RD adalah sebuah strategi atau metode penelitian yang cukup ampuh untuk memperbaiki praktik. Sukmadinata 2009: 164 juga mengatakan bahwa penelitian dan pengembangan Research and Development RD adalah suatu proses atau langkah-langkah untuk mengembangkan suatu produk baru atau menyempurnakan produk yang telah ada berbentuk benda atau perangkat keras hardware, seperti buku, modul, alat bantu pembelajaran di kelas atau laboratorium, tetapi bisa juga perangkat lunak software, seperti program komputer untuk pengolahan data, pembelajaran di kelas, perpustakaan atau laboratorium, ataupun model-model pendidikan, pembelajaran, pelatihan, bimbingan, evaluasi, manajemen, dll. Pengembangan atau dalam bahasa Inggrisnya Research and Development adalah metode penelitian yang digunakan untuk