Teknik Pengumpulan Data Instrumen Penelitian

Tri Rizkiana Yusnikusumah, 2012 Identifikasi Masalah-Masalah Konseptual Pada Pokok Bahasan Metabolisme Dalam Buku Teks Pelajaran Biologi SMA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

D. Lokasi dan Waktu Penelitian

Lokasi dan waktu penelitian ini bersifat fleksibel, dimana penelitian dapat dilakukan dimana saja pada situasi dan kondisi yang kondusif. Tetapi untuk tempat lebih diutamakan di Bandung, Jawa Barat.

E. Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik identifikasi dokumen yang sudah umum digunakan, teknik ini terdiri dari identifikasi bahan tertulis termasuk informasi tentang kejadian atau suatu kejadian yang ditargetkan oleh peneliti Yildrim dan Simsek dalam Dikmenli et al.,2009:433. Pengumpulan data menggunakan instrumen berupa lembar identifikasi buku. Proses pengumpulan data dan identifikasi yang diawali dengan memahami beberapa buku sumber. Kemudian buku teks yang telah dipilih dari penerbit berbeda dibaca dan dipelajari, setiap unitnya diperiksa serta ditelaah secara teliti satu persatu. Buku tersebut dibaca per halaman dan dibaca paling sedikit dua kali dari awal hingga akhir. Masalah konseptual yang ditemukan pada buku kemudian ditandai pada setiap buku teks pelajaran dan dipelajari lebih dalam. Data yang telah terkumpul kemudian dikategorisasi berdasarkan kategori masalah konseptual yang telah ditentukan sebelumnya yakni: Misidentifications, Overgeneralizations, Oversimplifications, Obsolete concepts and terms dan Undergeneralizations. Tri Rizkiana Yusnikusumah, 2012 Identifikasi Masalah-Masalah Konseptual Pada Pokok Bahasan Metabolisme Dalam Buku Teks Pelajaran Biologi SMA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu Selanjutnya dilakukan judgement hasil penelitian kepada dosen ahli yang ahli di bidang Metabolisme terkait masalah konseptual. Kemudian ditentukan masalah konseptual yang dapat menyebabkan konsepsi alternatif dan diklasifikasikan berdasarkan jenis masalah konseptual serta dihitung persentase jumlah kemunculan setiap jenis masalah konseptual pada setiap buku.

F. Instrumen Penelitian

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah : a. Lembar Identifikasi Buku Lembar Identifikasi buku berisi perbandingan konsep-konsep yang ada pada buku teks yang digunakan pada penelitian dengan buku acuan serta hasil identifikasi masalah konseptual. b. Wawancara Wawancara yang dilakukan pada guru dan siswa digunakan untuk mengetahui buku yang banyak digunakan di kota Bandung Dalam penelitian ini juga digunakan beberapa buku yang digunakan sebagai acuan dan pembanding, yaitu : 1. Buku Biologi edisi kedelapan jilid ke-1, karangan Neil A. Campbell, Jane B.Reece et al.,tahun 2008. 2. Buku Buku Biologi edisi kelima jilid ke-2, karangan Neil A. Campbell, Jane B.Reece, dan Lawrence G.Mitchell, tahun 1999. 3. Buku Plant Physiology karangan R.G.S. Bidwell, tahun 1974. Tri Rizkiana Yusnikusumah, 2012 Identifikasi Masalah-Masalah Konseptual Pada Pokok Bahasan Metabolisme Dalam Buku Teks Pelajaran Biologi SMA Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu 4. Buku Principle of Anatomi and Physiology karangan Gerard J.Tortora dan Bryan Derickson, tahun 2009. 5. Buku Biokimia Harper karangan Robert K. Murray, Daryl K.Granner dkk., tahun 2005. 6. Buku Dasar-dasar Biokimia karangan Drs. Suhara, tahun 2009 7. Buku Fisiologi Hewan dan Tumbuhan, karangan Drs. Djamhur Winatasasmita, tahun 1996. 8. Buku atau literasi lain yang masih terkait dan relevan dengan materi Metabolisme.

G. Prosedur Penelitian