Hubungan Antara Administrasi, Organisasi dan Manajemen Unsur Sarana Manajemen Tools of Management

Administrasi Bagan Ruang Lingkup Objek Atau Penggolongan Administrasi - PN - Perjan - Perum - PT 1. - PT - CV - Yayasan - LSM - OPEC - MEE - WH O - UNESCO

C. Hubungan Antara Administrasi, Organisasi dan Manajemen

 Administrasi merupakan proses usaha kerja sama untuk mencapai tujuan. Tujuan inti dari administrasi adalah manajemen.  Manajemen merupakan orang – orang dari dalam organisasi itu terutama pihak pimpinan guna mencapai tujuan yang telah ditetapkan administrasi.  Organisasi merupakan suatu wadah dimana manajer berusaha melaksanakan kegiatan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan administrasi.  Inti dari manajemen adalah kepemimpinan leadership .  Kepemimpinan adalah kemampuan seseorang mempengaruhi perilaku orang agar mau bekerja secara sukarela untuk mencapai tujuan.  Inti dari kepemimpinan adalah kemampuan pimpinan untuk mengambil keputusan.  Inti pengambilan keputusan adalah adanya hubungan antara manusia baik dalam organisasi maupun diluar organisasi untuk memperoleh informasi. Bila digambarkan hubungan administrasi dengan organisasi, manajemen kepemimpinan, pengambilan keputusan, hubungan antar manusia adalah sebagai berikut : 4 Adm. Swasta Adm. Negara Adm. Internasional Adm. Perusahaan Adm. Sipil Adm. Militer Adm. Niaga Adm. Niaga Adm. Nonniaga Adm. Nonniag a Adm. Pemerintah 5 1 2 3 4 5 6 Keterangan : 1. Administrasi 2. Organisasi 3. Manajemen 4. Kepemimpinan 5. Pengambilan keputusan 6. Hubungan antar manusia

D. Unsur Sarana Manajemen Tools of Management

Manajemen dapat dilaksanakan dengan baik apabila dilengkapi dengan alat – alat atau sarana tools of management . Sarana – sarana manajemen adalah meliputi 6 M, yaitu : 1 Men orang 2 Money uang 3 Materials bahan – bahan 4 Methode cara 5 Machines mesin 6 Market pasar 1 Men orang Men orang merupakan sarana yang paling penting, dan faktor yang dominan serta menentukan. Men adalah sarana yang istimewa karena ia dapat dikatakan sebagai subyek dan dapat dikatakan sebagai obyek mempunyai fungsi ganda . Men sebagai subyek, karena dialah yang memulai suatu tindakan atau usaha starter of action . Dia pula sebagai penggerak, motivator maupun dinamisator. Kalau diumpamakan sebagai mesin maka ia berfungsi sebagai generator dari mesin tersebut. Men sebagai obyek, karena ia dapat diatur dan digerakkan seperti sarana lainnya. Namun kelebihannya ia mempunyai jiwa dan perasaan , sehingga perlu dihargai secara wajar sesuai dengan harkat kemanusiaannya. 2 Money uang Apabila men orang yang berfungsi sebagai subyek telah mengatur dan menentukan tujuan organisasi, maka giliran selanjutnya diperlukan uang sebagai sarana utama mencapai tujuan. 5 Karena dengan uang itu dapat digunakan untuk membiayai tenaga kerja, membeli material dan mesin serta dapat digunakan untuk membiayai penelitian cara – cara methode kerja. Money dapat digunakan pula untuk membiayai pemasaran. Pokoknya uang dapat digunakan untuk berbagai keperluan dalam mencapai tujuan. Agar uang dapat berguna secara efektif dan efisien maka perlu diatur oleh orang bidang yang ahli yaitu finansial manajemen. 3 Materials bahan – bahan Setelah uang tersedia, maka kita harus menyediakan material sebagai sarana pokok dalam usaha produksi maupun perdagangan. Material dapat berupa bahan mentah, bahan setengah jadi maupun bahan jadi. 4 Methode cara Apabila bahan baku telah tersedia maka ia harus diolah untuk menjadi barang jadi. Dalam rangka pengolahan inilah diperlukan suatu cara tertentu yang sangat efektif dan efisien. Cara methode yang digunakan dalam proses produksi harus merupakan standard sehingga dapat digunakan oleh semua pegawai demi keseragaman kerja, mempermudah pengawasan serta mencegah hasil produksi yang tidak memuaskan. 5 Machines mesin Mesin merupakan sarana penting dalam dunia modern. Bekerja dengan menggunakan mesin akan sangat membantu mempercepat, memperlancar proses penyelesaian pekerjaan, serta melipat gandakan hasil produksi. Karena itulah mesin sangat dibutuhkan sebagai sarana yang menguntungkan usaha produksi dan perdagangan terutama dalam menghadapi saingan usaha. 6 Market pasar Apabila barang jadi telah menumpuk, maka kewajiban selanjutnya adalah melemparkan barang tersebut ke pasar. Kegiatan dalam bidang pemasaran merupakan kegiatan puncak, kegiatan yang menentukan apakah hasil jerih payah kita dapat diterima oleh konsumen atau tidak. Tanpa keahlian bidang pemasaran, barang hasil produksi tidak dapat dijadikan uang, semua pegawai tidak dapat digaji, kelanjutannya terjadi pemogokan, hambatan dan kerugian yang diderita perusahaan.

E. Prinsip – Prinsip Management