Webserver Browser LANDASAN TEORI

11

2.3. Webserver

Webserver merupakan software yang memberikan layanan data yang berfungsi menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari klien yang dikenal dengan web browser dan mengirimkan kembali hasilnya dalam bentuk halaman - halaman web yang umumnya berbentuk dokumen HTML. Terdapat berbagai software webserver, diantaranya adalah : 1. Microsoft Windows Server 2003 Internet Information Services. 2. Apache Tomcat. 3. Xitami Web Server. 4. Zeus Web Server. 5. Lighttpd. 6. Sun Java System Web Server. 7. Apache Web Server. Agar Webserver dapat berfungsi dengan baik maka terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan, yaitu : RAM yang digunakan harus berkapasitas besar, kecepatan akses yang tinggi, mempunya alamat internal yang bersifat permanen tidak berubah, memiliki hardisk yang berkapasitas besar.

2.4. Browser

Browser atau yang lebih dikenal dengan Web Browser adalah suatu program atau aplikasi yang digunakan untuk menjelajahi internet atau untuk mencari sebuah informasi dari suatu halaman web atau blog. Pada awalnya 12 Web Browser hanya berorientasi pada teks dan belum dapat menampilkan gambar namun web browser sekarang tidak hanya menampilkan teks tetapi juga dapat menampilkan file multimedia seperti gambar, video dan suara. Web Browser juga dapat mengirim dan menerima e-mail, mengelola bahasa HTML Hyper Text Markup Language sebagai input, dan menjadikan halaman web sebagai hasil output yang informatif. Browser juga bisa disebut sebagai jembatan antara pengguna internet dengan internet tanpa browser para pengguna internet tidak dapat memanfaatkan internet. Dengan menggunakan web browser, para pengguna Internet dapat mengakses dan memanfaatkan berbagai informasi yang terdapat di internet dengan mudah. Saat ini terdapat banyak browser yang secara gratis dan berbayar dapat di download melalui internet, contoh browser yang dapat di download melalui internet : 1. Mozilla Firefox. 2. Google Chrome. 3. Opera Mini. 4. Safari. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 13

2.5. HTTP