EFEKTIVITAS PENGUNAAN STRATEGI PEMBELAJRAN SNOWBALL Efektivitas Pengunaan Strategi Pembelajaran Snowball Throwing Dalam Pembelajaran IPS Sub Sub Tema Materi Fungsi dan Peran Sumber Daya Alam Dalam Kehidupan Manusia Sehari Hari Pada Siswa Kelas VII SMP N

EFEKTIVITAS PENGUNAAN STRATEGI PEMBELAJRAN SNOWBALL
THROWING DALAM PEMBELAJARAN IPS SUB SUB TEMA MATERI

FUNGSI DAN PERAN SUMBERDAYA ALAM DALAM
KEHIDUPAN MANUSIA SEHARI HARI PADA
SISWA KELAS VII SMP N 1 SURAKARTA

Artikel Publikasi

YUDI DWI ARYONO
A610110048

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GEOGRAFI
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS
MUHAMMADIYAH SURAKARTA
TAHUN 2016

EFEKTIVITAS PENGUNAAN STRATEGI PEMBELAJARAN
SNOWBALL THROWING DALAM PEMBELAJARAN IPS SUB SUB
TEMA MATERI FUNGSI DAN PERAN SUMBERDAYA ALAM DALAM
KEHIDUPAN MANUSIA SEHARI HARI PADA

SISWA KELAS VII SMP N 1 SURAKARTA
Abstrak
Pendidikan menurut Undang-Undang sistem pendidikan No. 20/2003, bahwa
pendidikan nasional bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik
agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha
Esa, berahlakmulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi
warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Penelitian ini
dilakukan di SMP N 1 Surakarta. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian
ini termasuk jenis penelitian kuantitatif deskriptif. Tujuan penelitian ini
adalah Mengentahui tingkat pemahaman siswa pada pembelajaran IPS materi
fungsi dan peran sumber daya alam dalam kehidupan manusia sehari hari dan
Mengetahui efektivitas penggunaan model pembelajaran Snowball Throwing
pada pembahasaan materi fungsi dan peran sumber daya alam dalam
kehidupan sehari hari dalam mencapai tujuan pembelajaran. Populasi dalam
penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP N 1 Surakarta. Sampel dalam
penelitian ini adalah 2 kelas yaitu kelas VII E dan VII F dengan jumlah 66
siswa. Teknik sampling menggunakan non-probabilitas. Dari penelitian ini
menyimpulkan bahwa. Nilai nilai rata-rata pre test kelas kontrol sedikit lebih
rendah sebesar 73,11 dibandingkan dengan pre test pada kelas eksperimen
sebesar 74,51. Selisih antara pre test kelas kontrol dan pre test kelas

eksperimen hanya sebesar 1,92%. Sedangkan nilai rata-rata post test kelas
kontrol yang hanya menggunakan metode ceramah adalah 79,83% lebih kecil
dari nilai rata-rata post test kelas eksperimen yang menggunakan strategi
snowball throwing yaitu sebesar 84,14. Selisih antara kelas kontrol dan kelas
eksperimen sebesar.5,39%, dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima.

Abstract
Education according to Law No. education system 20/2003, that national
education is aimed at developing students' potentials in order to become a man of
faith and fear of God Almighty, berahlakmulia, healthy, knowledgeable, skilled,
creative, independent, and become citizens of a democratic and accountable. This
research was conducted in SMP N 1 Surakarta. This research uses the study
included descriptive quantitative research. The purpose of this study was
investagate level of understanding students' learning material IPS functions and

1

role of natural resources in daily human life and assess the effectiveness of the use
of learning models Snowball Throwing on pembahasaan material functions and
the role of natural resources in their daily lives to achieve learning objectives. The

population in this study were students of class VII SMP N 1 Surakarta. The
sample in this study are two classes of class VII VII E and F with the number of
66 students. Techniques using non-probability sampling. This research concluded
that. The value of the average value of pre test grade control slightly lower at
73.11 compared to pre-test the experimental class at 74.51. The difference
between pre-test and pre-test control group experimental class only by 1.92%.
While the average value of post test control classes that only use the lecture
method is 79.83% less than the average post test experimental class using the
strategy of throwing snowball that is equal to 84.14. The difference between the
control group and the experimental class sebesar.5,39%, thus Ho is rejected and
Ha accepted.
Keywords: Effectiveness, Learning Strategy, Throwing Snowball.
1.

PENDAHULUAN
Keberhasilan proses belajar mengajar di pengaruhi beberapa faktor
antaranya adalah strategi yang di gunakan guru pada saat proses
pembelajaran strategi mempunyai andil yang cukup besar dalam kegiatan
belajar mengajar yang di gunakan guru untuk mengkreasikan proses
pembelajaran sehingga dapat mencapai tujuan pembelajaran.Guru memegang

peranan penting dalam menentukan kualitas pembelajaran yang di lakukan
oleh sebab itu guru harus membuat perencanaan sesama untuk mencapai
tujuan pembelajaran.
Strategi pembelajaran di gunakan untuk memperoleh kesuksesan atau
keberhasilan dalam mencapai tujuan. Dalam dunia pendidikan, strategi
pembelajaran dapat di artikan sebagai perencanaan yang berisi tentang
rangkaian kegiatan yang didesain untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu
Menurut Dick dan Carey ( 1990 ) menjelaskan bahwa strategi
pembelajaran terdiri atas seluruh komponen materi pembelajaran dan prosedur
atau tahapan kegiatan belajar yang digunakan guru dalam rangka membantu
peserta Menurut kozma ( sanjaya 2007 ) secara umum menjelaskan bahwa
strategi pembelajaran dapat di artikan sebagai setiap kegiatan yang di pilih,
yaitu yang dapat memberikan fasilitas atau bantuan kepada peserta didik
menuju tercapainya tujuan pembelajaran tertentu.
2

Menurut cropper ( 1998 ) mengatakan bahwa strategi pembelajaran
merupakan pemilihan atas berbagai jenis latihan tertentu yang sesuai dengan
tujuan pembelajaran yang ingin di capai . ia menegaskan bahwa setiap tingkah
laku yang di harapkan dapat di capai oleh peserta didik dalam kegiatan

belajarnya harus dapat di praktikkan.
Hasil yang di capai siswa dapat di capai ketika siswa merasa nyaman,
dengan suasana yang ada di dalam kelas, maka kondisi kelas sangat berperan
penting dalam efektif atau tidaknya suatu pembelajaran.
Sebagian besar guru mengajar siswa kelas VII masih menggunakan
metode ceramah, sehingga menyebabkan pembelajaran kurang efektif dan
siswa cenderung merasa bosan dan mengantuk saat mengikuti pembelajaran
di dalam kelas. Hal inilah yang mendorong peneliti untuk mengadakan
penelitian di kelas VII dengan strategi pembelajaran yang lebih efektif yaitu
strategi pembelajaran Snowball Throwing. Berdasarkan uraian di atas, maka
peneliti terdorong untuk melakukan penelitian tentang “ Efektifitas
Penggunaan Strategi Snowball Throwing Dalam pembelajaran IPS sub-sub
tema fungsi dan peran sumber daya alam dalam kehidupan manusia sehari hari pada siswa kelas VII SMP N 1 Surakarta.

2.

METODE PENELITIAN
Penelitian ini di laksanakan di SMP N 1 SURAKARTA tepatnya di
JL.MT.Haryono No.4 surakarta 57139. Penelitian di laksanakan selama 6
bulan mulai bulan yaitu, dari bulan oktober 2015 sampai bulan april 2016.

Populasi penelitian ini adalah siswa SMP N 1 SURAKARTA dari kelas
VII dari kelas VII A sampai dengan kelas VII H dengan jumlah 286 siswa,
kelas VIII dari kelas VIII A sampai dengan kelas VIII H dengan jumlah 277
siswa, serta kelas IX A sampai kelas IX H dengan jumlah 265 siswa. Total
keseluruan populasi berjumlah 828 siswa.
Desain eksperimen dalam penelitian ini mengunakan desain pree test dan
post test Control Group Design. Desain ini terdapat dua kelompok yaitu
kelompok eksperimen dan kelompok kontrol.kedua kelompok ini kemudian

3

di beri pre test untuk mengetahui keadaan awal perbedaan antara kelompok
eksperimen dan kelompok kontrol. kegiatan post test di lakukan setelah diberi
perlakuan untuk mengetahui keadaan setelah di beri perlakuan adakah
perbedaan tingkat pemahaman kelompok eksperimen setelah diberi
perlakuan.
Peneliti di laksanakan di SMP N 1 Surakarta di bagi menjadi 2 kelas yaitu
kelas kontrol dan kelas eksperimen. Penelitian pada 1 kelas kontrol
menggunakan metode konvensional yaitu kelas VII E yang menjadi kelas
unggulan. dan 1 kelas eksperimen yang mengunakan strategi Snowball

Throwing yaitu pada kelas VII F. Kelas eksperimen di tentukan berdasarkan

hasil peringkat yang di dapatkan oleh siswa yang di tempatkan pada satu
kelas,kelas eksperimen yaitu siswa yang mendapatkan peringkat yang sedang
atau di bawah rata rata kelas unggulan,sedangkan kelas kontrol ( kelas
unggulan ) di ambil berdasarkan kelas yang mendapat peringkat tertinggi dan
di atas rata-rata yang di kelompokkan dalam stu kelas.
Uji persyaratan analisis dalam penelitian ini mengunakan uji validasi
dengan metode Products Moment, dan uji Reabilitas mengunakan Alpha
Cronboschs. Dengan jumah responden 31 siswa, jumlah soal butir 25 pilihan

ganda dengan materi Fungsi dan peran sumber daya alam dalam kehidupan
manusia sehari hari.
Uji mann- whitney dilakukan untuk mengetahui apakah ada perbedaan atau
tidak nya pada data berdistribusi tidak normal. Dasar pengambilan keputusan,
jika probabilitasnya > 0,05 maka Ho diterima, sedangkan jika probabilitasnya
< 0,05 maka Ho ditolak.
Uji wilxocon digunakan untuk mengetahui apakah ada pengaruh arau
tidaknya dari data berdistribusi tidak normal yang saling berpasangan (Pre test
dan Post test). Dasar pengambilan keputusan, jika probabilitasnya > 0,05 maka

Ho diterima, sedangkan jika probabilitasnya < 0,05 maka Ho ditolak.

4

3.

HASIL PENELITIAN
Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata pre test kelas kontrol
sedikit lebih rendah sebesar 73,11 dibandingkan dengan pre test pada kelas
eksperimen sebesar 74,51. Selisih antara pre test kelas kontrol dan pre test
kelas eksperimen hanya sebesar 1,92%. Sedangkan nilai rata-rata post test
kelas kontrol yang hanya menggunakan metode ceramah adalah 79,83% lebih
kecil dari nilai rata-rata post test kelas eksperimen yang menggunakan
strategi snowball throwing yaitu sebesar 84,14. Selisih antara kelas kontrol
dan kelas eksperimen sebesar.5,39%.
Hal ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor yaitu : 1) dalam proses
pembelajaran siswa lebih aktif dalam melakukan diskusi dengan temanya,
karena pembelajaran snowball throwing menuntut siswa untuk menjadi
pendengar dan penyampaian yang baik dalam diskusi. 2) rangkaian kegiatan
belajar siswa berada dalam kelompok untuk saling bekerja sama agar dapat

menguasai materi pelajaran. 3) juga lebih aktif lagi dalam pembelajaran
karena dituntut untuk membuat pertanyaan dan pertanyaan tersebut dilempar
ke kelompok lain untuk dikerjakan. 4) melatih kesiapan siswa dan saling
memberikan pengetahuan.

4.

KESIMPULAN
Tujuan pembelajaran di SMP N 1 Surakarta pada materi Peran dan sumber
daya alam dalam kehidupan manusia sehari-hari pada kelas eksperimen yaitu
kelas VII F, dengan menggunakan strategi snowball throwing dapat tercapai,
karena efektif meningkatkan hasil pembelajaran.
Hasil belajar antara kelas eksperimen dengan kelas kontrol menunjukan
adanya perbedaan. Nilai nilai rata-rata pre test kelas kontrol sedikit lebih
rendah sebesar 73,11 dibandingkan dengan pre test pada kelas eksperimen
sebesar 74,51. Selisih antara pre test kelas kontrol dan pre test kelas
eksperimen hanya sebesar 1,92%. Sedangkan nilai rata-rata post test kelas
kontrol yang hanya menggunakan metode ceramah adalah 79,83% lebih kecil
dari nilai rata-rata post test kelas eksperimen yang menggunakan strategi


5

snowball throwing yaitu sebesar 84,14. Selisih antara kelas kontrol dan kelas

eksperimen sebesar.5,39%, dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima.
Perbedaan dari kedua kelas tersebut menunjukan bahwa strategi snowball
throwing lebih efektif dibandingkan dengan metode konvensional.

DAFTAR PUSTAKA
Faturrohman, M. Dan Sulistyorini. 2012. Belajar dan pembelajaran meningkatkan
mutu pembelajaran sesuai standart nasional. Yogjakarta: teras.
Hamid, Hamdani. 2012. Pengembangan Kurikulum Pendidikan. Bandung:
Pustaka Setia.
Hamruni,M.Si. 2012. Strategi Pembelajaran.Yogyakarta : Insan Mandiri.
Hamid, Hamdani. 2012. Pengembangan Kurikulum Pendidikan. Bandung:
Pustaka Setia.
Hamdayama, jumanta.S.pd.,M.Si. 2014. Model dan Metode Pembelajaran Kreatif
dan Berkarakter . Jakarta : Ghalia Indonesia.
Karwati, Euis dan Donni Juni Priansa. 2013. Kinerja dan Profesionalisme Kepala
Sekolah Membangun Sekolah yang Bermutu. Bandung: Alfabeta.

Kemendikbud. 2013. Ilmu Pengetahuan Sosial. Jakarta : Politeknik Negri Media
Kreatif.
Komalasari, Kokom,M.pd. 2011. Pembelajaran Kontekstual Konsep dan Aplikasi.
Bandung : Refika Adiatama.
Mulyasa. 2002. Kurikulum berbasis kompetensi. Bandung. PT Remaja
Rosdakarya.
Nurjana Tri Afdhila. 2013. Penerapan model snowball throwing dengan media
Tts untuk meningkatkan aktifitas siswa pada pembelajaran IPA kelas
4 SD N Gunung pati 03 Semarang. Tersedia dalam :
Iib.unnes.ac.id/19804/1401409109.pdf
Rahma Dini Husna.2010. Pengaruh model komperatif learning tipe snowball
throwing terhadap hasil belajar mate-matika siswa .tersedia dalam :
repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstram/123456789/1/98266.rahmadini
%20husna-fitk.pdf
Sapriya., dkk. 2006. Konsep Dasar IPS. Bandung: UPI PRESS.

6

Sanjaya, Wina. 2006. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses
pendidikan. Jakarta: Kencana Prenada media.
Suharsimi Arikunto. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik Edisi
Revisi 2010. Jakarta:PT Rineka Cipta.
Sutrisno, Hadi. 2004. Penelitian Research. Yogjakarta: BPEE.
Sugiyono. 2001. Statistik Nonparametris Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.
Wahyudi, imam,Mpd.2012 .Pengembangan Pendidikan Strategi Inovatif &
Kreatif Dalam Mengelola Pendidikan Secara Komprehensif.Jakarta :
Prestasi Pustaka.
Yamin, Martinis. 2013. Paradigma Baru Pembelajaran. Jakarta: Referensi.
Fajar Dadang. Fungsi dan Peran Sumber Daya Alam bagi Kehidupan
Manusia. http://dadangfg27.blogspot.co.id/2015/02/fungsi-dan-peransumber-daya-alam-bagi.html

7

Dokumen yang terkait

Penggunaan Model Pembelajaran Snowball Throwing Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar IPS Pada Siswa Kelas VIII-4 Di SMP PGRI 1 Ciputat

1 4 249

EFEKTIVITAS PENGUNAAN STRATEGI PEMBELAJARAN Efektivitas Pengunaan Strategi Pembelajaran Snowball Throwing Dalam Pembelajaran IPS Sub Sub Tema Materi Fungsi dan Peran Sumber Daya Alam Dalam Kehidupan Manusia Sehari Hari Pada Siswa Kelas VII SMP N 1 Surak

0 6 16

BAB 1 PENDAHULUAN Efektivitas Pengunaan Strategi Pembelajaran Snowball Throwing Dalam Pembelajaran IPS Sub Sub Tema Materi Fungsi dan Peran Sumber Daya Alam Dalam Kehidupan Manusia Sehari Hari Pada Siswa Kelas VII SMP N 1 Surakarta.

0 7 6

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN METODE PICTURE AND PICTURE DALAM PEMBELAJARAN IPS SUB TEMA “POTENSI SUMBER DAYA AIR” Efektivitas Penggunaan Metode Picture And Picture Dalam Pembelajaran Ips Sub Tema “Potensi Sumber Daya Air” Peserta Didik Kelas Vii Smp N 3 Sawi

0 5 12

EFEKTIVITAS PENGGUNAAN METODE PICTURE AND PICTURE DALAM PEMBELAJARAN IPS SUB TEMA “POTENSI SUMBER DAYA AIR” Efektivitas Penggunaan Metode Picture And Picture Dalam Pembelajaran Ips Sub Tema “Potensi Sumber Daya Air” Peserta Didik Kelas Vii Smp N 3 Sawi

0 1 16

PENGEMBANGAN MEDIA AJAR VIDEO DALAM PEMBELAJARAN IPS KELAS VIII MATERI FUNGSI DAN PERAN SUMBER DAYA ALAM Pengembangan Media Ajar Video Dalam Pembelajaran IPS Kelas VIII Materi Fungsi Dan Peran Sumber Daya Alam Dalam Kehidupan Manusia.

0 3 12

PENGEMBANGAN MEDIA AJAR VIDEO DALAM PEMBELAJARAN IPS KELAS VIII MATERI FUNGSI DAN PERAN SUMBER DAYA ALAM Pengembangan Media Ajar Video Dalam Pembelajaran IPS Kelas VIII Materi Fungsi Dan Peran Sumber Daya Alam Dalam Kehidupan Manusia.

0 2 14

EFEKTIVITAS STRATEGI SNOWBALL THROWING PADA MATERI KEUNGGULAN IKLIM DI INDONESIA Efektivitas Strategi Snowball Throwing Pada Materi Keunggulan Iklim di Indonesia Kelas VIII SMP Negeri1 Sambi Boyolali.

0 2 19

UPAYA MENINGKATKANKEMAMPUAN BERKOMUNIKASI SISWA MELALUI STRATEGI PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING Upaya Meningkatkan Kemampuan Berkomunikasi Siswa Melalui Strategi Pembelajaran Snowball Throwing Pada Pembelajaran Biologi Materi Kepadatan Populasi Manusia

0 9 11

Efektivitas Pembelajaran Snowball Throwing Berbantuan Modul Materi Segiempat Kelas VII

0 0 7