KESIMPULAN DAN SARAN Perbandingan Algoritma 3DES dan Rinjdael Dalam Perancangan Aplikasi Keamanan Data

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan Dari hasil perbandingan algoritma 3DES dengan AES-128 Rinjdael pada data PDF ini, dapat diambil kesimpulan sebagai berikut : 1. Dalam perbandingan Algoritma 3DES dan Rinjdael dalam aplikasi ini menunjukan bahwa kompleksitas runtime 3DES lebih besar dari pada Rinjdael. 2. Selain dalam ukuran runtime yang berbeda, perbedaan kedua algortima dari hasil pengujian nya, dapat dilihat bahwa hasil ukuran file yang di enkripsi menggunakan Algoritma 3DES lebih besar dari pada file Algoritma Rinjdael. 3. Mengubah data yang ingin diamankan ke dalam bilangan hexadesimal baik plainteks dan kuncinya dengan menggunakan tabel ASCII, kemudian dilakukan dengan proses enkripsi dan dekripsi, proses enkripsi dilakukan proses sebanyak empat 4 langkah, langkah pertama yang dilakukan proses AddRoundkey , melakukan XOR antara plainteks dengan cipher key, langkah ke dua proses subbbytes, substitusi byte dengan menggunakan tabel substitusi S-BOX, langkah ke tiga proses ShiftRows, mengacak data di masing-masing kolom array state, langkah ke empat proses MixColumns, mengajak data di masing-masing kolom array state. 5.2. Saran Saran – saran yang berguna untuk pengembangan lebih lanjut dalam membandingkan kedua algoritma adalah sebagai berikut: 1. Pada perbandingan algoritma 3DES dengan rinjdael yang diuji hanya ukuran dan waktu enkripsi, data yang dienkripsi data berformat PDF, maksimal data yang dienkripsi 100 MB, data yang digunakan berupa angka, huruf, tabel, gambar rumus dan lain-lain sehingga untuk selanjutnya ada baiknya proses Universitas Sumatera Utara enkripsi tidak hanya dilakukan untuk format pdf namun dapat juga digunakan untuk mengenkripsi data berformat docx, excel, notepad dan lain- lain 2. Agar program aplikasi ini dapat digunakan oleh masyarakat secara bebas sehingga dapat lebih bermanfaat, maka sebaiknya program aplikasi memiliki lisensi free software, serta bersifat stand alone. Universitas Sumatera Utara

BAB 2 LANDASAN TEORI