PERJANJIAN SEWA MENYEWA

PERJANJIAN SEWA MENYEWA

  Hari Selasa, Tanggal Dua Puluh Delapan Oktober tahun Dua Ribu Empat Belas, kami yang bertanda tangan di bawah ini :

  1. Nyonya Nursyam, Ibu Rumah tangga, tinggal di Medan Jalan. Karya Bakti

  I No: 31 Lk 1 Kec.Medan Polonia Kel.Sari Rejo

  • Untuk selanjutnya di sebut sebagai Pihak Pertama-------

  2. Edy Showroom Jln. Binjai kuala---------------------------------------------- Untuk selanjutnya di sebut sebagai Pihak Kedua--------

  Pihak Pertama menerangkan dengan ini menyewakan kepada Pihak Kedua yang mengaku telah menerima dalam persewaan ini dari Pihak Pertama atas. Suatu bangunan rumah terbuat dari dinding batu atap genteng, lantai keramik lengkap dengan aliran listrik,air leding terletak di kotamadya Medan, tempat tersebut berada di Jln. Binjai kuala no: 53 Binjai Langkat Sewa menyewa telah terjadi dan di terima dengan memakai syarat-syarat dan ketentuan- ketentuan sebagai berikut :

  1. Sewa menyewa di langsungkan untuk jangka waktu 6 ( Enam ) bulan terhitung mulai tanggal 1 ( satu ) November tahun dua ribu empat belas dan akan berakhir pada tanggal 30 ( tigapuluh ) April tahun dua ribu lima belas---------------------

  2. Uang sewa rumah untuk jangka waktu 6 (Enam ) bulan sebesar Rp 5.000.000,- ( Lima Juta Rupiah ) telah di serahkan kepada Pihak Kedua kepada Pihak Pertama setelah surat perjanjian ini di tanda tangani dan dibuktikan dengan kwitansi yang di tanda tangani oleh Pihak Pertama-------------------------------------

  3. Penyewa pada saat menerima bangunan rumah ini dalam keadaan baik dan terpelihara, oleh karena itu pada waktu sewa menyewa ini berakhir, Pihak kedua di wajibkan menyerahkan kembali kepada Pihak Pertama dalam keadaan terpelihara dan baik pula-------------------------------------------------------------------

  4. Selama sewa menyewa ini berlangsung, penyewa tidak bertanggung jawab atas kerusakan atau kemusnahan yang mungkin terjadi pada bangunan tersebut yang di sebabkan oleh gempa bumi,keretakandinding atau kerusahan kontruksi bangunan diluar kesalahan

  5. Perjanjian sewa menyewa ini tidak akan berhenti sebelum jangka waktu tersebut pada pasal 1 berakhir dan juga tidak akan berhenti karena salah satu pihak meninggal dunia dan tidak boleh di pindah tangankan secara bagaimanapun atas bangunan tersebut kepada pihak lain sebelum jangka waktu penyewaan tersebut berakhir------------------------------------------------------------------------------------

  • 6. Apabila Pihak Kedua atas kemauan sendiri ataupun oleh sesuatu sebab pindah ke tempat lain sedangkan masa kontraknya belum berakhir, maka pihak pertama tidak akan memberikan biaya sewa yang tersisa 7. Selama sewa menyewa ini terjadi Pihak Kedua akan membayar biaya listrik.
    • 8. Demikan surat perjanjian sewa menyewa ini di buat oleh kedua belah pihak pada tanggal seperti yang di sebutkan di atas tanpa ada paksaan----------------------

  Pihak Kedua Pihak Pertama

  Penyewa Yang menyewakan

  EDI NY.NURSYAM