Persepsi Pengusaha UKM Muslim Terhadap Perbankan Syariah di Kota Sibolga

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi pengusaha UKM
Muslim terhadap perbankan syariah di Kota Sibolga.Penelitian ini termasuk jenis
penelitian deskriptif eksploratif sehingga tidak dimaksudkan untuk menguji
hipotesis.Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer.
Teknik pengambilan sampel yaitu incidental sampling dengan snowball
samplingsebanyak 50 pengusaha UKM Muslim di Kota Sibolga sebagai
responden. Data yang digunakan adalah data primer dengan memberikan
kuisioner. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif.
Hasil penelitian terhadap 50 responden menunjukkan bahwa keberadaan
pengusaha UKM Muslim di Kota Sibolga di dominasi oleh pengusaha berjenis
kelamin laki-laki 62%. Usia para pengusaha rata-rata 41-50 tahun sebesar 44%
dan kebanyakan bersuku batak sebesar 56%. Persentase sebesar 84% perusahaan
sudah berdiri 4-6 tahun dan didominasi perusahaan milik perorangan dengan
bidang usaha dagang/ restoran. Sebesar 78% dari total responden menyatakan
bahwa promosi perbankan syariah kepada pengusaha UKM Muslim sangat minim
sehingga perlu di tingkatkan. Sementara 66% dari total responden menyatakan
sistem bagi hasil adalah sistem yang universal dan dapat diterima karena bersifat
menguntungkan baik bank maupun nasabahnya. Sebesar 62% menyatakan bahwa
pengamalan/ketaatan masyarakat Islam yang rendah menyebabkan sambutan

kepada perbankan syariah rendah.Namun demikian sebagian besar pengusaha
UKM Muslim tetap memilih menggunakan produk bank konvensional sebab
aksesnya lebih mudah dan dekat. Hambatan para pengusaha rata-rata tidak paham
prosedur dan produk- perbankan syariah sebesar 50%
Kata Kunci: Persepsi, UKM, Pengusaha Muslim, Bank Syariah, Bank
Konvensional.

ii
Universitas Sumatera Utara