UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR PKn MELALUI PENGGUNAAN METODE ROLE PLAYING DI KELAS IV SD NEGERI PRINGANOM 1 KECAMATAN MASARAN KABUPATEN SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2009/2010.

UPAY
YA PEN
NINGKAT
TAN HA
ASIL BEL
LAJAR PKn
P
MELAL
LUI PEN
NGGUNA
AAN MET
TODE R
ROLE PLA
AYING
DII KELAS
S IV SD NEGERI
N
I PRING
GANOM 1
KECA
AMATAN

N MASARAN KA
ABUPAT
TEN SRA
AGEN
TAH
HUN PEL
LAJARA
AN 2009/22010
S
SKRIPSI
Disusun
D
U
Untuk
Mem
menuhi Seebagaian P
Prasyarat
Gu
una Mencapai Deraajat Strataa 1
Jurusaan Pendidiikan Guru

u Sekolah Dasar
D

Disusun Oleeh
NAMA

: RINI
R
PRIW
WANTARII

NIM

: A51007071
A
3

FAKUL
LTAS KE
EGURUA

AN DAN
N ILMU P
PENDID
DIKAN
UNIVE
ERSITA
AS MUHA
AMMAD
DIYAH SURAKA
S
ARTA
2010

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan yang dahulu dikenal
dengan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaran merupakan salah satu mata
pelajaran yang wajib diajarkan pada jenjang pendidikan di Indonesia dari
Taman Kanak-kanak sampai perguruan Tinggi. Melalui mata pelajaran ini

diharapkan mampu membawa masyarakat Indonesia menjadi warga negara
memiliki kepribadian yang konsisten serta mampu mewujudkan nilai-nilai
Pancasila dalam menjalankan proses kehidupan. Melalui mata pelajaran PKn
juga diharapkan warga Negara Indonesia dapat menjadi warga Negara yang
profesional yang memiliki rasa kebangsaan dan cinta tanah air, demokratis,
memiliki nilai adab yang tinggi, berdisiplin, berpartisifasi, aktif dalam
membangun kehidupan yang damai berdasarkan nilai-nilai luhur Pancasila
(disadur dari bahan kuliah perdana Pendidikan Kewarganegaraan Oleh Sri
Arfiah). Untuk mewujudkan itu semua bukan suatu pekerjaan yang mudah,
apalagi pada anak usia Sekolah Dasar yang masih memiliki sikap dan perilaku
yang suka bermain-main dan meniru tingkah laku orang dewasa.
Guru selaku orang yang paling bertanggung jawab di dalam
pendidikan formal di sekolah, seharusnya selalu aktif dan kreatif dalam
berusaha meningkatkan hasil belajar anak didiknya. Guru harus selalu mencari
alternatif pembelajaran yang sesuai dengan materi yang akan disampaikan

kepada siswa, dengan harapan siswa akan merasa bersemangat dalam
mengikuti kegiatan belajar di sekolah maupun dalam belajar di rumah.
Peneliti sebagai tenaga pendidik di SD Negeri Pringanom 1 mengamati
adanya beberapa masalah yang mengakibatkan hasil belajar PKn siswa

rendah, dimana masalah-masalah tersebut antara lain :
1. Kurangnya pemahaman konsep pada

mata pelajaran Pendidikan

Kewarganegaraan khusus yang diajarkan di Sekolah Dasar.
2. Siswa merasa Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) kurang menarik untuk
dipelajari.
3. Rendahnya hasil belajar siswa saat diadakan ulangan harian selama
semester dua, khususnya materi pelajaran PKn di SD Negeri Pringanom 1
tahun pelajaran 2009/2010 rata-rata yang dicapai anak hanya 60 sedangkan
KKM untuk mata pelajara PKn di SD Negeri Pringanom 1 sebesar 65.
4. Siswa belum menyadari pentingnya materi pelajaran dalam kehidupan
mereka dimasa mendatang.
Semua masalah tersebut di atas hampir dialami oleh semua siswa kelas
IV SD Negeri Pringanom 1 Tahun Pelajaran 2009/2010. Berdasarkan analisis
masalah yang didapat, maka peneliti akan berusaha meningkatkan hasil belajar
siswa khususnya pada pokok bahasan pemahaman sistem pemerintahan desa.
Masalah ini diambil karena pemahaman pengetahuan siswa tentang hal
tersebut kurang dikuasai. Selain itu selama ini metode ceramah yang disertai

tanya jawab yang diterapkan guru dalam menyampaikan materi pelajaran
dirasakan kurang menarik oleh siswa.

Dari pokok permasalahan yang diuraikan tersebut, dapat diidentifikasi
penyebab

timbulnya

masalah

yang

ada

yakni

penggunaan

metode


pembelajaran yang kurang menarik perhatian siswa sehingga siswa merasa
enggan untuk mengikuti pembelajaran PKn . Maka dari itu penulis
menyimpulkan perlunya metode pengajaran yang baru yang lebih menarik
perhatian siswa, salah satunya adalah dengan menggunakan metode bermain
peran, yang dalam istilah pendidikan modern disebut Role Playing.
Pada umumnya guru cenderung menggunakan metode pembelajaran
konvensional yang lebih menitik beratkan pada kegiatan pengajaran ceramah,
karena selain sederhana dan mudah dilaksanakan, metode ini juga tidak
memakan banyak waktu. Tapi metode ini memberikan kesan siswa cenderung
hanya sebagai obyek dan membatasi siswa untuk berperan aktif dalam
kegiatan pembelajaran .
Berdasarkan uraian masalah di atas, maka penulis sebagai pengajar di
sekolah Dasar mempunyai gagasan yaitu dengan metode Role Playing dalam
pembelajaran akan dapat melibatkan semua siswa dalam melakukan
pembelajaran dengan tugas dan peran sesuai dengan kegiatan PKn

yang

sesungguhnya dalam memahami materi pokok bahasan konsep sistem
pemerintahan Desa.

Untuk

meyakinkan

anggapan

penulis

bahwa

dengan

metode

pembelajaran Role Playing dapat meningkatkan hasil belajar PKn , maka perlu
dilaksanakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan maksud untuk
mengetahui sejauh mana efektifitas metode pembelajaran Role Playing

tersebut dalam mengatasi masalah hasil belajar siswa. Dari uraian tersebut
penulis akan menyusun tugas akhir yang berjudul ”Upaya Peningkatan Hasil

Belajar PKn melalui Penggunaan Metode Role Playing di Kelas IV SD Negeri
Pringanom 1 Kecamatan Masaran Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran
2009/2010”

B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dikemukakan maka
dapat diidentifikasi masalah sebagai berikut :
1. Banyaknya guru yang memakai metode pembelajaran

konvensional

ceramah, sehingga kurang memacu keterlibatan siswa untuk ikut aktif
dalam pembelajaran.
2. Rendahnya pemahaman tentang konsep PKn oleh siswa dengan nilai ratarata hanya 60, sehingga diperlukan metode pembelajaran yang dapat
melibatkan keaktifan siswa dalam memahaminya.
3. Perlunya metode pembelajaran yang langsung melibatkan siswa dalam
pemahaman konsep sistem pemerintahan desa dengan penggunaan metode
pembelajaran Role Playing atau bermain peran.

C. Pembatasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah yang ada, agar penelitian lebih jelas
dan terarah maka perlunya pembatasan masalah, dalam hal ini peneliti
membatasi masalah pada upaya peningkatan pemahaman konsep sistem

pemerintahan desa sebagai upaya untuk meningkatkan hasil belajar PKn siswa
melalui metode pembelajaran Role Playing pada siswa kelas IV SD Negeri
Pringanom 1 Tahun Pelajaran 2009/2010.
D. Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah, identifikasi masalah dan
pembatasan masalah yang telah dikemukakan di atas, maka rumusan masalah
dalam penelitian ini sebagai berikut: “Apakah penggunaan metode Role
Playing dapat meningkatkan hasil belajar PKn

pada materi sistem

pemerintahan desa di kelas IV SD Negeri Pringanom 1 tahun pelajaran
2009/2010?”

E. Tujuan Penelitian
Setiap penelitian pastilah mempunyai tujuan, seperti halnya penelitian

tindakan kelas yang penulis lakukan ini bertujuan untuk :
Meningkatkan hasil belajar PKn pada materi sistem pemerintahan melalui
penggunaan metode Role Playing pada siswa kelas IV SD Negeri Pringanom
1 Tahun Pelajaan 2009/2010.

F. Manfaat Penelitian
Adapun manfaat dari penulisan ini diharapkan akan dapat memberikan
sumbangan ilmu pengetahuan dalam dunia pendidikan. Dimana sumbangan
tersebut dapat berbentuk :
1. Manfaat Teoritis

a. Sebagai sumbangan pemikiran dalam rangka pembinaan kemampuan
guru melalui penganekaragaman metode pembelajaran yang dianggap
positif untuk meningkatkan mutu hasil pembelajaran
b. Sebagai bahan pertimbangan untuk mempertajam keterampilan guru
dan calon guru PKn dan guru Sekolah Dasar pada umumnya.
c. Sebagai kajian pustaka bagi mereka yang akan melaksanakan
penelitian dalam bidang yang sama di masa mendatang
2. Manfaat Praktis
a. Bagi guru
1) Alternatif penggunaan metode pembelajaran untuk menambah
wawasan guru dalam upaya meningkatkan hasil belajar siswa di
tingkat

pendidikan

Sekolah

Dasar

khususnya

SD

Negeri

Pringanom 1.
2) Untuk memperluas wawasan dan pengetahuan mengenai modelmodel pembelajaran PKn guna meningkatkan mutu proses dan
mutu hasil belajar.
3) Membantu mencari alternatif pembelajaran yang efektif serta
memberikan wawasan baru untuk meningkatkan pembelajaran.
b. Bagi Siswa
1) Menerapkan bimbingan yang nyata pada siswa akan pentingnya
mempelajari PKn, dan menumbuhkan pengertian bagi mereka
bahwa PKn

merupakan salah mata pelajaran yang dapat

menumbuhkan sikap nasionalisme warga negara.

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN COOPERATIVE LEARNING TIPE JIGSAW DI KELAS IVB SD NEGERI 2 METRO TIMUR TAHUN PELAJARAN 2009/2010.

0 8 50

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN METODE ROLE PLAYING PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS V SD NEGERI 4 RUKTI HARJO LAMPUNG TENGAH TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 10 62

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN METODE ROLE PLAYING PADA MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS V SD NEGERI 4 RUKTI HARJO LAMPUNG TENGAH TAHUN PELAJARAN 2011/2012

1 16 59

PENINGKATAN HASIL BELAJAR DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN ROLE PLAYING PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN DI KELAS IV SD NEGERI 2 WONODADI KECAMATAN GADINGREJO KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2011/2012

1 16 46

UPAYA PENINGKATAN PROSES DAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENGGUNAAN ALAT PERAGA PADA MATA PELAJARAN IPA DI KELAS IV (EMPAT) SDN 3 TEGALSARI KECAMATAN GADINGREJO KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2011/2012

23 110 52

UPAYA PENINGKATAN PROSES DAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENGGUNAAN ALAT PERAGA PADA MATA PELAJARAN IPA DI KELAS IV (EMPAT) SDN 3 TEGALSARI KECAMATAN GADINGREJO KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2011/2012

0 5 53

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA MELALUI METODE DEMONSTRASI KELAS IV SD NEGERI 2 REJOSARI TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 4 42

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 1 KAMPUNG KOTAAGUNG KABUPATEN TANGGAMUS TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 5 34

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN PKN MELALUI METODE PEMBELAJARAN ROLE PLAYING (BERMAIN PERAN) PADA SISWA KELAS X.2 SMA N 1 TALAMAU

0 0 12

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM MATA PELAJARAN KEWARGANEGARAAN MELALUI METODE PEMBELAJARAN ROLE PLAYING (BERMAIN PERAN) PADA SISWA KELAS XII IPA.4 SMAN 1 KINALI Ukhfi Hendri

0 0 10