Penegakan Hukum Terhadap Penggandaan Buku Berdasarkan Undang-Undang No. 28 Tahun 2014 Tentang Hak Cipta (Studi Pada Titi Gantung Medan)

3

ABSTRAK
Prasetyo*)
OK. Saidin**)
Rabiatul Syahriah***)
Maraknya penggandaan karya cipta khususnya buku secara ilegal
dilakukan oleh masyarakat luas, termasuk oleh mahasiswa, dosen, dan/atau
peneliti, yang berkepentingan untuk mendapatkan akses memanfaatkan karya
cipta tersebut secara komersial.
Permasalahan penelitian ini yaitu, pengaturan hak cipta dalam
penggandaan buku, kedudukan hukum pelaku usaha penggandaan buku dalam
penjualan buku dan perlindungan hukum yang diberikan pemerintah atas hak cipta
dalam penggandaan buku.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian yaitu metode penelitian
hukum normatif dan hukum empiris (applied law research) merupakan penelitian
yang menggunakan studi kasus hukum normatif empiris berupa produk perilaku
hukum.
Pengaturan Hak Cipta dalam Penggandaan Buku, diatur dalam UndangUndang No. 28 tahun 2014 tentang Hak Cipta Pasal 47 huruf a. Kedudukan
Hukum Pelaku Usaha Penggandaan Buku dalam Penjualan Buku, sebagian
berbadan usaha dan sebagian lagi hanya usaha perseorangan, namun kebanyakan

memiliki izin utuk mendirikan usaha dan tidak adanya perjanjian tertulis dengan
penulis atau penerbit mengenai penggandaan hak cipta atas buku dengan tujuan
komersial. Perlindungan Hukum yang Diberikan Pemerintah Atas Hak Cipta
dalam Penggandaan Buku, Indonesia telah memberikan perlindungan hukum
terhadap pencipta atau pemegang Hak Cipta atas karya tulis, dengan berlakunya
Undang-Undang No. 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta. Perlindungan Hak Cipta
atas karya tulis dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu dengan secara preventif
yaitu perlindungan yang diberikan pemerintah dengan tujuan untuk mencegah
terjadinya pelanggaran dengan melakukan pendaftaran Hak Cipta ke Direktorat
Jenderal Hak Kekayaan Intelektual. dan dengan cara represif yaitu perlindungan
yang diberikan pemerintah dengan tujuan untuk menyelesaikan sengketa apabila
terjadi pelanggaran terhadap Hak Cipta dengan cara mengajukan gugatan ke
Pengadilan Niaga.
Kata Kunci : Penegakan Hukum, Penggandaan, Buku
* Prasetyo, Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara
**OK. Saidin, Dosen Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara
***Rabiatul Syahriah, Dosen Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara

Universitas Sumatera Utara