Penetapan kadar heptaminol HCI dalam sediaan tablet dengan agen penderivat o-ftalaldehid secara spektrofotometri ultraviolet - USD Repository

  PENETAPAN KADAR HEPTAMINOL HCl DALAM SEDIAAN TABLET DENGAN AGEN PENDERIVAT O-FTALALDEHID SECARA

  SPEKTROFOTOMETRI ULTRAVIOLET SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

  Memperoleh Gelar Sarjana Farmasi (S.Farm.) Program Studi Farmasi

  Oleh: Anggun Aji Mukti

  NIM : 078114105 FAKULTAS FARMASI UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA

  2011 ii

  Jangan pernah ragu bahwa sekelompok kecil orang yang cerdas memiliki komitmen bisa mengubah dunia, dan sebenarnya memang begitulah yang terjadi. Margaret Mead

  Karya ini kupersembahkan kepada: Papa,Mama dan Kakakku yang selalu menyayangiku dan memberiku semangat Agus Fianto yang pernah menemaniku di saat duka dan bahagia selama 3,5 tahun Sahabat-sahabatku yang selalu setia menemaniku saat duka maupun suka

  Almamaterku yang kucintai

  iv v

vi

PRAKATA Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah Bapa Yang Maha Kuasa atas segala limpahan berkat dan kasih-Nya sehingga penelitian dan penyusunan skripsi yang berjudul “Penetapan Kadar Heptaminol HCl dalam Sediaan Tablet dengan Agen Penderivat o-ftaladehid secara Spektrofotometri Ultraviolet” dapat diselesaikan dengan baik. Skripsi ini disusun sebagai salah satu syarat untuk meraih gelar Sarjana Farmasi (S.Farm) di Fakultas Farmasi, Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta.

  Dalam pelaksanaan penelitian hingga selesainya penyusunan skripsi ini, penulis mendapat banyak dukungan dan bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih kepada:

  1. Ipang Djunarko, M.Sc., Apt. selaku Dekan Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

  2. Prof. Dr. Sudibyo Martono, M.S., Apt. selaku dosen pembimbing yang dengan sabar memberikan pengarahan, masukan, kritik dan saran baik selama penelitian maupun penyusunan skripsi ini.

  3. Christine Patramurti, M.Si., Apt. selaku dosen pembimbing akademik dan dosen penguji atas bimbingan dan semangat yang telah diberikan selama ini.

  4. Jeffry Julianus, M.Si. selaku dosen penguji yang telah memberikan masukan dan saran dalam penyusunan skripsi.

  5. Semua dosen-dosen yang telah memberikan ilmu selama penulis menempuh pendidikan di Fakultas Farmasi Sanata Dharma, Yogyakarta. vii

  6. Seluruh staf laboratorium Kimia Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma: Pak Parlan dan Mas Bimo yang telah banyak membantu selama penelitian di laboratorium.

  7. Seluruh staf laboratorium Kimia Farmasi Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada: Pak Bambang, Mas Deponk, Mas Antok dan Mas Foruq yang telah banyak membantu selama penelitian di laboratorium.

  8. Agnes Anania dan Fitriana Susanti, teman seperjuangan dan tempat berbagi keluh kesah selama penelitian dan penyusunan skripsi. Terima kasih partner.

  9. Teman-teman kos “Zusi Arib”, Ina, Iles, Maya, Ira, Dela dan Lindra atas kebersamaan selama ini.

  10. Teman-teman kelas C 2007, khususnya Septi, Fetri, Riris, xiang2 dan Putri atas persahabatan yang terjalin saat perkuliahan

  11. Teman-teman kelas FST A, khususnya Ridho B, Yoga W, Ayu Asmoro dan Wicak atas persahabatan yang terjalin saat perkuliahan.

  12. Teman-teman kelompok praktikum, khususnya Andi Kurniawan, Tiwi, Ardi dan Pace atas kekompakan dan kerja sama selama perkuliahan dan praktikum.

  13. Teman-teman FST angkatan 2007, atas tawa, canda, kebersamaan dan kekompakan yang begitu indah dan tak terlupakan.

  14. Keluarga besar DPMF. Suatu kebanggaan bisa eksis bersama kalian.

  15. Semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu per satu yang telah membantu penulis dalam mewujudkan skripsi ini. Tidak tertulis di sini bukan berarti tidak tertulis di hati. viii ix

  

DAFTAR ISI

  HALAMAN JUDUL.………..……………………......……….………............. i HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING.……..……………………….. ii HALAMAN PENGESAHAN.........…………………………………………… iii HALAMAN PERSEMBAHAN......................................................................... iv PERNYATAAN KEASLIAN KARYA............................................................. v LEMBAR PERNYATAAN PUBLIKASI.......................................................... vi PRAKATA.......………………………………….......………………………… vii DAFTAR ISI ………………………………………………………………….. x DAFTAR TABEL ……………………….…………………………………..... xiv DAFTAR GAMBAR ……………………………………………………......... xv DAFTAR LAMPIRAN……..…………………………………………………. xvi

  INTISARI……………………………………………………………………… xvii

  

ABSTRACT ……………………………………………………………………. xviii

  BAB I. PENGANTAR

  1 A. Latar Belakang.……………………………………...……………..

  1 B. Permasalahan…………….…….………………………………..….

  2 C. Keaslian Penelitian.……………………...…………...……….……

  3 D. Manfaat Penelitian..………………………………………………..

  4 1. Manfaat Metodologis………….…………………………….…..

  4 2. Manfaat Praktis………………………………………………….

  4 x

  E. Tujuan Penelitian……………………………...………...…………

  4 BAB II. PENELAAHAN PUSTAKA

  5 A. Heptaminol…………..……..………………………………....……

  5 B. Tablet ………………..…………………….…...………………….

  6 C. O-ftalaldehid………………………………....………........…….....

  8 D. Derivatisasi………………………………………….………...……

  10 E. Penelitian-Penelitian Terdahulu tentang Heptaminol………...……

  10 F. Spektrofotometri Ultraviolet………………………...……...……...

  11 G. Validasi metode………………………...…..……………………....

  15 1. Selektivitas………......………………………………………...

  15 2. Akurasi……………......………………………………………...

  15 3. Presisi……………......………………………………………...

  16 4. Linearitas…………...………………………………………....

  16 5. Batas Deteksi dan Batas Kuantitasi …………………………....

  16 H. Landasan Teori……....……………………………………………..

  17 I. Hipotesis …………………………………………………………...

  18 BAB III. METODOLOGI PENELITIAN

  19 A. Jenis Rancangan Penelitian ………..………………………………

  19 B. Variabel Penelitian ………………………………...………………

  19 C. Definisi Operasional …………………………………………….…

  20 D. Bahan-bahan Penelitian…………………………………………....

  20 E. Alat-alat Penelitian…...…………………………………………....

  20 F. Tata Cara Penelitian ……………………………………………….

  21 xi

  1. Pemilihan Sampel……………………………………………

  21

  2. Pembuatan Dapar Borat, Dapar KCl, Larutan OPA, dan Larutan Stok Heptaminol HCl....................................................

  21 3. Pembuatan Larutan Baku dan Kurva Baku Heptaminol HCl.....

  22 a. Pembuatan Larutan Baku Heptaminol HCl.............................

  22 b. Pembuatan Kurva Baku Heptaminol HCl...............................

  22 4. Optimasi Preparasi Sampel........................................................

  23 5. Pembuatan Larutan Sampel.........................................................

  23 6. Penetapan Kadar Heptaminol HCl..............................................

  24 G. Analisis Hasil ...................................................................................

  24 BAB IV. HASIL DAN PEMBAHASAN…..........................…………….……

  25 A. Pembuatan Larutan...……………………..…………………...……

  26 1. Larutan Heptaminol HCl................................................................

  26 2. Larutan Dapar Borat pH 9..............................................................

  26 3. larutan OPA....................................................................................

  27 4. Larutan Baku Heptaminol HCl.......................................................

  28 5. Larutan Dapar KCl pH 2................................................................

  30 B. Pembuatan Kurva Baku Heptaminol HCl.…..……………...……

  30 C. Pengambilan Sampel.…………………..…………………...……

  32 D. Penyiapan Sampel....……………………..…………………...……

  33 E. Penetapan Kadar Heptaminol HCl...………………......……...……

  36 BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN A. Kesimpulan...............………..……………………..….……….......

  40 xii

  B. Saran..................................................................................................

  40 DAFTAR PUSTAKA.........................................……..………………………..

  41 LAMPIRAN....................................……………………………………………

  44 BIOGRAFI PENULIS........................................................................................

  65 xiii

  DAFTAR TABEL

  Tabel I. Kriteria Penerimaan Akurasi pada Konsentrasi Analit yang Berbeda………………………………………………....………

  15 Tabel II. Kriteria Penerimaan Presisi pada Konsentrasi Analit yang Berbeda........................................................................................

  16 Tabel III. Data Hasil Pengukuran Kurva Baku Heptaminol HCl ..............

  31 Tabel IV. Data Optimasi Variasi Waktu Penyarian dengan Menggunakan Ultrasonikator ……….................................................................

  34 Tabel V Data Hasil Penetapan Kadar Heptaminol HCl dalam Sampel....

  37 xiv

  DAFTAR GAMBAR Gambar 1. Struktur Molekul Heptaminol HCl............................................

  5 Gambar 2. Struktur Molekul O-Ftalaldehid.................................................

  8 Gambar 3. Reaksi antara O-Ftalaldehid dengan Amina Primer…...............

  9 Gambar 4. Diagram Spektrofotometer Single Beam...................................

  14 Gambar 5. Reaksi Cannizzaro pada OPA....................................................

  28 Gambar 6. Reaksi Antara OPA dengan Heptaminol Bersama Merkaptoetanol………………………………………………...

  29 Gambar 7. Gugus Kromofor dan Auksokrom Senyawa Hasil Derivatisasi………………………………………………….....

  29 Gambar 8. Hubungan Kadar Heptaminol HCl dengan Absorbansi Derivatnya……………………………………………………

  32 Gambar 9. Reaksi Pembentukan Heptaminol HCl Menjadi Heptaminol.……………………………………………………

  35 Gambar 10. Hubungan panjang gelombang dengan absorbansi derivat heptaminol HCl......…………………………………………… 37 xv

  DAFTAR LAMPIRAN Lampiran 1. Sertifikat Analisis Heptaminol HCl dari PT. Corsa.....................

  44 Lampiran 2. Contoh Perhitungan Kadar Larutan Baku Heptaminol HCl dalam Sampel...............................................................................

  45 Lampiran 3. Data Kurva Baku..........................................................................

  46 Lampiran 4. Perhitungan Akurasi dan Presisi...................................................

  47 Lampiran 5. Contoh Perhitungan Kadar Heptaminol HCl dalam Sampel........

  49 Lampiran 6. Penimbangan Sampel untuk Penetapan Kadar.............................

  51 Lampiran 7. Hasil Penetapan Kadar Heptaminol HCl dalam Sampel.............

  53 Lampiran 8. Penimbangan Sampel untuk Optimasi Variasai Waktu Penyarian dengan Menggunakan Ultrasonikator..........................

  54 Lampiran 9. Data Optimasi Variasai Waktu Penyarian dengan Menggunakan Ultrasonikator.......................................................

  58 Lampiran 10. Spektra Hasil Scanning Larutan Sampel......................................

  59 Lampiran 11. Data penimbangan 20 Tablet Heptaminol HCl............................

  64 xvi

  INTISARI Tablet heptaminol HCl merupakan salah satu dari beberapa jenis sediaan obat yang beredar di pasaran dalam mengatasi hipotensi ortostatik. Penetapan kadar zat aktif menjadi suatu pertimbangan sehubungan dengan keamanan dan khasiatnya. Oleh sebab itu, diperlukan penetapan kadar heptaminol HCl dalam sediaan tablet menggunakan metode yang sesuai dengan standar analisis Penelitian yang dilakukan bersifat non eksperimental deskriptif. Berdasarkan strukturnya heptaminol HCl tidak memiliki baik gugus auksokrom maupun kromofor sehingga tidak dapat ditetapkan secara langsung menggunakan spektrofotometer ultraviolet maupun visible. Karena itu, perlu dilakukan derivatisasi terlebih dahulu untuk menghasilkan senyawa turunan heptaminol HCl yang memiliki gugus kromofor dan auksokrom.

  Tahap pendahuluan dalam penelitian ini adalah melakukan derivatisasi pada heptaminol HCl dengan agen penderivat o-ftalaldehid sehingga dapat ditetapkan kadarnya. Optimasi metode ini dilakukan dengan panjang gelombang maksium, dan pembuatan kurva baku. Selanjutnya, heptaminol yang telah diderivatisasi dianalisis secara kuantitatif dengan menggunakan metode spektrofotomerti ultraviolet pada λ pengamatan hasil validasi metode. Dari hasil penelitian nilai CV yang diperoleh adalah 1,49% dan kadar rata-rata heptaminol HCl dalam sediaan tablet merek “X” adalah 195,63 ± 2,93 (mg/tablet).

  Kata kunci : Heptaminol HCl, tablet, derivatisasi, o-ftalaldehid, spektrofotomerti ultraviolet, penetapan kadar xvii

  ABSTRACT One of drug preparations is in a tablet form. Heptaminol HCl tablets is used in dealing with orthostatic hypotension. So that the determination of active subtances should be considerated in relation to the safety and efficacy. Therefore, it necessary to determinate the heptaminol HCl in tablets using appropriate method according the standars analysis.

  .

  Research conducted in non experimental descriptive Based on its structure, heptaminol HCl does not have either group chromopore and auksokrom so directly setting using spectrophotometer with ultraviolet detector (UV) and visible (Vis) cannot be done. Initial derivatization is necessary done with derivating agent o-ftalaldehid to generate the derivative compounds of heptaminol HCl which have chromophore group and auksokrom.

  Preliminary study is conduct to set the levels of derivatization on heptaminol HCl with o-ftalaldehid agents. Optimization method is performed with a maximum wavelength and standar curve. Furthermore as validation, heptaminol which has been derivatized will be analyzed in quantitative method using λ ultraviolet spectrophotometry as observation on method validation result. From research result obtained by the CV value was 1.49% and the average concentration of HCl in tablet dosage heptaminol brand "X" is 195.63 ± 2.93 (mg / tablet). Keywords: Heptaminol HCl, tablets, derivatization, o-ftalaldehid, spectrophotometry ultraviolet xviii

  BAB I PENGANTAR A. Latar Belakang Heptaminol HCl adalah suatu turunan senyawa amina yang digunakan untuk pengobatan dalam mengatasi salah satu kasus kelainan syaraf pusat yaitu hipotensi ortostatik, dimana terjadi penurunan tekanan darah secara abnormal yang ditandai dengan kepala pusing, sinkop, pandangan kabur yang terjadi waktu berdiri atau atau bila berdiri tak bergerak dalam posisi tetap. Heptaminol HCl bekerja pada sistem kardiosirkulasi dan sistem neuromuskuler.

  Dewasa ini terdapat lebih dari satu macam bentuk sediaan heptaminol HCl yang beredar di pasaran, salah satunya adalah sediaan tablet. Pada kemasan sampel tertera bahwa kadar heptaminol HCl adalah 187,8 mg per tablet.

  Sehubungan dengan keamanan dan khasiatnya dibutuhkan suatu metode yang dapat digunakan untuk menetapkan kadar heptaminol HCl dengan cepat dan valid sebagai upaya pengawasan kualitas dan mutu terhadap sediaan tablet yang diuji.

  Heptaminol HCl merupakan senyawa amina primer alifatis yang tidak memiliki baik gugus kromofor maupun auksokrom, sehingga tidak dapat ditetapkan kadarnya baik secara langsung maupun menggunakan spektrofotometer ultraviolet (UV) dan visible (vis) karena heptaminol hanya akan terdeteksi pada daerah UV jauh (λ = 100–190 nm) sedangkan spektrofotometri

  visible berada pada daerah visible (

  λ = 380–780 nm) dan spektrofotometri UV berada pada daerah UV dekat (λ = 190-380 nm). Oleh karena itu, perlu dilakukan

  2 derivatisasi dengan menggunakan agen penderivatisasi o-ftalaldehid (OPA) agar dapat ditetapkan kadarnya. Reaksi antara heptaminol HCl dengan OPA menghasilkan senyawa berkromofor dan berauksokrom yang dapat dianalisis menggunakan spektrofotometer ultraviolet (UV).

  Beberapa penetapan kadar heptaminol HCl yang telah dilakukan antara lain menggunakan: Kromatografi Lapis Tipis dan in situ Fluorometri, dengan derivatisasi menggunakan 4-chloro-7-nitrobenzo-2,1,3-oxadiazole (Morros, Borja and Segura, 1985); spektrofotometri dan spektrofluorometri dengan ditambahkannya reagen asetilaseton-formaldehida (Fattah, El-Yazbi, Belal, and Abdel-Razak, 1997); KCKT fase terbalik dengan derivatisasi pra-kolom menggunakan OPA dan detektor fluoresensi (Brodie, Chasseaud, Rooney, Darragh, and Lambe, 1983).

  Berdasarkan fakta-fakta tersebut, penulis menyimpulkan bahwa selama ini belum pernah ditemukan penetapan kadar heptaminol HCl menggunakan metode spektrofotometri ultraviolet (UV), sehingga penulis akan melakukan penelitian bersama dengan penelitian Susanti (2011) dan Anania (2011) mengenai optimasi dan validasi metode penetapan kadar heptaminol dengan agen penderivat OPA secara spektrofotometri ultraviolet (UV).

  1. Permasalahan Berdasarkan latar belakang tersebut, maka dapat disusun permasalahan sebagai berikut: a. Apakah metode spektrofotometri ultraviolet (UV) yang telah tervalidasi dapat diaplikasikan untuk penetapan kadar heptaminol HCl dalam tablet?

  3 b. Apakah kadar heptaminol HCl dalam tablet merek “X” sesuai dengan kadar yang tertera dalam kemasan?

  2. Keaslian Penelitian Penetapan kadar heptaminol HCl dalam plasma manusia dan urin dengan metode Kromatografi Cair Kinerja Tinggi (KCKT) pernah dilakukan oleh

  Brodie et al. (1983). Penetapan kadar heptaminol HCl dan mexiletin pada sediaan dengan metode spektrofotometri dan spektrofluorometri pernah dilakukan oleh Fattah et al. (1997). Penetapan kadar heptaminol HCl pada plasma dengan metode Kromatografi Lapis Tipis dan in situ Fluorometri juga pernah dilakukan oleh Morros et al.(1985).

  Berdasarkan penelusuran terhadap penelitian sebelumnya tentang penetapan kadar heptaminol HCl yang diperoleh penulis, maka dapat dipastikan penetapan kadar heptaminol HCl dalam sediaan tablet menggunakan agen penderivat OPA dengan metode spektrofotometri ultraviolet (UV) belum pernah dilakukan.

  Penelitian ini merupakan upaya bersama dan berkesinambungan dari penelitian Susanti (2011) mengenai optimasi metode penetapan kadar heptaminol HCl menggunakan metode spektrofotometri ultraviolet (UV) dan agen penderivatisasi OPA serta penelitian Anania (2011) mengenai validasi metode penetapan kadar heptaminol HCl menggunakan metode spektrofotometri ultraviolet (UV) dan agen penderivatisasi OPA.

  4

  3. Manfaat Penelitian

  a. Manfaat metodologis. Penelitian ini diharapkan dapat menghasilkan prosedur penggunaan metode spektrofotometri ultraviolet (UV) dalam penetapan kadar heptaminol HCl dalam sediaan tablet.

  b. Manfaat praktis. Penelitian ini diharapkan dapat menyediakan metode penetapan kadar heptaminol HCl yang sensitif dan selektif sehingga dapat dimanfaatkan oleh pihak industri dalam quality assurance.

  B. Tujuan Penelitian Berdasarkan latar belakang dan permasalahan yang ada, maka penelitian ini bertujuan untuk:

  1. Menetapkan kadar heptaminol HCl dalam sediaan tablet merk “X” menggunakan agen penderivat OPA dengan metode yang telah tervalidasi secara spektrofotometri ultraviolet.

  2. Mengetahui kesesuaian kadar heptaminol HCl dalam sediaan tablet merk “X” dengan kadar yang tercantum pada kemasan.

  BAB II PENELAAHAN PUSTAKA A. Heptaminol HCl CH

  3 H C CH

  3

  3 .

  HCl

  2 Gambar 1. Struktur molekul heptaminol HCl

  Heptaminol (6-amino-2-metil-2-heptanol) adalah turunan amina yang digunakan sebagai kardiotonik dan vasodilator dalam kedokteran hewan.

  Heptaminol digunakan sebagai korektor efek hipotensif dan neuroleptik. Rumus molekul heptaminol HCl adalah C

  20 ClNO dan memiliki rumus bangun pada a

  gambar 1, dengan bobot molekul 180,7 g/mol (Anonim, 2010 ) dan titik lebur antara 178-180° C. Heptaminol HCl sangat mudah larut dalam air, larut dalam alkohol, dan praktis tidak larut dalam aseton, benzen, dan eter (Anonim, 1989).

  Pada manusia, setelah asupan oral 2 x 150 mg dalam bentuk tablet, heptaminol akan dengan cepat dan sepenuhnya diabsorbsi. Rata-rata puncak konsentrasi plasma 1,6 mg/L dicapai setelah 1,8 jam. Waktu paruhnya kira-kira 2,5 jam. Heptaminol digunakan pada manusia untuk melawan hipotensi ortostatik.

  Dosis yang biasanya digunakan adalah 1-3 mg/kg BB per hari. Tidak ada laporan

  b efek toksik atau efek merugikan heptaminol (Anonim, 2010 ).

  6 Heptaminol mempunyai 2 khasiat utama, yaitu:

  1. Khasiat terhadap sistem kardiosirkulasi Heptaminol mempunyai daya kardiotonik yang kuat dan kerja resusitasi kardiosirkulasi yang kuat. Heptaminol akan meningkatkan kekuatan sistolik dan kapasitas kerja jantung, output jantung dan aliran darah koroner

  2. Khasiat terhadap sistem neuromuskuler Heptaminol memperkuat dan menormalkan sistem neuromuskuler yang mengalami kronaksi saraf yang menurun (melibatkan neuron-neuron formasio retikularis dan hipotalamus) dan kronaksi otot yang menurun. Daya anti kelelahan heptaminol secara preventif menunda terjadinya tanda-tanda kelelahan kronaksi pada saraf dan otot. Selain kedua khasiat utama ini, heptaminol juga mempunyai daya biogenik umum terhadap sel-sel saraf otak dan psikotonik, dan heptaminol juga mempunyai daya detoksifikasi yang adekuat terhadap zat-zat kimiawi yang tertimbun di dalam sel-sel, khususnya terhadap neuroleptik, barbiturat dan obat- obat digitalis (Hardjasaputra, Budipranoto, Sembiring dan Kamil, 2002).

  B. Tablet Tablet adalah sediaan padat, kompak, dibuat secara kempa cetak dalam bentuk tabung pipih atau sirkuler, kedua permukaannya rata atau cembung mengandung satu jenis obat atau lebih dengan atau tanpa zat tambahan. Sebagian besar tablet dibuat dengan cara pengempaan dan merupakan bentuk sediaan yang paling banyak digunakan. Tablet kempa dibuat dengan memberikan tekanan tinggi pada serbuk atau granul menggunakan cetakan baja. Tablet dapat dibuat

  7 dalam berbagai ukuran, bentuk dan penandaan permukaan tergantung pada desain cetakan (Direktorat Jenderal Pengawasan Obat dan Makanan RI, 1995).

  Tablet umumnya dibuat dengan penambahan bahan tambahan, untuk menghasilkan tablet dengan bentuk dan kualitas yang baik. Syarat bahan tambahan (eksipien) yang digunakan sebagai bahan pembantu tablet adalah netral, tidak berbau, tidak berasa, sedapat mungkin tidak berwarna (Voight, 1984).

  Macam-macam bahan tambahan yang digunakan adalah:

  1. Bahan pengisi Bahan ini diperlukan jika jumlah zat aktif sedikit atau sulit dikempa, jika kandungan zat aktif kecil, sifat tablet keseluruhan ditentukan oleh bahan pengisi yang besar jumlahnya (Direktorat Jenderal Pengawasan Obat dan Makanan RI, 1995). Bahan pengisi harus memenuhi kriteria: non toksik, tersedia dalam jumlah yang cukup di semua Negara tempat produk itu dibuat, harganya murah, tidak boleh saling berkontraindikasi, netral secara fisiologi, stabil secara fisik dan kimia, bebas dari segala mikroba, tidak boleh mengganggu warna dan tidak boleh mengganggu bioavailabilitas obat (Lachman, Lieberman and Kanig, 1994).

  2. Bahan pengikat Bahan pengikat adalah bahan yang bersifat adhesive yang digunakan untuk mengikat serbuk-serbuk menjadi granul dan jika granul itu dikempa akan menjadi tablet. Bahan pengikat yang umum meliputi gom akasia, gelatin, sukrosa, providon, metal selulosa, karboksimetil selulosa (Direktorat Jenderal Pengawasan Obat dan Makanan RI, 1995).

  8

  3. Bahan penghancur Bahan penghancur ditambahkan untuk memudahkan pecahnya atau hancurnya tablet ketika kontak dengan saluran pencernaan. Bahan-bahan yang mempengaruhi hancurnya tablet yakni: selulosa mikrokristal, natrium CMC, natrium hidrogen karbonat, natrium laurel sulfat dan trietanolamin (Voigt, 1984).

  4. Bahan pelicin Bahan pelicin ini ditambahkan untuk memudahkan pengeluaran tablet keluar ruang cetak melalui pengurangan gesekan antar dinding dalam lubang ruang cetakan dengan permukaan sisi tablet, juga untuk mengurangi dan mencegah gesekan stempel bawah pada lubang ruang cetak sehingga stempel bawah tidak macet (Voigt, 1984). Bahan pelicin yang biasa digunakan adalah adalah asam stearat, minyak nabati terhidrogenasi, talk, tepung jagung atau aerosol (Lachman et al., 1994).

  C. O-ftalaldehid (OPA)

  O H H O

Gambar 2. Struktur molekul o-ftalaldehid (OPA)

  Rumus molekul C H O dan memiliki rumus bangun seperti pada gambar

  8

  6

  2

  2, berbentuk kristal atau serbuk berwarna kuning (Anonim, 2005). OPA larut

  c dalam metanol dan dietil eter (Anonim, 2010 ).

  9 Penetapan kadar protein menggunakan OPA cepat dan sensitif (gambar

  3). Reaksinya selesai dalam waktu kurang dari 1 menit. Dalam penetapan standar, protein dapat dideteksi paling rendah pada kadar 10 µg/mL. Namun dalam penetapan kadar mikro, batas deteksi terendahnya dapat mencapai 50 ng/mL. OPA dapat bereaksi dengan amina primer dalam protein. Dengan kehadiran merkaptoetanol, OPA dapat bereaksi dengan amina primer menghasilkan senyawa berfluoresensi biru yang memiliki

  λ eksitasi maksimum pada 340 nm dan λ emisi maksimum pada 455 nm seperti terlihat pada gambar 3. Metode ini sensitif (untuk mendeteksi protein dalam jumlah nanogram). Reaksi ini berlangsung secara spontan, sehingga reaksinya berlangsung dalam beberapa menit. Tidak seperti

  fluorescamine , OPA lebih stabil (Ahmed, 2005). C O H HS

  • O C H OH

    H N P

  • 2<
  • protein merkaptoetanol

  o -ftalaldehid

C

S

N P OH

hasil derivat

Gambar 3. Reaksi antara OPA dengan amina primer

  OPA memberikan sensitivitas yang lebih besar dalam deteksinya. Hal ini disebabkan karena dua kriteria penting. Pertama, OPA tidak berfluoresensi sendiri

  10 dan dengan demikian tidak akan mengganggu deteksinya. Kriteria yang kedua, reaksinya terjadi dengan cepat pada suhu kamar, meminimalkan penggunaan waktu yang lama (Blackburn, 1989).

  D. Derivatisasi Dalam suatu analisis, kemungkinan banyak terdapat zat-zat yang memberikan absorbansi maksimal pada panjang gelombang 200-210 nm, umumnya merupakan bahan-bahan yang digunakan sebagai pelarut, khususnya yang mempunyai ikatan hidrogen. Proses derivatisasi dilakukan untuk mengatasi keadaan tersebut dengan cara:

  1. Mereaksikan zat yang dianalisis dengan zat tertentu sehingga terjadi pergeseran panjang gelombang maksimal ke arah pergeseran merah

  2. Mereaksikan zat yang dianalisis dengan zat tertentu sehingga menghasilkan senyawa yang berfluoresensi.

  Perlu diperhatikan bahwa zat penderivat harus memberikan reaksi yang cepat dan stabil serta meningkatkan sensitivitas pengukuran (Mulja dan Suharman, 1995).

  E. Penelitian-penelitian Terdahulu tentang Heptaminol Penetapan kadar heptaminol HCl dalam plasma manusia dan urin dengan metode Kromatografi Cair Kinerja Tinggi (KCKT) pernah dilakukan oleh Brodie

  

et al . (1983). Kadar heptaminol HCl dalam plasma dan urin diukur menggunakan

  metode KCKT fase terbalik dengan derivatisasi pra-kolom menggunakan OPA dan detektor fluoresensi. Penetapan kadar heptaminol dan mexiletin pada sediaan

  11 dengan menggunakan metode spektrofotometri dan spektrofluorometri dengan ditambahkannya reagen asetilaseton-formaldehida pernah dilakukan oleh Fattah et

  

al . (1997). Penetapan kadar heptaminol HCl pada plasma dengan menggunakan

  metode Kromatografi Lapis Tipis dan in situ Fluorometri dengan derivatisasi menggunakan 4-chloro-7-nitrobenzo-2,1,3-oxadiazole juga pernah dilakukan oleh Morros et al.(1985).

  Kelebihan analisis yang akan dilakukan adalah adanya perlakuan proses derivatisasi pada heptaminol HCl untuk meningkatkan sensisivitas dalam pengukuran. Dalam analisis digunakan detektor fluoresensi untuk mengukur hasil derivat yang telah diperoleh, namun pada umumnya pengukuran kadar analit di laboratorium-laboratorium penelitian di Indonesia menggunakan detektor UV/Vis. Oleh sebab itu, metode dengan menggunakan detektor fluoresensi tersebut jarang ditemukan di laboratorium-laboratorium penelitian di Indonesia.

  F. Spektrofotometri Ultraviolet Spektrofotometri UV adalah salah satu teknik analisis spektroskopik yang menggunakan radiasi elektromagnetik ultraviolet dekat (190-380 nm) dan memakai alat spektrofotometer. Pada analisis menggunakan spektrofotometri UV, dilakukan pembacaan absorbansi (penyerapan) atau transmitansi (penerusan) radiasi elektromagnetik oleh suatu molekul. Hasil pembacaan absorbansi disebut sebagai absorban (A) dan tidak memiliki satuan, sedangkan hasil pembacaan transmitansi disebut transmitan dan memiliki satuan %T (Mulja dan Suharman, 1995).

  12 Setiap molekul analit memiliki kemampuan untuk menyerap gelombang tertentu dari radiasi elektromagnetik. Dalam proses ini, energi radiasi untuk sementara dipindahkan ke molekul sehingga intensitas radiasi akan berkurang (Skoog, Donald and Holler, 1994).

  Panjang gelombang daerah ultraviolet dan tampak yang diserap oleh molekul bergantung pada mudahnya promosi elektron. Senyawa yang menyerap cahaya pada daerah tampak (yakni senyawa berwarna) memiliki elektron yang lebih mudah dipromosikan daripada senyawa yang menyerap pada panjang gelombang ultraviolet yang lebih pendek (Fessenden dan Fessenden, 1994).

  Suatu senyawa organik mampu menyerap radiasi elektromagnetik karena senyawa tersebut memiliki elektron valensi yang dapat dieksitasikan ke tingkat energi yang lebih tinggi. Absorpsi radiasi ultraviolet atau visibel oleh molekul atau atom M dapat dijelaskan melalui dua tahap, yaitu eksitasi yang ditunjukkan dengan persamaan berikut:

  M + hv M* (1) Produk reaksi antara M dan foton hv adalah partikel yang secara elektronik tereksitasi dengan simbol M*. Waktu tinggal partikel yang tereksitasi

  8 -9

  hanya sebentar (10 -10 detik) kemudian diakhiri dengan proses relaksasi. Proses ini melibatkan perubahan energi eksitasi menjadi panas, yaitu: M*  M + panas (Skoog, 1985) (2)

  Kuantitas energi yang diserap oleh suatu senyawa berbanding terbalik dengan panjang gelombang radiasi (Fessenden dan Fessenden, 1994) seperti pada persamaan berikut:

  • 27

  ) ε

  ε = 8,7 x 10

  A = log (P /P) = ε b c

  (5) ΔE = hv =

  Untuk absorptivitas molar, hubungan ε dengan parameternya, dirumuskan sebagai berikut:

  ) (Skoog et al., 1994).

  .cm

  = absorptivitas molar (Lt.mol

  P = kekuatan radiasi yang datang P = kekuatan radiasi setelah melewati kuvet yang mengandung analit b = tebal larutan (cm) c = konsentrasi (mol.Lt

  (4) Keterangan: A = absorbansi;

  = panjang gelombang, dalam cm Menurut hukum Beer’s, absorbansi mempunyai hubungan yang linier dengan konsentrasi absorban (c) dan tebal kuvet (b) yang dirumuskan sebagai berikut:

  cm/det λ

  10

  erg det v = frekuensi, dalam Hz c = kecepatan cahaya, 3 x 10

  = energi yang diabsorpsi, dalam erg h = tetapan Planck, 6,6 x 10

  Keterangan: ΔE

  13 (3)

  • 1
  • 1
  • 1

  19 PA

  14 Keterangan: P = probabilitas transisi elektron

  2 A = luas daerah molekul target (cm )

  • 1 -1

  = absorptivitas molar (Lt.mol .cm ) ε (Skoog, 1985).

  Instrumen yang digunakan untuk mempelajari absorpsi atau emisi radiasi elektromagnetik sebagai fungsi panjang gelombang disebut spektrometer atau spektrofotometer. Komponen yang esensial dalam spektrofotometer (gambar 4) yaitu: (1) sumber radiasi energi, (2) sistem lensa, cermin dan celah yang memfokuskan sinar, (3) monokromator yang mengubah radiasi menjadi beberapa panjang gelombang, (4) wadah transparan untuk menampung sampel, (5) detektor radiasi yang dihubungkan dengan recorder (Pescok, Shields, Cairns and William, 1976).

  

Gambar 4. Diagram Spektrofotometer single beam

  15 G. Validasi Metode

  Parameter-parameter yang digunakan sebagai pedoman kesahihan metode analisis yang divalidasi meliputi selektivitas, akurasi, presisi, linearitas, batas deteksi dan batas kuantitasi.

  1. Selektivitas Selektivitas suatu metode adalah kemampuan metode tersebut untuk mengukur zat tertentu secara cermat dan seksama dengan adanya komponen lain dalam matriks sampel (Anonim, 2006).

  2. Akurasi Ketepatan adalah ukuran yang menunjukkan derajat kedekatan hasil analisis dengan kadar analit yang sebenarnya. Ketepatan dinyatakan sebagai persen perolehan kembali analit yang ditambahkan (Harmita, 2004). Kriteria penerimaan akurasi ditentukan berdasarkan kadar analit yang dinyatakan sebagai persen perolehan kembali, seperti yang tertera pada tabel I :

  

Tabel I. Kriteria penerimaan akurasi pada konsentrasi analit yang berbeda (Huber, 2003)

Kadar analit (%) Perolehan kembali (%)

100 98-102

10 98-102

  1 97-103

0,1 95-105

0,01 90-107

0,001 80-110

  

0,0001 80-110

0,00001 80-110

0,000001 60-115

0,0000001 40-120

  16

  3. Presisi Ketelitian adalah derajat kesesuaian antara hasil uji individual yang diperoleh dari pengambilan sampel yang berulang suatu sampel yang homogen dengan menggunakan suatu metode analisis. Presisi umumnya dinyatakan dengan koefisien variasi (CV) atau standar deviasi relatif (RSD), seperti yang tertera pada tabel II (United States Pharmacopeial Convention, 2005).

  Tabel II. Kriteria penerimaan presisi pada konsentrasi analit yang berbeda (Huber, 2003) Kadar analit (%) CV (%)

100 1,3

10 2,7

  

1 2,8

0,1 3,7

0,01 5,3

0,001 7,3

  0,0001

  11 0,00001 15 0,000001 21 0,0000001

  30

  4. Linearitas Linearitas suatu metode analitik adalah kemampuannya untuk memperoleh hasil uji yang proporsional dengan konsentrasi analit pada sampel yang dinyatakan dengan koefisien korelasi (r). Linearitas yang baik ialah nilai r yang lebih besar dari 0,999 (Snyder, Kirkland, and Glajch, 1997).

  5. Batas deteksi dan batas kuantitasi Batas deteksi adalah konsentrasi terkecil suatu analit dalam sampel yang dapat terdeteksi. Batas deteksi digambarkan sebagai perbandingan signal-to-noise

  (S/N) antara hasil uji sampel dengan analit yang diketahui konsentrasinya dan blangko. Rasio signal-to-noise untuk batas deteksi adalah sekurangnya 3:1 (Snyder et al., 1997). Penentuan batas deteksi juga dapat didasarkan pada

  17 perhitungan tiga kali nilai standar deviasi blangko dibagi dengan nilai slope kurva

  b baku (Anonim, 2005 ).

  Batas kuantitasi adalah konsentrasi terkecil analit dalam sampel yang masih dapat menunjukkan pengukuran secara teliti dan tepat. Penentuan batas kuantitasi didasarkan pada perhitungan sepuluh kali nilai standar deviasi blangko

  b dibagi dengan nilai slope kurva baku (Anonim, 2005 ).

  H. Landasan Teori Heptaminol HCl merupakan obat turunan amina yang digunakan dalam mengatasi hipotensi ortostatik. Berdasarkan strukturnya, heptaminol HCl adalah senyawa amina primer alifatis yang tidak memiliki baik gugus kromofor maupun auksokrom. Karena itu, perlu dilakukan derivatisasi terlebih dahulu menghasilkan senyawa turunan heptaminol HCl yang memiliki gugus kromofor dan auksokrom, sehingga dapat ditetapkan kadarnya dengan lebih selektif dan sensitif menggunakan metode spektrofotometri ultraviolet. Metode spektrofotometri ultraviolet merupakan metode yang cukup mudah dan cepat untuk dilakukan, serta memiliki sensitivitas dan selektivitas yang cukup baik sehingga dipilih sebagai metode dalam menetapkan kadar.

  Reagen penderivat OPA memiliki gugus aldehid yang dapat bereaksi dengan gugus amina primer pada heptaminol HCl. Reaksi ini akan menghasilkan senyawa turunan heptaminol yang memiliki gugus kromofor dan auksokrom yang cukup panjang sehingga dapat ditetapkan kadarnya menggunakan spektrofotometri ultraviolet, yang akan semakin meningkatkan sensitivitas pengukurannya. Peningkatan sensitivitas terjadi karena makin banyak ikatan

  18 rangkap terkonjugasi akan terjadi terjadi peningkatan nilai

  ε (absorptivitas molar) dimana nilai ε berbanding lurus dengan luas area kromofor.

  Penetapan kadar heptaminol HCl yang pernah dilakukan adalah dengan menggunakan metode KLT-fotodensitometri, dengan derivatisasi menggunakan

  

4-chloro-7-nitrobenzo-2,1,3-oxadiazole (Morros et al., 1985); spektrofotometri

  dan spektrofluorometri dengan ditambahkannya reagen asetilaseton-formaldehida (Fattah et al., 1997); KCKT fase terbalik dengan derivatisasi pra-kolom menggunakan OPA dan detektor fluoresensi (Brodie et al., 1983).

  Melalui penelitian ini, diharapkan metode spektrofotometri ultraviolet penetapan kadar heptaminol HCl menggunakan agen penderivatisasi OPA yang sudah dioptimasi dan divalidasi dapat diaplikasikan untuk penetapan kadar heptaminol HCl dalam sediaan tablet.

  I. Hipotesis Kadar heptaminol HCl dalam sediaan tablet dapat ditetapkan menggunakan metode penetapan kadar heptaminol HCl dengan agen penderivatisasi OPA secara metode spektrofotometri ultraviolet (UV) yang telah dioptimasi oleh Susanti (2011) dan divalidasi oleh Anania (2011).

  BAB III METODE PENELITIAN A. Jenis dan Rancangan Penelitian Penelitian ini merupakan jenis penelitian non eksperimental dengan rancangan penelitian deskriptif, sebab pada penelitian ini tidak dilakukan manipulasi terhadap subjek uji dan hanya mendeskripsikan keadaan yang ada.

  B. Variabel Penelitian

  1. Variabel bebas Variabel bebas dalam penelitian ini adalah sediaan tablet heptaminol HCl merk “X”.

  2. Variabel tergantung Variabel tergantung dalam penelitian ini adalah kadar heptaminol HCl dalam sediaan tablet.

  3. Variabel pengacau terkendali

  a. Cahaya. Untuk mengatasinya, pengerjaan dilakukan diruangan dengan intensitas cahaya yang terbatas serta dengan penggunaan alumunium foil.

  b. Pelarut. Untuk mengatasinya, digunakan pelarut pro analisis yang memiliki kemurnian tinggi.

  c. Suhu reaksi. Untuk mengatasinya digunakan suhu kamar sebagai suhu reaksi.

  20 C. Definisi Operasional

  1. Heptaminol HCl yang ditetapkan kadarnya adalah tablet heptaminol HCl merek “X” dengan kadar yang tercantum pada kemasan sebesar 187,8 mg/ tablet.

  2. Sistem spektrofotometri yang digunakan adalah seperangkat alat spektrofotometer UV-Vis merk Genesys 10.

  3. Derivat yang dianalisis adalah derivat yang terbentuk dari hasil reaksi heptaminol dan agen penderivat OPA.

  4. Kadar heptaminol HCl dalam sediaan tablet ditetapkan dengan satuan mg/tablet.

  D. Bahan-bahan Penelitian Bahan-bahan yang digunakan dalam penelitian ini meliputi heptaminol