UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH PADA MATA PELAJARAN IPA DI KELAS IV SD NEGERI 056636 KELANTAN KEC. GEBANG T.A 2012/2013.

UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DENGAN
MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN MAKE A
MATCH PADA MATA PELAJARAN IPA DI KELAS
IV SD NEGERI 056636 KELANTAN
KEC. GEBANG T.A 2012/2013

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan Dalam Mempertahankan
Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Oleh
SYASKYAH SYAHARA
NIM : 108313364

PENDIDIKAN PRA SEKOLAH DAN SEKOLAH DASAR

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2012


KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim
Dengan mengucapkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT Yang Maha
Esa atas berkat dan rahmatnya, sehingga penulis dapat meyelesaikan skripsi ini
yang merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan
PGSD S1 Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan.
Selama penyelsaian skripsi ini banyak kendala yang dihadapi penulis,
Namun semua itu dapat diatasi karena bantuan yang tulus dari berbagai pihak
yang penuh perhatian dan kesabaran atas kekurangan penulis mengenai masalah
penelitian.
Teristimewa sekali penulis sampaikan dan ucapkan terima kasih kepada
kedua orang tua penulis tercinta kepada Ayahanda Syafruddin dan Ibunda
Armawati yang telah membesarkan dan mendidik penulis dengan tulus dan ikhlas,
penuh kesabaran, segenap perhatian dan memberikan kasih sayang disertai do’a,
kepercayaan, dorongan, motivasi kepada penulis untuk dapat menyelesaikan
skripsi ini.
Dalam kesempatan ini penulis menyampaikan ucapan banyak terima kasih
kepada :
1. Bapak Drs.Wesly Silalahi M.Pd selaku Dosen Pembimbing Skripsi dan

sekaligus Dosen Fakultas Ilmu Pendidikan yang telah penuh kesabaran
dan perhatian memberikan bimbingan, pengarahan, dan petunjuk demi
terselesainya skripsi ini.

2. Bapak Dosen Penguji Skripsi Drs. Edward Purba, MA, Drs. Robenhart
Tamba, M.Pd, Drs. Rahim Sitompul, MS yang telah memberikan saran,
bimbingan, pengarahan, dan petunjuk demi perbaikan skripsi ini.
3. Ibu Nurmalinda Bangun, S.Pd selaku Kepala Sekolah dan seluruh Bapak/
Ibu guru, staf pengajar SD Negeri 056636 Gebang yang telah banyak
memberikan bantuan dan kerjasama selama penuisan melakukan
penelitian di sekolah tersebut.
4. Bapak Drs. Khairul Anwar, M.Pd. selaku ketua jurusan PPSD FIP
UNIMED
Bapak Drs. Ramli Sitorus, M.Ed selaku Seketaris Jurusan PPSD FIP
UNIMED.
5. Ibu Dra. Ratna Juwita, M.Pd, selaku Pembimbing Akademik.
6. Seluruh Staf Administrasi Fakultas Ilmu Pendidikan Unversitas Negeri
Medan yang telah memberikan informasi dan layanan.
7. Bapak dan Ibu Dosen Jurusan PPSD yang telah banyak memberikan
pengajaran, bimbingan dan petunjuk selama penulis kuliah di Universitas

Negeri Medan.
8. Keluarga besar penulis tercinta (Abangda Rudi Alwin S.E., dan Kakanda
Fatma Miafitri S.E., Trias Putri S.E., Layli Syahara S.E., beserta adik-adik
penulis, Novita Syahara, Muhammad Sofyan, Maulana Akbar, Amelia
Shafira, Hilda Tifani), teristimewa Muhammad Rizal serta sahabatku Reni
Dwi Hariyanti, Akmalun Nazli, Chiska Muthia, Jesi Afriani, Dian Pertiwi,
Asni Dermaito yang telah banyak memberikan semangat, membantu do’a,
perhatian, motivasi dan selalu mendukung penulis buat yang telah banyak

dan memberikan semangat kepada penulis untuk menyelesaikan skripsi
ini.
Atas segala bantuan dan bimbingan yang telah penulis terima dari berbagai
pihak, penulis mengucapkan banyak terima kasih, semoga Allah Yang Maha Esa
membalasnya dengan kebaikan. Akhir kata semoga skripsi ini bermanfaat bagi
penulis serta dapat dijadikan sumbangan pemikiran dalam dunia pendidikan
khususnya bagi calon guru dapat diterima dengan baik oleh para pembaca semua.

Medan,

September 2012


Penulis

SYASKYAH SYAHARA
NIM : 108313364

ABSTRAK

Syaskyah Syahara, NIM: 108313364, “Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar
Siswa Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Make a match Pada Mata
Pelajaran IPA Di kelas IV SD Negeri 056636 Kelantan Kec. Gebang T.A
2012/2013”.
Masalah yang dihadapi dalam penelitian ini adalah masalah rendahnya motivasi
siswa dalam belajar IPA di kelas IV SD Negeri 056636 Gebang. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui apakah dengan menggunakan model pembelajaran make a match
dapat meningkatakan motivasi siswa dalam belajar IPA di kelas IV SD Negeri 056636
Gebang. Hipotesis yang diajukan pada penelitian ini adalah “Upaya meningkatan
motivasi belajar siswa pada materi penggolongan hewan akan meningkat, jika model
pembelajaran make a match dapat diimplementasikan dengan benar pada siswa kelas IV
SD Negeri 056636 Gebang T.A 2012/2013.”

Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 056636 Gebang, dengan jenis penelitian
yaitu “Penelitian Tindakan Kelas”. Subjek dalam penelitan ini adalah siswa kelas IV yang
berjumlah 35 siswa, sedangkan objek dalam penelitian ini adalah model pembelajaran
make a match dan dibantu dengan media gambar dan alat yang digunakan untuk
mengumpulkan data adalah lembar observasi dan angket. Dan alat yang digunakan untuk
mengumpulkan data adalah angket.
Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan penulis dengan guru kelas IV di SD
056636 Gebang yang dilakukan terhadap 35 siswa dimana terdapat hasil penelitian pada
siklus I terdapat 4 orang siswa (11,4%) yang mendapat kategori motivasi belajar kurang
(belum termotivasi), 27 orang siswa (77,1%) yang mendapat kategori motivasi cukup, 3
orang siswa (8,5%) yang mendapat kategori motivasi baik dan pada tindakan siklus II
terjadi peningkatan motivasi belajar yaitu 33 orang siswa (94,2%) sudah berada pada
kategori yang mendapat motivasi belajar sangat baik (sudah termotivasi), dan 2 orang
siswa (5,7%) yang mendapat mendapat kategori baik. Berdasarkan hasil penelitian mulai
dari siklus I dan siklus II sudah terjadi peningkatan yang signifikan.
Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan model
pembelajaran make a match materi menggolongkan hewan dapat meningkatkan motivasi
belajar siswa pada pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam di kelas IV SD Negeri 056636
Gebang T.A 2012/2013. Disarankan kepada guru diharapkan dapat menciptakan kondisi
belajar yang kondusif melalui penggunaan model pembelajaran Make a match yang dapat

meningkatkan motivasi belajar siswa.

ABSTRACTION

of Syaskyah Syahara, NIM: 108313364, " Effort Improve Motivation Learn Student By
Using Model Study of Make match a [At] Subject of IPA [In] class of IV SD Country
056636 Kelantan Kec. Gebang T.A 2012 / 2013".
Problem faced in this research is low problem [of] him motivate student in learning IPA
[in] class of IV SD Country 056636 Gebang. This Research aim to to know do by using
model study of match a make earn meningkatakan motivate student in learning IPA [in]
class of IV SD Country 056636 Gebang. Hypothesis raised [at] this research is " effort of
Meningkatan motivation learn student [at] items classification of animal will mount, if
model study of match a make earn isn't it truly [at] class student of IV SD Country
056636 Gebang T.A 2012 / 2013." This research is executed [by] [in] SD Country
056636 Gebang, with research type that is " Research Of Action Class". Subjek in this
elite is class student of IV amounting to 35 students, while object in this research is model
study of match a make and assisted with media draw and appliance used to collect data
are observation sheet and enquette. And appliance used to collect data are enquette.
Pursuant to [done/conducted] [by] observation result [is] writer with class teacher of IV
[in] SD 056636 [done/conducted] Gebang to 35 student where there are research result

[at] cycle of I there are 4 student people ( 11,4%) getting motivation category learn less (
motivat), 27 student people ( 77,1%) getting enough motivation category, 3 student
people ( 8,5%) getting good motivation category and [at] cycle action of II happened the
make-up of motivation learn that is 33 student people ( 94,2%) have resided in [at]
category getting motivation learn very good ( have motivated), and 2 student people (
5,7%) getting to get good category. Pursuant to research result start from cycle of I and
cycle of II have happened improvement which isn't it. Thereby can be concluded that by
applying model study of items match a make classify animal can improve motivation
learn student [at] Iesson of Natural Sciences [in] class of IV SD Country 056636 Gebang
T.A 2012 / 2013. Suggested to teacher expected can create condition learn which is
kondusif [pass/through] usage of model study of Make match a able to improve
motivation learn student.

DAFTAR ISI
Halaman
Riwayat Hidup . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

i

Abstrak . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .


ii

Kata Pengantar . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

iii

Daftar Isi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

vi

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang ............................................................................ 1
1.2 Identifikasi Masalah..................................................................... 5
1.3 Batasan Masalah .......................................................................... 5
1.4 Rumusan Masalah........................................................................ 5
1.5 Tujuan Penelitian ........................................................................ 6
1.6 Manfaat Penelitian ....................................................................... 6
BAB II KAJIAN PUSTAKA
2.1 Kajian Teori ................................................................................. 7

2.1.1 Motivasi .................................................................................... 7
2. 1.1.1 Pengertian Motivasi ................................................. 7
2.1.1.2 Karakteristik Motivasi Belajar ................................. 8
2. 1.1.3 Faktor – faktor yang Mempengaruhi Motivasi ........ 10
2.1.1.4 Manfaat Motivasi ...................................................... 11
2.1.1.5 Penerapan Motivasi Dalam Belajar .......................... 12
2.1.2 Model Pembelajaran ............................................................... 14
2.1.2.1 Pengertian Model Pembelajaran ............................... 14

2.1.2.2 Pengertian Make a match (mencari pasangan).......... 16
2.1.2.3 Kelebihan dan kelemahan Make a Match ................ 18
2.1.2.4 Fungsi Make a match ................................................ 18
2.1.2.5 Langkah-langkah Make a match (mencari pasangan) 19
2.1.3 Karakteristik Make a Match..................................................... 20
2.1.3.1 Penerapan pembelajaran make a match dalam materi 21
2.2 Kerangka Berpikir........................................................................ 23
2.3 Hipotesis Tindakan ...................................................................... 24

BAB III METODOLOGI PENELITIAN
3.1 Lokasi Penelitian dan waktu penelitian ....................................... 25

3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian ...................................................... 25
3.3 Subjek Penelitian ......................................................................... 25
3.4 Definisi Operasional Variabel...................................................... 25
3.5 Desain Penelitian ......................................................................... 26
3.6 Prosedur Penelitian ...................................................................... 28
3.7 Teknik Pengumpulan Data........................................................... 33
3.8 Teknik Analisis Data.................................................................... 34
3.9 Jadwal Pelaksanaan Penelitian..................................................... 41

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN PENELITIAN
4.1 Hasil Penelitian ............................................................................ 42
4.2 Deskripsi Siklus I........................................................................ 49
4.2.1 Perencanaan Tindakan .................................................. 49

4.2.2 Pelaksanaan Tindakan.................................................. 50
2.3 Refleksi ........................................................................................ 52
4.2.4 Evaluasi ......................................................................... 52
4.3. Deskripsi Hasil Penelitian Siklus II ................................ 59
4.3.1 Perencanaan Tindakan Siklus II.................................... 59
4.3.2 Pelaksanaan Tindakan Siklus II .................................... 60

4.3.3 Pengamatan ................................................................... 61
4.3.4 Refleksi ......................................................................... 62
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
5.1 Kesimpulan .................................................................................. 68
5.2 Saran ............................................................................................ 68
DAFTARA PUSTAKA .................................................................................. 70
LAMPIRAN.................................................................................................... 71

DAFTAR TABEL

Tabel. 1 Kriteria Tingkat Belajar Siswa dalam % ......................................... 35
Tabel. 2 Kriteria Tingkat Motivasi Belajar Siswa ......................................... 36
Tabel. 3 Kisi-Kisi Alat Ukur Motivasi .......................................................... 37
Tabel. 4 Jadwal Pelaksanaan Penelitian ........................................................ 41
Tabel. 5 Hasil Observasi Motivasi Belajar Siswa pada siklus I (Siklus I
pertemuan I) .................................................................................... 43
Tabel. 6 Hasil Observasi Motivasi Belajar Siswa Pada Siklus I (Siklus I
Pertemuan II) ................................................................................... 47
Tabel. 7 Hasil Observasi Motivasi Belajar Siswa Pada Siklus II (Siklus II
Pertemuan I) .................................................................................... 53
Tabel. 8 Hasil Observasi Motivasi Belajar Siswa Pada Siklus II (Siklus II
Pertemuan II) ................................................................................... 56
Tabel. 9 Rekapitulasi Persentasi Perubahan Motivasi Belajar Siswa pada
Siklus I dan Siklus II ....................................................................... 63
Tabel. 10 Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Siklus I dan Siklus II ......... 65

DAFTAR TABEL

Tabel. 1 Kriteria Tingkat Belajar Siswa dalam % ......................................... 35
Tabel. 2 Kriteria Tingkat Motivasi Belajar Siswa ......................................... 36
Tabel. 3 Kisi-Kisi Alat Ukur Motivasi .......................................................... 37
Tabel. 4 Jadwal Pelaksanaan Penelitian ........................................................ 41
Tabel. 5 Hasil Observasi Motivasi Belajar Siswa pada siklus I (Siklus I
pertemuan I) .................................................................................... 43
Tabel. 6 Hasil Observasi Motivasi Belajar Siswa Pada Siklus I (Siklus I
Pertemuan II) ................................................................................... 47
Tabel. 7 Hasil Observasi Motivasi Belajar Siswa Pada Siklus II (Siklus II
Pertemuan I) .................................................................................... 53
Tabel. 8 Hasil Observasi Motivasi Belajar Siswa Pada Siklus II (Siklus II
Pertemuan II) ................................................................................... 56
Tabel. 9 Rekapitulasi Persentasi Perubahan Motivasi Belajar Siswa pada
Siklus I dan Siklus II ....................................................................... 63
Tabel. 10 Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Siklus I dan Siklus II ......... 65

1

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah
Pendidikan adalah sebuah wacana terjadinya kegiatan interaksi belajar dan
mengajar yang bertujuan anak didik dapat dibimbing dan dipimpin menuju ke
pertumbuhan dan perkembangan secara optimal agar dapat berdiri sendiri dan
bertanggung jawab. Pendidikan berkaitan erat dengan segala sesuatu yang
berhubungan dengan perkembangan manusia mulai perkembangan fisik,
kesehatan keterampilan, pikiran, perasaan, kemauan, sosial, sampai kepada
perkembangan Iman. Perkembangan ini mengacu kepada membuat manusia
menjadi lebih sempurna, membuat manusia meningkatkan hidupnya dan
kehidupan alamiah berbudaya dan bermoral.
Dunia pendidikan adalah masalah yang sampai saat ini bahkan akan terus
mengalami perbaikan menuju kearah yang lebih baik. Baik dari segi perangkat
pembelajaran, proses pembelajaran dan hasil akhir (evaluasi) dari kegiatan
pembelajaran yang dilaksanakan. Pendidikan dan pengajaran adalah adalah suatu
proses yang sadar akan tujuan. Kegiatan belajar mengajar adalah kegiatan yang
terikat, terarah pada tujuan. Tujuan dari pendidikan adalah memanusiakan
manusia, maksudnya ingin menempatkan manusia-manusia Indonesia sesuai
dengan hakekat kemanusiaannya.

1

2

Tetapi, dalam proses pembelajaran saat ini masih terdapat masalahmasalah motivasi yang dihadapi siswa dalam belajar, siswa tidak memperhatikan
pelajaran

terutama pada pelajaran IPA atau (SAINS) pokok bahasan

Menggolongkan Hewan di kelas IV, yang menyebabkan motivasi siswa dalam
belajar IPA rendah. Adapun faktor yang menyebabkan hal tersebut diantaranya :
Sumber informasi dalam belajar sespenuhnya berasal dari guru, guru kurang
memberikan motivasi kepada siswa dengan tujuan pembelajaran yang akan
dicapai, sehingga mempengaruhi hasil belajar siswa pada pelajaran IPA,
kurangnya penggunaan alat peraga, dan metode yang digunakan tidak bervariasi,
sehingga siswa kurang aktif dalam pembelajaran. Dimana metode yang digunakan
hanya ceramah saja dan hanya mengembangkan kemampuan kognitif siswa
terhadap suatu materi pembelajaran, tetapi tidak merangsang kemauan dan
semangat siswa untuk mengetahui berbagai hal ilmu pengetahuan.
Berdasarkan pengalaman penulis selama melaksanakan observasi di kelas IV di
SD Negeri 056636 Kelantan kec.gebang. menunjukkan bahwa motivasi belajar
siswa pada mata pelajaran IPA masih sangat rendah dengan rata-rata nilai 45, dari
35 jumlah siswa keseluruhan yang mendapat nilai 65 ke atas hanya 15 orang
siswa, sedangkan yang mendapat nilai 65 kebawah sebanyak 20 siswa. Hal ini di
akibatkan proses pembelajaran selama ini cenderung lebih ditandai dengan
kegiatan mengajar guru yang selalu monoton melalui ceramah, mengerjakan soal
dan hanya berpatokan pada buku paket kepada siswa dan guru belum mengubah
model pembelajarannya.
Berdasarkan hasil observasi tersebut, ditemukan masalah bahwa guru
kurang menggunakan model pembelajaran yang dapat memotivasi belajar siswa.

3

Sementara dalam belajar, siswa membutuhkan motivasi yang peranannya adalah
dalam hal penumbuh gairah, merasa senang dan semangat dalam belajar. Siswa
yang memiliki motivasi yang kuat dalam belajar, akan mempunyai banyak energy
untuk melakukan kegiatan belajar, dan akan berdampak positif terhadap hasil
belajarnya. Seseorang yang memiliki kecerdasan tinggi dapat gagal jika
kekurangan motivasi, tetapi hasil belajar akan optimal jika adanya motivasi yang
tepat.
Oleh karena itu, maka diharapkan guru dapat memahami masalah-masalah
yang dihadapi siswa dan mengetahui bahwa IPA adalah pelajaran yang
membutuhkan konsep berpikir ilmiah, dalam pembelajaran IPA siswa diharapkan
dapat mengalami sebuah proses pembelajaran yang menekankan pada pemberian
pengalaman langsung untuk mengembangkan kompetensi agar menjelajahi dan
memahami alam sekitar secara ilmiah. Sesuai dengan peranan IPA dalam
kehidupan sehari-hari adalah untuk memenuhi kebutuhan manusia melalui
pemecahan masalah-masalah yang didefinisikan, dapat menjadi wahana bagi
siswa untuk mempelajari diri sendiri dan alam sekitar.
Maka, untuk dapat meningkatkan motivasi belajar siswa dalam belajar
IPA, dibutuhkan penggunaan model pembelajaran yang tepat, yang menekankan
kepada pembentukan motivasi atau rangsangan baik dari dalam diri atau dari luar
diri siswa untuk dapat belajar dengan baik serta dapat membentuk pola pikir yang
ilmiah. Sehingga perlu diupayakan suatu model pembelajaran yang memfokuskan
siswa

untuk

berpartisipasi

aktif

dalam

proses

pembelajaran,

mampu

mengembangkan kemampuan belajar, menemukan sendiri dan membangun
sendiri pengetahuannya, dan siswa akan termotivasi dalam belajar. Baik dengan

4

bimbingan guru sebagai fasilitator, mediator, dan manajer dalam proses
pembelajaran, maupun dari dalam diri siswa itu sendiri.
Melihat hal ini, maka peneliti berusaha menemukan model pembelajaran
yang tepat untuk diterapkan, karena metode pembelajaran yang telah dilaksanakan
selama ini kurang maksimal. Agar proses pembelajaran lebih bermakna, peneliti
mencoba menggunakan model pembelajaran Make a match bagi siswa kelas IV
SD Negeri 056636 gebang, dengan menggunakan model pembelajaran ini
diharapkan siswa dapat lebih aktif dalam belajar dan dapat membentuk
pengetahuannya sendiri dan dapat belajar mandiri, serta kegiatan belajar mengajar
yang bersifat multiarah dapat terlaksana. Peneliti menanggap model pembelajaran
make a match adalah solusi atas masalah-masalah yang dihadapi pada pelajaran
IPA.
Menurut Suprianto (2010:94) mengemukakan “Make a Match adalah
kartu-kartu yang berisi kartu permasalahan dan kartu jawaban. Selanjutnya Isjoni
(2010:77) mengemukakan “Make a Match adalah teknik mencari pasangan.”
Dengan
Meningkatkan

demikian,
Motivasi

penelitian
Belajar

diajukan

Siswa

:

Upaya

menggunakan

Model

dengan

dengan

judul

Pembelajaran Make a Match pada mata pelajaran IPA di kelas IV SD Negeri
056636 kelantan kec. Gebang T.A 2012/2013

5

1.2 Identifikasi Masalah
Sebagaimana yang telah di uraikan di dalam latar belakang masalah di atas
maka peneliti mengidentifikasi masalah yang ada antara lain yaitu :
1. Guru kurang memberikan motivasi kepada siswa
2. Guru cenderung menggunakan metode ceramah
3. Kurangnya motivasi siswa belajar IPA
4. Guru kurang memperhatikan siswa dalam belajar.
5. Siswa kurang aktif dalam pembelajaran.
6. Kurangnya alat peraga dalam proses pembelajaran.
1.3 Batasan Masalah
Berdasarkan identifikasi masalah yang dikemukakan di atas dan
keterbatasan peneliti, baik dari segi waktu, dana, dan kemampuan pengetahuan.
Peneliti membatasi masalah dalam penelitian ini sebagai berikut: Upaya
meningkatkan motivasi belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran
Make a match pada materi pokok Menggolongkan Hewan di kelas IV SD Negeri
056636 Kelantan kec.Gebang Tahun Ajaran 2012/2013
1.4 Rumusan Masalah
Sesuai dengan judul, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah :
“Apakah dengan menggunakan model pembelajaran Make a Match pada pelajaran
IPA dapat meningkatkan motivasi belajar siswa di kelas IV SD Negeri 056636
Kelantan kec. Gebang Tahun Ajaran 2012/2013?

6

1.5 Tujuan Penelitian
Adapun tujuan penelitian ini adalah: Meningkatkan motivasi belajar siswa
dengan menggunakan model pembelajaran Make a match dalam pelajaran IPA
dikelas IV SD Negeri 056636 Kelantan Kec. Gebang Tahun Ajaran 2012/2013
1.6 Manfaat Penelitian
Adapun manfaat dari penelitian ini, adalah :
1. Bagi Guru:
Dengan menggunakan model pembelajaran make a match, dapat menambah
wawasan guru dalam menerapkan metode pembelajaran yang lebih efektif dan
efisien serta dapat menciptakan suasana pembelajaran yang aktif.
2. Bagi Siswa:
Siswa dapat lebih termotivasi dalam belajar sehingga dapat meningkatkan
hasil belajarnya, dan siswa dapat lebih aktif dalam pembelajaran mampu
belajar mandiri.
3. Bagi Sekolah :
Hasil penelitian ini diharapkan akan memberi wacana perubahan yang lebih
baik sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, untuk
meningkatkan kualitas pembelajaran.
4.

Bagi Peneliti :
Menambah wawasan dan dapat menerapkan jika menjadi guru serta dapat
dijadikan bahan masukan untuk penelitian sejenis.

68

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

1.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka dapat disimpulkan hal
sebagai berikut :
1. Pembelajaran

yang

dilakukan

dengan

menggunakan

model

pembelajaran make a match sebagai upaya yang dilakukan guru untuk
meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran IPA dengan
pokok bahasan menggolongkan hewan.
2. Pembelajaran make a match sangat efektif diterapkan pada mata
pelajaran IPA khususnya pada pokok bahasan menggolongkan hewan.
3. Secara garis besar Make a match dapat disimpulkan sebagai, model
pembelajaran mencari pasangan, dimana nanti siswa tersebut
mendapatkan kartu soal/jawaban.
5.2 Saran
1. Kepada guru yang ingin menerapkan nodel pembelajaran make a match
sebaiknya, mengaitkan materi pembelajaran dengan konteks kehidupan
mereka sehari-hari.

68

69

2. Sebaiknya penerapan model pembelajaran make a match dilaksanakan
untuk meningkatkan motivasi belajar siswa yang mengalami kesulitan
dalam proses pembelajaran berlangsung.
3. Bagi peneliti lain yang melakukan penelitian tindakan, sebaiknya
melakukan penelitian secara tuntas dengan cara mengkombinasikan
berbagai model pengajaran dengan memperhatikan pokok bahasan yang di
ajarkan.

DAFTAR PUSTAKA

Aqib, Zainal dkk. 2006. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Yrama Widya.
Arikunto, Suharsimi, Suhardjono dan Supardi. 2008. Penelitian Tindakan Kelas.
Jakarta: Bumi Aksara
Dewi, Rosmala, 2009. Penelitian Tindakan Kelas Medan: Program Pascasarjana
UNIMED.
Sardiman. 2009. Interaksi & Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta : Rajawali Pers.
Trianto. 2010. Model Pembelajaran Terpadu. Jakarta : Bumi Aksara
Uno, B, Hamzah 2006. Teori Motivasi & Pengukurannya. Gorontalo : Bumi
Aksara
Ruhimat, Toto, Tim Pengembang MKDP kurikulum dan Pembelajaran. 2011.
Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Pers.

Dokumen yang terkait

UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV SEMESTER GENAP SD NEGERI 3 REJOSARI KECAMATAN PRINGSEWU KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN 2012

0 5 65

UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR IPA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF SISWA KELAS IV SD NEGERI 2 BUMIRATU KECAMATAN PAGELARAN

0 4 22

UPAYA MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGS A W PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS IV SD NEGERI 1 JEMBRANA TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 7 54

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MELALUI MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE MAKE A MATCH SISWA KELAS IV SD NEGERI 02 SINDANG AGUNG TAHUN PELAJARAN 2012/2013

1 5 47

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH SISWA KELAS 5 SD NEGERI PANJANG 03 KECAMATAN AMBARAWA KABUPATEN SEMARANG SEMESTER II TAHUN PELAJARAN 20162017

0 0 14

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY DENGAN MENGGUNAKAN METODE EKSPERIMEN PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI SALATIGA 06 TAHUN PELAJARAN 20162017

0 1 17

UPAYA PENINGKATAN KEAKTIFAN SISWA DAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH SISWA KELAS 3 SD NEGERI TENGARAN KECAMATAN TENGARAN KABUPATEN SEMARANG SEMESTER II TAHUN PELAJARAN 2014 2015

0 0 15

PENINGKATAN AKTIVITAS PEMBELAJARAN IPS MENGGUNAKAN TEKNIK MAKE A MATCH PADA SISWA KELAS IV SD ARTIKEL PENELITIAN

0 8 15

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN MENGGUNAKAN MODEL MAKE A MATCH KELAS IV

0 0 12

UPAYA MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR IPA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN MAKE A MATCH PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI TLOGO SEMESTER II TAHUN 2014 2015

0 0 16