PENDAHULUAN Penerapan Metode Course Review Horay Dan Metode Ceramah Terhadap Peningkatan Motivasi Belajar Ekonomi Pada Siswa Kelas VII D SMP Al-Islam Kartasura Tahun Ajaran 2012/2013.

1

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah
Perkembangan zaman yang semakin modern terutama pada era globalisasi
seperti sekarang ini akan membawa dampak berbagai bidang kehidupan. Hal
ini menuntut adanya sumber daya manusia yang berkualitas tinggi.
Peningkatan kualitas sumber daya manusia merupakan syarat mutlak untuk
mencapai tujuan pembangunan. Untuk meningkatkan kualitas sumber daya
manusia tersebut salah satunya yaitu melalui pendidikan. Baik pendidikan di
dalam keluarga maupun pendidikan di dalam masyarakat. Pendidikan
memegang peranan penting dalam persiapan sumber daya manusia yang
berkwalitas. Pendidikan merupakan kunci suatu bangsa untuk bias meraih
masa depan dengan segala potensi yang ada. Oleh karena itu, pendidikan
hendaknya dikelola dengan baik secara kualitas maupun kuantitas sehingga
dapat menghasilkan manusia yang berkualitas dan bertanggung jawab serta
mampu menyongsong kemajuan pada masa yang akan datang.
Menurut UU Sisdiknas No. 20 Tahun 2003 dalam Sudrajat (2003:30)
menyebutkan bahwa:

Pendidikan merupakan usaha sadar dan terencana untuk
mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta
didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki
kekuatan spiritual, keagamaan, pengendalian diri, kepribadian,
kecerdasan, akhlak mulia serata ketrampilan yang diperlukan
dirinya, masyarakat, bangsa dan negara.
Pelajaran ekonomi bagi sebagian besar siswa adalah mata pelajaran yang
sulit, hal ini tampak dari rendahnya motivasi belajar ekonomi. Metode
1

2

pembelajaran merupakan suatu cara atau jalan yang harus dilalui dalam proses
pembelajaran sehingga hasilnya dapat mempengaruhi motivasi siswa untuk
lebih tertarik pada pelajaran ekonomi. Metode pembelajaran yang kurang baik
akan mempengaruhi motivasi belajar siswa yang tidak baik pula. Dengan
demikian, yang perlu diperhatikan adalah ketepatan metode pembelajaran
yang dipilih dengan tujuan, jenis dan sifat materi pelajaran serta dengan
kemampuan guru dalam memahami dan melaksanakan metode tersebut.
Ketidak tepatan dalam menggunakan suatu metode dapat menimbulkan

kebosanan, kurang dipahami dan monoton sehingga mengakibatkan sikap
yang acuh terhadap pelajaran ekonomi.
Motivasi sebagai pendorong yang mengubah energi dalam diri seseorang
kedalam bentuk aktifitas nyata untuk mencapi tujuan tertentu. Menurut
Winkel (2009:169) ”Motivasi belajar adalah keseluruhan gaya penggerak
psikis didalam diri siswa yang akan menimbulkan kegiatan belajar, menjamin
kelangsungan kegiatan belajar dan memberikan arah pada kegiatan belajar itu
demi mencapai uatu tujuan”. Motivasi timbul karena adanya dorongan dari
dalam atau karena adanya rangsangan dari luar, dorongan atau rangsangan
menimbulkan hasrat untuk melakukan sesuatu dan menentukan sikap.
Pemilihan dan penentuan metode pada pembelajaran ekonomi adalah hal
yang paling penting dalam proses pembelajaran (Syaiful Bahri Djamarah dan
Aswan Zain, 2002). Pemilihan dan penentuan metode pembelajaran ini
didasari adanya metode-metode tertentu yang tidak bisa dipakai untuk
mencapai tujuan pembelajaran tertentu. Dalam hal ini, ada dua metode yang

2

3


digunakan yaitu metode course review horay dan metode konvensional atau
metode ceramah.
Menurut Syaiful Bahri Djamarah dan Aswan Zain (2002: 110) ”metode
konvensional adalah cara penyajian pelajaran yang dilakukan guru dengan
penuturan atau penjelasan lisan secara langsung terhadap siswa”. Penggunaan
metode konvensional dalam pembelajaran memiliki beberapa manfaat,
diantaranya dapat diikuti oleh siswa dalam jumlah yang besar, guru mudah
menguasai kelas, mudah mempersiapkan dan menerangkan materi pelajaran
dengan baik.
Berdasarkan pengamatan di SMP Al-Islam Kartasura, pada siswa kelas
VII.D dengan jumlah siswa sebanyak 31 siswa, dengan jumlah siswa
perempuan 14 orang dan laki-laki 17 orang. Pada saat pelajaran ekonomi
ditemukan beberapa masalah yang berpengarung pada motivasi belajar siswa
yang meliputi (1) siswa yang aktif bertanya15 siswa (48,38%), (2) siswa yang
antusias dalam menjawab pertanyaan 8 siswa (25,81%), (3) siswa yang aktif
memberikan pendapat pada saat pelajaran sebanyak 9 siswa (29,03%).
Data siswa kelas VII D SMP Al-Islam Kartasura.
Tabel 1.1 Data Siwa

No


1
2
3
4

Nama Siswa

Annisa Fhenomy Aqura
shaqvih
Diah Nur Khasanah
Intan Permata Kusuma
Nualita Hanatita

Siswa
yang
Aktif
Bertanya



NIS

3207




3217
3228
3239

3

Aspek
Siswa Yang
Antusias
Menjawab
Pertanyaan




Siswa Yang
Aktif
Memberikan
Pendapat



4

5
6
7
8
9
10
11
12
13


Rhoosana Sentia Wahyu P
Anggel
Ansyiffa
Nadin
Vaisabella
Cici Kharisma
Dinda Aulia
Hanifah Aulian Rahmawati
Marita Nuggraheni
Novia Arum Sari
Salsalita Salma Qonita
Wahyu Dwijayanti

3214
3219
3226
3232
3238
3248
3256


14
15
16
17
18

Rizqi Silviani P
Luqman Abidin
Aditya Dwi Budi Utama
Anggi Prasetyo
Irfan Shalehudin

3246
3294
3259
3268
3290

19


Septiar Dwi P.U

3314

20
21
22
23
24
25

Vergiawan Benta Liantika
Cahya Efendi Adi Suparyono
Denis Ahlussalam Frediyanto
Ferdy Rahman Susilo
Haris Eko Saputro
Muhammad Abdul Wahab

3319

3274
3279
3384
3289
3298

26
27
28
29
30
31

Muhammad Iqbal Maulana
Muhammad Wahid Nassrullah
Soleh Haryanto
Wahyu Andri Novana
Muhammad Ilhamdika
Hendri Prasetya Budi Nugroho
Jumlah

Prosentase

3302
3307
3316
3321
3177
3324




3245
3214



























15
48,38%









8
25,81%



9
29,03

Penelitian ini mencoba mengulas permasalahan tentang motivasi siswa
dalam pembelajaran ekonomi dengan menggunakan metode pembelajaran
yang menarik minat siswa dan mudah diingat sehingga siswa mudah dalam
memahami pelajaran yaitu dengan menggunakan metode course review horay
yang didukung dengan metode ceramah, penggabungan dari dua metode

4

5

tersebut akan menjadikan strategi pembelajaran yang efektif untuk
meningakatkan

motivasi

siswa

dalam

pelajaran

ekonomi

karena

penggabungan dua metode tersebut menjadikan siswa aktif sehingga
diharapkan dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VII D SMP AlIslam Karatasura.
Melihat Penelitian Tindakan Kelas ini berhubungan dengan gerakan
sosial dibidang pendidikan sebagai ekspresi dari aspirasi konkrit dan praktis
untuk mendorong perubahan didunia sosial (pendidikan) menjadi lebih
baik,dengan melakukan tindakan-tindakan perbaikan sosial bersama,kemudian
bersama memahami bersama makna tindakan-tindakan ini, dan berbagai
situasi tempat tindakan-tindakan perbaikan yang dilaksanakan.
Dilihat dari latar belakang tersebut di atas, peneliti akan menyelidiki
apakah penerapan metode course review horay, dan konvensional dapat
meningkatan motivasi belajar ekonomi siswa. Oleh karena itu, peneliti
mengidentifikasi penelitian dengan judul “PENERAPAN METODE COURSE
REVIEW

HORAY

DAN

METODE

CERAMAH

TERHADAP

PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR EKONOMI PADA KELAS VII D
SMP AL-ISLAM KARTASURA TAHUN AJARAN 2012/2013”.

B. Perumusan Masalah
Apakah metode course review horay, dan metode ceramah dapat
meningkatkan motivasi belajar ekonomi siswa kelas VII D SMP Al-Islam
Kartasura tahun ajaran 2012/2013?

5

6

C.Tujuan Penelitian
Agar tujuan penelitian ini lebih terarah dan tidak menyimpang dari
pembahasan, maka tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut : Untuk
mengetahui apakah metode course review horay dan metode ceramah dapat
meningkatkan motivasi belajar ekonomi siswa kelas VII D SMP Al-Islam
Kartasura tahun ajaran 2012/2013.

D. Manfaat Penelitian
Dalam penelitian ini penulis berharap semoga hasil penelitian dapat
memberikan manfaat konseptual utamanya dalam pembelajaran ekonomi.
Disamping itu juga, kepada penelitian peningkatan mutu proses dan hasil
pembelajaran ekonomi SMP.
1. Manfaat Teoritis
Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan gambaran
tambahan pengetahuan kepada pembaca dan guru dalam meningkatkan
motivasi belajar ekonomi siswa.
2. Manfaat Praktis
a. Bagi siswa, memperoleh pengalaman langsung dengan adanya variasi
dengan metode pembelajaran sehingga meningkatkan motivasi belajar
siswa.
b. Bagi guru, sebagai bahan masukan bahwa pembelajaran dengan
metode course review horay dan metode ceramah dapat digunakan
sebagai alternatif dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa

6

7

serta sebagai bahan pertimbangan untuk lebih meningkatkan
keterlibatan siswa dalam kegiatan belajar mengajar.
c. Bagi sekolah, sebagai masukan dalam upaya meningkatkan motivasi
belajar melalui pembelajaran yang tepat.
d. Bagi Penulis, dapat memperoleh pengalaman langsung dalam
menerapkan

pembelajaran

dengan

menggunakan

pembelajaran course review horay dan metode ceramah.

7

metode

Dokumen yang terkait

Peningkatan Hasil Belajar IPS dengan Penerapan Metode Talking Stick Siswa Kelas V SDN Sumberingin Kulon 01 Tulungagung

2 39 19

Implementasi Metode Role Playing Pembelajaran IPS Pokok Bahasan Peristiwa Sekitar Proklamasi Untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa Kelas VA SDN Ajung 03 Tahun Ajaran 2012/2013.

0 4 5

Pengaruh Pelaksanaan Metode Drill Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas Vii Smp Islam Al-Ikhlas Jakarta Selatan Tahun Ajaran 2011-2012

0 4 104

Peningkatan Keterampilan Menyimak Melalui Penerapan Metode Pembelajaran Active Learning Type Quiz Team Pada Siswa Kelas V C MIN 09 Petukangan Selatan Jakarta Tahun Ajaran 2013/2014

0 13 0

Peningkatan Keaktifan Belajar Siswa Pada Pembelajaran PKn Melalui Penerapan Metode Kerja Kelompok di Kelas V SDN Pisangan 03

0 87 0

View of Penerapan Metode Modeling The Way untuk Meningkatkan Kreativitas Belajar Siswa Pada Materi Ekosistem Kelas VII MTs. Negeri Jonggat Tahun Pelajaran 2015/2016

0 0 16

View of Penerapan Metode Course Review Horay Untuk Meningkatkan Minat Belajar Mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi Universitas Bengkulu

0 0 12

Peningkatan Hasil Belajar IPA Terpadu Melalui Metode Demonstrasi Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Sano Nggoang Manggarai Barat Tahun Pelajaran 2017/2018

0 0 18

Penerapan Metode Smart Games dalam Upaya Peningkatan Hasil Belajar Operasi Bilangan Bulat pada Siswa SMP

0 1 6

Penerapan Metode Mind Mapping dalam Peningkatan Prestasi Belajar IPA Siswa Kelas 5 SDIT Cordova Samarinda

0 0 13