Makna Simbolik dalam Komunitas Punk. Studi Kasus: Komunitas Street Punk Gonzo di Jalan Mandala By Pass Kelurahan Bandar Set Kecamatan Medan Tembung

ABSTRAK
Penulisan skripsi yang berjudul “Makna Simbolik dalam Komunitas Street
Punk Gonzo”, berawal dari stigma negatif masyarakat terhadap komunitas Punk
yang berada di Jalan Mandala By Pass Kecamatan Medan Tembung. Stigma
negatif yang melekat pada komunitas-komunitas Punk hingga kini umumnya
di Indonesia, diakibatkan oleh gaya berpakaian, perilaku dan aktivitas mereka
yang merupakan bentuk simbol perlawanan gerakan ini. Salah satunya komunitas
Street Punk Gonzo yang berada di Jalan Mandala By Pass Kelurahan Bandar
Selamat Kecamatan Medan Tembung. Dari hal tersebut kemudian menimbulkan
suatu pertanyaan tentang bagaimana bentuk dan makna
simbol-simbol
perlawanan yang dilakukan komunitas Punk di lokasi tersebut, serta bagaimana
pula proses yang mempengaruhi terbentuknya simbol-simbol perlawanan itu.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian studi kasus
dengan pendekatan kualitatif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan
menginterpretasikan bentuk dan makna serta proses simbol-simbol perlawanan
yang dilakukan Komunitas Street Punk Gonzo. Lokasi penelitian ini adalah di
Jalan Mandala By Pass Kelurahan Bandar Selamat Kecamatan Medan Tembung.
Adapun yang menjadi unit analisis dalam penelitian ini adalah Komunitas Street
Punk Gonzo. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini
adalah teknik wawancara, observasi, dan studi kepustakaan. Interpretasi data

dilakukan dengan menggunakan catatan data yang dikumpulkan dari lapangan.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa para
anggota Komunitas Street Punk Gonzo bergabung ke dalam komunitas ini
disebabkan oleh beberapa faktor seperti faktor keluarga, faktor lingkungan
pergaulan, faktor sempitnya lapangan pekerjaan, dan faktor gaya hidup.
Berdasarkan faktor-faktor tersebut dilihat bahwa dari segi perkembangannya,
terjadinya pergeseran yang mempengaruhi masyarakat untuk memilih menjalani
hidup sebagai seorang Punker. Dari sisi sejarah, gerakan ini muncul dari adanya
kesadaran kelompok masyarakat golongan bawah yang melakukan resistensi
terhadap kaum elit akibat kekacauan kondisi sosial, ekonomi, dan politik. Selain
itu juga diperoleh bentuk simbol-simbol perlawanan lainnya sesuai
perkembangannya selain fashion dan musik seperti grafity, produk yang
komunitas hasilkan, serta kegiatan sosial yang komunitas lakukan. Proses
pembentukan bentuk simbol perlawanan itu terbentuk melalui proses yang begitu
kompleks, bersinggungan langsung dengan beragam aspek kondisi sosial,
ekonomi, politik, maupun agama yang terjadi di lingkungan secara luas (negara)
maupun di lingkungan sekitarnya.
Melalui pembentukan simbol-simbol
perlawanan itu Komunitas Street Punk Gonzo ingin mensosialisasikan makna
kepada masyarakat di sekitarnya sehingga ikut melakukan perlawanan seperti

halnya komunitas tersebut.
Kata kunci: Komunitas Punk, Perlawanan, Simbol, Makna

Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

Makna Simbolik dalam Komunitas Punk. Studi Kasus: Komunitas Street Punk Gonzo di Jalan Mandala By Pass Kelurahan Bandar Selamat Kecamatan Medan Tembung

0 18 119

EKSISTENSI KOMUNITAS PUNK DI KELURAHAN TITI KUNING KECAMATAN MEDAN JOHO.

0 2 25

PEMAHAMAN KEHIDUPAN SOSIAL DALAM KOMUNITAS PUNK (STUDI DESKRIPTIF PADA KOMUNITAS PUNK MBALAPAN SECENESTER STREET PUNK)DI KOTA BLITAR - Institutional Repository of IAIN Tulungagung

0 0 17

PEMAHAMAN KEHIDUPAN SOSIAL DALAM KOMUNITAS PUNK (STUDI DESKRIPTIF PADA KOMUNITAS PUNK MBALAPAN SECENESTER STREET PUNK)DI KOTA BLITAR - Institutional Repository of IAIN Tulungagung

1 1 14

PEMAHAMAN KEHIDUPAN SOSIAL DALAM KOMUNITAS PUNK (STUDI DESKRIPTIF PADA KOMUNITAS PUNK MBALAPAN SECENESTER STREET PUNK)DI KOTA BLITAR - Institutional Repository of IAIN Tulungagung

0 1 23

Makna Simbolik dalam Komunitas Punk. Studi Kasus: Komunitas Street Punk Gonzo di Jalan Mandala By Pass Kelurahan Bandar Set Kecamatan Medan Tembung

0 0 10

Makna Simbolik dalam Komunitas Punk. Studi Kasus: Komunitas Street Punk Gonzo di Jalan Mandala By Pass Kelurahan Bandar Set Kecamatan Medan Tembung

0 0 14

Makna Simbolik dalam Komunitas Punk. Studi Kasus: Komunitas Street Punk Gonzo di Jalan Mandala By Pass Kelurahan Bandar Set Kecamatan Medan Tembung

0 0 9

Makna Simbolik dalam Komunitas Punk. Studi Kasus: Komunitas Street Punk Gonzo di Jalan Mandala By Pass Kelurahan Bandar Set Kecamatan Medan Tembung

0 0 3

Makna Simbolik dalam Komunitas Punk. Studi Kasus: Komunitas Street Punk Gonzo di Jalan Mandala By Pass Kelurahan Bandar Set Kecamatan Medan Tembung

0 0 2