Kebudayaan dan Makanan Khas Indonesia

Kebudayaan dan Makanan
Khas Indonesia













Atikka Luthfia
Dewi Kartika Sari
Eva Hubaydillah
Eza Aprilina
Fanny Novyanti
Fitria Ameliani

Isma Sri Saputri
Sara Yulia
Selly Estherlin
Silviani Firdaus
Sohib Mulyana
Syaiidul Chudri

Kebudayaan dan Makanan Khas
Indonesia
• Indonesia adalah negara yang kaya
akan tradisi, budaya dan kulinernya.
Setiap daerah di tanah air memiliki
makanan khas yang mempunyai cita
rasa yang beragam. Tak hanya itu
kebudayaan indonesia pun memiliki
arti tersindiri di setiap kegiatannya.
Beragam makanan dan kebudayaan
ini ternyata mampu menarik
perhatian luar negeri.


Kebudayaan Di Indonesia
• Tari Saman Gayo (Aceh)
Saman adalah salah satu kesenian tradisional yang tumbuh dan
berkembang pada masyarakat Gayo di Kabupaten Gayo Lues, Aceh
Tenggara, Aceh Timur (Kecamatan Serbejadi), Kabupaten Aceh
Tamiang (Tamiang Hulu). Saman merupakan permainan tradisi yang
biasa dilakukan oleh laki laki yang umumnya usia muda untuk
mengisi waktu luangnya. Baik pada saat di sawah, mersah, sepulang
mengaji di rumah pun mereka menyempatkan diri berlatih Saman.
Permainan Saman menjadi sebuah seni pertunjukan yang sering
dipentaskan sebagai media silaturahmi, menjalin persahabatan,
penyampaian pesan-pesan moral, pantun muda-mudi, penggambaran
alam dan lingkungan sekitar, dan sebagainya. Tari Saman diakui oleh
UNESCO sebagai Warisan Budaya Takbenda yang membutuhkan
pelindungan mendesak dari Indonesia pada tahun 2011

Tari Piring Minangkabau
• Tari Piring atau dalam bahasa Minangkabau
disebut dengan Tari Piriang adalah salah satu seni
tari tradisional di Minangkabau yang berasal dari

kota Solok, provinsi Sumatera Barat. Tarian ini
dimainkan dengan menggunakan piring sebagai
media utama. Piring-piring tersebut kemudian
diayun dengan gerakan-gerakan cepat yang
teratur, tanpa terlepas dari genggaman tangan.
Tari Piring merupakan sebuah simbol masyarakat
Minangkabau. Di dalam tari piring gerak dasarnya
terdiri daripada langkah-langkah Silat
Minangkabau atau Silek

Tari Tor-Tor
• Tortor Batak Toba adalah jenis tarian purba dari Batak Toba
yang berasal dari Sumatera Utara yang meliputi daerah Tapanuli
Utara, Humbang Hasundutan, Toba Samosir dan Samosir.
• Ciri khas
• Tortor adalah tarian seremonial yang disajikan dengan musik
gondang. Secara fisik tortor merupakan tarian, namun makna
yang lebih dari gerakan-gerakannya menunjukkan tortor adalah
sebuah media komunikasi, di mana melalui gerakan yang
disajikan terjadi interaksi antara partisipan upacara.

• Tortor dan musik gondang ibarat koin yang tidak bisa dipisahkan.
Sebelum acara dilakukan terbuka terlebih dahulu tuan rumah
(Hasuhutan) melakukan acara khusus yang dinamakan Tua ni
Gondang, sehingga berkat dari gondang sabangunan.

Tari Pendet
• Tari Pendet pada awalnya merupakan tari pemujaan yang
banyak diperagakan di pura, tempat ibadat umat Hindu di
Bali, Indonesia. Tarian ini melambangkan penyambutan atas
turunnya dewata ke alam dunia. Lambat-laun, seiring
perkembangan zaman, para seniman Bali mengubah Pendet
menjadi "ucapan selamat datang", meski tetap
mengandung anasir yang sakral-religius.
Pencipta/koreografer bentuk modern tari ini adalah I Wayan
Rindi (? - 1967).]
• Pendet merupakan pernyataan dari sebuah persembahan
dalam bentuk tarian upacara. Tidak seperti halnya tariantarian pertunjukkan yang memerlukan pelatihan intensif,
Pendet dapat ditarikan oleh semua orang, pemangkus pria
dan wanita, dewasa maupun gadis.


Tari Caci Atau Tari Perang
NTT
Caci di Ruteng, Flores
• Caci atau tari Caci atau adalah tari perang
sekaligus permainan rakyat antara sepasang penari
laki-laki yang bertarung dengan cambuk dan
perisai di Flores, Nusa Tenggara Timur, Indonesia.
Penari yang bersenjatakan cambuk (pecut)
bertindak sebagai penyerang dan seorang lainnya
bertahan dengan menggunakan perisai (tameng).
Tari ini dimainkan saat syukuran musim panen dan
ritual tahun baru (penti) , upacara pembukaan
lahan atau upacara adat besar lainnya, serta
dipentaskan untuk menyambut tamu penting.

• Seorang laki-laki yang berperan sebagai pemukul
(disebut paki) berusaha memecut lawan dengan
pecut yang dibuat dari kulit kerbau/sapi yang
dikeringkan. Pegangan pecut juga dibuat dari
lilitan kulit kerbau. Di ujung pecut dipasang kulit

kerbau tipis dan sudah kering dan keras yang
disebut lempa atau lidi enau yang masih hijau
(disebut pori). Laki-laki yang berperan sebagai
penangkis (disebut ta’ang), menangkis lecutan
pecut lawan dengan perisai yang disebut nggiling
dan busur dari bambu berjalin rotan yang disebut
agang atau tereng. Perisai berbentuk bundar,
berlapis kulit kerbau yang sudah dikeringkan.
Perisai dipegang dengan sebelah tangan,
sementara sebelah tangan lainnya memegang
busur penangkis.

Wayang
• Wayang telah diakui oleh UNESCO sebagai daftar perwakilan Warisan
Budaya Takbenda dari Indonesia pada tahun 2008. Wayang adalah salah
satu seni pertunjukan rakyat yang masih banyak penggemarnya hingga
saat ini. Pertunjukan wayang dimainkan oleh seorang dalang dengan
menggerakkan tokoh-tokoh pewayangan yang dipilih sesuai dengan
cerita yang dibawakan. Cerita-cerita yang dipilih bersumber pada kitab
Mahabarata dan Ramayana yang bernafaskan kebudayaan dan filsafat

Hindu, India, namun telah diserap ke dalam kebudayaan Indonesia.
Dalam setiap pegelaran, sang dalang dibantu para swarawati atau
sindhen dan para penabuh gamelan atau niyaga, sehingga pertunjukan
wayang melibatkan banyak orang. Di Indonesia, Wayang telah menyebar
hampir keseluruh bagian wilayah Indonesia. Jenis-jenisnya pun beragam
yang  diantaranya adalah : Wayang kulit Purwa, Wayang Golek Sunda,
Wayang Orang, Wayang Betawi, Wayang Bali, Wayang Banjar, Wayang
Suluh, Wayang Palembang, Wayang Krucil, Wayang Thengul, Wayang
Timplong, Wayang Kancil, Wayang Rumput, Wayang Cepak, Wayang
Jemblung, Wayang Sasak (Lombok), dan Wayang Beber.

Makanan Khas

Nasi Goreng
• Sejatinya, nasi goreng merupakan masakan
tradisional orang tionghoa. Sisa nasi yang tidak
habis lalu diberi bumbu-bumbu dan digoreng.
Itulah asal-muasal nasi goreng. Nasi yang
digoreng dengan telur, kecap manis, bawang
merah, bawang putih, dan berbagai bumbu

lainnya ini mudah membuatnya dan memiliki rasa
yang lezat. Kelezatan nasi goreng membuat
penganan ini terkenal hingga ke mancanegara.
Dalam survey yang diadakan CNN tahun 2011,
nasi goreng menduduki peringkat kedua sebagai
makanan terlezat di dunia versi CNN.

Dokumen yang terkait

Keanekaragaman Makrofauna Tanah Daerah Pertanian Apel Semi Organik dan Pertanian Apel Non Organik Kecamatan Bumiaji Kota Batu sebagai Bahan Ajar Biologi SMA

26 317 36

FREKUENSI KEMUNCULAN TOKOH KARAKTER ANTAGONIS DAN PROTAGONIS PADA SINETRON (Analisis Isi Pada Sinetron Munajah Cinta di RCTI dan Sinetron Cinta Fitri di SCTV)

27 310 2

ANALISIS SISTEM PENGENDALIAN INTERN DALAM PROSES PEMBERIAN KREDIT USAHA RAKYAT (KUR) (StudiKasusPada PT. Bank Rakyat Indonesia Unit Oro-Oro Dowo Malang)

160 705 25

Analisis Sistem Pengendalian Mutu dan Perencanaan Penugasan Audit pada Kantor Akuntan Publik. (Suatu Studi Kasus pada Kantor Akuntan Publik Jamaludin, Aria, Sukimto dan Rekan)

136 695 18

DOMESTIFIKASI PEREMPUAN DALAM IKLAN Studi Semiotika pada Iklan "Mama Suka", "Mama Lemon", dan "BuKrim"

133 700 21

Representasi Nasionalisme Melalui Karya Fotografi (Analisis Semiotik pada Buku "Ketika Indonesia Dipertanyakan")

53 338 50

KONSTRUKSI MEDIA TENTANG KETERLIBATAN POLITISI PARTAI DEMOKRAT ANAS URBANINGRUM PADA KASUS KORUPSI PROYEK PEMBANGUNAN KOMPLEK OLAHRAGA DI BUKIT HAMBALANG (Analisis Wacana Koran Harian Pagi Surya edisi 9-12, 16, 18 dan 23 Februari 2013 )

64 565 20

PENERAPAN MEDIA LITERASI DI KALANGAN JURNALIS KAMPUS (Studi pada Jurnalis Unit Aktivitas Pers Kampus Mahasiswa (UKPM) Kavling 10, Koran Bestari, dan Unit Kegitan Pers Mahasiswa (UKPM) Civitas)

105 442 24

Pencerahan dan Pemberdayaan (Enlightening & Empowering)

0 64 2

KEABSAHAN STATUS PERNIKAHAN SUAMI ATAU ISTRI YANG MURTAD (Studi Komparatif Ulama Klasik dan Kontemporer)

5 102 24