T PKKH 1302960 Abstract

ABSTRAK
PENGEMBANGAN INSTRUMEN ASESMEN BAHASA RESEPTIF DAN
BAHASA EKSPRESIF PADA ANAK TUNARUNGU USIA SEKOLAH
Annisa Nugraha Wahidah
NIM. 1302960/Prodi PKKh-SPs-UPI
Instrumen asesmen bahasa reseptif dan bahasa ekspresif yang tidak tersedia
bagi anak tunarungu usia sekolah mengakibatkan layanan pendidikan yang
diberikan tidak sesuai dengan kebutuhan dalam perkembangan bahasanya.
Instrumen asesmen dikembangkan berdasarkan teori perkembangan bahasa yang
dikemukakan oleh Myklebust dan Lewis. Penelitian ini menggunakan metode
kualitatif pada tahap I dan metode kuantitatif pada tahap II dan III. Instrumen
asesmen bahasa reseptif dan bahasa ekspresif divalidasi yang memperoleh nilai
100% dan dihitung reliabilitasnya yang memperoleh nilai 0,93 (korelasi sangat
tinggi). Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh kesimpulan bahwa instrumen
asesmen bahasa reseptif dan bahasa ekspresif sudah valid, reliabel dan fungsional
digunakan untuk mengetahui perkembangan bahasa reseptif dan bahasa ekspresif
pada anak tunarungu usia sekolah.
Kata kunci: Pengembangan Instrumen Asesmen, Bahasa Reseptif dan Bahasa
Ekspresif, Anak Tunarungu Usia Sekolah

Annisa Nugraha Wahidah, 2015

PENGEMBANGAN INSTRUMEN ASESMEN BAHASA RESEPTIF DAN BAHASA EKSPRESIF PADA ANAK
TUNARUNGU USIA SEKOLAH
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

ABSTRACT
DEVELOPING THE ASSESSMENT INSTRUMENT RECEPTIVE
LANGUAGE AND EXPRESSIVE LANGUAGE OF CHILDREN WITH
HEARING IMPAIRMENT SCHOOL AGE
Annisa Nugraha Wahidah
NIM. 1302960 / Prodi PKKh-SPs-UPI
Assessment instruments receptive language and expressive language that is
not available to children with hearing impairmnent of school age result in
educational services rendered in accordance with the needs in language
development. Assessment instrument was developed based on the theory of
language development proposed by Myklebust and Lewis. This study used
qualitative methods in stage I and quantitative methods in stage II and III.
Assessment instruments receptive language and expressive language validated
that scored 100% and the calculated reliability that scored 0.93 (correlation is very
high). Based on the research results, we concluded that the assessment instrument
receptive language and expressive language is valid, reliable and functional is

used to determine the development of receptive language and expressive language
of children with hearing impairment school age.

Keywords: developing assessment instrument, receptive language and expressive
language, children with hearing imparment school age.

Annisa Nugraha Wahidah, 2015
PENGEMBANGAN INSTRUMEN ASESMEN BAHASA RESEPTIF DAN BAHASA EKSPRESIF PADA ANAK
TUNARUNGU USIA SEKOLAH
Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu