PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM DI LINGKUNGAN SEKOLAH DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR SAINS PADA SUB POKOK BAHASAN PROSES PEMBENTUKAN TANAH BAGI SISWA KELAS V SD NEGERI 200407 HUTAPADANG T.A 2013/ 2014.

PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM DI LINGKUNGAN SEKOLAH
DALAM PENINGKATAN HASIL BELAJAR SAINS BAGI SISWA
KELAS V SD NEGERI 200407 HUTAPADANG
T.A 2013/ 2014

Skripsi Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh
Gelar Sarjana Pendidikan Pada Jurusan Pendidikan
Pra Sekolah Dan Sekolah Dasar

Oleh:
SRI WAHYUNI SIREGAR
NIM. 1101111023

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN
2014

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama


: Sri Wahyuni Siregar

Nim

: 1101111023

Jurusan

: Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)

Tempat/Tgl Lahir

: Purwodadi, 18 Juni 1993

Jenis Kelamin

: Perempuan

Agama


: Islam

Alamat

: Jln Gurilla Gg Pairan No. 09

Nama Ayah

: H. Halomoan Siregar

Nama Ibu

: Hj. Elijar Rambe

Status Pendidikan

: Mahasiswa

Riwayat Pendidikan :
a. SD


: SD Negeri 200309 Purwodadi Kota Padangsidimpuan

b. SMP

: SMP Negeri 10 Kota Padangsidimpuan

c. SMA

: SMA Negeri 7 Kota Padangsidimpuan

d. PT

: Universitas Negeri Medan

Medan,

Mei 2014

Penulis


Sri Wahyuni Siregar

KATA PENGANTAR
Alhamdullilahi Rabbil‘alamin, dengan kerendahan hati puji dan syukur
penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, karena dengan rahmat dan hidayah-Nya,
penulis dapat menyelesaikan penulisan skripsi ini. Shalawat beriringkan salam
juga penulis persembahkan kepada junjungan Nabi Muhammad SAW yang telah
membawa kabar tentang pentingnya ilmu bagi kehidupan di dunia dan di akhirat.
Penyelesaian skripsi ini merupakan salah satu syarat tugas akhir dalam
penyelesaian perkuliahan program S-1 untuk memperoleh gelar Sarjana
Pendidikan. Skripsi ini berjudul “Pemanfaatan Sumber Daya Alam Di
Lingkungan Sekolah Dalam Peningkatan Hasil Belajar Sains Bagi Siswa
Kelas V SD Negeri 200407 Hutapadang T.A 2013/2014”.
Dalam menyelesaikan skripsi ini penulis mengalami beberapa hambatan
yang menjadi pengalaman berharga bagi penulis sendiri, hambatan ini dapat
teratasi berkat bimbingan dan arahan berbagai pihak.
Untuk itu penulis mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada
Bapak Dr. Irsan, M.Si sebagai Dosen pembimbing skripsi yang telah banyak
memberikan masukan dan bimbingan bagi penulis sehingga skripsi ini dapat

terselesaikan tepat pada waktunya.
Dimana penulis juga tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada :
1.

Bapak Prof. Dr. Ibnu Hajar Damanik, M.Si sebagai Rektor Universitas
Negeri Medan.

ii

2.

Bapak Drs. Nasrun, M.S, sebagai Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan, beserta
Pembantu Dekan I Bapak Prof. Dr. Yusnadi, M.S, Pembantu Dekan II Bapak
Drs. Aman Simaremare, M.S, dan Bapak Drs. Edidon Hutasuhut, M.Pd
sebagai Pembantu Dekan III.

3.

Bapak Drs. Khairul Anwar, M.Pd, selaku ketua Jurusan PPSD, dan Bapak
Drs. Ramli Sitorus, M.Ed, selaku Sekretaris Jurusan PPSD.


4.

Ibu Dra. Masta Ginting, M.Pd, selaku Dosen Pembimbing Akademik yang
telah membimbing dan memotivasi penulis selama perkuliahan.

5.

Ibu Dra. Rosliana Sitompul, M.Pd, Bapak Drs. Demu Karo- karo, M.Pd dan
Bapak Drs. Wesly Silalahi, M.Pd selaku Dosen penguji yang telah
memberikan kritikan dan saran serta masukan kepada Penulis untuk
menyelesaikan skripsi ini agar lebih baik.

6.

Para Bapak/Ibu Dosen dan pegawai Jurusan Pendidikan Pra Sekolah Dasar
Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan yang telah memberikan
bekal ilmu sehingga penulis dapat menyelesaikan studinya.

7.


Bapak Safaruddin, S.Pd selaku Kepala Sekolah SD Negeri 200407, ibu Ade
Ellida Siregar, A.Ma.Pd selaku guru wali kelas V-B dan staf pegawai yang
telah banyak membantu penulisan demi kelancaran pengumpulan data yang di
butuhkan dalam penelitian.

8.

Teristimewa pada kesempatan ini penulis menyampaikan ucapan terima kasih
dan rasa hormat kepada Ayahanda H. Halomoan Siregar dan Ibunda Hj. Elijar
Rambe S.Pd tercinta yang atas jerih payahnya telah mengasuh dan

iii

memberikan bantuan serta dorongan baik moril maupun materil serta doa
yang tiada putus-putusnya dalam studi yang sedang penulis jalani.
9.

Kepada keluarga besar penulis, Bang Gozali Siregar, kakakku Rahma Yanti
Siregar, S.Pd, adikku Parini Azhar Siregar, dan Fitriani Siregar, yang sangat

saya sayangi.

10. Teman-teman seperjuangan stambuk 2010 dan teman- teman satu PS: Nur
Ilwana Harahap, Purnama Dewi Siregar, Mastina, Riski Ulina, Kak Ulpah,
Elin, suci, Tetti dan buat rekan-rekan seluruh mahasiswa/I PGSD yang tidak
bisa penulis sebutkan satu persatu di jurusan PGSD C- Reguler.
11. Nenek kos dan buat teman-teman satu kos Kak Rahma, Kak Lestari Daulay,
Kak Lea, Kak Dear, Kak Nila, Kak Lilah, Muthia dan Sarah.
12. Buat teman seperjuangan penulis di PPLT 2013 SD Negeri 104202 Bandar
Setia.
Penulis menyadari skripsi ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena
itu, penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun untuk
kesempurnaan skripsi ini. Akhirnya kepada Allah SWT jugalah kita berserah diri,
dan semoga skripsi ini dapat bermanfaat.

Medan,

Mei 2014

Penulis


Sri Wahyuni Siregar
Nim. 1101111023

iv

ABSTRAK
SRI WAHYUNI SIREGAR, 1101111023, Pemanfaatan Sumber Daya Alam Di
Lingkungan Sekolah Dalam Peningkatan Hasil Belajar Sains Pada Sub Pokok
Bahasan Proses Pembentukan Tanah Bagi Siswa Kelas V SD Negeri 200407
Hutapadang T.A 2013/ 2014. Skripsi. Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas
Negeri Medan, 2014.
Masalah yang dihadapi dalam Penelitian adalah rendahnya hasil belajar siswa
pada mata pelajaran Sains karena disebabkan oleh beberapa faktor dalam diri siswa
terutama kemampuan siswa dan faktor guru terutama kemampuan guru dalam
menyampaikan materi. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar
Sains siswa melalui pemanfaatan sumber daya alam di lingkungan sekolah pada sub
materi pokok bahasan proses pembentukan tanah di kelas V SD Negeri 200407
Hutapadang T.A 2013/2014.
Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action

Reasearch). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V-A SD, yang berjumlah
21 orang terdiri dari 13 siswa laki- laki dan 8 siswa perempuan. Penelitian ini
dilaksanakan dua siklus, yakni siklus I dan siklus II. Setiap siklus terdiri dari 4 tahap
yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan data
yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah lembar tes pilihan ganda dengan
jumlah 20 soal dan observasi meliputi aktivitas guru dan siswa dalam proses
pembelajaran.
Berdasarkan hasil penelitian dimulai tes awal diperoleh nilai- nilai rata- rata
hasil tes awal adalah 58,1, siswa yang tuntas sebanyak 7 orang dengan persentase
ketuntasan 33,3% dan siswa yang tidak tuntas sebanyak 14 orang dengan persentase
tidak tuntasnya 66,7%. Nilai rata- rata pada siklus I diperoleh70,2, siswa yang tuntas
sebanyak 12 orang dengan persentase ketuntasan 57,1% dan siswa yang tidak tuntas
sebanyak 9 orang dengan persentase tidak tuntasnya 42,9%. Sedangkan nilai ratarata pada siklus II diperoleh sebesar 83,3, siswa yang tuntas sebanyak 18 orang
dengan persentase ketuntasan 85,71% dan siswa yang tidak tuntas sebanyak 3 orang
dengan persentase tidak tuntasnya 14,28%.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan sumber
daya alam di lingkungan sekolah dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata
pelajaran Sains sub pokok bahasan proses pembentukan tanah bagi kelas V-A SD
Negeri 200407 Hutapadang T.A 2014.


Kata Kunci: Pemanfaatan Sumber Daya Alam, Hasil Belajar, dan Penelitian
Tindakan Kelas (Classroom Action Reasearch).

i

DAFTAR ISI
LEMBAR PERSETUJUAN .......................................................................
RIWAYAT HIDUP ....................................................................................
ABSTRAK .................................................................................................. i
KATA PENGANTAR ................................................................................ ii
DAFTAR ISI ............................................................................................... v
DAFTAR TABEL ...................................................................................... vii
DAFTAR GAMBAR ................................................................................... viii
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................... ix
BAB I PENDAHULUAN ............................................................................ 1
1.1. Latar Belakang Masalah ............................................................. 1
1.2. Identifikasi Masalah ................................................................... 5
1.3. Pembatasan Masalah................................................................... 5
1.4. Rumusan Masalah ...................................................................... 6
1.5. Tujuan Penelitian ........................................................................ 6
1.6. Manfaat Penelitian ...................................................................... 6
BAB II KAJIAN PUSTAKA ...................................................................... 8
2.1. Kerangka Teoritis ....................................................................... 8
2.1.1. Pengertian Belajar ............................................................ 8
2.1.2. Pengertian Hasil Belajar ................................................... 9
2.1.3. Faktor- Faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar ............ 10
2.1.4. Cara Mengukur Hasil Belajar ........................................... 12
2.2. Hakikat Pembelajaran Sains di Sekolah Dasar............................. 13
2.2.1. Pengertian Sains ............................................................. 13
2.2.2. Pembelajaran Sains di Sekolah ....................................... 14
2.2.3. Karakteristik Siswa Kelas V Sekolah Dasar .................... 15
2.2.4. Kurikulum Sains Kelas V Sekolah Dasar ........................ 17
2.2.5. Kajian Materi Proses Pembentukan Tanah ...................... 18
2.3. Sumber Daya Alam di Lingkungan Sekolah................................ 20
2.3.1. Pengertian Sumber Daya Alam ........................................ 20
2.3.2. Pengertian Lingkungan .................................................... 21

v

2.3.3.Pemanfaatan Sumber Daya Alam dalam Pembelajaran..... 23
2.3.4. Kelebihan dan Kelemahan Pemanfaatan Sumber Daya
Alam Dalam Pembelajaran .............................................. 24
2.4. Kerangka Berpikir ...................................................................... 25
2.5. Hipotesis Tindakan ..................................................................... 26
BAB III METODOLOGI PENELITIAN .................................................. 27
3.1 Jenis Penelitian ............................................................................ 27
3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian ....................................................... 27
3.3 Subjek dan Objek Penelitian ........................................................ 27
3.4 Definisi Operasional Penelitian.................................................... 28
3.5 Desain Penelitian ......................................................................... 28
3.6 Prosedur Penelitian ...................................................................... 30
3.7 Teknik Pengumpulan Data........................................................... 34
3.8 Teknik Analisis Data ................................................................... 36
3.8.1 Analisis Daya Serap Individu ............................................ 36
3.8.2 Analisis Daya Serap Klasikal ............................................ 37
3.8.3 Nilai Rata- Rata ................................................................ 37
3.8 4 Analisis Data Observasi Aktivitas Guru dan Siswa ........... 37
3.8.3 Jadwal Penelitian .............................................................. 38
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN............................. 39
4.1 Gambaran Umum Lokasi Penelitian ............................................ 39
4.2 Deskripsi Hasil Penelitian ............................................................ 40
4.2.1 Kondisi Awal .................................................................... 40
4.2.2 Deskripsi Siklus I .............................................................. 43
4.2.3 Deskripsi Siklus II............................................................. 53
4.3 Pembahasan Hasil Penelitian ....................................................... 65
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ....................................................... 68
5.1 Kesimpulan ................................................................................. 68
5.2 Saran ........................................................................................... 69
DAFTAR PUSTAKA .................................................................................. 70
LAMPIRAN ................................................................................................

vi

DAFTAR TABEL
Halaman
Tabel 2.1

: Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar Sains di SD ........ 17

Tabel 3.1

: Jadwal dan Rencana Kegiatan ................................................ 38

Tabel 4.1

: Nilai Hasil Belajar Pre Test Siswa Kelas V-A ........................ 41

Tabel 4.2

: Frekuensi Nilai Sains Pada Pre Test Siswa Kelas V-A ........... 42

Tabel 4.3

: Hasil Observasi Kegiatan Pembelajaran Guru Siklus I ........... 48

Tabel 4.4

: Nilai Post Tes Siswa Kelas V-A Pada Siklus I ....................... 50

Tabel 4.5

: Frekuensi Nilai Sains Pada Post Test Siklus I ....................... 51

Tabel 4.6

: Hasil Observasi Kengiatan Pembelajaran Guru Siklus II ........ 57

Tabel 4.6

: Nilai Post Test Siswa Kelas V Pada Siklus II ........................ 59

Tabel 4.8

: Frekuensi Nilai Sains Siswa Pada Post Test Siklus II ............ 60

Tabel 4.9

: Rekapitulasi Nilai Pre Tes, Post Tes Siklus I daan II .............. 62

Tabel 4.10

: Rekapitulasi Hasil Belajar Siswa ........................................... 63

Tabel 4.11

: Peningkatan Hasil Belajar Siswa ........................................... 64

vii

DAFTAR LAMPIRAN
Halaman
Lampiran 1. Rencana pelaksanaan pembelajaran siklus I Pertemuan I ......... 71
Lampiran 2. Rencana pelaksanaan pembelajaran siklus I Pertemuan II ........ 78
Lampiran 3. Rencana pelaksanaan pembelajaran siklus II Pertemuan I ....... 86
Lampiran 4. Rencana pelaksanaan pembelajaran siklus II Pertemuan II ...... 93
Lampiran 5. Soal pre test ............................................................................ 100
Lampiran 6. Soal post test Siklus I Dan II ................................................... 103
Lampiran 7. Kunci jawaban soal pre test ..................................................... 106
Lampiran 8. Kunci jawaban soal post test Siklus I Dan II ........................... 107
Lampiran 9. Lembar observasi aktivitas pembelajaran guru siklus I ........... 108
Lampiran 10. Lembar observasi aktivitas belajar siswa siklus I .................. 109
Lampiran 11. Lembar observasi aktivitas pembelajaran guru siklus II ........ 120
Lampiran 12. Lembar observasi aktivitas belajar siswa siklus II ................. 111
Lampiran 13. Jadwal Pelaksanaan Kengiatan Penelitian ................................ 112
Lampiran 14. Data penilaian Aktivitas Belajar Siswa siklus I ..................... 113
Lampiran 15. Data penilaian Aktivitas Belajar Siswa siklus II ...................... 114
Lampiran 16. Tabel Item Soal Nilai Pre Tes Siswa Siklus I .......................... 115
Lampiran 17. Tabel Item Soal Nilai Post Tes Siswa Siklus I ........................ 116
Lampiran 18. Tabel Item Soal Nilai Post Tes Siswa Siklus II ....................... 117
Lampiran 19. Nama-Nama Siswa Kelas V-A SDN 200407 Hutapadang ....... 118
Lampiran 20. Lembar Jawaban Siswa Pre Test, Pos Tes Siklus I dan II ........ 119

ix

DAFTAR GAMBAR
Halaman

Gambar 3.1 : Skema Pelaksanaan Tindakan Kelas Model Kemmis
dan Taggart ............................................................................ 28
Gambar 4.1 : Seluruh Siswa SD Negeri 200407 Berbaris .......................... 39
Gambar 4.2 : Plang Sekolah Dasar Negeri 200407 .................................... 40
Gambar 4.3 : Peneliti Sedang Melaksanakan Kegiatan Awal ..................... 44
Gambar 4.4 : Peneliti Menjelaskan Materi Pelajaran ................................... 45
Gambar 4.5 : Peneliti Mengkoordinasikan Siswa Menyiapkan Alat dan
Bahan Percobaan ................................................................. 46
Gambar 4.6 : Guru Membimbingan Kelompok Yang Kurang Paham ........ 46
Gambar 4.7 : Penelti Mengawasi Siswa yang Mengerjakan Soal Pos Test I . 47
Gambar 4.8 : Guru Mengulang Materi Sebelumnya..................................... 54
Gambar 4.9 : Siswa Melakukan Percobaan Tingkat Penyerapan Tanah .... 55
Gambar 4.10 : Siswa Antusias Menjawab Pertanyaan Dari Guru ................ 56
Gambar 4.11 : Penelti Mengawasi Siswa Mengerjakan Soal Pos Test II ...... 56
Grafik 4.1

: Grafik nilai rata- rata peningkatan hasil belajar .................... 64

Grafik 4.2

: Grafik peningkatan hasil belajar siswa secara klasikal ......... 65

viii

1

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah
Hasil belajar memiliki kedudukan yang penting dan tidak dapat dipisahkan
dari proses pembelajaran. Hasil belajar merupakan ukuran keberhasilan suatu proses
pembelajaran dalam mencapai kompetensi yang ditetapkan. Hasil belajar dapat
diartikan perubahan–perubahan yang terjadi pada diri siswa, baik yang menyangkut
aspek kognitif, afektif, dan psikomotor sebagai hasil dari kegiatan belajar. Hasil
belajar yang tinggi atau yang rendah menunjukkan keberhasilan guru dalam
menyampaikan materi pelajaran dalam proses pembelajaran.
Idealnya hasil belajar jika tujuan intruksional yang ditetapkan oleh guru
tercapai. Tujuan intruksional adalah tujuan yang menyatakan adanya suatu yang
dapat dikerjakan atau dilakukan siswa setelah pengajaran, dengan kata lain didalam
diri siswa terjadi perubahan tingkah laku selama mengikuti program pengajaran atau
perubahan tingkah laku ini harus menampakkan diri dalam suatu perbuatan yang
dapat diamati dan diukur (observable and measurable).
Mencapai hasil pembelajaran yang optimal dibutuhkan guru yang kreatif dan
inovatif yang selalu mempunyai keinginan terus-menerus untuk memperbaiki dan
meningkatkan mutu proses pembelajaran di kelas. Proses pembelajaran yang terjadi
selama ini kurang mampu mengembangkan kemampuan berpikir peserta didik,
dimana hanya diarahkan pada kemampuan siswa untuk menghafal informasi, otak

1

2

siswa dipaksa hanya untuk mengingat dan menimbun berbagai informasi tanpa
dituntut untuk memahami informasi yang diperoleh untuk menghubungkannya
dengan situasi dalam kehidupan sehari- hari.
Proses pembelajaran sains di sekolah dasar masih banyak yang dilaksanakan
secara konvensional dan menggunakan paradigma yang lama dimana guru
memberikan pengetahuan pada siswa yang pasif dan guru hanya terpaku pada buku
sebagai satu-satunya sumber belajar mengajar. Para guru belum sepenuhnya
melaksanakan pembelajaran secara aktif dan kreatif dalam melibatkan siswa,
sehingga dapat mengurangi kesempatan siswa untuk berinteraksi dengan bendabenda konkrit, melakukan observasi, penyelidikan, dan melakukan eksperimen
terhadap konsep-konsep sains melalui pengalaman nyata, sehingga tidak ada
kebermaknaan dalam proses belajarnya.
Sains merupakan salah satu mata pelajaran pokok dalam kurikulum
pendidikan di Indonesia. Mata pelajaran sains merupakan mata pelajaran yang
mempelajari peristiwa-peristiwa yang terjadi di alam, sehingga siswa diharapkan
dapat mengenal dan mengetahui pengetahuan-pengetahuan alam tersebut dalam
kehidupan sehari-harinya. Mata pelajaran Sains merupakan mata pelajaran yang
selama ini dianggap sulit oleh sebagian besar peserta didik, mulai dari jenjang
sekolah dasar maupun menengah. Siswa

mengalami kesulitan dalam menjawab

soal-soal latihan, baik yang ada dibuku pelajaran Sains, soal- soal yang diberikan
guru, mid semester, dan ujian semester.
Berdasarkan hasil observasi data hasil ujian akhir semester

pada mata

pelajaran Sains semester ganjil yang peneliti terima dari guru kelas V-A SD Negeri

3

200407 Hutapadang Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru yang terdiri dari 21
siswa yaitu hanya mencapai sekitar 33,3% atau 7 dari 21 siswa yang mencapai
standar kriteria ketuntasan minimal (KKM) sedangkan 66,7 % atau sekitar 14 dari 21
siswa belum mencapai KKM yang telah ditetapkan. Kriteria ketuntasan minimal (
KKM ) yang ditetapkan pada mata pelajaran sains disekolah tersebut adalah 75.
Sudjana (dalam Ahmad Susanto 2013:15) menyatakan bahwa hasil belajar
yang dicapai oleh siswa dipengaruhi oleh dua faktor utama, yakni faktor
dalam diri siswa dan faktor yang datang dari luar diri siswa atau faktor
lingkungan. Faktor yang datang dari diri siswa terutama kemampuan yang
dimilikinya besar pengaruhnya terhadap hasil belajar siswa. Faktor dari luar
diri siswa terutama kemampuan guru dalam menyampaikan materi pelajaran
mempunyai pengaruh besar juga terhadap hasil belajar siswa.
Guru sebagai fasilitator dalam pelaksanaan harus mampu memberikan
kemudahan kepada anak untuk mempelajari berbagai hal yang terdapat dalam
lingkungannya dalam arti guru harus memanfaatkan lingkungan belajar siswa seperti
sumber daya alam yang ada di sekitar sekolah yang dapat dimanfaatkan dalam
menunjang keaktifan siswa. Lingkungan sekitar sekolah yang kaya akan sumber
daya alam seperti: tumbuhan, tanah, air yang ada di pekarangan sekolah dapat
dimanfaatkan sebagai alat bantu guru dalam menjelaskan materi yang ingin
disampaikan.
Sumber daya alam di lingkungan sebagai media pembelajaran diharapkan
para siswa dapat lebih memahami materi pelajaran di sekolah serta dapat
menumbuhkan rasa cinta alam, kesadaran untuk menjaga dan memelihara sumber
daya alam yang ada di lingkungan sekitarnya, dengan begitu guru tidak terbebani
dalam segi biaya, dan waktu dalam menyediakan hal yang bisa mengaktifkan siswa
dalam proses belajar mengajar. Menurut Marjono (dalam Ahmad Susanto, 2013:

4

167) bahwasanya anak jenjang sekolah dasar, “hal yang harus diutamakan adalah
bagaimana mengembangkan rasa ingin tahu dan daya berpikir kritis mereka terhadap
suatu masalah”.
Berdasarkan paparan di atas, dapat dipahami bahwa hasil belajar siswa dalam
pelajaran sains masih dapat ditingkatkan melalui inovasi pembelajaran yang lebih
bervariasi. Salah satu inovasi tersebut adalah dengan memanfaatkan sumber daya
alam dilingkungan sekitar sekolah sebagai sumber belajar atau media pembelajaran
yang akan meningkatkan hasil belajar siswa. Hal inilah yang menarik untuk diadakan
penelitian dengan judul” Pemanfaatan Sumber Daya Alam di Lingkungan
Sekolah

Dalam Peningkatan Hasil Belajar SAINS Bagi Siswa Kelas V SD

Negeri 200407 HutaPadang Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru T.A
2013/ 2014 ”.

1.2 Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah di atas, maka dapat dirumuskan
permasalahan sebagai berikut :
1.

Rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran sains disebabkan oleh
faktor dalam diri siswa terutama kemampuan siswa dan faktor luar diri
siswa terutama kemampuan guru dalam menyampaikan materi.

2.

Proses pembelajaran belum sepenuhnya melaksanakan pembelajaran
secara aktif dan kreatif dalam melibatkan siswa.

3.

Guru mengajar dengan cara konvensional

5

4.

Siswa kurang diberi kesempatan untuk berinteraksi dengan benda- benda
konkrit, melakukan observasi, dan melakukan eksperimen terhadap
konsep- konsep sains melalui pengalaman nyata.

5.

Upaya pembelajaran yang digunakan guru kurang bervariasi.

1.3 Pembatasan Masalah
Penelitian ini dapat dilakukan dengan baik dan terarah, maka peneliti
membatasi masalah yang hendak diteliti. Adapun yang menjadi batasan masalah
pada penelitian ini adalah “Upanya Peningkatan Hasil Belajar Sains Pada Materi Sub
Pokok Bahasan Proses Pembentukan Tanah Akibat Pelapukan Di Kelas V Sekolah
Dasar Dengan Memanfaatkan Sumber Daya Alam Di Lingkungan Sekolah ”.

1.4 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah dan identifikasi masalah di atas, maka
yang menjadi rumusan masalah dalam peneliti ini adalah “Apakah dengan
pemanfaatan sumber daya alam yang ada di lingkungan sekolah dapat meningkatkan
hasil belajar siswa pada materi sub pokok bahasan proses pembentukan tanah akibat
pelapukan di kelas V SD Negeri 200407 Hutapadang Kecamatan Padangsidimpuan
Hutaimbaru Tahun Ajaran 2013/2014 ?”.

6

1.5 Tujuan Penelitian
Adapun tujuan penelitian ini dilakukan adalah untuk mengetahui besarnya
peningkatan hasil belajar sains siswa melalui pemanfaatan sumber daya alam
lingkungan sekolah pada sub materi pokok bahasan proses pembentukan tanah akibat
pelapukan di kelas V SD Negeri 200407 Hutapadang Kecamatan Padangsidimpuan
Hutaimbaru

1.6 Manfaat Penelitian
Penelitian ini dilakukan dengan harapan dapat memberikan manfaat kepada
semua pihak yaitu sebagai berikut :

1.

Bagi guru, sebagai bahan masukan bagi guru dalam memperluas wawasan
guna meningkatkan kemampuan mengajar siswa yang bersifat praktis dalam
upaya meningkatkan kualitas hasil belajar siswa dan memberikan
pengalaman kepada siswa bahwa belajar sains itu menyenangkan.

2.

Bagi Siswa, sebagai bahan masukan bagi siswa agar dapat meningkatkan
pemahaman dan peningkatkan daya ingat siswa untuk memanfaat apa yang
ada di lingkungan sekitar dalam menyajikan pembelajaran sains sehingga
lebih menarik.

3.

Bagi sekolah, diperolehnya masukan bagi sekolah dalam usaha perbaikan
proses pembelajaran sehingga berdampak pada peningkatan mutu sekolah.

7

4.

Bagi peneliti, sebagai penambah wawasan, pengetahuan dan pemahaman
tentang pemanfaatan sumber daya alam yang dapat diterapkan dalam
pembelajaran sebagai media pembelajaran

5.

Bagi peneliti lain, sebagai informasi dan pembanding yang akan
mengadakan penelitian permasalahan yang sama

68

BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN
Berdasarkan hasil pembahasan dan temuan penelitian, maka diperoleh
kesimpulan bahwa dengan memanfaatkan sumber daya alam di lingkungan
sekolah dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Sains pada
sub pokok bahasan proses pembentukan tanah di kelas V-A SD Negeri 200407
Hutapadang Kec. Padangsidimpuan Hutaimbaru Tahun Ajaran 2013/2014.
Hal ini terbukti bahwa hasil belajar siswa mengalami peningkatan dari
siklus I ke siklus II dengan rincian pada siklus I siswa yang mengalami ketuntasan
belajar mencapai 12 orang siswa (57,1%) , sedangkan 9 orang siswa (42,9%)
yang hasil belajar belum mencapai KKM. Pada siklus I hasil belajar siswa secara
klasikal masih dibawah 75 % yaitu 57,1 %. Selanjutnya pada siklus II mengalami
peningkatan

hasi belajar lebih besar dibandingkan siklus I.

Pada siklus II

terdapat 18 orang siswa (85,71%) yang memperoleh hasil belajar diatas KKM, 3
orang siswa (14,28 %) yang hasil belajar belum mencapai KKM. Pada siklus II
hasil belajar siswa secara klasikal sudah mencapai di atas 75 % nyaitu 85,71 %,
dengan demikan tujuan pada penelitian ini tercapai dimana dengan memanfaatkan
sumber daya alam dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

69

B. SARAN
Dari hasil penelitian dan kesimpulan di atas, maka peneliti mengajukan
beberapa saran sebagai berikut:
1. Disarankan kepada guru untuk memanfaatkan lingkungan sekolah secara
maksimal seperti sumber daya alam di sekitar sekolah dalam meningkatkan
hasil belajar Sains siswa, supanya memudahkan siswa memahami materi
yang diajarkan guru agar tahan lama diingat dalam setiap pribadi siswa,
khususnya dalam sub pokok bahasan proses pembentukan tanah karena
pelapukan. Disarankan juga kepada para guru mencobanya pada pelajaran
yang lain yang sesuai dengan materi.
2. Disarankan kepada kepala sekolah untuk mengembangkan atau melatih
para guru agar aktif dan kreatif dalam mengembangkan media
pembelajaran yang praktis , dan tidak terbebani dalam segi biaya didalam
proses belajar mengajar, dimana salah satunya dengan memanfaatkan
sumber daya alam yang ada di sekitar sekolah.
3. Bagi siswa sendiri,diharapkan agar lebih bersemangat dalam belajar dan
disarankan untuk berani atau tidak takut dalam memberikan pendapat atau
bertanya kepada guru tentang materi pelajaran yang kurang dimengerti.
4. Bagi peneliti lain, disarankan untuk melakukan penelitian yang sejenis pada
materi dan sekolah lainnya agar diperoleh hasil penelitian yang lebih
sempurna dan bermanfaat sebagai bahan informasi bagi dunia pendidikan.

70

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Suharsimi. (2009). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Penerbit
Bumi Aksara.
Dewi, Rosmala.(2010). Penelitian Tindakan Kelas. Medan: Penerbit Pasca
Sarjana Unimed
Dimayati, dan Mudjiono. (2009). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Penerbit
Rineka Cipta.
Hamzah, dan Nurdin. (2011). Belajar dengan Pendekatan PAILKEM. Jakarta:
Penerbit Bumi Aksara
Nazir, M. (2009). Metode Penelitian. Jakarta :Penerbit Ghalia Indonesia
Nur, Bahdin. (2005). Pedoman Penulisan Karya Ilmiah (Proposal, Skripsi, dan
Tesis). Medan: Kencana Prenada Media Group.
Purwanto. 2011. Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Purwanto, Ngalim. Ilmu Pendidikan Teoritis dan Praktis. Bandung: PT Remaja
Rosdakarya
Santrock, J.W.(2011). Educational Psychology. Jakarta: Penerbit Salemba
Humanika.
Slameto, (2010). Belajar dan Faktor- Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta:
Rineka Cipta
Susanto, Ahmad. (2013). Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar.
Jakarta: Penerbit Kencana Prenada Media Group.
Syaiful Bahri Djamarah dan Aswan Zain, (2010). Strategi Belajar Mengajar.
Jakarta: Rineka Cipta.
Rositawaty, S. 2008. Senang Belajar Ilmu Pengetahuan Alam. Jakarta: Pusat
Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional
Vera, Adelia. 2012. Metode Mengajar Anak di Luar Kelas (outdoor study).
Jogjakarta: Diva Press
http://www.sarjanaku.com/2013/04/pengertian-lingkungan-sekolah-faktor.html
diakses pada tanggal 22 Januari 2014

68

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Suharsimi. (2009). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Penerbit
Bumi Aksara.
Dewi, Rosmala.(2010). Penelitian Tindakan Kelas. Medan: Penerbit Pasca Sarjana
Unimed
Dimayati, dan Mudjiono. (2009). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Penerbit
Rineka Cipta.
Hamzah, dan Nurdin. (2011). Belajar dengan Pendekatan PAILKEM. Jakarta:
Penerbit Bumi Aksara
Nazir, M. (2009). Metode Penelitian. Jakarta :Penerbit Ghalia Indonesia
Nur, Bahdin. (2005). Pedoman Penulisan Karya Ilmiah (Proposal, Skripsi, dan
Tesis). Medan: Kencana Prenada Media Group.
Purwanto. 2011. Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Purwanto, Ngalim. Ilmu Pendidikan Teoritis dan Praktis. Bandung: PT Remaja
Rosdakarya
Santrock, J.W.(2011). Educational Psychology. Jakarta: Penerbit Salemba
Humanika.
Slameto, (2010). Belajar dan Faktor- Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta:
Rineka Cipta
Susanto, Ahmad. (2013). Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar.
Jakarta: Penerbit Kencana Prenada Media Group.
Syaiful Bahri Djamarah dan Aswan Zain, (2010). Strategi Belajar Mengajar.
Jakarta: Rineka Cipta.
Rositawaty, S. 2008. Senang Belajar Ilmu Pengetahuan Alam. Jakarta: Pusat
Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional
Vera, Adelia. 2012. Metode Mengajar Anak di Luar Kelas (outdoor study).
Jogjakarta: Diva Press

69

http://www.sarjanaku.com/2013/04/pengertian-lingkungan-sekolah-faktor.html
diakses pada tanggal 22 Januari 2014

Dokumen yang terkait

ANALISIS PROSES BERPIKIR SISWA MENGGUNAKAN MATH EXEMPLARS PADA SUB POKOK BAHASAN PERSEGI DI KELAS VII-F SMP NEGERI 4 JEMBER

0 11 18

IMPLEMENTASI MODEL SEQIP DENGAN MENGGUNAKAN PENILAIAN KINERJA UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA POKOK BAHASAN PROSES PEMBENTUKAN TANAH KELAS V SDN 4 ASEMBAGUS TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 3 4

IMPLEMENTASI MODEL SEQIP DENGAN MENGGUNAKAN PENILAIAN KINERJA UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA POKOK BAHASAN PROSES PEMBENTUKAN TANAH KELAS V SDN 4 ASEMBAGUS TAHUN PELAJARAN 2012/2013

0 3 17

PENGGUNAAN METODE EKSPERIMEN SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM DENGAN POKOK BAHASAN DAUR AIR KELAS V SD NEGERI 1 GISTING ATAS

0 12 47

PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM PADA POKOK BAHASAN PERUBAHAN WUJUD ZAT MELALUI PENDEKATAN KONTEKSTUAL PADA SISWA DI KELAS IV SD NEGERI 2 MARGODADI KECAMATAN AMBARAWA KABUPATEN PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2012/2013

1 11 55

PENINGKATAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM MELALUI METODE INKUIRI PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 2 SUKABUMI BANDAR LAMPUNG

0 6 35

PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATERI POKOK EKOSISTEM

1 19 67

UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA SMA PADA POKOK BAHASAN FLUIDA

0 0 5

PENERAPAN MODEL MIND MAPPING UNTUK PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MATERI SUMBER DAYA ALAM PADA SISWA KELAS IV SD 2 KESAMBI MEJOBO KUDUS

0 1 20

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN GETARAN HARMONIS Nismalasari

0 1 21