Usulan Rancangan Fasilitas Kerja pada Stasiun Pengulir Tangkai Sapu untuk Mengurangi Resiko Musculoskeletal Disorder di CV Arba Jaya

V-26

BAB II
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1

Sejarah Perusahaan
CV. Arba Jaya pada awalnya salah satu UKM sederhana yang didirikan

sebagai usaha sampingan oleh seorang bapak yang sebelumnya bekerja sebagai
salah satu pembuat sapu ijuk di daerah Tanjung Morawa. Berbekal keterampilan
yang dia miliki selama bekerja sehingga menimbulkan keinginan untuk memiliki
usaha sendiri dalam bidang pembuatan sapu ijuk. Pada

tahun 2000 UKM

CV.Arba Jaya hanya memiliki 4 pekerja untuk melakukan proses pembuatan sapu
ijuk secara keseluruhan. Setelah beberapa tahun kemudian usaha sapu ijuk
berkembang mengingat semakin banyaknya permintaan terhadap kebutuhan sapu
ijuk dari berbagai daerah. Hal ini membuat pemilik UKM Arba Jaya semakin

mengembangkan kualitas dan produksi sapu ijuk yang dimilikinya. Sehingga pada
tahun 2005 – sekarang UKM Arba Jaya menambah jumlah pekerja dengan
merekrut penduduk daerah yang ada di sekitar UKM. Hal ini dilakukan pemilik
UKM dengan tujuan untuk membantu dan menambah perekonomian warga yang
ada di sekitar UKM. Jumlah pekerja yang dimiliki oleh UKM Arba Jaya hingga
saat ini berkisar 20 pekerja. Hingga saat ini, UKM Arba Jaya tetap beroperasi
yang berlokasi di Jl. Limau Manis, Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli
Serdang – Sumatera Utara yang berganti nama menjadi sebuah UKM CV.Arba
Jaya didirikan oleh bapak Ridho sekaligus pemilik UKM CV.Arba Jaya.

Universitas Sumatera Utara

V-27

2.2

Ruang Lingkup Bidang Usaha
UKM CV.Arba Jaya bergerak dalam bidang pembuatan sapu ijuk. UKM

CV.Arba Jaya menjual produknya kepada toko-toko baik disekitar daerah maupun

keluar daerah, seperti Medan, Belawan. Penjualan produk dilakukan sendiri oleh
pemilik UKM CV.Arba Jaya.

2.3

Lokasi Perusahaan
UKM CV.Arba Jaya terletak di Jl. Limau Manis, Kecamatan Tanjung

Morawa Kabupaten Deli Serdang – Sumatera Utara. Lokasi UKM CV.Arba Jaya
dari kota Medan memiliki jarak tempuh sekitar 57 Km.

2.4

Organisasi dan Manajemen

2.4.1

Struktur Organisasi
Struktur organisasi merupakan gambaran skematis tentang hubungan-


hubungan

dan

kerjasama

diantara

fungsi-fungsi,

bagian-bagian

yang

menggerakkan organisasi untuk mencapai tujuan. Struktur ditentukan atau
dipengaruhi oleh badan usaha, jenis usaha, besarnya usaha dan system produksi
perusahaan tersebut.
CV.Arba Jaya merupakan industri berskala kecil dan menengah dan tak
jarang bentuk struktur organisasi yang kurang jelas sering kita lihat pada jenis
usaha seperti ini, namun perintah tugas dan deskripsi pekerjaan dapat kita lihat

dengan baik. CV.Arba Jaya memiliki struktur organisasi berbentuk fungsional

Universitas Sumatera Utara

V-28

yaitu bentuk struktur organisasi yang ditunjukkan dengan adanya pembagian tugas
dan wewenang yang jelas pada masing-masing bagian kerja. Struktur organisasi
UKM CV.Arba Jaya dapat dilihat pada Gambar 2.1.

Pimpinan

Pekerja
Pekerja
Pekerja
Bagian
Bagian
Bagian
Pemotongan
Penjemuran Penglurusa Tangkai Sapu

n Tangkai
Tangkai
dan
Sapu
Sapu
Pembentuk
Ujung Sapu

Pekerja
Bagian
Pembentuk
Ujung Sapu

Pekerja
Bagian
Penghalus
Tangkai
Sapu

Pekerja

Bagian
Pengulir
Tangkai
Sapu

Pekerja
Bagian
Membungkus
Tangkai Sapu
dengan
Pembungkus
Plastik

Pekerja
Bagian
Menyatukan
Tangkai
Sapu dan
Ijuk


Pekerja
Bagian
Menyusun
dan
Merapikan
Ijuk

Pekerja
Bagian
Memotong
Ijuk

Gambar 2.1. Struktur Organisasi CV.Arba Jaya

Universitas Sumatera Utara