Pemberian Makanan Pendamping ASI Dini dan Kejadian Diare Pada Bayi Usia 1-6 Bulan di Puskesmas Bandar Khalipah Kecamatan Percut Sei Tuan

BAB 1
PENDAHULUAN
1.1.

Latar Belakang
Sampai saat ini penyakit diare masih menjadi masalah kesehatan dunia

terutama di negara berkembang. Besarnya masalah tersebut terlihat dari tingginya
angka kesakitan dan kematian akibat diare. Menurut data United Nations Children’s
Fund (UNICEF) dan World Health Organization (WHO) pada 2009, diare merupakan
penyebab kematian nomor 2 pada balita di dunia, nomor 3 pada bayi, dan nomor 5
bagi segala umur. Data UNICEF memberitakan bahwa 1,5 juta anak meninggal dunia
setiap tahunnya karena diare. Di seluruh dunia, diare menyebabkan kematian anak di
bawah usia 5 tahun, 2 kali lebih banyak dari malaria. Diare dilaporkan telah
membunuh 4 juta anak setiap tahun di negara-negara berkembang (Kemenkes RI,
2010).
Secara global setiap tahunnya ada sekitar 2 miliar kasus diare dengan angka
kematian 1.5 juta pertahun. Pada negara berkembang, anak-anak usia dibawah 3
tahun rata-rata mengalami 3 episode diare pertahun. Setiap episodenya diare akan
menyebabkan kehilangan nutrisi yang dibutuhkan anak untuk tumbuh, sehingga diare
merupakan penyebab utama malnutrisi pada anak (WHO, 2009).

Laporan Riskesdas tahun 2007 menunjukkan bahwa penyakit Diare
merupakan penyebab kematian nomor satu pada bayi (31,4%) dan pada balita
(25,2%), sedangkan pada golongan semua umur merupakan penyebab kematian yang
ke empat (13,2%). Hasil survei morbiditas diare menunjukan penurunan angka

Universitas Sumatera Utara

kesakitan penyakit diare yaitu dari 423 per 1.000 penduduk pada tahun 2006 turun
menjadi 411 per 1.000 penduduk pada tahun 2010. Jumlah penderita pada KLB diare
tahun 2012 menurun secara signifikan dibandingkan tahun 2011 dari 3.003 kasus
menjadi 1.585 kasus pada tahun 2012. KLB diare terjadi di 15 provinsi dengan
penderita terbanyak terjadi di Sumatera Selatan, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara
masing-masing sebanyak 292, 274 dan 241 penderita (Profil Kesehatan Indonesia,
2012).
Angka kejadian dan kematian diare di negara – negara berkembang masih
tinggi karena permasalahan ini kurang mendapat perhatian selayaknya. Selain itu,
kurangnya fasilitas kesehatan di negara berkembang, kurangnya air bersih,
infrastruktur kesehatan yang tidak baik, kebersihan pribadi, BAB (buang air besar)
tidak pada tempatnya, tidak adanya sarana jamban yang baik, kebersihan lingkungan
(lalat di mana-mana), dan para orangtua yang tidak mengetahui cara mengatasi

dehidrasi juga memegang peran dalam meningkatkan angka diare.
Diare adalah suatu keadaan pengeluaran tinja yang tidak normal atau tidak
seperti biasanya. Perubahan yang terjadi berupa perubahan peningkatan volume,
keenceran, dan frekuensi dengan atau tanpa lendir darah, seperti lebih dari 3 kali/hari
dan pada neonatus lebih dari 4 kali/hari dengan atau tanpa lendir darah (Hidayat,
2008).
Diare yang banyak terjadi pada umur dengan pertumbuhan cepat mempunyai
efek negatif pada pertumbuhan. Diare memiliki efek negatif terhadap berat dan tinggi
badan, serta absorpsi zat gizi berkurang (Suharyono, 2003). Pada dekade tahun 1950

Universitas Sumatera Utara

s.d. 1970-an, di negara-negara berkembang (termasuk indonesia) hanya 20% etiologi
diare akut dapat diketahui. Pada waktu itu penyakit diare akut di masyarakat
Indonesia lebih dikenal dengan istilah “Muntaber”. Penyakit ini menimbulkan
kecemasan dan kepanikan warga masyarakat. Hal itu karena jika tidak diobati dalam
waktu singkat (±48 jam) penderita akan meninggal.
Diare dapat disebabkan oleh infeksi virus, infeksi bakteri, faktor malabsorbsi,
faktor makanan (makanan basi atau beracun), alergi terhadap makanan (Rukiyah,
2010). Salah satu


penyebab diare padi bayi dapat disebabkan oleh pemberian

makanan pendamping ASI terlalu dini. MP-ASI adalah makanan atau minuman yang
mengandung zat gizi, diberikan kepada bayi atau anak usia 6-24 bulan guna
memenuhi kebutuhan gizi selain dari ASI (Depkes, 2006).
Menurut WHO bayi harus mendapatkan ASI ekslusif selama 6 bulan untuk
mencapai pertumbuhan, perkembangan dan kesehatan yang optimal. Selanjutnya
untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya yang terus meningkat bayi usia 6 bulan harus
menerima makanan pendamping ASI yang bernutrisi. Pengenalan dan pemberian
MP-ASI harus diperkenalkan dengan makanan pendamping ASI (MP-ASI) untuk
memenuhi kebutuhan zat gizi bayi yang meningkat, karena kekurangan gizi pada bayi
dan anak dapat menimbulkan gangguan pertumbuhan dan perkembangan, yang
apabila tidak diatasi secara dini dapat berlanjut hingga dewasa (Yuliarti, 2010).
Pemberian MP-ASI dini menyebabkan bayi lebih rentan terkena berbagai
penyakit. Saat bayi menerima asupan lain selain ASI, maka imunitas/kekebalan yang
diterima bayi akan berkurang. Bila MP-ASI diberikan sebelum sistem pencernaan

Universitas Sumatera Utara


bayi siap untuk menerimanya, maka makanan tersebut tidak dapat dicerna dengan
baik dan bisa menimbulkan berbagai reaksi seperti diare, sembelit/kontsipasi,
timbulnya gas, dll. Hasil riset menunjukkan pengenalan MP-ASI sebelum bayi
berusia 6 bulan menyebabkan bayi lebih sering mengalami masalah kesehatan seperti
infeksi dan kelebihan berat badan. Hal ini disebabkan pemberian ASI saja mampu
memenuhi kebutuhan gizi bayi sampai usia 6 bulan tanpa pemberian makanan
tambahan. Pengenalan MP-ASI yang terlambat pada bayi menyebabkan pertumbuhan
yang terganggu karena tidak terpenuhinya gizi yang dibutuhkan untuk pertumbuhan
bayi (Riksani, 2012).
Pemberian makan setelah bayi berumur 6 bulan memberikan perlindungan
besar dari berbagai penyakit. Hal ini disebabkan sistem imun bayi berumur kurang
dari 6 bulan belum sempurna. Pemberian makanan pendamping ASI dini sama saja
dengan membuka pintu gerbang masuknya berbagai jenis kuman, belum lagi jika
tidak disajikan secara higienis. Hasil riset terakhir dari peneliti di Indonesia
menunjukkan bahwa bayi yang mendapatkan MP-ASI sebelum berumur 6 bulan,
lebih banyak terserang diare, sembelit, batuk-pilek, dan panas dibandingkan bayi
yang mendapat ASI eksklusif (Pedriatri, 2008).
Saat bayi berusia 6 bulan atau lebih, sistem pencernaannya sudah relatif
sempurna dan siap menerima MP-ASI. Beberapa enzim pemecah protein seperti asam
lambung, pepsin, lipase, amilase baru akan diproduksi sempurna. Saat bayi berusia

kurang dari 6 bulan, sel-sel disekitar usus belum siap menerima kandungan dalam
makanan, sehingga makanan yang masuk dapat menyebabkan reaksi imun dan terjadi

Universitas Sumatera Utara

alergi. Menunda pemberian MP-ASI hingga 6 bulan melindungi bayi dari obesitas di
kemudian hari. Bahkan pada kasus ekstrim pemberian MP-ASI dini dapat
menyebabkan penyumbatan saluran cerna dan harus dilakukan pembedahan (Gibney,
2009). Saat ini masih banyak ditemukan orang tua yang memberikan makanan
pendamping ASI (MP-ASI) lebih dini yaitu kurang dari 6 bulan bahkan ada yang
memberi makanan pendamping sejak lahir (Riksani, 2012).
Data mengenai insiden diare dari Dinas Kesehatan Sumatera Utara yang
terjadi di Sumatera Utara cenderung mengalami peningkatan. Sepanjang tahun 2011,
kasus diare di provinsi Sumatera Utara sebanyak 215.651 kasus, sedangkan tahun
2012, kasus diare sebanyak 222.682 kasus. Jumlah kematian akibat diare di tahun
2011 terjadi sebanyak 26 kasus kematian, sedangkan di tahun 2012 sebanyak 36
kasus atau sekitar 10 persen peningkatan jumlah kasus kematian diare. Tahun 2012,
Kota Medan menjadi peringkat pertama kasus diare sebanyak 29.769 kasus, diikuti
Deli Serdang sebanyak 20.535 kasus, Langkat sebanyak 15.477 kasus, Simalungun
sebanyak 27.943 kasus (1 korban meninggal) dan Labuhan Batu Utara sebanyak

12.253 kasus.
Insiden diare yang terjadi di wilayah kerja Puskesmas Bandar Khalipah pada
tahun 2013, yaitu yaitu pada bulan Januari (70 bayi), Februari (78 bayi), Maret (63
bayi), April (70 bayi), Mei (79 bayi), Juni (85 bayi), Juli (63 bayi), Agustus (81
bayi), September (99 bayi), Oktober (104 bayi), November (84 bayi), Desenber (93
bayi). Jadi, rata-rata bayi berusia 0-6 bulan yang menderita penyakit diare pada tahun
2013 adalah 80 bayi dengan jumlah bayi adalah 3819 bayi. Sedangkan pada tahun

Universitas Sumatera Utara

2014, Januari (78 bayi), Februari (64 bayi), Maret (60 bayi), April (88 bayi), Mei (81
bayi), Juni (84 bayi). Jadi, rata-rata bayi berusia 0-6 bulan yang menderita penyakit
diare pada tahun 2014 sampai Bulan Juni adalah 76 bayi dengan jumlah bayi 3912.
Cakupan ASI di wilayah kerja Puskesmas tersebut adalah 75% dari sasaran.
Rata-rata ibu yang tinggal di wilayah kerja Puskesmas Bandar Khalipah
memberikan makanan pendamping ASI dini sejak bayinya berumur satu atau 2 bulan.
Alasan ibu memberi MP-ASI terlalu dini karena banyak ibu yang beranggapan kalau
anaknya kelaparan dan akan tidur nyenyak jika diberi makan, si ibu juga
beranggapan kalau memberi makan pada bayi maka si bayi akan lebih kenyang.
Belum lagi masih banyak anggapan di masyarakat kita seperti orang tua terdahulu

bahwa anaknya tidak apa-apa diberi makanan pendamping ASI seperti pisang
sewaktu anaknya berumur 2 bulan, tetapi tidak mengalami masalah.
Penyebab masih adanya angka insiden diare pada anak disebabkan oleh
beberapa faktor salah satu diantaranya adalah memberikan makanan pendamping ASI
dini. Berdasarkan latar belakang di atas penulis tertarik untuk melakukan penelitian
untuk mengetahui hubungan antara pemberian makanan pendamping ASI dini dengan
insiden diare, khususnya pada anak usia 1-6 bulan di Puskesmas Bandar Khalipah
Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang.

Universitas Sumatera Utara

1.2. Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalahnya adalah
pemberian makanan pendamping ASI dini dengan insiden diare pada bayi usia 1-6
bulan di wilayah kerja Puskesmas Bandar Khalipah, Kecamatan Percut Sei Tuan,
Kabupaten Deli Serdang.
1.3. Tujuan Penelitian
a. Tujuan Umum
Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemberian
makanan pendamping ASI dini dan kejadian diare pada bayi 1-6 bulan di

Puskesmas Bandar Khalipah, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli
Serdang.
b. Tujuan Khusus
1. Untuk mengetahui pemberian makanan pendamping ASI berdasarkan
waktu pertama kali diberikan kepada bayi berumur 1-6 bulan.
2. Untuk mengetahui pemberian makanan pendamping ASI berdasarkan
jumlah yang diberikan kepada bayi berumur 1-6 bulan.
3. Untuk mengetahui jenis makanan pendamping ASI yang diberikan kepada
bayi berumur 1-6 bulan.
4. Untuk mengetahui frekuensi pemberian makanan pendamping ASI kepada
bayi berumur 1-6 bulan.
5. Untuk mengetahui kejadian diare pada bayi berumur 1-6 bulan.

Universitas Sumatera Utara

1.4. Manfaat Penelitian
Sebagai bahan masukan bagi Puskesmas Bandar Khalipah Kecamatan Percut
Sei Tuan dalam melakukan pendekatan kepada masyarakat dengan memberikan
informasi pemberian MP-ASI yang tepat.
.


Universitas Sumatera Utara