PERSEPSI PEKERJA SEKS KOMERSIAL (PSK) TENTANG NORMA KEHIDUPAN DAN PENGHIDUPAN DI LOKALISASI ARGOREJO KELURAHAN KALIBANTENG KULON KOTA SEMARANG.

ABSTRAK
Nurcahyani Agustin, Ranika. 2010. Persepsi Pekerja “eks Ko ersial P“K te ta g
Norma Kehidupan dan Penghidupan di Lokalisasi Argorejo Kelurahan Kalibanteng
Kulo Kota “e ara g. Skripsi, Jurusan Pendidikan Luar Sekolah, Fakultas Ilmu
Pendidikan, Universitas Negeri Semarang, Pembimbing I Prof. Dr. Tri Joko Raharjo, M.Pd,
Pembimbing II Drs. Utsman, M.Pd.

Kata Kunci : Pekerja Seks Komersial, Norma Kehidupan, dan Penghidupan.

Latar belakang penelitian ini adalah pelacur atau prostitusi merupakan
salah satu bentuk penyakit masyarakat yang harus dihentikan penyebaranya tanpa
mengabaikan usaha mencegah dan memperbaikinya. Keberadaan PSK di
Lokalisasi Argorejo yang berada ditengah–tengah perkampungan masyarakat
menimbulkan pro dan kontra berkaitan dengan norma-norma kehidupan dan
penghidupan. Oleh karena itu perlu mengetahui persepsi PSK terhadap norma
kehidupan dan penghidupan itu sendiri. Rumusan masalah yang dikaji dalam
masalah ini adalah (1) Bagaimana persepsi PSK terhadap norma kehidupan dan
penghidupan yang mereka jalani di Lokalisasi Argorejo Kelurahan Kalibanteng
Kulon Kota Semarang? (2) Bagaimana cara PSK menyikapi norma kehidupan dan
penghidupan yang berlaku dalam masyarakat di Kelurahan Kalibanteng Kulon
Kota Semarang? (3) Bagaimana harapan dan keinginan yang PSK dalam

menjalani norma kehidupan dan penghidupan di Lokalisasi Argorejo Kelurahan
Kalibanteng Kulon Kota Semarang?
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif yang
merupakan metode penelitian dengan menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata
tertulis dari hasil wawancara dan pengamatan. Subyek penelitian ini berjumlah 4 orang
PSK. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi, sedangkan analisis data melalui
tahap reduksi, penyajian data, dan kesimpulan.
Hasil penelitian yang di lapangan adalah persepsi PSK terhadap norma
kehidupan merupakan aturan yang ada di masyarakat namun keberadaannya belum
dapat diterapkan dan disesuaikan dalam kehidupannya. Penghidupan mereka tetap
menjadi PSK karena beberapa faktor diantaranya karena faktor ekonomi yang utama,
dan pengalaman kegagalan dalam menjalin hubungan dengan lawan jenis yang didapat
dari perjalanan hidup yang pernah dijalani oleh masing-masing subyek. Para Psk
berusaha menyikapi norma-norma tersebut dengan tidak menentang atau menolak
norma-norma tadi.. Harapan dan keinginan dari PSK adalah berhenti menjadi PSK.
Simpulan dalam penelitian ini adalah persepsi masing-masing PSK terhadap
norma kehidupan dan penghidupan pada dasarnya hampir sama yaitu menerima adanya
norma-norma kehidupan tersebut, hanya saja mereka belum dapat menerapkan norma

tersebut dalam kehidupan dan penghidupan mereka masih tetap menjadi PSK. Sarannya

supaya PSK berhenti dari pekerjaannya dan mencari penghidupan yang lebih layak lagi,
untuk itu mereka perlu bekal pendidikan kecakapan hidup yang dikelola dengan
pendekatan andragogi.

Dokumen yang terkait

Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Remaja Menjadi Pekerja Seks Komersial (Studi Deskriptif : Psk Dampingan Perempuan Peduli Pedila Medan Lokalisasi Losmen Cibulan)

1 74 108

Hubungan Sosiodemografi, Pengetahuan, dan Sikap Pekerja Seks Komersial (PSK) dengan Upaya Pencegahan HIV/AIDS di Kecamatan Bangko Kabupaten Rokan Hilir Propinsi Riau

0 80 120

Pandangan Waria Penjaja Seks Komersial Tentang Kesehatan (Studi Administrasi Kesehatan di Pelabuhan Belawan Kota Medan Propinsi Sumatera Utara Tahun 2003)

0 31 85

Tingkat Pengetahuan Wanita Pekerja Seks Komersial (PSK) Tentang Kesehatan Reproduksi di Lokasi Pantai Nirwana Wilayah Kecamatan Puskesmas Tembilahan Kota (Riau) Tahun 2008

3 31 62

Hubungan Perilaku Pekerja Seks Komersial Dengan Kejadian Penyakit Sifilis Dan HIV Di Lokalisasi Perbatasan Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir Tahun 2008

1 58 92

Persepsi Pekerja Seks Komersial Terhadap Pemanfaatan Klinik IMS Dan VCT Di Klinik VCT Kantor Kesehatan Pelabuhan Belawan Kota Medan Tahun 2009

1 44 97

Karakteristik pekerja seks komersial (PSK) di lokalisasi desa Puger kulon kecamatan Puger Kabupaten Jember

1 5 67

Interaksi Sosial Antara Pekerja Seks Komersial (PSK) dengan Masyarakat (Studi Kasus di Kawasan Resosialisasi Argorejo Sunan Kuning Kota Semarang)

6 58 242

(ABSTRAK) PEMBINAAN MORAL REMAJA DALAM KELUARGA DI LINGKUNGAN LOKALISASI PEKERJA SEKS KOMERSIAL SUNAN KUNING KALIBANTENG KULON KECAMATAN SEMARANG BARAT.

0 0 3

Hubungan Tingkat Pengetahuan, Higiene Perorangan dan Penggunaan Kondom dengan Kejadian Bacterial Vaginosis pada Pekerja Seks Komersial Di Resosialisasi Argorejo Kelurahan Kalibanteng Kulon Kota Semarang Tahun 2009.

0 1 79