PERBANDINGAN LUARAN MATERNAL DAN PERINATAL PADA PREEKLAMPSIA DENGAN DAN TANPA HIPOALBUMINEMIA SKRIPSI Untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Kedokteran

  

PERBANDINGAN LUARAN MATERNAL DAN PERINATAL PADA

PREEKLAMPSIA DENGAN DAN TANPA HIPOALBUMINEMIA SKRIPSI

Untuk Memenuhi Persyaratan

Memperoleh Gelar Sarjana Kedokteran

  SITI RACHMAH AL-SYIFA G0014223 FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET Surakarta 2017

  

PENGESAHAN SKRIPSI

Skripsi dengan judul : Perbandingan Luaran Maternal dan Perinatal pada

Preeklampsia dengan dan Tanpa Hipoalbuminemia

  Siti Rachmah Al-Syifa, NIM: G0014223, Tahun: 2017 Telah diuji dan sudah disahkan di hadapan Dewan Penguji Skripsi

  Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Pada Hari Senin, Tanggal 11 Desember 2017

  Pembimbing Utama

  Nama : M. Adrianes Bachnas, dr., SpOG(K) NIP : 19810829 201101 1 002 ( ...................................... )

  Pembimbing Pendamping

  Nama : Prof. Bhisma Murti, dr., MPH., M.Sc., PhD NIP : 19551021 199412 1 001 ( ...................................... )

  Penguji Utama

  Nama : Dr. Sri Sulistyowati, dr., SpOG(K) NIP : 19620822 198912 2 001 ( ...................................... )

  Surakarta, 11 Desember 2017 Ketua Tim Skripsi Kepala Program Studi Kusmadewi Eka Damayanti, dr., M.Gizi Sinu Andhi Jusup, dr., M.Kes.

  NIP. 1980509 2008 01 2 005 NIP. 19700607 2001 12 1 002

  

PERNYATAAN

  Dengan ini menyatakan bahwa dalam skripsi ini tidak terdapat karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan di suatu perguruan tinggi, dan sepanjang pengetahuan saya tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara tertulis diacu dalam naskah dan disebutkan dalam daftar pustaka.

  Surakarta, 11 Desember 2017 Siti Rachmah Al-Syifa

  NIM. G0014223

  

ABSTRAK

Siti Rachmah Al-Syifa, G0014223, 2017. Perbandingan Luaran Maternal dan

  Perinatal pada Preeklampsia dengan dan Tanpa Hipoalbuminemia. Skripsi. Fakultas Kedokteran, Universitas Sebelas Maret, Surakarta.

  

Latar Belakang: Preeklampsia merupakan penyebab utama mortalitas dan

  morbiditas ibu dan bayi di dunia. Risiko tersebut diduga semakin meningkat bila timbul gejala tambahan yang dapat memperberat kondisi kehamilan pada ibu yaitu hipoalbuminemia. Peneliti bertujuan meniliti perbedaan luaran maternal dan perinatal pada preeklamsia dengan dan tanpa hipoalbuminemia.

  

Metode Penelitian: Penelitian ini bersifat observasional analitik dengan pendekatan

cross sectional . Sampel berupa rekam medis pasien preeklampsia yang melakukan

  persalinan di RSUD Dr. Moewardi Surkarta tahun 2016. Sampel diambil secara total

  

sampling. Seleksi dilakukan dengan melihat kriteria inklusi dan eksklusi sampel

  penelitian. Besar sampel pada penelitian mortalitas dan morbiditas maternal sebanyak 186 orang, mortalitas perinatal sebanyak 170 orang, dan morbiditas perinatal sebanyak 150 orang. Hasil penelitian diolah menggunakan metode analisis data uji Chi Square dan Mann Whitney.

  

Hasil Penelitian: Hasil uji Chi Square menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang

  bermakna antara hipoalbuminemia dan tanpa hipoalbuminemia dengan mortalitas maternal (p=0,889), oedem pulmo (p=0,102), kejang (p=0,486), rawat ICU (p=0,084), penggunaan ventilator (p=0,222), mortalitas perinatal (p=0,457), BBLR (p=0,612), asfiksia neonatorum (p=0,665), rawat NICU (p=0,883), serta terdapat perbedaan yang bermakna antara hipoalbuminemia dan tanpa hipoalbuminemia dengan sindrom HELLP (p=0,018), penyakit jantung (p=0,035), gagal ginjal akut (p=0,014). Hasil uji Mann Whitney menunjukkan terdapat perbedaan yang bermakna antara hipoalbuminemia dan tanpa hipoalbuminemia dengan lama rawat inap ibu (p=0,035) serta tidak terdapat perbedaan yang bermakna antara hipoalbuminemia dan tanpa hipoalbuminemia dengan lama rawat inap bayi (p=0,134).

  

Simpulan Penelitian: Terdapat perbedaan kejadian sindrom HELLP, penyakit

  jantung, gagal ginjal akut, dan lama rawat inap ibu yang signifikan pada preeklampsia dengan hipoalbuminemia dan tanpa hipoalbuminemia.

  Kata kunci: Preeklampsia, Hipoalbuminemia, Maternal, Prinatal

  

ABSTRACT

Siti Rachmah Al-Syifa, G0014223, 2017.

  Comparison of Maternal and Perinatal Outcome in Preeklampsia with and without Hypoalbuminemia. Mini Thesis. Faculty of Medicine, Universitas Sebelas Maret, Surakarta.

  

Background: Preeclampsia is the leading cause of maternal and infant mortality and

  morbidity in the world. The risk is expected to increase when additional symptoms that may exacerbate the condition of pregnancy in the mother with hypoalbuminemia. The differences of maternal and perinatal outcomes in preeclampsia with and without hypoalbuminemia that influence the study achievement.

  

Methods: This study was an observational analytic with cross sectional approach.

  Samples were form of medical records of patients with preeklampsia at RSUD Dr. Moewardi Surkarta on 2016. Samples were taken by total sampling. The selection of sample done by checking the inclusion and exclusion criteria of this study sample.

  Sample in maternal mortality and morbidity were 186 people, perinatal mortality were 170 people, and perinatal morbidity were 150 people.The results of this study were analyzed by using Chi Square and Mann Whitney test data analysis methods.

  

Results: Chi Square test ws found that there were no significant difference between

  hypoalbuminemia and without hypoalbuminemia with maternal mortality (p = 0,889), oedem pulmo (p = 0,102), seizure (p = 0,486), ICU treatment (p = 0,084), ventilator use (p = 0.222), perinatal mortality (p = 0.457), LBW (p = 0.612), neonatal asphyxia (p = 0.665), NICU treatment (p = 0.883), and there was a significant difference between hypoalbuminemia and no hypoalbuminemia with HELLP syndrome (p = 0.018), heart disease (p = 0.035), acute renal failure (p = 0.014). Mann Whitney test was found that there were a significant difference between hypoalbuminemia and without hypoalbuminemia with maternal length of stay (p = 0.035) and there were no significant difference between hypoalbuminemia and without hypoalbuminemia with perinatal length of stay (p = 0.134).

  

Conclusion: There were a significant differences in the incidence of HELLP

  syndrome, cardiovascular disease, acute renal failure, and maternal’s length of stay preeclampsia with hypoalbuminemia and without hypoalbuminemia.

  Keywords: Preeclampsia, Hypoalbuminemia, Maternal, Perinatal

  

PRAKATA

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

  Segala puja dan puji penulis haturkan kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan anugrahnya kepada penulis, sehingga dapat menyelesaikan penelitian yang berjudul Perbandingan Luaran Maternal dan Perinatal pada Preeklampsia dengan dan Tanpa Hipoalbuminemia. Penelitian tugas karya akhir ini merupakan salah satu persyaratan dalam menyelesaikan studi Program Sarjana Kedokteran di Fakultas Kedokteran di Universitas Sebelas Maret Surakarta.

  Penulis menyadari bahwa penelitian tugas karya akhir ini tidak akan berhasil tanpa adanya bantuan dari berbagai pihak, oleh karena itu dengan penuh rasa hormat ucapan terimakasih yang dalam penulis berikan kepada: 1.

  Prof. Dr. Ravik Karsidi, M.S. selaku Rektor Universitas Sebelas Maret.

  2. Prof. Dr. Hartono, dr., M.Si selaku Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Sebelas Maret Surakarta.

  3. Dr. H. Endang Sutisna Sulaeman, dr., M.Kes selaku Pembimbing Akademik.

  4. M. Adrianes Bachnas, dr., SpOG(K) selaku Pembimbing Utama yang telah menyediakan waktu untuk membimbing hingga terselesainya skripsi ini.

  5. Prof. Bhisma Murti, dr., MPH., M.Sc., PhD selaku Pembimbing Pendamping yang bersedia meluangkan waktu untuk membimbing hingga terselesainya skripsi ini.

  6. Dr. Sri Sulistyowati, dr., SpOG(K) selaku Penguji Utama yang telah memberikan banyak kritik dan saran dalam penyusunan skripsi ini.

  7. Yang tercinta kedua orangtua saya, Ayahanda Drs. Ichwan Sahroni, ST dan Ibunda Siti Sundari, S.Pd, adik saya Dimas Zaid Al-Fikri dan Sekar Azalia Al- Huda serta seluruh keluarga besar yang senantiasa mendoakan tiada henti dan memberikan dukungan dalam segala hal hingga terselesainya penelitian ini.

  8. Kepada grup Rorari, teman-teman KKN UNS Desa Kunden Juli-Agustus 2017 dan semua pihak yang secara langsung maupun tidak langsung membantu proses penelitian tugas karya akhir ini yang tidak mungkin disebutkan satu-persatu. Meskipun tulisan ini masih belum sempurna, penulis berharap skripsi ini dapat bermanfaat bagi pembaca. Saran, koreksi, dan tanggapan dari semua pihak sangat diharapkan. Wassalamualaikum Warhmatullahi Wabarakatuh.

  Surakarta, 11 Desember 2017 Siti Rachmah Al-Syifa

  

DAFTAR ISI

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

  

DAFTAR TABEL

Tabel 4.1. Distribusi Frekuensi Pasien Berdasarkan Kadar Albumin. .................... 44Tabel 4.2. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.3. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.4. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.5. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.6. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.7. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.8. Hasil Uji Chi Square terhadap hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.9. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.10. Hasil Uji Mann Whitney Beda Lama Rawat Inap Ibu (Hari). ............... 50Tabel 4.11. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.12. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.13. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.14. Hasil Uji Chi Square terhadap Hubungan Hipoalbuminemia dengan

  

Tabel 4.15. Hasil Uji Mann Whitney Beda Lama Rawat Inap Bayi (Hari). ............. 53

  

DAFTAR GAMBAR