Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Prosedur Penjualan Kredit Motor pada PT. Hasjrat Abadi Cabang Ambon T1 232006174 BAB V

5. Kesimpulan dan Saran
Berdasarkan uraian serta pembahasan yang telah disampaikan pada bab-bab
sebelumnya, maka pada akhir bab ini penulis dapat menarik kesimpulan dan memberikan
saran-saran yang mungkin dapar berguna bagi perusahaan yang bersangkutan dan juga untuk
menjadi bahan pertimbangan bagi penelitian selanjutnya. Adapun kesimpulannya sebagai
berikut :
1. Dalam prosedur penjualan kredit yang diterapkan oleh PT. Hasjrat Abadi Cabang Ambon
sudah dapat dikatakan cukup memadai karena sudah dijalankan dengan baik, namun
perlu diperhatikan juga dimana terdapat perangkapan tugas yang dilakukan oleh fungsi
akuntansi sehingga hal ini perlu diwaspadai oleh pihak perusahaan.
2. Dengan melihat kelemahan yang ada serta prosedur penjualan kredit di PT. Hasjrat Abadi
Cabang Ambon dimana hal ini tidak begituh berpengaruh terhadap aktivitas penjualan,
terutama penjualan kredit yang dilakukan oleh perusahaan dimana adanya peningkatan
pada volume penjualan.
Saran
Berdasarkan analisa dan kesimpulan yang diperoleh, maka penulis mencoba memberikan
saran-saran atau masukkan yang mungkin berguna bagi perusahaan :
1. Diperlukan adanya pemisahan tugas antara fungsi akuntansi dan fungsi kas (kasir)
sehingga dapat mengurangi tindak kecurangan, dengan melihat tugas dan fungsi dari
akuntansi itu sendiri dalam melakukan pencatatan setiap piutang yang timbul kedalam
catatan buku piutang.

2. Sebaliknya fungsi kas sendiri harus memiliki tugas untuk penerimaan kas, adanya
pemisahaan pengeloaan pencatatan kas yang akurat untuk setiap penerimaan dan

35

pengeluran kas sehingga dapat menghindari terjadinya kecurangan dalam pencatatan kas
dan penerimaan serta pengeluaran kas.

Keterbatasan Penelitian
Berdasarkan pembahasan diatas serta penelitian yang dilakukan, peneliti memiliki
keterbatasan dimana penelitian ini hanya mencakup pengunaan dokumen-dokumen serta fungsi
dan bagian-bagian yang berkaitan dengan prosedur penjualan kredit.sehingga peneliti tidak
mengetahui tentang seberapa besar nilai rupiah yang diperoleh dari penjualan kredit yang
dilakukan oleh perusahaan. Diharapkan untuk penelitian selanjutnya dapat membahas tentang
seberapa besar nilai rupiah yang dihasilkan oleh perusahaan dalam melakukan penjualan kredit
sehingga dapat mengetahui apakah perusahaan memperoleh keuntungan dari penjualan kredit
yang dilakukan dengan melihat resiko-resiko atau masalah yang dihadapi oleh perusahaan.

36


Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Akuntansi Penjualan Kredit PT Purinusa Ekapersada T0 552011012 BAB V

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Prosedur Penjualan Kredit Motor pada PT. Hasjrat Abadi Cabang Ambon

0 0 15

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Prosedur Penjualan Kredit Motor pada PT. Hasjrat Abadi Cabang Ambon T1 232006174 BAB I

0 0 3

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Prosedur Penjualan Kredit Motor pada PT. Hasjrat Abadi Cabang Ambon T1 232006174 BAB II

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Prosedur Penjualan Kredit Motor pada PT. Hasjrat Abadi Cabang Ambon T1 232006174 BAB IV

0 0 25

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Prosedur Penjualan Kredit Motor pada PT. Hasjrat Abadi Cabang Ambon

0 0 7

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perancangan Sistem Informasi Manajemen Data Transaksi Penjualan (Studi Kasus : PT Hasjrat Abadi

0 0 1

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Sistem Forensik Digital pada Sepeda Motor T1 612006010 BAB V

0 0 2

T1__BAB V Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Trainer Sistem Pengendali Posisi pada Motor DC Menggunakan Kendali PID T1 BAB V

0 0 2

T1__BAB V Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Representasi Stereotip Etnis Ambon dalam Film Red Cobex T1 BAB V

0 0 2