Jiwa skripsi empati perawat pasien (2)

Riwayat Pribadi/ Premorbid
1. Riwayat prenatal dan perinatal
Pasien merupakan anak yang diharapkan. Selama mengandung,ibu tidak pernah sakit dan
tidak mengkonsumsi obat tertentu. Hamil cukup bulan. Persalinan normal dan ditolong
oleh bidan. Saat kelahiran tidak ada traua, tidak ada cacat bawaan, langsung menangis.
2. Riwayat anak-anak awal (0-3 tahun)
Sejak lahir diasuh oleh orangtua. Pertumbuhan dan perkembangan sesuai dengan usianya.
Riwayat sakit dan trauma kepala disangkal. Pasien tidak hiperaktif, Hubungan dengan
keluarga baik. Toilet training baik. Pemberian ASI hingga usia 1 tahun.
3. Riwayat anak-anak pertengahan (3-11 tahun)
Pertumbuhan dan perkembangan sesuai dengan usianya. Pasien termasuk anak yang
terbuka, bergaul dengan teman sebayanya. Prestasi disekolah baik, tidak pernah bergantiganti sekolah atau tinggal kelas. Jika memiliki masalah dengan teman sebayanya dapat
diatasi sendiri.
4. Riwayat anak-anak akhir (pubertas remaja)
Pasien adalah pribadi yang terbuka, periang, memiliki pergaulan yang baik, punya
banyak teman, dapat mengatasi masalah pribadinya.
5. Riwayat masa dewasa
a. Riwayat pendidikan
Pasien mengenyam pendidikan hingga kuliah. Prestasi baik, tidak pernah tinggal kelas.
Pasien tidak pernah memiliki masalah serius dengan guru dan teman-temannya
b.

Riwayat pekerjaan
Sebelum pasien mengalami gangguan, pasien bekerja dengan baik, memiliki hubungan
dengan rekan kerja baik serta hasil pekerjaan cukup baik
c.Riwayat pernikahan
Pasien belum pernah menikah, enam bulan yang lalu saat akan menikah pasien
ditinggal menikah oleh pasangannya dengan oranglain.
d.
Riwayat keagamaan
Sebelum pasien mengalami gangguan pasien mengerjakan sholat 5 waktu. Ketika sakit
seperti ini, pasien jarang melakukan ibadah
e.Riwayat sosial ekonomi
Pasien bekerja untuk membantu perekonomian keluarga. Biaya pengobatan gratis
dengan BPJS
f. Riwayat aktivitas sosial
Sebelum pasien mengalami gangguan, pasien masih mengikuti kegiatan-kegiatan yang
diadakan dilingkungan dan dalam keluarga. Namun saat ini pasien banyak mengurung
didalam kamar dan sering mengamuk.
Riwayat hukum

g.


Pasien tidak pernah terlibat masalah hukum
h.

Riwayat kemiliteran
Pasien tidak pernah mengikuti pendidikan maupun kegiatan kemiliteran, orangtua juga

tidak menerapkan disiplin ketat pada keluarganya
i. Riwayat psikoseksual
Pasien tidak pernah melakukan atau mengalami kekerasan, pelecehan atau
penyimpangan seksual. Pasien tidak pernah berhubungan diluar nikah dan mengalami
menstruasi pertama pada umur 12 tahun
j. Situasi hidup sekarang
Pasien berbicara dan menangis tanpa sebab serta mengejar sesuatu yang tidak bisa
dilihat orang lain. Pasien banyak menghabiskan waktu didalam kamar dan melamun,
kegiatan makan dan mandi harus diingatkan. Dan hari ini, pasien melakukan upaya
dalam bunuh diri.
6. Fantasi, impian dan nilai-nilai
Pasien tidak memiliki fantasi dan impian tertentu.
7. Riwayat Keluarga dan pohon keluarga