Strategi Pemasaran Dalam Meningkatkan Volume Penjualan (Studi Kasus Pada PT. Kimia Farma (Persero) Trading & Distribution, Tbk Cabang Tanjung Morawa)

ABSTRAK

STRATEGI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN VOLUME
PENJUALAN (Studi Kasus Pada PT. Kimia Farma (Persero) Trading &
Distribution, Tbk Cabang Tanjung Morawa)
Nama
NIM
Prodi
Fakultas
Pembimbing

: Giovani Christin Anggasta Sinurat
: 100907013
: Ilmu Administrasi Niaga/Bisnis
: Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
: Dra. Nurlela Ketaren, M.SP

Pemasaran merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari usaha yang
menghasilkan jenis barang atau jasa. Strategi pemasaran merupakan suatu rencana
keseluruhan untuk mencapai tujuan pemasaran. Realisasi Penjualan padaPT.
Kimia Farma (Persero) Trading & Distribution, Tbk Cabang Tanjung Morawa

cenderung menurun. Sehinggga dirasa perlu untuk menganilasa bagaimana
strategi pemasaran yang diterapkan PT. Kimia Farma (persero) Trading &
Distribution, Tbk . Tujuan dari penelitian ini adalah:
1. Menjelaskan tentang strategi pemasar
2. Menganalisi strategi pemasaran yang diterapkan oleh PT. Kimia
Farma (persero) Trading & Distribution, Tbk cabang Tanjun
Morawa
3. Untuk menganalisis srategi pemasaran yang diterapkan di PT.
Kimia Farma (persero) Trading & Distribution, Tbk dalam
meningkatkan volume penjualan diperusahaan tersebut.
Strategi pemasaran adalah seperangkat variabel pemasaran yang dapat
dikendalikan dan dipadukan pada perusahaan untuk menghasilkan tanggapan yang
diinginkan di dalam pasar sasaran. Pada penelitian ini metode yang digunakan
adalah kualitatif. Data penelitian diperoleh dari observasi, wawancara dan studi
kepustakaan. Informan dalam penelitian ini dibagi dalam dua kelompok, yaitu
informan kunci yaitu Kepala Bagian Pemasaran sebanyak 1 orang dan informan
biasa dari karyawan yang bekeja di bagian penjualan sebanyak 11 karyawan.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di lapangan menunjukkan
bahwa strategi pemasaran merupakan suatu rencana keseluruhan untuk mencapai
tujuan pemasaran.Penentuan strategi ini dilakukan oleh manager pemasaran

dengan membuat tiga macam keputusan yaitu : konsumen yang akan
dituju,kepuasan yang diinginkan konsumen dan marketing mix (bauran
pemasaran). Strategi pemasaran yang diterapkan oleh perusahaan terdiri dari
strategi pemasaran produk dan strategi pemasaran promosi. Strategi pemasaran
pada produk yang diterapkan PT. Kimia Farma (Persero) Trading & Distribution,
Tbk Cabang Tanjung Morawa adalah dengan menawarkan produk utama berupa
tablet seperti Amoxicillin, Adrenalin, Paracetamol dan Produk Generik seperti
rifampicin, fluconazole,Losartanproxicam. Disini perusahaan sudah memenuhi
keinginan atau kebutuhan pasar karena produk adalah aspek yang pertama kali
diperhatikan oleh konsumen. Melakukan Promosi dengan menggunakan media
massa, membagikan brosur-brosur dan pengenalan langsung tentang produk

Universitas Sumatera Utara

kepada dokter-dokter, bidan-bidan dan apotek-apotek sehingga perusahaan
dikenal dan dipercaya oleh masyarakat. Volume Penjualan pada perusahaan
menurun dikarenakan perusahaan tidak mempertimbangkan permintaan dan
persaingan pasar padahal dalam penentuan harga jual perusahaan sudah
melakukan yang benar yaitu menghitung berdasarkan biaya produksi dan laba
yang diinginkan. Akan tetapi karna perusahaan pesaing membuat harga lebih

rendah sehungga harga kalah bersaing dengan perusahaan lain. Volume penjualan
juga menurun karena saluran distribusi yang hanya membuat kantor perwakilan
di suatu daerah tanpa melibatkan agen agen yang tidak menjangkau bagian-bagian
pasar tertentu.
Kata Kunci: Strategi Pemasaran, Volume Penjualan.

Universitas Sumatera Utara