Analisis Pengaruh Faktor Internal Dan Faktor Eksternal Bank Terhadap Pola Penyaluran Kredit PadaBank-Bank Asing Di Indonesia

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor internal dan
faktor eksternal bank terhadap penyaluran kredit pada bank asing yang terdapat di
Indonesia serta melihat bagaimana pola penyaluran kreditnya dilihat dari jenis
penggunaannya dan kredit UMKM. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini
adalah faktor internal dan faktor eksternal bank sebagai variabel independen dan
kredit sebagai variabel dependen. Faktor internal bank diukur dengan capital
adequacy ratio, return on asset, operating expenses to operating income dan non
performing loan. Faktor eksternal bank di ukur dengan BI Rate.
Metode penelitian yang digunakan adalah asosiatif kausal. Data yang
digunakan dalam penelitian ini adalah data pooling, yang merupakan kombinasi
antara data cross section dan data time series yang diambil dari laporan tahunan
bank asing terdafat di Indonesia selama 5 tahun periode 2010-2014. Pengujian
data dilakukan dengan menggunakan analisis statistik yaitu analisis regresi linear
berganda, uji F dan uji t.
Dari hasil pengujian diketahui bahwa secara simultan capital adequacy
ratio, return on asset, operating expenses to operating income, non performing
loandan BI Rate berpengaruh secara signifikan terhadap penyaluran kredit bank
asing. Secara parsial hanya variabel capital adequacy ratiodan operating expenses
to operating incomeyang berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyaluran

kredit. Sementara untuk variabel return on asset, non performing loan dan BI
Rate tidak berpengaruh. Dari analisis data diketahui juga bahwa alokasi
penyaluran kredit bank asing paling besar pada kredit modal kerja. Sedangkan
untuk kredit UMKM, bank asing merupakan bank yang paling sedikit
menyalurkan kredit UMKM.
Kata kunci : capital adequacy ratio, return on asset, operating expenses to
operating income,non performing loan, BI Rate, kredit modal kerja dan kredit
UMKM.