Pengaruh Hardiness terhadap Employee Engagement pada PNS Kementerian Pekerjaan Umum

Pengaruh Hardiness terhadap Employee Engagement pada PNS Kementerian
Pekerjaan Umum
Yessica1 dan Siti Zahreni2

ABSTRAK
Employee engagement merupakan keadaan positif yang muncul bersama
terkait dengan pekerjaan yang berhubungan dengan kesejahteraan yang ditandai
dengan vigour, dedication, dan absorption. Salah satu faktor untuk mempengaruhi
employee engagement adalah kepribadian, hardiness. Hardiness terdiri dari
commitment, control,dan challenge dinilai sebagai salah satu bentuk kepribadian
yang baik saat menghadapi keadaan yang penuh tekanan atau sumber stres.
Penelitian ini dilakukan untuk melihat pengaruh hardiness terhadap employee
engagement pada PNS Kementerian Pekerjaan Umum BBPJN-I. Pengambilan
data dilakukan dengan menggunakan skala hardiness dan employee engagement.
Penelitian ini dilakukan pada 218 PNS yang bekerja di Kementerian Pekerjaan
Umum BBPJN-I. Analisa data menggunakan analisis regresi linear sederhana.
Hasil ini menunjukkan bahwa ada pengaruh positif hardiness terhadap employee
engagement yang berarti semakin tinggi hardiness karyawan maka akan semakin
tinggi pula employee engagementnya. Implementasinya, penelitian ini dapat
membantu organisas dalam memahami bagaimana meningkatkan employee
engagement melalui kepribadian hardiness.


Kata Kunci : Hardiness, Employee Engagement

1

Mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Sumatera Utara
Dosen Departemen Psikologi Industri & Organisasi Fakultas Psikologi
Sumatera Utara
2

i
Universitas Sumatera Utara

The Influence of Hardiness toward Employee Engagement on Civil Servant
of Ministry of Pekerjaan Umum
Yessica1 and Siti Zahreni2

ABSTRACT
Employee engagement is as a shared, positive and fulfilling, motivational
emergent state of work-related well-being characterized by vigor, dedication, and

absorption. One factor to improve employee engagement is personality, such
hardiness. Hardiness is composed by commitment, control, and challenge which
to be judged as one of good personality to confront stressful events.This study
aims to examine the influence of hardiness towards employee engagement. This
research was involved of 218 civil servants who work in a Ministry of Pekerjaan
Umum. Data were collected by using employee engagement scales and hardiness
scale. Data analyzed by using simple linear regression. These results indicate that
there was a positive influence of hardiness toward employee engagement which is
the high level of hardiness will be followed by the high level employee
engagement. Implementation, this research can help organizations understand how
to improve employee engagement through personality, such hardiness.

Key words : Transformational Leadership, Team Work Engagement

1

Psychology Student, Under Graduate Program, Faculty of Psychology,
University of North Sumatera
2
Lecture at Faculty of Psychology, University of North Sumatera


ii
Universitas Sumatera Utara