Wanprestasi Dalam Perjanjian Gadai Pada PT. Pegadaian (Persero) UPC Kartini, Kisaran

WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN GADAI PADA PT. PEGADAIAN
UPC KARTINI, KISARAN

SKRIPSI

Diajukan Untuk Melengkapi Tugas-Tugas dan Memenuhi Syarat-Syarat Untuk
Memperoleh Gelar Sarjana Hukum

Oleh :

ULFA HALISA
NIM: 130200209

DEPARTEMEN HUKUM KEPERDATAAN
PROGRAM KEKHUSUSAN HUKUM PERDATA BW

FAKULTAS HUKUM
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
MEDAN
2017


Universitas Sumatera Utara

WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN GADAI PADA PT. PEGADAIAN
UPC KARTINI, KISARAN
SKRIPSI
Diajukan Untuk Melengkapi Tugas-Tugas dan Memenuhi Syarat-Syarat Untuk
Memperoleh Gelar Sarjana Hukum
Oleh :
ULFA HALISA
NIM: 130200209
DEPARTEMEN HUKUM KEPERDATAAN
PROGRAM KEKHUSUSAN HUKUM PERDATA BW
Disetujui Oleh :
Ketua Departemen Hukum Keperdataan

Dr. Rosnidar Sembiring, SH., M.Hum
Nip. 196602021991032002

Dosen Pembimbing I


Dosen Pembimbin II

Syamsul Rizal, S.H., M.Hum

Dr. Yefrizawati, S.H., M.Hum

Nip. 196402161989111001

Nip. 197512102002122001

FAKULTAS HUKUM
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
MEDAN
2017

Universitas Sumatera Utara

SURAT PERNYATAAN BEBAS PLAGIAT
Saya yang bertanda tangan dibawah ini :
NAMA


:ULFA HALISA

NIM

:130200209

DEPARTEMEN

:HUKUM PERDATA BW

JUDUL SKRIPSI

:WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN GADAI PADA
PT. PEGADAIAN UPC KARTINI, KISARAN

Dengan ini menyatakan:
1. Skripsi saya tulis adalah benar tidak merupakan ciplakan dari skripsi atau
karya orang ilmiah orang lain.
2. Apabila terbukti dikemudian hari skripsi tersebut adalah ciplakan, maka

segala akibat hukum yang timbul menjadi tanggung jawab saya.
3. Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenar-benarnya tanpa ada
paksaan atau tekanan dari manapun.

Medan,

Agustus 2017

Ulfa Halisa

Universitas Sumatera Utara

KATA PENGANTAR
Segala puji dan syukur atas kehadirat Allah SWT berkat rahmat dan
hidayah-Nya, sehingga penulis dapat meneylesaikan penulisan skripsi ini dengan
baik. Adapun judul penulisan skripsi ini ialah “Wanprestasi Dalam Perjanjian
Gadai Pada PT. Pegadaian (Persero) UPC Kartini, Kisaran”.
Skripsi ini adalah salah satu syarat guna memperoleh gelar Sarjana Hukum
pada Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara. Dalam penulisan skripsi ini
Penulis menyadari bahwa hasil yang diperoleh masih jauh dari sempurna. Oleh

sebab itu, dengan segala kerendahan hati Penulis akan menerima kritik dan saran
yang bersifat membangun dari semua pihak yang menaruh perhatian demi
kesempurnaan skripsi ini.
Namun terlepas dari segala kekurangan yang ada pada penulisan skripsi
ini, Penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang
ikhlas dan tulus atas bantuan dan dorongan dari berbagai pihak sehingga skripsi
ini dapat terselesaikan. Rasa terima kasih dan penghargaan ini penulis sampaikan
kepada yang terhormat :
1. Prof. Dr. Runtung Sitepu, S.H, selaku Rektor Universitas Sumatera Utara atas
kesempatan dan fasilitas yang di berikan untuk mengikuti dan menyelesaikan
pendidikan program sarjana ini.
2. Prof. Dr. Budiman Ginting, SH., M.Hum selaku Dekan Fakultas Hukum
Universitas Sumatera Utara.

Universitas Sumatera Utara

3. Bapak Ok. Saidin, SH., M.hum selaku Wakil Dekan I Fakultas Hukum
Universitas Sumatera Utara.
4. Ibu Puspa Melati, SH., M.Hum selaku Wakil Dekan II Fakultas Hukum
Universitas Sumatera Utara.

5. Bapak Dr. Jelly Leviza, SH., M.Hum selaku Wakil Dekan III Fakultas
Hukum Universitas Sumatera Utara.
6. Ibu Dr. Rosnidar Sembiring, SH., M.Hum selaku Ketua Departemen Hukum
Keperdataan Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara.
7. Bapak Syamsul Rizal, SH., M.Hum selaku Sekretaris Departemen Hukum
Keperdatan Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara dan selaku Dosen
Pembimbing I yang telah banyak meluangkan waktunya di dalam
memberikan bimbingan dan arahan-arahan kepada penulisan di dalam
penulisan skripsi ini.
8. Ibu Dr. Yefrizawati, SH., M.Hum selaku Dosen Pembimbing II yang telah
banyak meluangkan waktunya di dalam memberikan bimbingan dan arahanarahan kepada penulisan di dalam penulisan skripsi ini.
9. Bapak Muhammad Siddik, SH., M.Hum selaku Dosen Penasehat Akademik
Penulis.
10. Seluruh dosen dan staf pengajar di Fakultas Hukum Universitas Sumatera
Utara yang telah mengajar dan membimbing penulis selama menempuh
pendidikan di Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara.
11. Kepada Taufik Riza Akbar S.H yang selalu mendukung penulis untuk merahi
gelar sarjana hukum dan kepada sahabat-sahabat saya Annisa Dania Wardani

Universitas Sumatera Utara


S.Pd, Minanti Utami, Nurul Amaliya, Tri Retno Sudarti yang telah
mendukung dan membantu penulis menyelesaikan penulisan skripsi ini.
12. Untuk Nintha Soehaiya, Rini Meylani Nst, Yolanda Sari Ks, Khavieza
Siregar S.H. serta teman-teman seperjuangan Stambuk 2013 yang terus
memberikan semangat dalam penulisan skripsi ini.
Kepada orang tua tersayang yaitu Ayahnda Paijo dan Ibunda Faridah Jafar
yang selama ini telah dukungan moril dan material serta selalu mendoakan dan
memberikan semangat dan kasih sayang yang tiada duanya kepada penulis dan
kepada kakak saya Fery Sundari S.E, Supra Hastri S.Pd, abang saya Bambang
Pratomo S.P dan Adik saya Nazla Ananda Putri yang telah mendoakan dan
mendukung penulis dalam merahi gelar sarjana, semoga kita menjadi anak yang
shalih dan sholeha dan dapat membahagiakan kedua orang tua.
Demikian yang dapat penulis sampaikan, semoga kita semua selalu dalam
lindungan Allah SWT.
Medan,

Juli 2017

Penulis


ULFA HALISA

Universitas Sumatera Utara

ABSTRAK
Ulfa Halisa*
Syamsul Rizal **
Yefrizawati***
PT. Pegadaian (Persero) UPC Kartini, Kisaran dalam menyalurkan
pinjaman uang kepada masyarakat berdasarkan hukum gadai dengan jaminan
barang bergerak seringkali dihadapkan pada nasabah yang wanprestasi.
Berdasarkan hal itu penulisan mencoba merumuskan permasalahan dalam
penelitian ini yaitu apa sebab terjadinya wanprestasi dalam perjanjian gadai pada
PT. Pegadaian (Persero) UPC Kartini, Kisaran, bagaimana bentuk-bentuk
wanprestasi dalam perjanjian gadai pada PT. Pegadaian (Persero) UPC Kartini,
Kisaran, apa upaya-upaya hukum yang ditempuh oleh pihak Pegadaian UPC
Kartini, Kisaran jika terjadi wanprestasi.
Penelitian ini menggunakan metode yuridis normatif, yaitu pendekatan
yang di dasarkan pada peraturan perundang-undangan dan norma hukum yang

berlaku, kemudian di hubungkan dengan fakta yang penulis temui di lapangan ,
teknik pengumpulan data dengan wawancara dari studi kepustakaan, analisis data
yang di gunakan adalah analisis kualitatif dengan sifat penelitian deskritif.
Hasil penelitian menunjukan bahwa sebab terjadi wanprestasi dalam
perjanjian gadai pada PT. Pegadaian (Persero) UPC Kartini, Kisaran adalah : a)
Nasabah dihadapkan pada kebutuhan yang mendesak. b) Nasabah mengalami
keadaan ekonomi dengan tingkat kesulitan yang tinggi. c) Nasabah menderita
kerugian dalam usahanya. d) Nasabah lupa akan tanggal jatuh tempo. e) Nasabah
merasa waktu pelunasan pinjaman sangat singkat. f) Nasabah sengaja melakukan
wanprestasi. Bentuk-bentuk wanprestasi yang terjadi dalam perjanjian gadai pada
PT. Pegadaian (Persero) UPC Kartini, Kisaran adalah : a) Nasabah tidak
membayar uang pinjaman sama sekali. b) Nasabah hanya membayar sebagian
uang pinjaman. c) Nasabah terlambat membayar uang pinjaman. Upaya -upaya
hukum yang ditempuh pihak pegadaian UPC Kartini, Kisaran jika terjadi
wanprestasi adalah dengan melakukan perpanjangan gadai dengan cara gadai
ulang atau mencicil pembayaran, dikirim surat peringatan dan atau pemberitahuan
kepada nasabah bahwa benda jaminan akan dilelang, dan upaya hukum terakhir
dilaksanakan eksekusi (lelang) terhadap benda jaminan untuk mengambil
pelunasan terhadap utang nasabah.
Kata Kunci : Pegadaian, Perjanjian, Wanprestasi

*Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara
**Dosen Pembimbing I Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara
**Dosen Pembimbing II Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara

Universitas Sumatera Utara

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................

i

ABSTRAK.................. ............................................................................

iv

DAFTAR ISI ..........................................................................................

v


BAB I PENDAHULUAN .....................................................................

1

A. Latar Belakang ............................................................................

1

B. Permasalahan.............................................................................

5

C. Tujuan Penelitian ......................................................................

5

D. Manfaat Penelitian ...................................................................

6

E. Metode Penelitian......................................................................

6

F. Keaslian Penelitian ....................................................................

10

G. Sistematika Penulisan................................................................

10

BAB II TINJAUAN UMUM TENTANG PERJANJIAN GADAI ...

12

A. Perjanjian.....................................................................................

12

1. Pengertian perjanjian..........................................................

12

2. Asas-asas perjanjian ...........................................................

15

3. Syarat sah perjanjian ..........................................................

18

4. Jenis-jenis perjanjian ..........................................................

21

B. Perjanjian Gadai ..........................................................................

24

1. Gadai dan perjanjian gadai .................................................

24

2. Syarat sah perjanjian gadai.................................................

31

3. Hak dan kewajiban para pihak ...........................................

33

BAB III TINJAUAN UMUM TENTANG WANPRESTASI ............

38

A. Pengertian Wanprestasi ...............................................................

38

B. Penyebab Terjadinya Wanprestasi ..............................................

40

C. Akibat Wanprestasi............... ......................................................

43

Universitas Sumatera Utara

BAB IV WANPRESTASI DALAM PERJANJIAN GADAI PADA
PT. PEGADAIAN (PERSERO) UPC KARTINI, KISARAN ..........

44

A. Gambaran Umum PT. Pegadaian UPC Kartini, Kisaran ...........

44

B. Sebab Terjadinya Wanprestasi Dalam Perjanjian Gadai Pada
PT. Pegadaian (Persero) UPC Kartini, Kisaran ..........................

54

C. Bentuk-bentuk Wanprestasi Dalam Perjanjian Gadai Pada
PT. Pegadaian (Persero) UPC Kartini, Kisaran ........................

60

D. Upaya-upaya Hukum Yang Ditempuh Oleh PT. Pegadaian
(Persero) UPC Kartini, Kisaran Jika Terjadi Wanprestasi .........

62

BAB V PENUTUP ................................................................................

73

A. Kesimpulan ................................................................................

73

B. Saran............................................................................................

74

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................

76

Universitas Sumatera Utara