Pengaruh Pendidikan Gizi tentang 1000 Hari Pertama Kehidupan dengan Media Booklet terhadap Pengetahuan dan Sikap Siswi SMK Negeri 1 Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil

ABSTRAK

Tingginya masalah gizi pada remaja putri sebagai calon ibu akan berdampak
buruk pada saat hamil, melahirkan dan juga pada anak yang akan dilahirkan.
Pendidikan gizi tentang 1000 hari pertama kehidupan merupakan salah satu cara
untuk mengantisipasi terjadinya masalah gizi. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk
mengetahui pengaruh pendidikan gizi tentang 1000 hari pertama kehidupan dengan
media booklet terhadap pengetahuan dan sikap siswi SMK Negeri 1 Gunung Meriah.
Jenis penelitian ini adalah Quasi Eksperimen dengan rancangan pre-test dan
post-test dengan kelompok pembanding. Kelompok perlakuan diberikan intervensi
pendidikan gizi tentang 1000 hari pertama kehidupan dengan media booklet
sedangkan kelompok kontrol tidak diberikan intervensi. Sampel pada penelitian ini
dibagi menjadi dua kelompok dimana masing-masing kelompok terdiri dari 38 siswi.
Kegiatan pendidikan gizi menggunakan media booklet disampaikan dengan metode
ceramah. pengukuran pengetahuan dan sikap siswi dilakukan sebanyak dua kali yaitu
sebelum dan sesudah dilakukan pendidikan gizi. Analisa data dilakukan dengan
menggunakan uji Independent Sample T-test.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh pendidikan gizi tentang
1000 hari pertama kehidupan dengan media booklet terhadap pengetahuan ( p=0,000)
dan sikap siswi (p=0,040) SMK Negeri 1 Gunung Meriah.
Disarankan kepada Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan kabupaten Aceh

Singkil agar menggunakan media booklet sebagai salah satu media pendidikan untuk
meningkatkan pengetahuan dan sikap siswi tentang kesehatan khususnya gizi pada
1000 hari pertama kehidupan.

Kata Kunci: Pendidikan, Gizi 1000 Hari Pertama Kehidupan, Booklet,
Pengetahuan dan Sikap Siswi SMK

i
Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT

Nutrition serious problem in female teenagers as mothers-to-be will have bad
effect on pregnancy, childbirth, and new-born babies. Education on the first 1,000
days of life is one of the methods to anticipate the problem of nutrition. The objective
of this research was to find out the influence of the first 1,000 days of life with booklet
media on female student at SMK Negeri 1 Gunung Meriah.
The research was quasi experiment with pretest-posttest design with standard
of comparison group. The samples were divided into two groups with 38 female
students respectively. The treatment group with intervention on nutrition education

was through booklet media, while the control group did not get intervention.
Nutrition education activity used booklet media presented by lecture method. The
measurement of female students’ knowledge and attitude was done twice, in pre and
post nutrition education. The data were analyzed by using independent sample T-test.
The result of the research showed that there was the influence of nutrition
education on the first 1,000 days of life with booklet media on female student’
knowledge (p=0.000) and attitude (p=0.040) at SMK Negeri 1 Gunung Meriah.
It is recommended that the Health Agency and the Educational Agency of
Aceh Singkil Regency use booklet media be used as one of the media for nutrition
education to improve female students’ knowledge and attitude, especially in the first
1,000 days of life.

Keywords: Nutrition Education, the First 1,000 Days of Life, Booklet, SMK Female
Students’ Knowledge and Attitude

ii
Universitas Sumatera Utara

Dokumen yang terkait

Pengaruh Pendidikan Gizi 1000 Hari Pertama Kehidupan terhadap Pengetahuan dan Sikap Siswa SMA Negeri 1 Secanggang Kecamatan Secanggang Kabupaten Langkat 2014

28 168 135

STUDI DESKRIPTIF PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU HAMIL TENTANG GIZI 1000 HARI PERTAMA KEHIDUPAN DI PUSKESMAS SOKARAJA KABUPATEN BANYUMAS

0 0 8

Pengaruh Pendidikan Gizi tentang 1000 Hari Pertama Kehidupan dengan Media Booklet terhadap Pengetahuan dan Sikap Siswi SMK Negeri 1 Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil

0 1 17

Pengaruh Pendidikan Gizi tentang 1000 Hari Pertama Kehidupan dengan Media Booklet terhadap Pengetahuan dan Sikap Siswi SMK Negeri 1 Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil

1 2 38

Pengaruh Pendidikan Gizi tentang 1000 Hari Pertama Kehidupan dengan Media Booklet terhadap Pengetahuan dan Sikap Siswi SMK Negeri 1 Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil Chapter III VI

2 14 38

Pengaruh Pendidikan Gizi tentang 1000 Hari Pertama Kehidupan dengan Media Booklet terhadap Pengetahuan dan Sikap Siswi SMK Negeri 1 Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil

7 22 9

Pengaruh Pendidikan Gizi tentang 1000 Hari Pertama Kehidupan dengan Media Booklet terhadap Pengetahuan dan Sikap Siswi SMK Negeri 1 Gunung Meriah Kabupaten Aceh Singkil

0 0 24

A. DATA SISWA - Pengaruh Pendidikan Gizi 1000 Hari Pertama Kehidupan terhadap Pengetahuan dan Sikap Siswa SMA Negeri 1 Secanggang Kecamatan Secanggang Kabupaten Langkat 2014

0 0 30

Pengaruh Pendidikan Gizi 1000 Hari Pertama Kehidupan terhadap Pengetahuan dan Sikap Siswa SMA Negeri 1 Secanggang Kecamatan Secanggang Kabupaten Langkat 2014

0 3 6

PENGARUH PENDIDIKAN GIZI 1000 HARI PERTAMA KEHIDUPAN TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAPSISWA SMA NEGERI 1 SECANGGANG KECAMATAN SECANGGANG KABUPATEN LANGKAT TAHUN 2014 TESIS

0 0 16