LEMBAR INFORMASI LKS

LEMBAR INFORMASI
LOMBA KOMPETENSI SISWA ( LKS )
TINGKAT PROVINSI KEPULAUAN RIAU KE XII
TAHUN 2016
A.

Rasional
Era perdagangan bebas memberi dampak ganda yaitu terbukanya kesempatan
kerjasama yang seluas-luasnya antar negara, namun disisi lain membawa dampak
yang sangat luas terutama dalam persaingan yang semakin ketat dan tajam.
Oleh karena itu, perkuatan daya saing dan dan peningkatan keunggulan kompetitif
di semua sektor baik sektor riil dan moneter, dengan mengandalkan pada
kemampuan SDM, teknologi dan manajemen sudah menjadi keharusan.
Untuk mengantisipasi hal tersebut di atas, maka Program Keahlian Akomodasi
Perhotelan yang dalam hal ini memiliki bidang-bidang keahlian seperti Front Office
dan Housekeeping turut serta dalam menyiapkan SDM yang profesional setara
dengan standar Nasional dan Internasional.
1. Dalam pelaksanaan LKS Tingkat Provinsi Kepulauan Riau ini Program Keahlian
Akomodasi Perhotelan mengikutsertakan bidang Lomba Housekeeping,
2. Fakta menunjukan dalam masyarakat dan pengguna bahwa ; secara umum
siswa SMK , dilihat dari usia masih sangat muda, Program Keahlian Akomodasi

Perhotelan lebih banyak melaksanakan praktik kerja industri (Prakerin) pada
bidang keahlian housekeeping, sehingga pada pelaksanaan LKS tahun 2016 ini
masih melombakan satu bidang keahlian yaitu Housekeeping.

B.

Tujuan
1.

Mendorong dan merangsang sekolah dalam meningkatkan kualitas
pelaksanaan KBM, di sekolah sesuai dengan Standar Kompetensi Kerja Nasional
Indonesia (SKKNI), sehingga mutu lulusan dapat diterima oleh dunia kerja.

2.

Untuk mengukur dan memantau peta kualitas dan kemampuan siswa SMK
se Indonesia sesuai dengan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia
(SKKNI) yang dipergunakan sebagai acuan Uji Kompetensi Program Keahlian
Perhotelan.


3.

Mempromosikan kompetensi siswa kepada dunia industri sebagai calon
pengguna tenaga kerja.

4.

Memberikan kesempatan dan motivasi kepada siswa untuk berkompetisi
secara positif, untuk menumbuhkan kebanggaan pada bidang keahlian yang
ditekuninya, juga kebanggan bagi sekolah dan daerah/provinsinya.

C.

Sasaran
Sasaran dari Lomba Kompetensi Siswa bidang keahlian Housekeeping tahun 2016,
adalah siswa SMK Program Keahlian Akomodasi Perhotelan Provinsi Kepulauan
Riau, dengan kriteria sebagai berikut:

1.


Masih tercatat sebagai siswa SMK

2.

Masing-masing Kabupaten/Kota hanya mengirimkan satu wakilnya, dan
tidak boleh diganti pada saat pelaksanaan lomba sudah akan dimulai.

D.

Materi Lomba
Materi lomba untuk bidang keahlian Housekeeping mengacu pada SKKNI unit
ITHHBHKG03AIS Menyiapkan kamar untuk tamu, meliputi :
1.
Trolley preparation
2.
Room preparation
3.
Trolley clear up
4.
Speedy time of prepare rooms for guest

Materi lomba tersebut dilengkapi dengan:
1. Penilaian sikap dan grooming
2. Praktik, Make up Room for Guest

E.

Persyaratan Grooming Peserta:
Untuk menyamakan penampilan para peserta lomba, maka disusun persyaratan
sebagai berikut:
N0. Komponen
Wanita
1
Baju berkerah kemeja, bahan katun, lengan pendek,
warna putih polos (tidak ada identitas sekolah), rapi
masuk ke dalam celana panjang.

Pria






2.

Celana panjang hitam, bertali pinggang, bukan berbahan
jin, bagian bawah tidak berbelah dan tidak terlalu ketat
atau terlalu longgar.





3.

Ikat pinggang warna hitam.






4.

Sepatu pantofel warna hitam, tidak bertali dengan tinggi
tumit lidak lebih dari 5 cm.



-

5.

-



6.

Sepatu kulit warna hitam, model sederhana. Dengan
memperhatikan kenyamanan untuk bekerja ( Comport
able)

Kaus kaki warna putih



-

7.

Kaus kaki warna hitam

-



8.

Jika berambut panjang diikat rapi/tidak terurai.




Merias wajah secara sederhana (bedak dan lipstik tipis)



-

Tidak berbau badan (BB) tajam /Badan tetap segar





Rambut rapi (tidak gondrong, tidak berkumis, tidak
berjenggot )

10
11.

Informasi Umum
1.

2.
3.
4.
5.

G.

-

-

9.

F.



Semua peserta membawa alat tulis yang diperlukan dalam lomba (pulpen, buku
catatan kecil)
Setiap peserta harus mempergunakan tanda pengenal yang telah disediakan

oleh panitia tanpa mempergunakan atribut dari sekolah.
Setiap peserta diberi waktu untuk orientasi standar room set up sebelum
pelaksanaan lomba.
Semua peserta harus mengikuti arahan yang akan diberikan oleh tim juri.
Nomor urut peserta ditentukan oleh juri dalam bentuk undian
Tim Penguji

Tim penguji berjumlah 2 orang ) :
Format/kriteria penilaian praktik mengacu pada format yang dikeluarkan oleh
BPP-IHKA mengacu pada SKKNI dan Standar Uji Kompetensi.
Penentuan pemenang LKS bidang keahlian housekeeping didasarkan pada nilai
tertinggi yang dicapai meliputi semua kriteria yang tercantum.
H.

Panitia Lomba
Panitia lomba untuk bidang keahlian Housekeeping adalah :
1. Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau

I.


Tempat Lomba dan Kriterianya
Tempat lomba untuk bidang keahlian Housekeeping adalah :
1. Hotel bintang lima
2. Kamar yang dipergunakan adalah kamar deluxe double bed semua
fasilitas di kamar berfungsi dengan baik lantai karpet

J.

Penutup
Hal-hal yang belum tercantum dalam lembar informasi ini akan diinformasikan pada
waktu rapat teknis (technical meeting).

Tanjungpinang, Oktober 2016
Penanggung Jawab LKS