Hubungan Tingkat Stres dengan Kualitas Tidur pada Mahasiswa Semester VII di Fakultas Kedokteran Universitas Sumatera Utara Tahun 2016

ABSTRAK
Pendahuluan: Stres dapat terjadi pada semua orang, baik anak-anak, dewasa, dan
orang tua. Stres juga terjadi pada orang yang mengalami tekanan berat misalnya
pada mahasiswa yang sedang mengerjakan semester VII. Mahasiswa semester VII
biasanya dibebankan pada skripsi sebagai syarat memperoleh gelar sarjana. Hal
ini membuat mahasiswa menjadi cemas, stres bahkan depresi yang pada akhirnya
dapat menimbulkan dampak negativ terhadap kualitas tidur. Tujuan penelitian ini
untuk melihat hubungan tingkat stress dengan kualitas tidur pada mahasiswa FK
USU semester VII tahun 2016.
Metode: Penelitian ini merupakan penelitian analitik kategorik dengan desain
potong lintang (cross-sectional) yang dilakukan di FK USU. Penelitian ini
dilakukan dengan melihat data primer yaitu menggunakan kuesioner DASS42
untuk melihat tingkat stres dan kuesioner PSQI untuk melihat kualitas tidur.
Subjek penelitian adalah 100 mahasiswa FK USU semester VII tahun 2016.
Sampel dipilih dengan metode random sampling. Data kemudian dianalisis
menggunakan chi-squaretest.
Hasil: Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dari 100 didapati mengalami
stres ringan sebanyak 57%, stres sedang sebanyak 31%, stres berat sebanyak 9%
dan stres sangat berat sebanyak 3%. Untuk kualitas tidur didapati hasil sebanyak
53% memiliki kualitas tidur yang buruk dan 47% memiliki kualitas tidur yang
baik. Hasil analisis dengan uji chi square menunjukkan terdapat hubungan yang

bermakna antara tingkat stres dengan kualitas tidur dengan nilai p-value 0.0001
(CI 95%=11,978-170,018) dan memiliki korelasi kuat dan bermakna (r=0,595,
p=0,0001).
Kesimpulan: Dari penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan antara tingkat
stres dengan kualitas tidur pada mahasiswa FK USU semester VII tahun 2016.
Semakin tinggi tingkat stres maka 0,595 kali mengakibatkan kualitas tidur
semakin buruk.
Kata Kunci: Kualitas Tidur, Mahasiswa, Tingkat Stres

ii
Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT
Introduction: Stress can occur in all people, whether if they are children, adults,
or even elderly. Stress also occurs in people who are under heavy pressure, for
example at the students who at semester VII. Semester VII students are usually
burdened with thesis as their condition to obtain a college degree. This makes the
students become more anxious, stressful and even depressed that eventually this
condition may cause negative impacts on the quality of sleep. The purpose of this
study is to look at the relationship level of stress with sleep quality in students FK

USU semester VII in 2016.
Methods: This study is an analytic categorical with cross-sectional design
conducted in the Faculty of Medicine, University of North Sumatra. This research
was conducted by looking at the primary data using questionnaires DASS42 to see
the stress level and PSQI questionnaire to see the quality of sleep. Subjects were
100 students of FK USU semester VII in 2016. The sample was selected by
random sampling method. Data were analyzed using the chi-square test.
Results: From the 100 students we found, 57% were experiencing mild stress,
31% were experiencing moderate, 9% were experiencing severe stress, and 3%
were experiencing very severe stress. For the quality of sleep, we found that 53%
of the sample had poor sleep quality and 47% had good sleep quality. The results
of the analysis with chi square test shows there is a significant relationship
between the level of stress and sleep quality with p-value of 0.0001 (CI 95% =
11.978 to 170.018) and has a strong and significant correlation (r = 0.595, p =
0.0001).
Conclusions: The results of this study showed that there is a relationship between
the level of stress with sleep quality in students FK USU semester VII in 2016.The
higher level of stress then 0.595 times resulting in sleep quality is getting worse.
Keywords: Sleep Quality, Students, Stress Level


iii
Universitas Sumatera Utara