Pengaruh Rasio Aktivitas dan Leverage Terhadap Dividen pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia

(1)

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Pada dasarnya setiap perusahaan membutuhkan dana yang cukup besar untuk membiayai kegiatan operasionalnya agar dapat tumbuh dan berkembang. Selain dana yang berasal dari dalam perusahaan, ada juga sumber pembiayaan yang berasal dari luar, yakni dalam bentuk pinjaman atau hutang dari pihak lain. Selain dari pinjaman, untuk memperoleh tambahan dana untuk kegiatan operasionalnya, beberapa perusahaan yang sudah go public dapat memperolehnya melalui penjualan saham pada investor.

Media yang digunakan perusahaan dalam menjual sahamnya kepada publik adalah pasar modal. Dalam hal ini, pasar modal berfungsi sebagai perantara untuk mempertemukan pemilik modal (investor) dengan pihak-pihak yang membutuhkan dana (emiten). Pasar modal diharapkan dapat memfasilitasi penyaluran dana dari pihak investor sebagai pemilik dana kepada pihak yang membutuhkan dana (emiten).

Pasar modal dapat dijadikan alternatif pendanaan bagi semua sektor perusahaan di Indonesia. Salah satu alternatif pendanaan adalah melalui penerbitan dan penjualan saham. Dengan menerbitkan dan menjual saham di pasar modal, perusahaan memperoleh dana untuk menjalankan kegiatan operasionalnya dan di sisi lain investor yang membeli saham perusahaan tersebut mendapat sejumlah keuntungan atas investasinya di masa yang akan datang.


(2)

Salah satu cara agar para investor tertarik untuk melakukan investasi pada suatu perusahaan adalah dengan meyakinkan para investor bahwa kondisi perusahaan dalam keadaan baik, salah satunya melalui laporan keuangan. Informasi yang terkandung dalam laporan keuangan perusahaan dapat mengurangi ketidakpastian yang akan terjadi dalam melakukan investasi dan dapat digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan investasi.

Investor yang melakukan investasi berharap memperoleh sejumlah keuntungan atas investasinya dalam bentuk dividen. Dividen merupakan bagian dari keuntungan yang diperoleh suatu perusahaan yang didistribusikan kepada para pemegang sahamnya. Dividen sudah pasti akan menambah pendapatan bagi pemegang saham. Tingkat dividen yang semakin tinggi dibayarkan, berarti semakin sedikit laba yang ditahan dan sebagai akibatnya ialah menghambat tingkat pertumbuhan perusahaan. Perusahaan yang ingin menahan sebagian besar dari pendapatannya tetap didalam perusahaan, berarti bagian dari laba yang tersedia untuk pembayaran dividen akan semakin kecil. Dividen dapat dihitung dengan dividend payout ratio. Menurut Syahyunan (2004:86) Dividend Payout Ratio (DPR) menunjukkan besarnya laba yang dibayarkan kepada pemegang saham dalam bentuk dividen. Semakin tingginya dividend payout ratio (DPR) yang ditetapkan oleh perusahaan, semakin kecil dana yang tersedia untuk ditanamkan kembali didalam perusahaan yang akan menghambat pertumbuhan perusahaan (Riyanto, 2001:266).

Penentuan kebijakan yang diambil perusahaan untuk menahan laba ataupun membagikan laba dalam bentuk dividen tunai kepada para pemegang saham memiliki pengaruh yang saling bertentangan. Apabila perusahaan


(3)

mengambil kebijakan untuk menahan laba yang diperoleh dalam jumlah yang relatif besar, maka akan berdampak pada berkurangnya jumlah dividen yang dibagikan kepada pemegang saham sehingga kepercayaan pemegang saham terhadap perusahaan akan menurun dan diikuti dengan menurunnya nilai perusahaan. Namun jika perusahaan mengambil kebijakan untuk membagikan dividen kepada pemegang saham dalam jumlah yang relatif besar, maka akan berdampak pada berkurangnya laba ditahan yang dimiliki oleh perusahaan sehingga akan melemahkan posisi finansial perusahaan dan mengurangi kemampuan perusahaan untuk memanfaatkan peluang investasi dan pertumbuhan di masa mendatang (Brigham dan Houston,2001:66).

Menurut Marlina dan Danica (2009) kebijakan dividen perusahaan tergambar pada dividend payout ratio nya yaitu persentase laba yang dibagikan dalam bentuk dividen tunai artinya besar kecilnya dividend payout ratio akan mempengaruhi keputusan investasi para pemegang saham dan di sisi lain berpengaruh pada kondisi keuangan perusahaan.

Terdapat masalah-masalah yang berkaitan dan mempengaruhi kebijakan dividen perusahaan antara lain rasio aktivitas yang terdiri dari Total Assets Turnover (TATO), Fixed Asset Turnover (FATO) dan Leverage yang terdiri dari Debt Ratio dan Debt to Equity Ratio (DER).

Menurut Syahyunan (2013:92), rasio aktivitas merupakan rasio yang digunakan untuk mengetahui seberapa efektif manajemen perusahaan menggunakan aktiva yang dimilikinya dalam melaksanakan kegiatan perusahaan.


(4)

Indikator rasio aktivitas yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Total Assets Turnover (TATO) dan Fixed Asset Turnover (FATO). Total Assets Turnover (TATO) merupakan rasio yang digunakan untuk mengukur efektivitas penggunaan dana yang tertanam pada seluruh aktiva dalam menghasilkan penjualan (Syahyunan,2013:94).

Semakin besar TATO berarti semakin efisien penggunaan seluruh aktiva perusahaan dalam menunjang kegiatan penjualan. Nilai TATO yang semakin besar menandakan bahwa nilai penjualan perusahaan meningkat serta semakin besar pula harapan untuk mendapatkan laba yang semakin besar (Sartono,2001:78). Dengan laba yang tinggi, maka pembagian dividen juga tinggi. Dengan demikian dapat dikatakan, jika TATO naik maka besarnya dividen yang dibagikan kepada para pemegang saham juga akan naik. Sebaliknya, jika TATO turun maka besarnya dividen yang dibagikan kepada para pemegang saham juga akan turun.

Sedangkan Fixed Asset Turnover (FATO) merupakan rasio yang digunakan untuk mengukur efektivitas penggunaan dana yang tertanam pada aktiva tetap seperti pabrik dan peralatan, dalam menghasilkan penjualan (Syahyunan,2013:94). Kondisi perusahaan sangat tidak menggembirakan jika terjadi penurunan pada rasio ini. Namun, jika rasio ini tinggi, maka rasio ini semakin baik. Artinya aktiva tetap menciptakan penjualan tinggi (Kasmir,2012:185). Dengan tingginya FATO, maka akan menghasilkan laba yang tinggi pula. Laba yang tinggi seharusnya diikuti pembagian dividen yang tinggi. Dengan demikian dapat dikatakan, jika FATO naik maka besarnya dividen yang


(5)

dibagikan kepada para pemegang saham bisa naik. Sebaliknya, jika FATO turun maka besarnya dividen yang dibagikan kepada para pemegang saham juga bisa turun.

Selain Rasio Aktivitas, faktor yang mempengaruhi kebijakan dividen adalah tingkat hutang atau Leverage. Rasio Leverage biasanya digunakan untuk mengetahui kemampuan perusahaan dalam melunasi seluruh utang-utangnya atau dengan kata lain rasio ini dapat pula digunakan untuk mengetahui bagaimana perusahaan mendanai kegiatan usahanya apakah lebih banyak menggunakan utang atau ekuitas (Syahyunan,2013:92).

Apabila perusahaan memiliki rasio utang yang relatif tinggi, maka akan berdampak pada pengembalian yang lebih tinggi. Sebaliknya perusahaan dengan rasio utang yang rendah akan mempunyai risiko yang lebih kecil, tetapi mereka juga memiliki kesempatan untuk meningkatkan pengembalian atas ekuitas. Oleh karena itu, keputusan penggunaan utang mengharuskan perusahaan untuk menyeimbangkan pengembalian yang lebih tinggi terhadap kenaikan risiko (Brigham dan Houston,2001:86). Dengan demikian, semakin tinggi tingkat leverage akan semakin tinggi risiko yang dihadapi, serta semakin besar tingkat return atau penghasilan bagi para pemegang saham (Syahyunan,2004:110). Hal ini akan berpengaruh terhadap pembagian dividen bagi pemegang saham.

Indikator leverage yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Debt Ratio dan Debt to Equity Ratio (DER). Debt Ratio adalah rasio yang digunakan untuk mengukur jumlah aktiva perusahaan yang dibiayai oleh utang atau modal yang berasal dari kreditur (Syahyunan,2013:93). Sedangkan Debt to Equity Ratio


(6)

(DER) adalah perbandingan utang dan ekuitas dalam pendanaan perusahaan dan menunjukkan kemampuan modal sendiri perusahaan untuk memenuhi seluruh kewajibannya (Syahyunan,2013:93).

Dalam penelitian ini, mengambil sampel Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Alasannya adalah sektor industri manufaktur diminati oleh para investor karena prospek industri manufaktur di Indonesia pada masa yang akan datang masih cukup baik. Perusahaan Manufaktur terdiri dari tiga sektor, yaitu sektor industri dasar dan kimia, sektor aneka industri serta sektor industri barang konsumsi yang sebagian besar dimiliki oleh swasta yang telah go public. Alasan lain yang mendasari pemilihan sampel dalam penelitian ini yaitu untuk membandingkan besarnya dividen yang diperoleh dari masing-masing sektor tersebut.

Berdasarkan uraian yang telah dijelaskan, terdapat variabel yang dapat mempengaruhi dividen yaitu rasio aktivitas (Total Assets Turnover (TATO) dan Fixed Asset Turnover (FATO)), dan Leverage (Debt Ratio dan Debt to Equity Ratio (DER)). Data empiris mengenai variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini dapat dilihat pada Tabel 1.1 sebagai berikut.


(7)

Tabel 1.1

Total DPR, TATO, FATO, Debt Ratio, dan DER Pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia Tahun 2010-2014

No Nama Perusahaan Periode

DPR (%) TATO (%) FATO (%) Debt Ratio (%) DER (%)

1 Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP)

2010 30,02 0,72 6,14 0,14 0,17 2011 29,99 0,76 1,77 0,13 0,15

2012 34,8 0,75 2,11 0,15 0,17

2013 66,13 0,70 1,91 0,14 0,16 2014 94,29 0,69 1,56 0,14 0,17

2 Unilever Indonesia Tbk (UNVR)

2010 100,02 2,26 3,97 0,53 1,14 2011 100,06 3,88 3,88 0,65 1,85 2012 99,96 2,27 3,92 0,67 2,02 2013 99,93 2,30 4,10 1,21 2,14 2014 44,67 2,00 4,34 0,68 2,11

3

Indofood CBP Sukses Makmur Tbk

(ICBP)

2010 29,06 1,34 2,83 0,29 0,42 2011 49,89 1,27 2,91 0,30 0,42 2012 45,18 1,21 2,74 0,32 0,48 2013 49,79 1,00 2,52 0,38 0,60 2014 49,71 1,20 2,65 0,40 0,66

4 Astra Otoparts Tbk (AUTO)

2010 60,00 1,11 1,84 0,27 0,38 2011 40,00 1,05 1,67 0,32 0,47 2012 29,53 1,03 1,76 0,38 0,62 2013 50,53 0,85 1,15 0,24 0,32 2014 53,08 0,85 1,32 0,30 0,42 Sumber :

Dari Tabel 1.1 terlihat pada Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP) yang termasuk dalam sektor dasar & kimia pada tahun 2010 sampai tahun 2014, ketika TATO mengalami penurunan dari 0,72% menjadi 0,69%, berbanding terbalik dengan DPR pada tahun yang sama mengalami kenaikan dari 30,02% menjadi 94,29%. Berdasarkan fenomena tersebut, tidak sesuai dengan teori Sartono (2001:78). Nilai TATO yang semakin besar menandakan bahwa nilai penjualan perusahaan meningkat serta semakin besar pula harapan untuk mendapatkan laba yang semakin besar. Dengan demikian dapat dikatakan, jika TATO naik maka besarnya dividen yang dibagikan kepada para pemegang saham juga naik.


(8)

Dari Tabel 1.1 terlihat pada Unilever Indonesia Tbk (UNVR) yang termasuk dalam sektor industri barang konsumsi pada tahun 2010 sampai tahun 2014, ketika FATO mengalami kenaikan dari 3,97% menjadi 4,34%, berbanding terbalik dengan DPR pada tahun yang sama mengalami penurunan dari 100,02% menjadi 44,67%. Berdasarkan fenomena tersebut, tidak sesuai dengan teori Kasmir (2012:185). Dimana kondisi perusahaan sangat tidak menggembirakan jika terjadi penurunan pada FATO. Jika FATO turun maka besarnya dividen yang dibagikan kepada para pemegang saham juga bisa turun.

Dari Tabel 1.1 terlihat pada Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) yang termasuk dalam sektor industri barang konsumsi pada tahun 2010 sampai tahun 2014, ketika Debt Ratio mengalami kenaikan dari 0,29% menjadi 0,40%, sejalan dengan itu, DPR pada tahun yang sama mengalami kenaikan dari 29,06% menjadi 49,71%. Berdasarkan fenomena tersebut, tidak sesuai dengan teori Syahyunan (2004:110). Semakin tinggi tingkat leverage akan semakin tinggi risiko yang dihadapi, serta semakin besar tingkat return atau penghasilan bagi para pemegang saham. Hal ini akan berpengaruh terhadap pembagian dividen bagi pemegang saham.

Selanjutnya dari Tabel 1.1 terlihat pada Astra Otoparts Tbk (AUTO) yang termasuk dalam sektor aneka industri pada tahun 2010 sampai tahun 2014, ketika DER mengalami penurunan dari 0,38% menjadi 0,42%, sejalan dengan itu, DPR pada tahun yang sama mengalami penurunan dari 60,00% menjadi 53,08%. Berdasarkan fenomena tersebut, tidak sesuai dengan teori Syahyunan (2004:110). Semakin tinggi tingkat leverage akan semakin tinggi risiko yang dihadapi, serta


(9)

semakin besar tingkat return atau penghasilan bagi para pemegang saham. Hal ini akan berpengaruh terhadap pembagian dividen bagi pemegang saham.

Berdasarkan latar belakang diatas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Pengaruh Rasio Aktivitas dan Leverage Terhadap Dividen pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia”. Periode waktu yang di teliti adalah mulai tahun 2010 sampai 2014.

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang diuraikan sebelumnya, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Apakah Total Assets Turnover (TATO), Fixed Asset Turnover (FATO), Debt Ratio dan Debt to Equity Ratio (DER) berpengaruh signifikan terhadap Dividen pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia?

1.3 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari dilaksanakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari Total Assets Turnover (TATO), Fixed Asset Turnover (FATO), Debt Ratio dan Debt to Equity Ratio (DER) terhadap Dividen pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia.

1.4 Manfaat Penelitian 1. Bagi perusahaan

Penelitian ini bermanfaat untuk dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan.


(10)

2. Bagi investor

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan dan kontribusi investor sebagai dasar dalam pengambilan keputusan investasi sehubungan dengan tingkat pengembaliannya.

3. Bagi peneliti

Penelitian ini bermanfaat untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan menambah wawasan dan pola pikir tentang pengaruh rasio aktivitas dan leverage terhadap dividen pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia.

4. Bagi peneliti selanjutnya

Penelitian ini dapat menjadi bahan referensi dan dasar pengembangan penelitian selanjutnya yang bersifat sejenis.


(1)

dibagikan kepada para pemegang saham bisa naik. Sebaliknya, jika FATO turun maka besarnya dividen yang dibagikan kepada para pemegang saham juga bisa turun.

Selain Rasio Aktivitas, faktor yang mempengaruhi kebijakan dividen adalah tingkat hutang atau Leverage. Rasio Leverage biasanya digunakan untuk mengetahui kemampuan perusahaan dalam melunasi seluruh utang-utangnya atau dengan kata lain rasio ini dapat pula digunakan untuk mengetahui bagaimana perusahaan mendanai kegiatan usahanya apakah lebih banyak menggunakan utang atau ekuitas (Syahyunan,2013:92).

Apabila perusahaan memiliki rasio utang yang relatif tinggi, maka akan berdampak pada pengembalian yang lebih tinggi. Sebaliknya perusahaan dengan rasio utang yang rendah akan mempunyai risiko yang lebih kecil, tetapi mereka juga memiliki kesempatan untuk meningkatkan pengembalian atas ekuitas. Oleh karena itu, keputusan penggunaan utang mengharuskan perusahaan untuk menyeimbangkan pengembalian yang lebih tinggi terhadap kenaikan risiko (Brigham dan Houston,2001:86). Dengan demikian, semakin tinggi tingkat leverage akan semakin tinggi risiko yang dihadapi, serta semakin besar tingkat return atau penghasilan bagi para pemegang saham (Syahyunan,2004:110). Hal ini akan berpengaruh terhadap pembagian dividen bagi pemegang saham.

Indikator leverage yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Debt Ratio dan Debt to Equity Ratio (DER). Debt Ratio adalah rasio yang digunakan untuk mengukur jumlah aktiva perusahaan yang dibiayai oleh utang atau modal yang berasal dari kreditur (Syahyunan,2013:93). Sedangkan Debt to Equity Ratio


(2)

(DER) adalah perbandingan utang dan ekuitas dalam pendanaan perusahaan dan menunjukkan kemampuan modal sendiri perusahaan untuk memenuhi seluruh kewajibannya (Syahyunan,2013:93).

Dalam penelitian ini, mengambil sampel Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Alasannya adalah sektor industri manufaktur diminati oleh para investor karena prospek industri manufaktur di Indonesia pada masa yang akan datang masih cukup baik. Perusahaan Manufaktur terdiri dari tiga sektor, yaitu sektor industri dasar dan kimia, sektor aneka industri serta sektor industri barang konsumsi yang sebagian besar dimiliki oleh swasta yang telah go public. Alasan lain yang mendasari pemilihan sampel dalam penelitian ini yaitu untuk membandingkan besarnya dividen yang diperoleh dari masing-masing sektor tersebut.

Berdasarkan uraian yang telah dijelaskan, terdapat variabel yang dapat mempengaruhi dividen yaitu rasio aktivitas (Total Assets Turnover (TATO) dan Fixed Asset Turnover (FATO)), dan Leverage (Debt Ratio dan Debt to Equity Ratio (DER)). Data empiris mengenai variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini dapat dilihat pada Tabel 1.1 sebagai berikut.


(3)

Tabel 1.1

Total DPR, TATO, FATO, Debt Ratio, dan DER Pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia Tahun 2010-2014

No Nama Perusahaan Periode

DPR (%) TATO (%) FATO (%) Debt Ratio (%) DER (%)

1 Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP)

2010 30,02 0,72 6,14 0,14 0,17 2011 29,99 0,76 1,77 0,13 0,15 2012 34,8 0,75 2,11 0,15 0,17 2013 66,13 0,70 1,91 0,14 0,16 2014 94,29 0,69 1,56 0,14 0,17

2 Unilever Indonesia Tbk (UNVR)

2010 100,02 2,26 3,97 0,53 1,14 2011 100,06 3,88 3,88 0,65 1,85 2012 99,96 2,27 3,92 0,67 2,02 2013 99,93 2,30 4,10 1,21 2,14 2014 44,67 2,00 4,34 0,68 2,11

3

Indofood CBP Sukses Makmur Tbk

(ICBP)

2010 29,06 1,34 2,83 0,29 0,42 2011 49,89 1,27 2,91 0,30 0,42 2012 45,18 1,21 2,74 0,32 0,48 2013 49,79 1,00 2,52 0,38 0,60 2014 49,71 1,20 2,65 0,40 0,66

4 Astra Otoparts Tbk (AUTO)

2010 60,00 1,11 1,84 0,27 0,38 2011 40,00 1,05 1,67 0,32 0,47 2012 29,53 1,03 1,76 0,38 0,62 2013 50,53 0,85 1,15 0,24 0,32 2014 53,08 0,85 1,32 0,30 0,42 Sumber :

Dari Tabel 1.1 terlihat pada Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP) yang termasuk dalam sektor dasar & kimia pada tahun 2010 sampai tahun 2014, ketika TATO mengalami penurunan dari 0,72% menjadi 0,69%, berbanding terbalik dengan DPR pada tahun yang sama mengalami kenaikan dari 30,02% menjadi 94,29%. Berdasarkan fenomena tersebut, tidak sesuai dengan teori Sartono (2001:78). Nilai TATO yang semakin besar menandakan bahwa nilai penjualan perusahaan meningkat serta semakin besar pula harapan untuk mendapatkan laba yang semakin besar. Dengan demikian dapat dikatakan, jika TATO naik maka besarnya dividen yang dibagikan kepada para pemegang saham juga naik.


(4)

Dari Tabel 1.1 terlihat pada Unilever Indonesia Tbk (UNVR) yang termasuk dalam sektor industri barang konsumsi pada tahun 2010 sampai tahun 2014, ketika FATO mengalami kenaikan dari 3,97% menjadi 4,34%, berbanding terbalik dengan DPR pada tahun yang sama mengalami penurunan dari 100,02% menjadi 44,67%. Berdasarkan fenomena tersebut, tidak sesuai dengan teori Kasmir (2012:185). Dimana kondisi perusahaan sangat tidak menggembirakan jika terjadi penurunan pada FATO. Jika FATO turun maka besarnya dividen yang dibagikan kepada para pemegang saham juga bisa turun.

Dari Tabel 1.1 terlihat pada Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) yang termasuk dalam sektor industri barang konsumsi pada tahun 2010 sampai tahun 2014, ketika Debt Ratio mengalami kenaikan dari 0,29% menjadi 0,40%, sejalan dengan itu, DPR pada tahun yang sama mengalami kenaikan dari 29,06% menjadi 49,71%. Berdasarkan fenomena tersebut, tidak sesuai dengan teori Syahyunan (2004:110). Semakin tinggi tingkat leverage akan semakin tinggi risiko yang dihadapi, serta semakin besar tingkat return atau penghasilan bagi para pemegang saham. Hal ini akan berpengaruh terhadap pembagian dividen bagi pemegang saham.

Selanjutnya dari Tabel 1.1 terlihat pada Astra Otoparts Tbk (AUTO) yang termasuk dalam sektor aneka industri pada tahun 2010 sampai tahun 2014, ketika DER mengalami penurunan dari 0,38% menjadi 0,42%, sejalan dengan itu, DPR pada tahun yang sama mengalami penurunan dari 60,00% menjadi 53,08%. Berdasarkan fenomena tersebut, tidak sesuai dengan teori Syahyunan (2004:110). Semakin tinggi tingkat leverage akan semakin tinggi risiko yang dihadapi, serta


(5)

semakin besar tingkat return atau penghasilan bagi para pemegang saham. Hal ini akan berpengaruh terhadap pembagian dividen bagi pemegang saham.

Berdasarkan latar belakang diatas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Pengaruh Rasio Aktivitas dan Leverage Terhadap Dividen pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia”. Periode waktu yang di teliti adalah mulai tahun 2010 sampai 2014.

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang diuraikan sebelumnya, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Apakah Total Assets Turnover (TATO), Fixed Asset Turnover (FATO), Debt Ratio dan Debt to Equity Ratio (DER) berpengaruh signifikan terhadap Dividen pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia?

1.3Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dari dilaksanakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari Total Assets Turnover (TATO), Fixed Asset Turnover (FATO), Debt Ratio dan Debt to Equity Ratio (DER) terhadap Dividen pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia.

1.4Manfaat Penelitian 1. Bagi perusahaan

Penelitian ini bermanfaat untuk dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan.


(6)

2. Bagi investor

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan dan kontribusi investor sebagai dasar dalam pengambilan keputusan investasi sehubungan dengan tingkat pengembaliannya.

3. Bagi peneliti

Penelitian ini bermanfaat untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan menambah wawasan dan pola pikir tentang pengaruh rasio aktivitas dan leverage terhadap dividen pada Perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia.

4. Bagi peneliti selanjutnya

Penelitian ini dapat menjadi bahan referensi dan dasar pengembangan penelitian selanjutnya yang bersifat sejenis.