Gambaran Pemikiran Modern Tokoh Utama Novel Di Kaki Bukit Cibalak Karya Ahmad Tohari: Analisis Psikologi Sastra

GAMBARAN PEMIKIRAN MODERN TOKOH UTAMA DALAM NOVEL
DI KAKI BUKIT CIBALAK KARYA AHMAD TOHARI: ANALISIS
PSIKOLOGI SASTRA
Oleh:
Doni Syahputra

Departemen Sastra Indonesia
Fakultas Ilmu Budaya
Universitas Sumatera Utara

ABSTRAK
Karya sastra merupakan hasilkreatifitaspengarang. Dalam karya sastra, termasuk
novel dapat tergambar kepribadian tokoh cerita, khususnya tokoh utama.
Pengarang menulis sebuah karya bukan hanya sekedar untuk menimbulkan
perasaan senang kepada pembaca dan pendengar, tetapi juga ingin menyampaikan
sebuah pesan tentang pemahaman dan pandangan terhadap kejadian dan aksi para
tokoh karya sastra tersebut. Gambaran pemikiran modern dapat dideskripsikan
dengan menggunakan tinjauan psikologis astra yakni teori Sigmund Freud.Tujuan
penelitian adalah untuk menganalisis pemikiran modern tokoh Pambudi.
Penelitian ini menggunakan studi kepustakaan, yaitu memperoleh data melalui
buku-buku. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis dengan metode deskriptif,

yaitu tahap mengklasifikasikan data dan menyajikan data. Hasil penelitian ini
disimpulkan bahwa gambaran pemikiran modern pada tokoh Pambudi terdiri atas
yakin akan kemampuan manusia, perhitungan, perencanaan, hargadiri, dan
percaya pada ilmu pengetahuan dan teknologi. Hal ini tampak pada cara Pambudi
dalam menyikapi suatu masalah dan caranya untuk mengatasi masalah itu. Hasil
pemikiran modern juga berkaitan dengan kelima pemikiran modern yang terdapat
pada tokoh Pambudi.
Kata kunci: Pemikiran Modern, Tokoh Utama, Psikologi Sastra.

i
Universitas Sumatera Utara