Observasi Pengamatan Teknik wawancara Teknik Dokumentasi

3.4.1 Observasi Pengamatan

Di dalam observasi peneliti terjun di berbagai tempat yang berhubungan dengan perjalanan Raden Somawangi. Tempat-tempat tersebut antara lain situs makam Raden Somawangi di desa Somawangi. Kecamatan Mandiraja serta pertapaan Igir Santri Landhep di desa Kalipacet, Kecamatan Mandiraja. Dipilihnya daerah tersebut karena daerah ini berhubungan dengan cerita Raden Somawangi. Peneliti mengamati secara langsung bagaimana keadaan tempat tersebut. Peneliti melakukan pengamatan dengan dibantu oleh juru kunci yang sekaligus sebagai narasumber. Narasumber memberikan keterangan mengenai keadaan makam serta cerita mengenai Raden Somawangi. Peneliti juga mengunjungi Pertapaan Igir Santri Landhep, disana peneliti dibantu oleh juru kunci Pertapaan. Juru kunci menunjukan pertapaan yang di sana juga terdapat makam seorang murid dari Raden Rumpakbaya. Selain itu peneliti juga melakukan pengamatan pada masyarakat yang menekankan pada posisi cerita di tengah masyarakat.

3.4.2 Teknik wawancara

Dalam penelitian ini mewawancarai para narasumber sebagai informan di wilayah yang masih terkait dengan struktur cerita Raden Somawangi. Langkah pertama yang dilakukan adalah menentukan siapa saja yang akan menjadi informan. Para informan ialah 1 Bapak Sumjani, penjaga Pertapaan Igir Santri Landhep dan 2 Bapak Wasis sebagai keturunan dari Raden Somawangi dan juru kunci makam Reden Somawangi. Peneliti bertemu dengan narasumber cerita yaitu juru kunci makam Raden Somawangi dan juru kunci Pertapaan Igir Santri Landhep. Peneliti menanyakan beberapa pertanyaan dengan berpedoman panduan wawancara. Pertanyaan tersebut berkaitan dengan cerita Raden Somawangi, narasumber menjawab pertanyaan dengan baik sehingga didapatkan informasi yang lengkap.

3.4.3 Teknik Dokumentasi

Dalam melakukan wawancara peneliti menggunakan benda-benda tertulis seperti buku-buku, catatan, notulen rapat dan sebagainya. Teknik ini dipakai untuk mencari data-data mengenai hal-hal yang berkaitan dengan cerita rakyat Raden Somawangi. Teknik yang digunakan yaitu menyimak dan mencatat cerita yang dituturkan oleh narasumber, sehingga dapat diketahui cerita mengenai Raden Somawangi dari berbagai sumber yang berkembang sampai sekarang. Peneliti mencatat keterangan yang diberikan oleh narasumber mengenai cerita Raden Somawangi dan posisi cerita di tengah masyarakat. Peneliti juga melakukan dokumentasi dengan mengambil foto tempat-tempat tersebut.

3.5 Teknik Analisis Data