Hukun Coulomb KEGIATAN PEMBELAJARAN DAN PENELITIAN

237 Ilmu Pengetahuan Alam menyerupai daun elektroskop. 6 Bengkokkan ujung jarum seperti pada gambar 7 Letakkan daun elektroskop pada ujung jarum yang telah dibengkokkan, seperti pada gambar. 8 Tutup toples. Elektroskop siap diguna kan. Menguji Elektroskop 1 HNDWNDQ HOHNWURVNRS SDGD JHQHUDWRU 9DQ GH UDɣ \DQJ WHODK bermuatan listrik. 2 Amati gerak membuka atau menutupnya daun elektroskop. 3 Rangkaianmu akan menjadi sebuah elektroskop yang baik apabila daun elektroskopnya mudah me nutup dan membuka bila didekatkan dengan benda-benda yang bermuatan, misalnya penggaris atau balon yang telah digosokkan pada rambut kering. e. Agar dapat mengetahui pemahaman peserta didik tentang elektroskop sederhana yang telah dibuatnya, guru dapat mengajukan pertanyaan seperti berikut, 1 Bagaimana gerak daun elektroskop bila bola elektroskop didekatkan dengan benda-benda yang bermuatan negatif? Akan membuka atau menutup? Mengapa? 2 Bagaimana gerak daun elektroskop bila bola elektroskop didekatkan dengan benda-benda yang bermuatan positif? Akan membuka atau menutup? Mengapa? 3 Jelaskan bagian-bagian elektroskop serta uraikan cara kerja elektroskop.

2. Hukun Coulomb

a. Berdasarkan hasil percobaan Aktivitas 5.1 Gejala Listrik Statis, guru mengajak peserta didik untuk melanjutkan mengerjakan Aktivitas 5.2 tentang Hukum Coulomb serta mendiskusikan konsep interaksi dua muatan listrik. 238 Buku Guru Kelas IX SMPMTs Petunjuk Khusus Aktivitas 5.2 Bagaimana interaksi dua benda bermuatan terhadap jaraknya? Alternatif Jawaban: Ayo, Kita Lakukan Data Pengamatan No Lamanya Waktu Menggosok Balon dengan Kain Wol atau Rambut yang Kering Jarak Kedua Statif Besar Interaksi Kedua Balon 1 30 detik 30 cm Sangat lemah 20 cm Lemah 2 60 detik 30 cm Lemah 20 cm Kuat Diskusi 1. Bagaimana pengaruh interaksi kedua balon terhadap variasi jarak kedua statif? Apakah jarak mempengaruhi besarnya gaya tolak- menolak atau gaya tarik-menarik kedua balon? bandingkan hasil pengamatan nomor 1a dengan 1b atau nomor 2a dengan 2b Jawab: Semakin besar jarak kedua balon maka gaya tolaknya semakin kecil, hal ini dibuktikan dengan simpangan kedua balon kecil. Sebaliknya, semakin kecil jarak kedua balon maka gaya tolaknya semakin besar, hal ini dibuktikan dengan simpangan kedua balon besar. 2. Bagaimana pengaruh interaksi kedua balon terhadap lamanya waktu menggosok? Apakah besar muatan mempengaruhi besarnya gaya tolak-menolak atau gaya tarik-menarik kedua balon? bandingkan hasil pengamatan nomor 1a dengan 2a atau nomor 1b dengan 2b Jawab: Semakin lama waktu yang digunakan untuk menggosok balon, maka muatan listrik menjadi semakin besar, hal ini yang mempengaruhi besarnya gaya tolak kedua balon yang ditunjukkan dengan besarnya simpangan kedua balon tersebut saat didekatkan. Kesimpulan Bagaimanakah pengaruh interaksi kedua balon terhadap variasi jarak dan besar kedua muatan yang didekatkan? 239 Ilmu Pengetahuan Alam Jarak kedua balon mempengaruhi besar gaya listriknya, semakin dekat jarak kedua balon maka gaya listrik yang dialami akan semakin besar, tetapi semakin jauh jarak kedua balon maka gaya listrik yang dialami akan semakin kecil. Besar muatan listrik juga mempengaruhi gaya listrik, semakin besar muatan listrik maka gaya listriknya juga akan semakin besar, begitu pula jika muatan listrik kecil maka gaya listriknya juga semakin kecil. b. Guru dapat membimbing peserta didik mempelajari contoh soal yang WHUGDSDW SDGD µ\R .LWD 3DKDPL¶ XQWXN OHELK PHPDKDPL SHQHUDSDQ Gaya Coulomb. Selanjutnya, guru dapat memberi latihan soal tentang Hukum Coulomb untuk mengukur tingkat penguasaan konsep peserta didik tentang gaya Coulomb. Agar peserta didik tidak terjebak dengan perhitungan kuadrat yang sulit, sebaiknya guru mempertimbangkan penggunaan angka-angka yang mudah.

3. Medan Listrik