Ruang Lingkup Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM Metode Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM Metode Pengumpulan Data

3. Bagi Universitas Sumatera Utara a. Membuka interaksi antara dosen dengan instansi yang bersangkutan dalam memberikan uji nyata mengenai ilmu pengetahuan yang diterima mahasiswa melalui Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM. b. Meningkatkan profesionalisme dan memperluas wawasan serta memantapkan keterampilan mahasiswa dalam menerapkan ilmu khususnya di bidang perpajakan.

C. Ruang Lingkup Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM

Pada Praktik Kerja Lapangan Mandiri ini, penulis memusatkan perhatian pada: 1. Tata cara dan prosedur pengurusan Nomor Pokok Wajib Pajak. 2. Faktor-faktor yang mengakibatkan Wajib Pajak tidak mendaftarkan diri untuk memperoleh Nomor Pokok Wajib Pajak. 3. Upaya- upaya yang dilakukan oleh Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Polonia dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak.

D. Metode Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM

Metode yang digunakan dalam Praktik Kerja Lapangan Mandiri adalah : 1. Tahap Persiapan Hal ini berkaitan dengan persetujuan dan pengesahan pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM baik dari Pogram Studi Diploma III Universitas Sumatera Utara Administrasi Perpajakan Universitas Sumatera Utara juga Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Polonia. 2. Studi Literatur Penulis mengumpulkan data-data yang menyangkut masalah yang akan dibahas melalui buku-buku, majalah, Undang-undang, Keputusan Menteri Keuangan, Keputusan Direktur Jendral Pajak, dan bahan-bahan lainnya yang berhubungan dengan objek pembahasan. 3. Observasi Lapangan Penulis langsung melakukan pengamatan terhadap objek pajak yang hendak melakukan pendaftaran ke Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Polonia dengan maksud untuk mendapatkan informasi. 4. Metode Laporan Bentuk penelitian yang penulis gunakan dalam penulisan tugas akhir ini adalah metode diskriptif. Metode diskriptif yaitu metode penelitian yang menguraikan kejadian atau peristiwa yang bersifat aktual yang terjadi pada saat penelitian dan menafsirkan, menganalisa data yang diperoleh sehingga dapat ditarik kesimpulan. 5. Analisa Data dan Evaluasi Setelah memperoleh data yang diperlukan, penulis akan menganalisa dan mengevaluasi data secara kualitatif sesuai dengan bentuk dan macam data yang diperoleh sesuai tuntutan permasalahan Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM. Universitas Sumatera Utara

E. Metode Pengumpulan Data

Dalam pengumpulan data mengenai Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM, penulis mengumpulkan data dan informasi dengan menggunakan metode sebagai berikut: a. Metode Observasi Dalam metode ini penulis mengadakan pengamatan langsung terhadap objek pajak yang hendak melakukan pendaftaran ke Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Polonia dengan maksud mendapatkan informasi. b. Metode Wawancara Dalam metode ini penulis akan melakukan tanya jawab langsung dengan fiskus di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Polonia mengenai Prosedur dan Tata Cara Pengurusan Nomor Pokok Wajib Pajak Orang Pribadi Oleh Subjek Pajak. c. Metode Dokumentasi Dengan metode ini penulis meminta dan melampirkan data berupa dokumen- dokumen yang berhubungan dengan laporan Praktik Kerja Lapangan Mandiri PKLM ini. Universitas Sumatera Utara F. SISTEMATIKA PENULISAN LAPORAN Dalam pembahasan Praktik Kerja Lapangan PKLM ini, sistematika penulisan terdiri dari 5 bab yang masing-masing bab diuraikan sebagai berikut: BAB I : PENDAHULUAN Pada bab ini terdiri dari latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metodologi penelitian dan sistematika penelitian. BAB II : GAMBARAN UMUM LOKASI PRAKTIK KERJA LAPANGAN MANDIRI PKLM Pada bab ini berisikan tentang gambaran umum Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Polonia, sejarah singkat berdirinya, struktur organisasinya, serta fungsi dan tugas setiap seksi yang ada. Adapun tujuan dari tinjauan umum lokasi penelitian ini adalah untuk mendapatkan pemahaman yang utuh mengenai permasalahan yang berlangsung pada lokasi penelitian tersebut. BAB III : GAMBARAN DATA PRAKTIK KERJA LAPANGAN MANDIRI PKLM Menguraikan pengertian-pengertian, dasar ketentuan, subjek dan objek pajak, serta hal-hal lain yang berhubungan dengan Nomor Pokok Wajib Pajak NPWP. Universitas Sumatera Utara BAB IV : ANALISIS DAN EVALUASI DATA Pada bab ini penulis menyajikan data, menganalisis data, dan membahas masalah yang dihadapi dalam pengurusan Nomor Pokok Wajib Pajak di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Polonia. BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN Bab ini terdiri dari dua hal yaitu kesimpulan dan saran. Kesimpulan merupakan intisari dari hasil penelitian. Berdasarkan dari kesimpulan tersebut rekomendasi yang berisi saran-saran yang dapat diambil sebagai tindakan untuk mengatasi masalah yang ditemukan. DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN Universitas Sumatera Utara BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI KANTOR PELAYANAN PAJAK PRATAMA MEDAN POLONIA

A. Sejarah Umum Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Polonia