Tahap Analisis Kebutuhan PENGEMBANGAN DAN ANALISIS KUALITAS BERDASARKAN ISO 9126 APLIKASI PENDETEKSI GAYA BELAJAR MODEL VAK (VISUAL, AUDITORIAL, KINESTETIK) BERBASIS WEB.

59

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Tahap Analisis Kebutuhan

Berdasarkan wawancara dengan siswa, diketahui bahwa dalam kegiatan pembelajaran di sekolah siswa mendengarkan kemudian mencatat materi yang diberikan oleh guru. Guru memberikan pembelajaran dengan cara yang sama untuk satu kelas. Saat belajar di rumah, siswa belajar dengan cara yang berbeda-beda tetapi mereka belum menemukan metode belajar yang efektif. Hal ini berkaitan dengan gaya belajar yang berbeda dari masing – masing siswa. Mereka belum mengetahui gaya belajar yang sesuai dengan diri mereka. Diperlukan beberapa fungsi untuk aplikasi yang akan dikembangkan agar sesuai dengan kebutuhan pengguna, yaitu terlihat dalam tabel 18 di bawah ini: Tabel 18. Analisis Kebutuhan Pengguna Fungsi yang dapat dilakukan Siswa Registrasi Login melakukan tes mengetahui hasil tes melihat riwayat konsultasi berkomentar memberikan saran melihat deskripsi mengenai gaya belajar Guru melihat anggota masing – masing kelas melihat persentase gaya belajar masing – masing kelas 60 sambungan Pengguna Fungsi yang dapat dilakukan Admin membuat atau menambah data anggota, komentar, riwayat, dan gaya belajar melihat data anggota, komentar, pertanyaan, riwayat, dan gaya belajar mengubah atau mengedit data anggota, komentar, pertanyaan, riwayat, dan gaya belajar menghapus data anggota, komentar, riwayat, dan gaya belajar Fungsi yang diperlukan siswa adalah registrasi, login, melakukan tes, mengetahui hasil tes, melihat riwayat konsultasi, berkomentar memberikan saran, dan melihat deskripsi mengenai gaya belajar. Fungsi registrasi diperlukan untuk mengetahui data masing – masing siswa. Fungsi login diperlukan untuk mengetahui siapa yang sedang mengakses sistem. Fungsi melakukan tes adalah fungsi utama dari aplikasi. Gaya belajar siswa dapat diketahui dengan cara mengerjakan soal kemudian dihitung menggunakan rumus. Fungsi melihat riwayat konsultasi diperlukan agar siswa dapat mengetahui hasil riwayat konsultasi apabila siswa tersebut sebelumnya sudah pernah melakukan tes. Fungsi berkomentar memberikan saran bukan fungsi yang harus dilakukan, tetapi fungsi ini diperlukan apabila siswa ingin menyampaikan sesuatu kepada pengembang aplikasi. Fungsi melihat deskripsi gaya belajar diperlukan agar siswa mengetahui apa yang dimaksud dengan gaya belajar dan jenis – jenis gaya belajar. 61 Fungsi yang diperlukan guru adalah melihat anggota masing – masing kelas dan melihat persentase gaya belajar masing – masing kelas. Fungsi melihat anggota masing – masing kelas diperlukan untuk mengetahui jumlah siswa yang sudah melakukan tes. Fungsi melihat persentase gaya belajar masing – masing kelas diperlukan agar guru dapat mengetahui jenis gaya belajar yang dominan di sebuah kelas. Dengan demikian, guru dapat menentukan strategi pembelajaran yang efektif digunakan untuk kelas tersebut. Fungsi yang diperlukan admin adalah membuat data anggota, komentar, riwayat, dan gaya belajar; melihat data anggota, komentar, pertanyaan, riwayat, dan gaya belajar; mengubah data anggota, komentar, pertanyaan, riwayat, dan gaya belajar; menghapus data anggota, komentar, riwayat, dan gaya belajar. Data yang disimpan oleh aplikasi adalah data anggota, komentar, pertanyaan, riwayat, dan gaya belajar. Data tersebut bersifat penting dan dapat berubah – ubah sehingga membutuhkan peranan admin untuk mengelolanya.

B. Tahap Desain

Dokumen yang terkait

The comparative analysis of students’ learning style on their achievement in reading skill (a survey study at the second grade of MTS Muhammadiyah I Ciputat)

1 12 0

ANALISIS AKTIVITAS BELAJAR SISWA BERDASARKAN GAYA BELAJAR VISUAL AUDITORIAL KINESTETIK SISWA PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI KELAS XI IPA MAN 1 MEDAN T.P. 2015/2016.

0 4 20

HUBUNGAN GAYA BELAJAR VISUAL, AUDITORIAL DAN KINESTETIK DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA Hubungan gaya belajar visual, auditorial Dan kinestetik dengan hasil belajar matematika (Studi Asosiatif pada Siswa Kelas XI Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 9 Surak

0 3 14

HUBUNGAN GAYA BELAJAR VISUAL, AUDITORIAL DAN KINESTETIK DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA Hubungan gaya belajar visual, auditorial Dan kinestetik dengan hasil belajar matematika (Studi Asosiatif pada Siswa Kelas XI Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 9 Surak

0 2 16

HUBUNGAN GAYA BELAJAR VISUAL AUDITORIAL KINESTETIK (VAK) TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI KELAS XI IPA SMA NEGERI 11 MEDAN TAHUN PEMBELAJARAN 2014/2015.

0 2 21

Analisis kesesuaian antara cara mengajar dan rancangan pelaksanaan pembelajaran matematika terhadap gaya belajar VAK (Visual, Auditorial, dan Kinestetik) yang dimiliki oleh siswa kelas VIII A SMP Institut Indonesia Yogyakarta.

0 0 259

PENGEMBANGAN DAN ANALISIS KUALITAS BERDASARKAN ISO 9126 APLIKASI PENDETEKSI GAYA BELAJAR MODEL VAK (VISUAL, AUDITORIAL, KINESTETIK) BERBASIS WEB.

0 3 181

PENGARUH MODEL DISCOVERY LEARNING DENGAN GAYA BELAJAR VAK (VISUAL, AUDITORI, KINESTETIK) TERHADAP PEMBELAJARAN INVERTEBRATA DI SMA -

0 2 41

Pengukuran Kualitas untuk Aplikasi Permainan pada Perangkat Bergerak berdasarkan ISO 9126

0 0 8

ANALISIS KUALITAS DAN PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB MENGGUNAKAN STANDARD ISO 9126

0 3 7