PEMETAAN TEMPAT KOS MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GEOGRAFI JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS LAMPUNG DI KELURAHAN KAMPUNG BARU TAHUN 2014

ABSTRAK
PEMETAAN TEMPAT KOS MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN
GEOGRAFI JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS
LAMPUNG DI KELURAHAN
KAMPUNG BARU TAHUN 2014

Oleh
Riana

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang sebaran tempat kos, harga sewa kos,
fasilitas tempat kos serta jarak tempat kos mahasiswa Program Studi Pendidikan
Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan Universitas Lampung Tahun 2014 di Kelurahan Kampung Baru. Metode
penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif. Subjek dalam penelitian
ini sebanyak 66 mahasiswa. Objek penelitian ini yaitu sebaran tempat kos, harga sewa,
fasilitas serta jarak tempat kos dari kampus Universitas Lampung. Pengumpulan data
menggunakan observasi, dokumentasi, wawancara terstruktur. Analisis dalam penelitian
ini menggunakan pentahapan berurutan yang terdiri dari tiga alur yaitu, pengumpulan
data sekaligus reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan.
Dari hasil penelitian ini diketahui (1) Tempat kos mahasiswa tersebar di Lingkungan 1

dengan jumlah 95,31% mahasiswa dan Lingkungan 2 dengan jumlah 4,69%. (2)
Sebaran harga sewa tempat kos mahasiswa termasuk ke dalam kriteria murah, sedang
dan mahal, dengan jumlah terbanyak pada kriteria sedang (Rp. 2.700.000,- - Rp.
4.000.000,-) dengan jumlah 32 mahasiswa (50%). (3) Sebaran fasilitas yang disediakan
di tempat kos mahasiswa termasuk ke dalam kriteria tidak lengkap, sedang dan lengkap
dengan jumlah terbanyak pada kriteria sedang yaitu 29 mahasiswa (45,31%). (4)
Sebaran jarak tempat kos mahasiswa ke kampus Universitas Lampung tergolong dalam
kriteria dekat, sedang dan jauh, dengan jumlah terbanyak pada kriteria sedang yaitu 45
mahasiswa (70,31%).
Kata Kunci: Mahasiswa, Pemetaan, Tempat Kos

 

 
 
 
 

PEMETAAN TEMPAT KOS MAHASISWA PROGRAM STUDI
PENDIDIKAN GEOGRAFI JURUSAN PENDIDIKAN ILMU

PENGETAHUAN SOSIAL FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU
PENDIDIKAN UNIVERSITAS LAMPUNG DI KELURAHAN
KAMPUNG BARU TAHUN 2014

(Skripsi)

Oleh
RIANA

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2014

DAFTAR GAMBAR

Gambar
1.

2.


3.

4.

5.

6.

Halaman

Diagram Alur Pemetaan Tempat Kos Mahasiswa Program Studi
Pendidikan Geografi Jurusan P.IPS FKIP Universitas Lampung ......

24

Peta Administratif Kelurahan Kampung Baru Kecamatn Labuha
Ratu Tahun 2014 ................................................................................

32


Peta Sebaran Tempat Kos Responden di Kelurahan Kampung Baru
Kecamatan Labuhan Ratu Tahun 2014 ..............................................

54

Peta Sebaran Tempat Kos Berdasarkan Harga Sewa Kos Responden
di Kelurahan Kampung Baru Tahun 2014 .........................................

56

Peta Sebaran Tempat Kos Berdasarkan Fasilitas Tempat Kos
Responden di Kelurahan Kampung Baru Tahun 2014 ......................

62

Peta Sebaran Tempat Kos Berdasarkan Jarak Tempat Kos
Responden Dari Kampus Universitas Lampung di Kelurahan
Kampung Baru Tahun 2014 ...............................................................


69

DAFTAR ISI

Halaman
DAFTAR ISI ...........................................................................................

i

DAFTAR TABEL ..................................................................................

iv

DAFTAR GAMBAR ..............................................................................

vii

PENDAHULUAN ...........................................................................

1


A.
B.
C.
D.
E.

Latar Belakang Masalah...............................................................
Rumusan Masalah ........................................................................
Tujuan Penelitian .........................................................................
Kegunaan Penelitian ....................................................................
Ruang Lingkup Penelitian............................................................

1
5
6
7
7

II. TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PIKIR ....................


9

I.

A. Tinjauan Pustaka ..........................................................................
1. Pengertian Geografi ...............................................................
2. Permukiman ...........................................................................
3. Lokasi Tempat Kos ................................................................
4. Harga Sewa Kos .....................................................................
5. Fasilitas yang Disediakan di Tempat Kos ..............................
6. Jarak Tempat Kos ke Kampus Universitas Lampung ............
B. Penelitian yang Relevan ...............................................................
C. Kerangka Pikir .............................................................................

9
9
10
10
12

14
15
17
23

III. METODOLOGI PENELITIAN .....................................................

25

A. Metodologi Penelitian ..................................................................
B. Objek dan Subjek Penelitian ........................................................
1. Objek Penelitian .....................................................................
2. Subjek Penelitian....................................................................
C. Variabel Penelitian dan Definisi Operasional Variabel ...............
1. Variabel Penelitian .................................................................
2. Definisi Operasional Variabel ................................................

25
26
26

26
26
26
27

ii 
 

a. Lokasi Tempat Kos ..........................................................
b. Harga Sewa Tempat Kos..................................................
c. Fasilitas Tempat Kos........................................................
d. Jarak Tempat Kos.............................................................
D. Teknik Pengumpulan Data ...........................................................
1. Observasi................................................................................
2. Dokumentasi ..........................................................................
3. Wawancara Terstruktur ..........................................................
E. Teknik Analisa Data.....................................................................

27
27

27
28
28
28
29
29
29

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN ........................................................

30

A. Gambaran Umum Lokasi Kelurahan Kampung Baru .................
B. Deskripsi Data Hasil Penelitian ...................................................
1. Pembahasan Pendukung Variabel Penelitian .........................
1.1 Identitas Responden .........................................................
a. Umur Responden .......................................................
b. Jenis Kelamin .............................................................
c. Asal Daerah ................................................................
d. Tahun Angkatan Responden ......................................

1.2 Kondisi Tempat Kos Mahasiswa .....................................
a. Letak Tempat Kos Responden di Kelurahan
Kampung Baru ...........................................................
b. Status Tempat Kos .....................................................
c. Ukuran Kamar Kos ....................................................
1.3 Alasan Memilih Tempat Kos ...........................................
a. Pernah Pindah Tempat Kos ........................................
b. Alasan Memilih Tempat Kos di Kelurahan
Kampung Baru ...........................................................
1.4 Alat Transportasi yang digunakan ...................................
2. Pembahasan Variabel Penelitian ............................................
2.1 Lokasi Tempat Kos ..........................................................
2.2 Harga Sewa Tempat Kos..................................................
2.3 Fasilitas Tempat Kos........................................................
2.4 Jarak Tempat Kos ke Kampus Universitas Lampung ......

30
33
33
33
33
34
35
38
39

V. KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................

74

A. Kesimpulan ..................................................................................
B. Saran .............................................................................................

74
75

39
40
43
45
45
46
49
51
51
55
60
67

iii 
 

DAFTAR PUSTAKA ..............................................................................

76

LAMPIRAN .............................................................................................

79

Lampiran 1 ..............................................................................................

80

Lampiran 2 ..............................................................................................

83

Lampiran 3 ..............................................................................................

96

Lampiran 4 ..............................................................................................

97

Lampiran 5 ..............................................................................................

98

Lampiran 6 ..............................................................................................

99

DAFTAR TABEL

Tabel
1.

Halaman

Jumlah Mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi Jurusan
Pendidikan IPS FKIP UNILA yang kos di Kelurahan Kampung
Baru ....................................................................................................

3

2.

Penelitian yang Relevan .....................................................................

17

3.

Jumlah Responden Menurut Kelompok Umur di Kelurahan
Kampung Baru Tahun 2014 ...............................................................

34

Jumlah Responden Menurut Jenis Kelamin di Kelurahan
Kampung Baru Tahun 2014 ...............................................................

34

Jumlah Responden Berdasarkan Asal Daerah Responden yang
Kos di Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu Kota
Bandar Lampung Tahun 2014............................................................

36

Jumlah Responden Berdasarkan Tahun Angkatan Responden
di Kelurahan Kampung Baru Tahun 2014 .........................................

38

Jumlah Responden Berdasarkan Letak Tempat Kos di Kelurahan
Kampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu Kota Bandar Lampung
Tahun 2014 ........................................................................................

39

Jumlah Responden Berdasarkan Status Tempat Tinggal Kos
di Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu Kota
Bandar Lampung Tahun 2014............................................................

40

Jumlah Responden Menurut Ukuran Kamar Kos Kelurahan
Kampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu Kota Bandar Lampung
Tahun 2014 ........................................................................................

43

10. Jumlah Responden Berdasarkan Jumlah Teman Satu Kamar
di Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu Kota
Bandar Lampung Tahun 2014............................................................

44

4.

5.

6.

7.

8.

9.


 

11. Jumlah Responden Berdasarkan Pernah atau Tidaknya
Responden Pindah Tempat Kos di Kelurahan Kampung Baru
Kecamatan Labuhan Ratu Kota Bandar Lampung Tahun 2014 ........

45

12. Jumlah Responden Berdasarkan Alasan Memilih Tempat Kos
di Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu Tahun
2014....................................................................................................

47

13. Jumlah Responden Berdasarkan Alat Transportasi yang digunakan
Responden di Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu
Tahun 2014 ........................................................................................

49

14. Jumlah Responden Berdsarkan Alamat Tempat Kos Responden di
KelurahanKampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu Kota Bandar
Lampung Tahun 2014 ........................................................................

51

15. Jumlah Responden Berdasarkan Harga Sewa Tempat Kos
di Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu Kota
Bandar Lampung Tahun 2014............................................................

55

16. Jumlah Responden Berdasarkan Harga Sewa Tempat Kos jika
Dikaitkan dengan Ukuran Kamar Tempat Kos di Kelurahan
Kampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu Tahun 2014 ....................

59

17. Jumlah Responden Berdasarkan Fasilitas Tempat Kos di Kelurahan
Kampung Baru Tahun 2014 ...............................................................

61

18. Jumlah Responden Berdasarkan Fasilitas Tempat Kos Jika Dikaitkan
dengan Harga Sewa Tempat Kos di Kelurahan Kampung Baru
Kecamatan Labuhan Ratu Tahun 2014 ..............................................

64

19. Jumlah Responden Berdasarkan Harga Sewa Tempat Kos jika
Dikaitkan dengan Ukuran Kamar Tempat Kos di Kelurahan
Kampung Baru Kecamatan Labuhan Ratu Tahun 2014 ....................

66

20. Jumlah Responden Berdasarkan Jarak Tempat Kos ke Kampus
Universitas Lampung di Kelurahan Kampung Baru Kecamatan
Labuhan Ratu Kota Bandar Lampung Tahun 2014 ...........................

67

21. Jumlah Responden Berdasarkan Jarak Tempat Kos ke Kampus
Universitas Lampung Jika Dikaitkan dengan Harga Sewa Tempat
Kos di Kelurahan Kampung Baru Tahun 2014..................................

72

vi 
 

22. Jumlah Responden Berdasarkan Jarak Tempat Kos ke Kampus
Universitas Lampung Jika Dikaitkan Dengan Fasilitas Tempat Kos
di Kelurahan Kampung Baru Tahun 2014 .........................................

73

MOTO

Kemenangan itu sesungguhnya akan datang bersama dengan
kesabaran. Jalan keluar datang bersama kesulitan. Dan, dalam
setiap kesulitan itu ada kemudahan.
(Dr. Aidh al-Qarni)

Lakukanlah yang terbaik dalam kehidupanmu, karena keadilan
datang disaat penyesalanmu tidak berarti lagi.
(Riana)

PERSEMBAHAN

✁✂n✄n ☎✁✂nucapkan syukur kehadiran Allah SWT, atas berkat dan
hidayah-Nya skripsi ini dapat diselesaikan

Salawat dan salam kepada Rasulullah Nabi Muhamad SAW, skripsi
ini kupersembahnkan kepada:

Kedua Orang tuaku, Bapak Kasnan dan Ibu Rogiati yang senantiasa
menyayangiku dan mendoakan keberhasilanku.

Kepada keluarga besar yang selalu memberi do a, semangat dan
motivasi demi keberhasilanku

Sahabat ganjil Pendidikan Geografi 2010

Keluarga besar pendidikan geografi

Para pendidik yang kuhormati

Almamater tercinta Universitas Lampung

RIWAYAT HIDUP

Penulis dilahirkan di Desa Adirejo Kecamatan Pekalongan
Kabupaten Lampung Timur pada tanggal 6 Juli 1991. Penulis
merupakan anak kesembilan dari Sembilan bersaudara, Putri dari
Bapak Kasnan dan Ibu Rogiati.

Penulis melalui pendidikannya di MI Negeri Adirejo, Pekalongan, Lampung Timur
yang diselesaikan pada Tahun 2004. Selanjutnya penulis melanjutkan pendidikan ke
SMP Negeri 4 Metro yang diselesaikan pada tahun 2007. Selanjutnya penulis
melanjutkan pendidikannya di SMA Negeri 4 Metro diselesaikan pada tahun 2010.
Pada tahun 2010, penulis terdaftar sebagai mahasiswa Pendidikan Geografi, Fakultas
Keguruan dan Ilmu Penidikan, Universitas Lampung melalui jalur Seleksi Penerimaan
Mahasiswa Baru (SPMB). Pada kegiatan akademik, penulis mengikuti Kuliah Kerja
Lapangan (KKL) dengan tujuan Jawa Tengah-Yogyakarta-Jawa Barat. Kemudian pada
tahun 2013 penulis melaksanakan Program Pengalaman Lapangan (PPL) di SMA
Negeri 1 Tumijajar dan Kuliah Kerja Nyata (KKN TERINTEGRASI) di Desa Daya
Murni Kecamatan Tumijajar Kabupaten Tulang Bawang Barat.

SANWACANA

Puji syukur penulis ucapkan kehadirat Allah SWT, karena atas rahmat dan
hidayah-Nya skripsi ini dapat diselesaikan.

Skripsi dengan judul “Pemetaan Tempat Kos Mahasiswa Program Studi
Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung di Kelurahan Kampung
Baru Tahun 2014” adalah salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana
Program Studi Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.

Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada Bapak Drs. I
Gede Sugiyanta, M.Si., selaku pembimbing I dan Ibu Dra. Hj. Nani Suwarni,
M.Si., selaku pembimbing II sekaligus Pembimbing Akademik, yang keduanya
telah banyak memberikan saran, arahan dan nasihat, selama membimbing penulis,
serta Bapak Drs. Rosana, M.Si., selaku Dosen Pembahas yang telah banyak
memberikan sumbangan pemikiran dalam penyusunan skripsi ini.

Penulis juga menyadari terselesainya skripsi ini tidak terlepas dari bantuan
berbagai pihak. Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada:

1.

Bapak Dr. Hi. Bujang Rahman, M.Si., selaku Dekan Fakultas keguruan dan
Ilmu Pendidikan Universitas Lampung.

2.

Pembantu Dekan I Bapak Dr. Abdurrahman, M.Si., Pembantu Dekan II
Bapak Drs. Hi. Buchori Asyik, M.Si., dan Pembantu Dekan III Bapak Dr.
Muhammad Fuad, M.Hum. FKIP Universitas Lampung.

3.

Bapak Drs. Hi. Buchori Asyik, M.Si., selaku Ketua Jurusan Pendidikan dan
Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas Lampung.

4.

Bapak Drs. Zulkarnain, M.Si., selaku Ketua Program Studi Pendidikan
Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial FKIP Universitas
Lampung.

5.

Bapak dan Ibu dosen di lingkungan FKIP Universitas Lampung, khususnya
Program Studi Pendidikan Geografi yang telah memberikan ilmu
pengetahuan yang berharga.

6.

Bapak Sakirman, BA. selaku Lurah di Kelurahan Kampung Baru yang telah
memberi izin untuk mengadakan penelitian di Kelurahan Kampung Baru
Kecamatan Labuhan Ratu Kota Bandar Lampung.

7.

Sahabat-sahabatku, Lala, Dwi, Fea, Fuspa, Lili, Aya, Mba Noe, Rona, Nani,
Bagus, Aris, Qeis, Catur, Jefri, Asrul, Josan, Iib, Azmi, Citra, Lia, Ruly,
David, Airlangga, Rozi, Welly, Mia, Pariza, Erna, Reni, Melya, Milda, Dian,
Areta, Indah, Marsel, Tyas, Onya, Fatih, Rasyid (’12) terima kasih atas
dukungan, bantuan, do’a serta kebersamaan selama ini.

8.

Keluarga besar geografi khususnya rekan-rekan seperjuanganku angkatan
2010 terima kasih atas do’a, dukungan dan kebersamaannya selama ini.

Semoga kiranya Allah SWT senantiasa memberikan limpahan rahmat, hidayah
serta karuania-Nya kepada kita semua. Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih
jauh dari kesempurnaan, namun Penulis berharap semoga skripsi ini dapat
berguna bagi kita semua, amin.

Bandar Lampung, Desember 2014
Penulis

Riana

 

I. PENDAHULUAN

A.

Latar Belakang Masalah

Bandar Lampung sebagai Ibu Kota Provinsi Lampung memiliki berbagai macam
fasilitas yang memadai, salah satu fasilitas yang berkembang di Kota Bandar
Lampung adalah fasilitas dibidang pendidikan. Perkembangan pendidikan ini dapat
dilihat dengan berdirinya beberapa lembaga pendidikan baik lembaga pendidikan
negeri maupun swasta. Sehingga, Bandar Lampung sampai saat ini menjadi tempat
tujuan untuk mendapatkan pendidikan yang bermutu, terutama lembaga pendidikan
perguruan tinggi.

Universitas Lampung merupakan salah satu perguruan tinggi negeri di Provinsi
Lampung. Universitas Lampung memiliki banyak mahasiswa yang tersebar dalam
beberapa Fakultas, diantaranya Fakultas Kedokteran, Fakultas Hukum, Fakultas
Pertanian, Fakultas Ekonomi, Fakultas Teknik, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik,
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam serta Fakultas Keguruan dan Ilmu
Pendidikan.

Setiap tahunnya banyak penduduk yang telah lulus Sekolah Menengah Atas
(SMA)/sederajat, tertarik untuk melanjutkan pendidikan ke Universitas Lampung.
Sehingga, mahasiswa Universitas Lampung tidak hanya berasal dari kota Bandar

 



Lampung, tetapi juga banyak mahasiswa yang berasal dari luar kota Bandar Lampung
melanjutkan pendidikannya ke Universitas Lampung.

Program Studi Pendidikan Geografi adalah salah satu program studi yang ada di
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung, dimana Program
Studi Pendidikan Geografi ini merupakan Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan
Sosial. Mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi ini banyak yang berasal dari
luar kota Bandar Lampung, sehingga memerlukan tempat tinggal sementara untuk
melangsungkan aktivitas sehari-hari selama jauh dari tempat tinggal asal.

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi yang berasal dari luar kota Bandar
Lampung ada yang memilih tinggal bersama saudara dan ada pula yang memilih
untuk menyewa rumah, asrama atau kamar-kamar yang tersedia di sekitar kampus.
Rumah, asrama atau kamar-kamar yang disewakan di sekitar kampus biasa disebut
dengan tempat kos.

Tempat kos merupakan salah satu faktor yang dapat mendukung keberhasilan studi,
karena tempat kos sebagai tempat untuk beristirahat, belajar, bagi mahasiswa yang
berasal dari luar Kota Bandar Lampung. Menurut Abidin dalam (http:// repo.eepisits.edu/1541/1/paper.pdf) tempat kos merupakan suatu tempat tinggal yang disewakan
kepada pihak lain dengan fasilitas-fasilitas tertentu dengan harga yang lebih
terjangkau. Setiap mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi Jurusan
Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan



 

Universitas Lampung yang kos, memilih tempat kos sesuai dengan kebutuhan dan
kemampuan mereka.

Tempat kos banyak tersedia di sekitar kampus Universitas Lampung, seperti di
Kelurahan Kampung Baru, Kelurahan Gedung Meneng dan Kelurahan Raja Basa.
Kelurahan Kampung Baru merupakan salah satu Kelurahan di Kecamatan Labuhan
Ratu. Kelurahan Kampung baru menjadi salah satu tujuan para mahasiswa Program
Studi Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung untuk mencari tempat kos,
karena Kelurahan Kampung Baru letaknya dekat dengan kampus Universitas
Lampung. Adapun jumlah mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi yang
memilih untuk kos di Kelurahan Kampung Baru dapat dilihat pada Tabel 1 di bawah
ini:
Tabel 1. Jumlah Mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan
IPS FKIP UNILA yang Kos di Kelurahan Kampung Baru.
No
1
2
3
4
5
6

Angkatan
2008
2009
2010
2011
2012
2013
Jumlah

Jumlah Mahasiswa yang Kos di Kelurahan
Kampung Baru
3
10
23
25
23
29
113

Sumber: Data hasil survei di Program Studi Pendidikan Geografi Jurusan P.IPS FKIP Universitas
Lampung Tahun 2014.

 



Berdasarkan Tabel 1, dari jumlah mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi
yang kos tersebut, ada beberapa mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi yang
memiliki tempat kos yang sama atau satu tempat kos yaitu berjumlah 79 mahasiswa
Program Studi Pendidikan Geografi, yang tersebar di tiga puluh dua (32) titik tempat
kos. Sedangkan 34 mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi lainnya memiliki
tempat kos yang tidak satu tempat kos dengan mahasiswa Program Studi Pendidikan
Geografi lainnya. Sehingga, tempat kos mahasiswa Program Studi Pendidikan
Geografi tersebar dalam 66 titik lokasi di Kelurahan Kampung Baru.

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi angkatan 2007 tidak dicantumkan ke
dalam Tabel 1 dikarenakan mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi angkatan
2007 sudah banyak yang menjadi alumni dibandingkan dengan yang masih aktif di
kampus, dan masa mukim angkatan 2007 ini sudah mencapai batas waktu akhir
dalam perkuliahan tahun 2014 ini, sehingga angkatan 2007 tidak dicantumkan dalam
Tabel 1.

Dalam penentuan lokasi tempat kos di Kelurahan Kampung Baru, mahasiswa
Program Studi Pendidikan Geografi juga memiliki beberapa alasan dan
pertimbangan. Karena Tempat kos memiliki beberapa kriteria diantaranya adalah
fasilitas yang tersedia, harga sewa, serta jarak dari kampus yang berbeda-beda.
Sehingga, lokasi tempat kos yang tersedia di Kelurahan Kampung Baru sangat
berbeda-beda kriterianya, ada yang lokasi tempat kosnya dekat dengan kampus
dengan harga sewa yang mahal, serta tersedia fasilitas yang lengkap, ada yang
jaraknya dekat, harga sewa yang relatif murah namun fasilitas yang tersedia tidak



 

lengkap. Hal tersebut juga dikemukakan oleh Abidin dalam (http://repo.eepisits.edu/1541/1/paper.pdf) bahwa tempat kos sangatlah bermacam-macam, dari cara
penyewaanya, fasilitas-fasilitas dan harga yang bervariasi.
Berdasarkan kriteria yang berbeda-beda dari setiap tempat kos tersebut, maka perlu
diketahui sebaran lokasi, harga sewa, fasilitas dan jarak tempat kos mahasiswa
Program Studi Pendidikan Geografi di Kelurahan Kampung Baru. Hal tersebut akan
mudah diketahui dengan adanya peta sebaran tempat kos mahasiswa Program Studi
Pendidikan Geografi di Kelurahan Kampung Baru. Dikarenakan belum adanya peta
sebaran tempat kos tersebut, maka penulis tertarik untuk meneliti sebaran lokasi
tempat kos mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu
Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung di
Kelurahan Kampung Baru, serta mengetahui alasan mahasiswa memilih tempat kos
tersebut dilihat dari harga sewa, fasilitas dan jarak tempat kos dari kampus
Universitas Lampung dan bagaimana pemetaannya.

B.

Rumusan Masalah

1.

Di RT mana saja sebaran tempat kos mahasiswa Program Studi Pendidikan
Geografi Jurusan P.IPS FKIP Universitas Lampung di Kelurahan Kampung
Baru?

2.

Berapakah harga sewa tempat kos mahasiswa Program Studi Pendidikan
Geografi Jurusan P.IPS FKIP Universitas Lampung di Kelurahan Kampung
Baru?



 

3.

Apa sajakah fasilitas yang ada di tempat kos mahasiswa Program Studi
Pendidikan Geografi Jurusan P.IPS FKIP Universitas Lampung di Kelurahan
Kampung Baru?

4.

Bagaimanakah jarak lokasi tempat kos mahasiswa Program Studi Pendidikan
Geografi Jurusan P.IPS FKIP Universitas Lampung di Kelurahan Kampung
Baru ke kampus Universitas Lampung?

C.

Tujuan Penelitian

1.

Memetakan sebaran lokasi tempat kos mahasiswa Program Studi Pendidikan
Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan
Ilmu Pendidikan Universitas Lampung di Kelurahan Kampung Baru tahun
2014.

2.

Memetakan sebaran harga sewa tempat kos mahasiswa Program Studi
Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung di Kelurahan Kampung
Baru tahun 2014.

3.

Memetakan sebaran fasilitas yang tersedia di tempat kos mahasiswa Program
Studi Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung di Kelurahan
Kampung Baru tahun 2014.



 

4.

Memetakan sebaran jarak lokasi tempat kos mahasiswa Program Studi
Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas
Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung di Kelurahan Kampung
Baru tahun 2014 ke kampus Universitas Lampung.

D.

Kegunaan Penelitian

Dari penelitian yang dilaksanakan ini diharapkan dapat berguna:
1.

Sebagai salah satu syarat untuk mencapai gelar Sarjana Pendidikan pada
Program Studi Pendidikan Geografi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Lampung.

2.

Secara praktis diharapkan dapat memberikan informasi kepada mahasiswa
mengenai sebaran tempat kos di sekitar kampus Universitas Lampung terutama
di Kelurahan Kampung Baru.

3.

Menambah pengetahuan penulis dalam bidang Ilmu Pemetaan (Kartografi).

E.

Ruang Lingkup Penelitian

1.

Ruang lingkup objek penelitian adalah sebaran tempat kos, harga sewa kos,
jarak tempat kos ke kampus Universitas Lampung, serta fasilitas yang tersedia
di tempat kos.

2.

Ruang lingkup subjek penelitian adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan
Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan
Ilmu Pendidikan Universitas Lampung yang kos.



 

3.

Ruang lingkup tempat yaitu Kelurahan Kampung Baru.

4.

Ruang lingkup waktu yaitu pada tahun 2014.

5.

Ruang lingkup Ilmu yaitu Geografi.
Adapun pengertian Geografi menurut hasil Seminar dan Lokakarya (SEMLOK)
1988 di Semarang dalam Suharyono dan Amien (2013: 19) bahwa Geografi
adalah ilmu yang mempelajari persamaan dan perbedaan fenomena geosfer
dengan sudut pandang kelingkungan dan kewilayahan dalam konteks
keruangan. 

II. TINJAUAN PUSTAKA DAN KERANGKA PIKIR

A.

Tinjauan Pustaka

1.

Pengertian Geografi

Geografi merupakan ungkapan atau kata dari bahasa Inggris Geography yang terdiri
dari dua kata yaitu,- Geo yang berarti bumi dan Graphy (yang dalam bahasa Yunani
Graphien) yang berarti pencitraan, pelukisan atau deskripsi (Sumadi, 2003: 1).
Definisi Geografi menurut hasil Seminar dan Lokakarya (SEMLOK) 1988 di
Semarang dalam Suharyono dan Amien (2013: 19) bahwa Geografi adalah ilmu yang
mempelajari persamaan dan perbedaan fenomena geosfer dengan sudut pandang
kelingkungan dan kewilayahan dalam konteks keruangan. Berdasarkan pengertian
tersebut kajian geografi berkaitan dengan lokasi dan wilayah, seperti yang
dikemukakan oleh Suharyono dan Amien (2013: 264) bahwa kajian Geografi
berkaitan dengan lokasi dan wilayah.

Dalam mempelajari geografi akan terasa sulit apabila lokasi atau wilayah yang
dipelajari tidak diketahui atau dikenali. Oleh sebab itu, dibutuhkan adanya peta dalam
mempelajari Geografi untuk mempermudah mengetahui lokasi atau wilayah yang
sedang dipelajari. Dalam geografi, ilmu pemetaan ini disebut dengan kartografi.
Pengertian kartografi menurut Dedy Miswar (2012: 4) adalah ilmu yang mempelajari

10 

 

masalah perpetaan, yakni meliputi pembuatan peta sampai reproduksi peta,
pembacaan peta, penggunaan peta, analisis peta, dan penafsiran peta.

2.

Permukiman

Permukiman adalah daerah tempat bermukim (Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2005:
760), sedangkan menurut Bintarto dalam Sugiyanta (1995: 3) permukiman
(Settlement) adalah suatu tempat atau suatu daerah dimana penduduk berkumpul dan
hidup bersama, dimana manusia dapat menggunakan lingkungan setempat untuk
mempertahankan hidup dan mengembangkan kehidupan.

Menurut Endah Prawati Soebroto dalam Budihardjo (1998: 49) bahwa permukiman
adalah kelompok rumah-rumah. Jadi, dikatakan bahwa rumah merupakan bagian dari
permukiman. Dipertegas lagi oleh Bintarto dalam Sugiyanta (1995: 3) bahwa
permukiman dalam arti sempit yang diperhatikan yaitu mengenai susunan serta
penyebaran bangunan (termasuk rumah-rumah, gedung-gedung, kantor, sekolah,
pasar, dan sebagainya).

3. Lokasi Tempat Kos

Rumah merupakan kebutuhan pokok manusia disamping kebutuhan makanan
(pangan) dan kebutuhan sandang (Hayati, 2008: 6). Didalam Undang-undang Nomor
1 Tahun 2011 tentang Perumahan dan Kawasan Permukiman juga telah menegaskan
bahwa rumah adalah salah satu kebutuhan dasar manusia dalam rangka peningkatan

11 

 

dan kesejahteraan rakyat (Kementrian Perumahan Rakyat Republik Indonesia, 2013:
2). Berdasarkan pengertian diatas, rumah juga menjadi kebutuhan pokok bagi
mahasiswa yang sedang menuntut ilmu jauh dari daerah asal. Karena mahasiswa yang
sedang menuntut ilmu jauh dari daerah asal membutuhkan tempat tinggal sementara
atau

tempat

kos.

Hal

tersebut

juga

dikemukakan

oleh

Kitler

dalam

http://library.binus.ac.id/SearchResult.aspx?keyword=kost&media=3kos-kosan
dirancang untuk memenuhi hunian yang bersifat sementara dengan sasaran pada
umumnya adalah mahasiswa dan pelajar yang berasal dari luar kota ataupun luar
daerah.

Definisi lokasi dalam (http://kbbi.web.id/lokasi) merupakan letak (letak perumahan
atau tempat tinggal). Sedangkan kos berasal dari kata indekos yang artinya adalah
menumpang tinggal dan makan (dengan membayar), (Kamus Besar Bahasa Indonesia
1997: 376). Sedangkan dalam (http://id.wikipedia.org/wiki/Indekost) Kos atau
indekos adalah sebuah jasa yang menawarkan sebuah kamar atau tempat untuk
ditinggali dengan sejumlah pembayaran tertentu untuk setiap periode tertentu.
Sedangkan menurut pendapat Kitler dalam artikelnya yaitu mengenai tempat kos
(http://library.binus.ac.id/SearchResult.aspx?keyword=kost&media=3) tempat kos
memiliki fungsi yang sama dengan rumah, dimana fungsi kos-kosan adalah sebagai
sarana tempat tinggal sementara bagi mahasiswa yang pada umumnya berasal dari
luar daerah selama masa studinya.

12 

 

Tempat kos merupakan suatu tempat tinggal yang disewakan kepada pihak lain
dengan fasilitas-fasilitas tertentu dengan harga yang lebih terjangkau (Abidin dalam
http://repo.eepis-its.edu/1541/1/paper.pdf). Dari pengertian di atas dapat diketahui
bahwa lokasi tempat kos merupakan letak suatu tempat tinggal sementara mahasiswa
yang berasal dari luar daerah selama masa studinya.

Dalam menentukan tempat kos harus dengan sebaik-baiknya agar nyaman untuk
dihuni selama menuntut ilmu yang jauh dari daerah asal, sehingga keberadaan tempat
kos dapat mendukung segala aktivitas yang dilakukan oleh penghuninya. Seperti
yang dikemukakan oleh Sugiyanta (1995: 18), manusia dalam memilih tempat tinggal
untuk bermukim akan selalu mencari tempat yang mendukung untuk melakukan
aktivitas, karena faktor yang mendukung akan memberikan kemudahan-kemudahan
dalam melakukan aktivitas.

4.

Harga Sewa Kos

Harga adalah nilai barang yang ditentukan atau dirupakan dengan uang (Kamus Besar
Bahasa Indonesia, 2005: 388), sedangkan pengertian sewa adalah pemakaian sesuatu
dengan membayar uang (Kamus Besar Bahasa Indonesia, 2005:1057). Dari
pengertian tersebut harga sewa dapat dikatakan sebagai sejumlah uang yang
digunakan untuk membayar atau pengganti sesuatu. Hal tersebut dipertegas oleh
pendapat Soedjono (1981:35) bahwa yang dimaksud harga sewa ialah suatu
penggantian dalam bentuk apapun yang dibayarkan atas penggunaan suatu
perumahan. Sedangkan menurut Firdaus dalam artikelnya mengenai uang sewa

 

http://library.binus.ac.id/SearchResult.aspx?keyword=kost&media=3  bahwa

13 

uang

pemondokan/kos adalah harga sewa dan biaya lainnya yang dibayar oleh penghuni
dengan perjanjian.

Dari penjelasan di atas dapat diketahui bahwa harga sewa kos merupakan sejumlah
uang mahasiswa yang digunakan untuk membayar penggunaan suatu tempat kos
selama mereka menuntut ilmu (kuliah) jauh dari daerah asal. Dalam menentukan
harga sewa kos, biasanya mahasiswa memilih harga sewa kos yang relatif murah,
karena keadaan ekonomi setiap mahasiswa berbeda-beda. Dengan keadaan ekonomi
mahasiswa yang berbeda-beda maka status dan harga sewa tempat kos yang mereka
tempati juga berbeda-beda. Dalam skripsi Widi Haryono (2003: 22) harga sewa kos
digolongkan, harga sewa murah, jika kurang dari Rp. 1.000.000,- per tahun, harga
sewa sedang yaitu Rp. 1.000.000,- - Rp. 1.400.000,- per tahun, harga sewa mahal,
jika lebih dari atau sama dengan Rp. 1.500.000,- per tahun. Namun, harga sewa kos
ini mengalami kenaikan setiap tahunnya, dalam skripsi Widi Haryono (2003: 60)
dikatakan bahwa adanya kenaikan harga sewa di setiap tempat kos yang berkisar Rp.
50.000,- - Rp. 100.000,- per tahun/kamar.

Dari Tahun 2003 sampai Tahun 2014, sesuai dengan pernyataan sebelumnya bahwa
harga sewa kos selalu mengalami kenaikan setiap tahunnya. Berdasarkan survei
penelitian pendahuluan pada tahun 2014, harga sewa kos dapat dikategorikan sebagai
berikut, bahwa harga murah Rp. 4.000.000,- per tahun.

14 

 

5.

Fasilitas yang Disediakan di Tempat Kos

Proses Pendidikan mendapat dukungan dari lingkungan fisik berupa sarana, prasarana
serta fasilitas (Sukmadinata, 2007: 5). Berdasarkan pendapat tersebut fasilitas
menjadi salah satu hal yang penting dalam proses pendidikan. Fasilitas adalah sarana
untuk melancarkan pelaksanaan fungsi, kemudahan (Kamus Besar Bahasa Indonesia,
2005: 314).

Rumah harus memiliki fasilitas yang baik untuk kenyamanan para penghuninya,
sehingga rumah memiliki standar kriteria yang baik, seperti yang dikemukakan oleh
Ettinger dalam Panudju (1999: 29) bahwa kriteria rumah yang baik ditinjau dari segi
kesehatan dan keamanan dapat melindungi penghuninya dari cuaca hujan,
kelembaban dan kebisingan, mempunyai ventilasi yang cukup, sinar matahari dapat
masuk ke dalam rumah serta dilengkapi dengan prasarana air, listrik, dan sanitasi
yang cukup.

Tempat kos memiliki fungsi yang sama dengan rumah sehingga tempat kos juga
harus memiliki kriteria yang baik sebagai tempat tinggal mahasiswa yang menuntut
ilmu jauh dari daerah asal. Namun, masih terdapat fasilitas penunjang lainnya yang
dibutuhkan oleh mahasiswa disamping prasarana air, listrik dan sanitasi, yaitu
fasilitas untuk menunjang kegiatan belajar mahasiswa. Hal ini sebagaimana pendapat
Sumadi Suryabrata (2001: 233) yang mengemukakan bahwa:

15 

 

“Yang termasuk sarana belajar dikelompokkan menjadi dua bagian yaitu:
keadaan ruang belajar yang meliputi penerangannya, letaknya, ventilasinya dan
penempatan perabot di dalamnya (almari, rak buku, meja, kursi dan
sebagainya). Sumber pelajaran yang meliputi buku pelajaran, buku
penunjangnya, termasuk alat bantu belajar seperti jangkar, penghapus,
penggaris, mesin hitung, alat tulis dan sebagainya”.

Berdasarkan uraian di atas, fasilitas tempat kos merupakan sarana atau perlengkapan
yang tersedia di kos. Pada umumnya fasilitas yang tersedia di tempat kos seperti,
tempat tidur, kasur, almari, meja, kursi, rak buku, dapur, penerangan listrik, air
bersih, wc dan kamar mandi. Namun, keadaan fasilitas tempat kos antara satu tempat
dengan tempat lainnya tidak selalu sama. Dalam skripsi Iis Maryamah (2003: 74)
kelengkapan fasilitas ini dibagi menjadi tiga kriteria yaitu fasilitas lengkap seperti
meja, kursi, dipan, kasur, almari, rak buku, tv, ruang tamu, wc dan telepon. Fasilitas
sedang, meja, kursi, dipan, kasur, dapur, wc, ruang tamu. Fasilitas tidak lengkap
seperti dipan, kasur, dapur, ruang tamu, wc.

6.

Jarak Tempat Kos ke Kampus Universitas Lampung

Jarak adalah ruang sela (panjang atau jauh) antara dua benda atau tempat (Kamus
Besar Bahasa Indonesia, 2005: 459). Jarak sebagai konsep Geografi mempunyai arti
penting bagi kehidupan sosial, ekonomi maupun juga untuk kepentingan pertahanan
(Suharyono dan Amien, 2013: 37). Jarak berkaitan dengan lokasi atau wilayah yang
menjadi pusat pemenuhan kebutuhan manusia, seperti yang dikemukakan oleh
Suharyono dan Amien (2013: 37) yaitu:

16 

 

“Jarak berkaitan erat dengan arti lokasi dan upaya pemenuhan kebutuhan atau
keperluan pokok kehidupan (air, tanah subur, pusat pelayanan), pengangkutan
barang dan penumpang. Oleh karena itu jarak tidak hanya dinyatakan dengan
ukuran jarak lurus di udara yang mudah diukur pada peta (dengan
memperhatikan skala peta), tetapi dapat pula dinyatakan sebagai jarak tempuh
baik yang dikaitkan dengan waktu perjalanan yang diperlukan maupun satuan
biaya angkutan”.

Menurut Suharyono dan Amien (2013: 38) bahwa jarak berpengaruh pada harga dan
juga nilai sewa atau harga tanah. Dari beberapa pengertian di atas jika jarak dikaitkan
dengan tempat kos mahasiswa, maka mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi
Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Lampung akan memilih tempat kos yang jaraknya dekat dari kampus
Universitas Lampung, namun hal tersebut tetap berkaitan dengan harga sewa tempat
kos tersebut. Dalam skripsi Iis Maryamah (2003: 76) jarak tempat kost ke kampus
Universitas Lampung dapat dibagi menjadi tiga kriteria yaitu jarak 100-400 meter
termasuk dekat, jarak 401-800 meter termasuk sedang, jarak 801-1000 meter
termasuk jauh.

17
 

B.

Penelitian yang Relevan

Tabel 2. Penelitian yang Relevan
No.
1.

Peneliti

Judul

Tujuan

Iis
Pemetaan
• Memetakan
Maryamah Harga Kos
Sebaran
Mahasiswa
Harga kos di
yang
Kelurahan
Bermukim
Kampung
di
Baru
Kelurahan
Kecamatan
Kampung
Kedaton
Baru
Kota Bandar
Kecamatan
Lampung.
Kedaton
Kota
Bandar
Lampung
Tahun 2003

Metode

Hasil

Survei

• Harga kos di Kelurahan
Kampung Baru sebagian
besar responden memilih
harga kos Rp 1.000.000,- Rp 1.800.000,- per
tahun yang tergolong
sedang dengan jumlah
responden sebanyak 32
(64,0%), harga kos yang
tergolong murah yaitu ≤
Rp 900.000,- per tahun
sebanyak 12 (24,0%)
responden dan harga kos
yang tergolong mahal ≥
Rp 2.000.000,- per tahun
sebanyak 6 (12,0%)
responden.

• Memetakan
Sebaran
Ukuran
Kamar Kos
di Kelurahan
Kampung
Baru
Kecamatan
Kedaton
Kota Bandar
Lampung.

• Ukuran kamar kos
sebagian besar adalah
sedang yaitu 3x3 m
sebanyak 14 (28,0%)
responden dan yang
berukuran 3x4 m
sebanyak 18 (36,0%)
responden.

• Memetakan
Sebaran
Fasilitas
Tempat yang

• Jika dikaitkan dengan
harga kos fasilitas yang
disediakan di tempat kos
yaitu sebagian besar

18 

 

Tersedia di
Tempat Kos
di Kelurahan
Kampung
Baru
Kecamatan
Kedaton
Kota Bandar
Lampung.

harga kos Rp 1.000.000,- Rp 1.800.000,responden dengan
fasilitas sedang sebanyak
32 (64,0%) responden,
untuk harga kos ≤ Rp
900.000,- fasilitasnya
tidak lengkap sebanyak
12 (24,0%) responden
dan harga kos ≥ Rp
2.000.000,- dengan
fasilitas lengkap
sebanyak 6 (12,0%)
responden.

• Memetakan
Sebaran
Jarak
Tempat Kos
ke kampus
Universitas
Lampung di
Kelurahan
Kampung
Baru
Kecamatan
Kedaton
Kota Bandar
Lampung.

• Jarak tempat kos ke
kampus Universitas
Lampung sebagian besar
sejauh 400 meter
sebanyak 15 (30,0%)
responden dan berjarak
500 meter sebanyak 10
(20,0%) responden dari
50 (100,0%) responden
dan jarak terdekatnya
100 meter dengan
jumlah sebanyak 1
(2,0%) responden.

• Memetakan
Sebaran Asal
Daerah
Mahasiswa
Yang Kos di
Kelurahan
Kampung
Baru
Kecamatan
Kedaton
Kota Bandar
Lampung.

• Asal daerah responden
yang kos di Kelurahan
Kampung Baru berasal
dari dalam Propinsi
Lampung sebagian besar
dari Lampung Utara
sebanyak 8 (16,0%)
responden dan sebagian
besar lagi berasal dari
daerah lain sebanyak 17
(34,0%) responden dan
dari 25 (50%) responden

19 

 

2.

Widi
Haryono

Keadaan
• Untuk
Tempat Kos
mengetahui
Mahasiswa
ukuran
di
kamar kos
Kelurahan
mahasiswa
Rajabasa
di Kelurahan
Kecamatan
Rajabasa
Rajabasa
tahun 2003.
Kota
Bandar
Lampung
• Untuk
Tahun 2003
mengetahui
keadaan
jenis lantai
tempat kos
mahasiswa
di Kelurahan
Rajabasa
tahun 2003.
• Untuk
mengetahui
keadaan
fasilitas yang
tersedia di
tempat kos
mahasiswa
di Kelurahan

yang berasal dari luar
Propinsi Lampung
sebagian besar berasal
dari Jakarta sebanyak 8
(16,0%) responden.
Sebagian lagi berasal
dari Propinsi di luar
Propinsi Lampung
sebanyak 17 (34,0%)
responden dari 25
(50,0%) jumlah
responden keseluruhan
sebanyak 50 (100,0%)
responden.
deskriptif • Sebagian besar
responden (48%)
menempati ukuran
kamar berukuran 3x4
meter, sedangkan jumlah
responden yang
menempati kamar
berukuran 2x3 meter
hanya 2 responden (4%).
• Jenis lantai keramik
telah mendominasi
tempat kos di Kelurahan
Rajabasa. Keadaan ini
menunjukkan bahwa
semakin banyak tempat
kos yang memiliki
kualitas lebih baik.
• Sebanyak 20 responden
(40%) memiliki fasilitas
seperti meja, kursi,
dipan, tergolong kurang
lengkap. 14 responden
(28%) memiliki fasilitas
seperti meja, kursi,
dipan, rak buku, wc,

20 

 

Rajabasa
tahun 2003.

3.

Asih
Mauli

Deskripsi
Kondisi
Tempat Kos
Mahasiswa
UNILA di
Kelurahan
Kampung
Baru
Kecamatan
Kedaton
Kota
Bandar
Lampung
Tahun 2005

tergolong sedang. 10
responden (20%)
memiliki fasilitas seperti
meja, kursi, dipan, kasur,
wc, tergolong sedang. 6
responden (12%)
memiliki fasilitas seperti
meja, kursi, dipan, kasur,
almari, rak buku, wc,
tergolong lengkap.

• Untuk
• Harga sewa kos di
mengetahui
Kelurahan Rajabasa
harga sewa
terendah Rp 600.000,kos bila
dan tertinggi Rp
dihubungkan
2.000.000,- per tahun.
dengan
Harga sewa kos di
ukuran
Kelurahan Rajabasa
kamar, jenis
setiap tahun mengalami
lantai dan
kenaikan, naiknya harga
fasilitas yang
sewa ini berkisar antara
tersedia di
Rp 50.000,- - Rp
tempat kos
100.000,- per tahun.
tahun 2003.
Deskriptif • Jumlah responden
• Untuk
mendeskripsi
berdasarkan jarak ke
kan jarak
kampus UNILA, jarak
tempat kos
dekat yaitu < 400,
mahasiswa
berjumlah 19 responden
UNILA di
(22,35%). Jarak sedang
Kelurahan
400-800 meter,
Kampung
berjumlah 43 responden
Baru
(50,59%). Jarak jauh
Kecamatan
>800 meter sebanyak
Kedaton
23 responden (27,06%).
Kota Bandar
Lampung
dengan
kampus
UNILA.
• Untuk

• Harga kos di Kelurahan

21 

 

mendeskripsi
kan harga
kos
mahasiswa
UNILA di
Kelurahan
Kampung
Baru
Kecamatan
Kedaton
Kota Bandar
Lampung.

Kampung Baru yaitu
tergolong mahal > Rp
2.000.000,-, sebanyak
15 responden (17,65%).
Tergolong sedang Rp
1.000.000,- - Rp
1.900.000,-, sebanyak
58 responden (68,23%).
Tergolong murah < Rp
1.000.000,-, sebanyak
12 responden (14,12%).

• Untuk
mendeskripsi
kan bahan
bangunan
tempat kos
mahasiswa
UNILA di
Kelurahan
Kampung
Baru
Kecamatan
Kedaton
Kota Bandar
Lampung.

• Sebagian besar jenis
lantai di tempat kos
responden adalah
keramik yaitu sebanyak
71 responden (83,53%),
yang menjawab jenis
lantai semen biasa
sebanyak 13 responden
(15,29%) dan yang
menjawab tegel
sebanyak 1 responden
(1,18%). Sebagian besar
atap yang digunakan di
untuk kamar kos di
Kelurahan Kampung
Baru adalah genteng
sebanyak 69 responden
(81,17%), asbes
sebanyak 15 responden
(17,65%) dan seng
sebanyak 1 responden
(1,18%). Bangunan
tempat kos yang ada di
Kelurahan Kampung
Baru termasuk
bangunan permanen
yaitu sebanyak 57
responden (67,06%)
dan yang termasuk semi

22 

 

• Untuk
mendeskripsi
kan ukuran
kamar kos
mahasiswa
UNILA di
Kelurahan
Kampung
Baru
Kecamatan
Kedaton
Kota Bandar
Lampung.
• Untuk
mendeskripsi
kan fasilitas
tempat kos
mahasiswa
UNILA di
Kelurahan
Kampung
Baru
Kecamatan
Kedaton
Kota Bandar
Lampung.
 

permanen sebanyak 28
responden (32,99%).
• Ukuran kamar kos di
Kelurahan Kampung
Baru sebagian besar
adalah berukuran 3x4
meter yaitu sebanyak 40
responden (47,06%),
yang berukuran 3x3
meter sebanyak 14
responden (16,47%),
yang tergolong ukuran
kamar kos kecil
sebanyak 24 responden
(28,24%).
• Fasilitas yang tersedia
di Kelurahan Kampung
Baru tergolong lengkap
sebanyak 15 responden
(17,65%), yang
tergolong sedang
sebanyak 65 responden
(76,47%), yang
tergolong tidak lengkap
sebanyak 5 responden
(5,88%).

23 

 

C.

Kerangka Pikir

Perkembangan permukiman di kota diikuti oleh meningkatnya jumlah penduduk, hal
ini disebabkan karena di kota memiliki berbagai macam fasilitas yang dapat
memenuhi kebutuhan manusia. Rumah adalah tempat tinggal manusia yang
merupakan bagian dari permukiman. Dalam menentukan tempat tinggal pada
dasarnya manusia memilih tempat tinggal yang nyaman, dimana tempat tinggal
tersebut dapat memberikan kemudahan bagi manusia untuk melaksanakan aktivitas
sehari-hari.

Mahasiswa yang menuntut ilmu di perguruan tinggi dan jauh dari kampung halaman
juga memerlukan tempat tinggal, dimana tempat tinggal sementara mahasiswa biasa
disebut dengan tempat kos. Tempat kos ini memiliki fungsi yang sama dengan rumah,
dimana mahasiswa melangsungkan kegiatannya sehari-hari seperti belajar, dan lainlain.

Semakin banyaknya jumlah mahasiswa yang menuntut ilmu di Kota Bandar
Lampung, seperti mahasiswa Universitas Lampung, maka semakin banyak pula
jumlah penduduk, dan semakin banyak pula tempat-tempat kos yang disewakan di
sekitar kampus Universitas Lampung.

Kelurahan Kampung Baru merupakan Kelurahan yang menjadi salah satu tujuan
mahasiswa Universitas Lampung salah satunya adalah mahasiswa Program Studi
Pendidikan Geografi untuk mencari tempat kos. Hal tersebut dikarenakan lokasi

24 

 

Kelurahan Kampung baru dekat dengan Kampus Universitas Lampung dan
penduduknya banyak yang menyediakan tempat kos. Namun, tempat kos di
Kelurahan Kampung Baru memiliki kriteria yang berbeda antara satu tempat kos
dengan tempat kos lainnya. Sehingga, mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi
Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Lampung memiliki tempat kos dengan harga, fasilitas, serta jarak yang
berbeda-beda di Kelurahan Kampung Baru.

Dari uraian di atas dapat dibuat bagan kerangka pikir sebagai berikut:
Mahasiswa Program Studi Pendidikan
Geografi Jurusan P.IPS FKIP Universitas
Lampung

Tempat Kos

Harga Sewa

Fasilitas yang
Tersedia

Jarak ke Kampus
Universitas Lampung

Peta

Gambar 1. Diagram Alur Pemetaan Tempat Kos Mahasiswa Program Studi
Pendidikan Geografi Jurusan P.IPS FKIP Universitas Lampung.
 

 

III. METODOLOGI PENELITIAN

A.

Metodologi Penelitian

Pengertian metodologi menurut The Liang Gie dalam Suharyono dan Amien (2013:
65) bahwa:
“Metodologi diartikan sebagai ilmu tentang metode, studi tentang metode,
khususnya metode ilmiah, yaitu cara-cara yang dipakai untuk mengejar suatu
bidang ilmu. Metodologi diartikan pula sebagai studi mengenai asas-asas dasar
dari penyelidikan, seringkali melibatkan masalah-masalah tentang logika,
penggolongan dan asumsi-asumsi dasar. Selanjutnya juga diartikan sebagai
analisis dan pengaturan secara sistematis mengenai asas-asas dan proses-proses
membimbing suatu penyelidikan ilmiah, atau yang menyusun struktur dari
ilmu-ilmu khusus secara lebih khusus”.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif.
Menurut Arikunto (2010: 3):
“Penelitian deskriptif adalah penelitian yang dimaksudkan untuk menyelidiki
keadaan, kondisi atau hal-hal lain (keadaan, kondisi, situasi, peristiwa,
kegiatan), yang hasilnya dipaparkan dalam bentuk laporan penelitian. Dalam
kegiatan penelitian ini peneliti hanya memotret apa yang terjadi pada diri objek
atau wilayah yang diteliti, kemudian memaparkan apa yang terjadi dalam
bentuk laporan penelitian secara lugas, seperti apa adanya”.

Metode penelitian deskriptif dalam penelitian ini adalah metode bertujuan untuk
membuat peta lokasi tempat kos mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi di
Kelurahan Kampung Baru serta memtakan dan mendeskripsikan harga sewa, fasilitas
yang tersedia dan jarak dari kampus Universitas Lampung.

26 

 

B.

Objek dan Subjek Penelitian

1.

Objek Penelitian

Objek dalam penelitian ini yaitu sebaran tempat kos, harga sewa kos, jarak tempat
kos ke kampus Universitas Lampung, serta fasilitas yang tersedia di tempat kos
tepatnya di Kelurahan Kampung Baru. Sedangkan unit pemetaanya adalah RT di
Kelurahan Kampung Baru.

2.

Subjek Penelitian

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Geografi Jurusan Pendidikan Ilmu
Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung
yang kos di Kelurahan Kampung Baru berjumlah 11

Dokumen yang terkait

FAKTOR-FAKTOR DETERMINAN PRESTASI BELAJAR KOMPUTER AKUNTANSI MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS LAMPUNG

0 8 110

FAKTOR-FAKTOR DETERMINAN PRESTASI BELAJAR KOMPUTER AKUNTANSI MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS LAMPUNG

0 5 107

ANALISIS PELAKSANAAN KEGIATAN WIRAUSAHA MAHASISWA PENDIDIKAN EKONOMI, JURUSAN PENDIDIKAN ILMU SOSIAL, FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS SEBELAS MARET

20 287 112

ANALISIS KOMPETENSI SOSIAL MAHASISWA PENDIDIKAN AKUNTANSI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET TAHUN 2016.

0 0 17

PENGARUH GREEN MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN ADES JURUSAN PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET TAHUN 2013.

0 0 16

Persepsi dan Perilaku Mahasiswa dalam Pendidikan Karakter Studi Kasus di Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret).

0 1 16

Pengajaran Bahasa Inggris Di Jurusan Pendidikan Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Sriwijaya

0 0 8

PENDIDIKAN KIMIA PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN ILMU PENDIDIKAN FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU KEGURUAN UNIVERSITAS LAMPUNG BANDAR LAMPUNG 2015 PRAKATA - SEJARAH FARADAY DAN HESS

0 0 24

Kompetensi Mahasiswa Dalam Merekonstruksi Pembe-Lajaran Terpadu/Tematis (Studi Inkuiri Naturalistik Pada Mahasiswa Semester Enam Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau)

0 0 12

Studi Tentang Kompetensi Mahasiswa dalam Merekonstruksi Pembelajaran Terpadu (Studi Inkuiri Naturalistik pada Mahasiswa Semester Enam Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Riau

0 0 13