Desain Penelitian Definisi Operasional Variabel Penelitian

36

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Desain penelitian adalah cara yang digunakan untuk melaksanakan penulisan ilmiah guna menemukan, menguak kebenaran kebenaran ilmu pengetahuan sehingga dapat dipertanggungjawabkan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dengan menggunakan instrumen berupa angket. Penelitian dilaksanakan di SMP Negeri 2 Lendah, Kabupaten Kulon Progo. Lokasi SMP Negeri 2 Lendah berada di Dusun Temben, Desa Ngentakrejo, Kecamatan Lendah, Kabupaten Kulon Progo, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Populasi yang digunakan sebagai penelitian adalah kelas VIII SMP Negeri 2 Lendah, Kabupaten Kulon Progo. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni. Sebelum penelitian dilaksanakan, peneliti melakukan langkah- langkah menentukan populasi dan sampel penelitian, menyusun instrumen yang berupa angket. Dalam menyusun instrumen dilakukan langkah mendefinisikan konstrak, menyidik faktor, menyusun kisi-kisi dan butir- butir pernyataan, mengkonsultasikan kepada ahli, dan melakukan uji coba instrumen. Setelah melakukan uji coba instrumen kemudian melakukan uji validitas instrumen dan uji reliabilitas instrumen. Setelah uji validitas dan reliabilitas instrumen dilakukan akan diketahui pernyataan-pernyataan yang valid dan reliabel dan dapat digunakan sebagai instrumen penelitian. Langkah selanjutnya melakukan 37 penelitian di SMP Negeri 2 Lendah dengan populasi dan sampel yang digunakan kelas VIII. Setelah penelitian dilaksanakan, langkah selanjutnya pengumpulan data dan analisis data.

B. Definisi Operasional Variabel Penelitian

Variabel dalam penelitian ini adalah minat siswa kelas VIII terhadap pembelajaran bolabasket di SMP Negeri 2 Lendah, Kabupaten Kulon Progo. Adapun definisi operasional variabel dalam penelitian ini adalah kecenderungan dalam diri siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Lendah dalam hal faktor keturunan, faktor lingkungan, orang tua, dan kebiasaanadat yang mempengaruhi minat siswa terhadap pembelajaran bolabasket di sekolah yang diukur dengan angket.

C. Populasi dan Sampel Penelitian