Lokasi, Populasi dan Objek Penelitian 1. Lokasi Penelitian Metode dan Desain Penelitian 1. Metode Penelitian

M.Yoppy Trisandra, 2014 Persepsi Guru Pamong Terhadap Kompetensi Pedagogik Mahasiswa Program Pengalaman Lapangan Ppl Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

BAB III METODE PENELITIAN

A. Lokasi, Populasi dan Objek Penelitian 1. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian yang dilakukan peneliti adalah pada sekolah menengah kejuruan SMK yang berada di kota Bandung dan kota Cimahi yang menjadi tempat mahasiswa melaksanaan Program Pengalaman Lapangan PPL.

2. Populasi dan Objek Penelitian

Populasi pada penelitian ini adalah guru – guru SMK yang diberikan tugas untuk membimbing mahasiswa praktikan program pengalaman lapangan atau yang disebut dengan Guru Pamong. Sedangkan objek yang diteliti pada penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Elektro yang melaksanakan Program Pengalaman Lapangan PPL pada semester genap tahun akademik 20132014. Tabel 3.1 Populasi dan Objek Penelitian NO NAMA SEKOLAH MAHASISWA GURU PAMONG 1 SMK 4 Bandung 13 orang 5 orang 2 SMK 6 Bandung 6 orang 2 orang 3 SMK 12 Bandung 13 orang 8 orang 4 SMK 2 Bandung 10 orang 3 orang 5 SMK 1 Cimahi 25 orang 10 orang Jumlah 67 orang 28 orang M.Yoppy Trisandra, 2014 Persepsi Guru Pamong Terhadap Kompetensi Pedagogik Mahasiswa Program Pengalaman Lapangan Ppl Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

B. Metode dan Desain Penelitian 1. Metode Penelitian

Metode Penelitian diartikan sebagai suatu cara ilmiah untuk mendapatkan data yang valid dengan tujuan tertentu sehingga dapat digunakan untuk memahami, memecahkan, dan mengantisipasi suatu masalah Sugiyono, 2010, hlm. 6. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, yaitu memaparkan atau mendeskripsikan tentang persepsi guru pamong terhadap kompetensi pedagogik mahasiswa program pengalaman lapangan jurusan Pendidikan Teknik Elektro pada pelaksanaan PPL tahun ajaran 20132014. Arikunto 2010, hlm. 3 menjelaskan bahwa penelitian deskriptif adalah penelitian untuk menyelidiki keadaan, kondisi, situasi, peristiwa, kegiatan dan lain –lain, yang hasilnya dipaparkan atau digambarkan dalam bentuk laporan penelitian. Hal ini senada dengan Zainal Arifin dalam Samwiel A. Nugraha, hlm. 50 menjelaskan bahwa “Penelitian deskriptif adalah penelitian yang digunakan untuk mendeskripsikan dan menjawab persoalan-persoalan suatu fenomena atau peristiwa yang terjadi saat ini, baik tentang fenomena dalam variabel tunggal maupun korelasi dan atau pe rbandingan berbagai variabel”.

2. Desain Penelitian

Untuk mempermudah langkah-langkah yang dilakukan dalam suatu penelitian, diperlukan desain penelitian agar penelitian tidak keluar dari ketentuan yang telah ditetapkan, sehingga dapat mencapai tujuan dan hasil yang diharapkan. Adapun desain pada penelitian ini adalah sebagai berikut: M.Yoppy Trisandra, 2014 Persepsi Guru Pamong Terhadap Kompetensi Pedagogik Mahasiswa Program Pengalaman Lapangan Ppl Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Gambar 3.1 Diagram Blok Desain Penelitian

C. Definisi Operasional