Sistem Sensor Rangkaian Komunikasi Serial

Gambar 3.4 Rangkaian Skematik Penerima Pin data pada modul penerima RLP433 yaitu pin 2 dihubungkan langsung pin TXD pin 11 pada IC MAX232. Ketika data dikirim dari stasiun pemancar maka RLP433 penerima ini akan segera menerima data dan meneruskannya ke IC MAX232 untuk dikirimkan ke PC. Pin 1, 6, 7 merupakan Ground dan pin 4, 5 yang merupakan Vcc ini dihubungkan ke sumber tegangan 5 Volt. Dan pin 8 pada RLP433 merupakan antena yang dapat menerima data dari pemancar TLP433.

3.1.4 Sistem Sensor

Sistem sensor yang digunakan untuk mengukur suhu dan kelembaban adalah SHT11 dengan sumber tegangan 5 volt dan komunikasi bidirectional 2-wire. Sistem sensor ini mempunyai 1 jalur data yang digunakan untuk perintah pengalamatan dan pembacaan data. Pengambilan data untuk masingmasing pengukuran dilakukan dengan memberikan perintah pengalamatan oleh mikrokontroler. Port B pin 1 PinB.1 mikrokontroler memberikan perintah pengalamatan pada pin Data SHT11 ”00000101” untuk pengukuran kelembaban relatif dan ”00000011” untuk pengukuran temperatur. SHT11 memberikan keluaran data kelembaban dan temperatur pada pin Data secara bergantian sesuai dengan clock yang diberikan oleh mikrokontroler pada port B pin 0 PinB.0 agar sensor dapat bekerja. Sensor SHT11 memiliki ADC Analog to Digital Converter di dalamnya sehingga keluaran data SHT11 sudah Universitas Sumatera Utara terkonversi dalam bentuk data digital dan tidak memerlukan ADC eksternal dalam pengolahan data pada mikrokontroler. Skema pengambilan data dilihat pada gambar 3.5. Gambar 3.5 Skema Pengambilan Data SHT11

3.1.5 Rangkaian Komunikasi Serial

Untuk komunikasi antara penerima data RLP433 dengan dengan PC Personal Computer digunakan IC MAX232. Penerima dihubungkan dengan MAX232 pada pin T1IN. Sedangkan MAX232 dihubungkan pada PC lewat DB9 pada pin RX kaki 2 DB9. Hubungan antara penerima RLP433 dengan PC Personal Computer dapat dilihat pada gambar di bawah ini. Gambar 3.6 Rangkaian skematik konverter tegangan serial RS232 IC MAX232 adalah IC pengubah level RS232 yang memiliki sebuah charge pump yang bisa menghasilkan tegangan +10 V dan -10 V dari tegangan catu daya 5 V. Universitas Sumatera Utara Tegangan-tegangan ini dihasilkan dengan proses pengisian dan pembuangan 4 buah kapasitor luar yang dihubungkan dengan rangkaian pengganda tegangan internal yang dimiliki oleh IC ini. MAX232 mempunyai 2 penerima RS-232 ke TTL dan 2 pengirim TTL ke RS-232 cukup untuk menghubungkan pin TXD dan RXD port serial PC. Pada rangkaian interfacing port serial ini terdapat RLP433 penerima, dimana pin 2 dari RLP433 penerima dihubungkan langsung dengan pin TXD pin 11 pada IC MAX232. Ketika data dikirim dari stasiun pemancar maka RLP433 penerima ini akan segera menerima data dan meneruskannya ke IC MAX232 untuk dikirimkan ke PC melalui pin 2 dan ground pada DB9. Pin 1, 6, 7 merupakan gnd dan pin 4, 5 yang merupakan Vcc ini dihubungkan ke sumber tegangan 5 Volt. Dan pin 8 pada RLP433 merupakan antena yang dapat menerima data dari pemancar TLP433. 3.1.6 Rangkaian Power Supply Rangkaian skematik power supply dapat dilihat pada gambar 3.4 di bawah ini: Gambar 3.7 Rangkaian Skematik Power Supply Rangkaian power supply berfungsi untuk mensupplay arus dan tegangan ke seluruh rangkaian yang ada. Rangkaian power supply ini terdiri dari dua keluaran, yaitu 5 volt dan 12 volt, keluaran 5 volt digunakan untuk menghidupkan seluruh rangkaian, yaitu rangkaian pada unit pemancar dan unit penerima. Universitas Sumatera Utara Trafo stepdown yang berfungsi untuk menurunkan tegangan dari 220 volt AC menjadi 12 volt AC. Kemudian 12 volt AC akan disearahkan dengan menggunakan dua buah dioda, selanjutnya 12 volt DC akan diratakan oleh kapasitor 2200 μF. Regulator tegangan 5 Volt LM7805CT digunakan agar keluaran yang dihasilkan tetap 5 volt walaupun terjadi perubahan pada tegangan masukannya. LED hanya sebagai indikator apabila PSA dinyalakan. Transistor PNP TIP 42 disini berfungsi sebagai penguat arus apabila terjadi kekurangan arus pada rangkaian, sehingga regulator tegangan LM7805CT tidak akan panas ketika rangkaian butuh arus yang cukup besar. Tegangan 12 volt DC langsung diambil dari keluaran jembatan dioda.

3.1.7 Rangkaian LCD