Teknik Pengumpulan data METODOLOGI PENELITIAN

Penelitian dilakukan dengan menghitung seluruh kebutuhan air sawah irigasi seluas 69,80 Ha dengan memperhatikan jenis, umur dan kebutuhan air per fase masing-masing tanaman.

E. Teknik Pengumpulan data

Teknik pengumpulan data dengan menggunakan metode observasi pengamatan. Metode observasi adalah alat pengumpulan data yang dilakukan dengan cara mengamati dan mencatat secara sistematis gejala-gejala yang diselidiki Narbuko, 2002 : 70. Pengumpulan data yang dilakukan berupa pengumpulan data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data primer dengan pengukuran langsung di lapangan, observasi dan wawancara di lokasi penelitian. Untuk data sekunder teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara menyalin dan mempelajari dalam setiap arsip atau dokumen baik kualitatif maupun kuantitatif yang diperoleh dari hasil penelitian dan instansi terkait. Berikut adalah teknik yang digunakan dalam memperoleh data dalam penelitian : 1. Data Debit Air Digunakan untuk mengetahui debit air saluran irigasi dan efisiensi saluran di daerah penelitian. Data ini diperoleh dengan melakukan pengukuran langsung di lapangan. Dalam melakukan pengukuran debit menggunakan metode kecepatan luas secara aritmatik dengan penampang tengah-tengah. Rumus yang digunakan adalah sebagai berikut : q n = d n 2 v vn b n + b n +1 .............. Seyhan, 1990 : 210 Keterangan : q n = Debit antara vertikal - vertikal n dan n-1 m 3 detik d n = Jeluk vertikal m v vn = Kecepatan rata-rata mdetik b n = Jarak antara vertikal n dan n-1 m b n-1 = Jarak antara vertikal m 2. Data Luas Areal Irigasi Data Luas Baku Areal Irigasi diperoleh dari Kantor Cabang Dinas DPUPK Kecamatan Sawit. Digunakan dalam menghitung kebutuhan air irigasi di daerah penelitian. 3. Data Luas Penggunaan Lahan Data Luas Penggunaan Lahan diperoleh dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Boyolali. 4. Data Pola Pergiliran Tanaman Data Pola penanaman lahan irigasi diperoleh dari Kantor Cabang Dinas Pertanian Kecamatan Sawit, wawancara dan observasi langsung di daerah penelitian. 5. Data Luas Tanam Data luas tanam masing-masing jenis tanaman yang ada di daerah penelitian diperoleh dari Kantor Cabang Dinas Pertanian Kecamatan Sawit, digunakan untuk menghitung kebutuhan air areal irigasi daerah pertanian. 6. Data Fase Pertumbuhan Tanaman Data fase pertumbuhan tanaman diperoleh dari Dinas Pertanian Kabupaten Boyolali. Digunakan untuk menghitung kebutuhan air areal irigasi daerah penelitian. 7. Data Jaringan Irigasi Data Jaringan Irigasi diperoleh melalui peta jaring jalan jembatan skala 1 : 12.500 dari Kantor Cabang DPUPK Kecamatan Sawit. Data jaringan irigasi digunakan untuk menentukan lokasi pengukuran debit air saluran irigasi.

F. Teknik Analisis Data