Aktivitas Pembelajaran Modul guru pembelajar TK SD SMA dan SMK 2016 semua kelompok kompetensi TIK SMA KK G

36 16 17 18 Keterangan : - Pada kolom perbandingan dapat ditambahkan aspek lain yang dibandingkan - Tuliskan nama browser yang dibandingkan 1 : .................................... 2 : .................................... 3 : .................................... 4 : .................................... 5 : .................................... 3 Lembar Kerja 1.3 Memahami penamaan dan aturan penulisan alamat pada web - Mengelompokkan beberapa laman web berdasarkan wilayah, berdasarkan jenis dan aspek lainnya. - Mengunjungi beberapa masing-masing 5 website berdasarkan domain : 1. Negaranya 2. Kategory pendidikan di Indonesia 3. Kategori sekolah di Indonesia 4. Kategori organisasi di Indonesia 5. Kategori pemerintahan di Indonesia 6. Kategori komersial di Indonesia 7. Kategori pendidikan di negara lain 8. Kategori sekolah di negara lain 9. Kategori organiasasi di negara lain 10. Kategori pemerintahan di negara lain 11. Kategori komersial di negara lain - Membuat laporan hasil browsing beberapa situs tersebut disertai dengan capture sreen laman web yang dikunjungi. 37

E. Latihan Kasus Tugas

- Mengenal perangkat keras dan fungsinya untuk keperluan akses web browser 1 Jawablah Pertanyaan Berikut : 1 Jelaskan beberapa cara yang dapat digunakan untuk akses internet 2 Jelaskan arti internet secara teknis 3 Jaringan komputer yang dianggap sebagai awal diciptakannya internet adalah... 4 Jelaskan fungsi internet sebagai media informasi dan komunikasi 5 Jelaskan perangkat apa saja yang digunakan untuk akses internet dengan kabel telepon yang umum digunakan di rumah-rumah 6 Komponen komputer apa saja yang mempengaruhi cepat dan lambatnya akses internet 7 Sebutkan dan jelaskan macam-macam modem yang anda ketahui? 8 Jelaskan perangkat apa saja yang digunakan untuk akses internet di kantor pada umumnya 2 Lengkapilah tabel berikut ini Tabel 2. Daftar istilah dan artinya. KETERANGAN ARTI Dial-up ……………. Interconnected Network ……………. Internet Protocol ……………. GUI ……………. Modem ……………. Kbps ……………. ADSL ……………. Leased Line ……………. VSAT ……………. ISP ……………. 38

F. Rangkuman

Internet awalnya merupakan sarana telekomunikasi yang dirancang untuk kebutuhan militer yang kemudian bertransformasi menjadi sarana utama dalam pertukaran data dan informasi serta untuk kebutuhan komunikasi. Dengan peran internet yang begitu strategis perlu para peserta diklatguru mengidentifikasi keperluan mendasar dalam melakukan aktivitas di internet mulai dari cara mengkoneksikan, cara menggunakan browser, memilih browser yang efektif, mengidentifikasi situs berdasarkan domainnya. pemahaman tentang internet yang dimiliki oleh peserta diklatguru diharapkan mampu untuk memanfaatkan internet sebagai sumber belajar baru yang tentunya mampu digunakan sebagai sarana dalam mendukung proses belajar mengajar di kelas dan kemajuan pendidikan pada umumnya.

G. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Peserta diklat diharapkan mampu menerapkan pemahamannya terhadap materi diklat di sekolah masing-masing dengan berbagi pengetahuan dan pemahaman dengan guru lain dan menerapkan di kelas yang diajarkannya.

H. Kunci Jawaban

A. Menjawab Pertanyaan 1. Cara yang dapat digunakan untuk akses internet : - Dial Up Connection yaitu koneksi ke internet yang bersifat sementara menggunakan sarana line telepon atau Jaringan selular - Dedicated Connection, yaitu koneksi ke internet yang bersifat menetap berlangsung setiap saat sepanjang hari menggunakan Leased line, ADSL, TV cable, gelombang radio dan satelit. 2. Internet adalah sistem komunikasi global yang menghubungkan beberapa komputer dan jaringan-jaringan komputer di seluruh dunia, yang saling berinteraksi 3. ARPANet Advanced Research Projects Agency Network 4. Fungsi internet sebagai media informasi dan komunikasi adalah : - Sebagai sarana komunikasi, Internet memungkinkan terjadinya komunikasi yang super cepat antara suatu pihak dengan pihak lainnya, tanpa mengenal batasan ruang dan waktu. 39 - Sebagai sumber Informasi, karena begitu banyaknya komputer yang terhubung ke Internet, dimana masing-masing komputer memiliki kandungan informasinya sendiri-sendiri, maka gabungan seluruh informasi di Internet sangatlah luar biasa. Internet merupakan sumber informasi yang melimpah hampir tanpa batas yang terus berkembang seiring dengan makin berkembangnya Internet itu sendiri. - Dapat digunakan sebagai kolaborasi, kolaborasi disini adalah suatu proses menyelesaikan suatu pekerjaan secara bersama-sama team- work. Anggota tim bisa terdiri dari berbagai macam ahli dari berbagai bidang yang tersebar di berbagai negara di dunia. Internet merupakan media yang sangat membantu suatu kolaborasi yang biasanya terhambat oleh ruang dan waktu. Melalui Internet kita dapat melakukan suatu konferensi conference dengan berbagai pihak di mana pun mereka berada. Kita bahkan dapat mengerjakan suatu pekerjaan secara bersamaan melalui Internet. 5. Perangkat untuk koneksi internet via telepon adalah : - Komputerlaptop - Modem internaleksternal dan aplikasi driver modem - Line telepon 6. Komponen yang mempengaruhi kecapatan akses internet adalah : - Bandwith internet yang digunakan, makin tinggi bandwithnya makin cepat koneksi internetnya - Media transmisinya kabel, radiowifi, satelit, fibel optic dll - Komputer processor, RAM, Hardiks, VGA - Arsitektur LAN untuk yang dedicated connection. 7. Macam-macam modem : - Modem dial up internal dan eksternal - Modem ADSL - Modem Kabel - Modem GSM - Modem CDMA 8. Di Kantor umumnya menggunakan dedicated connection, di mana peralatan yang umum digunakan adalah : - Komputer, laptop 40 - Router - Switch - Server - Jaringan komputer LAN baik yang kabel maupun tanpa kabelwireless - Provider koneksi internet. B. Melengkapi Tabel 2. Daftar istilah dan artinya. KETERANGAN ARTI Dial-up Jenis komunikasi antar komputer dengan menggunakan saluran telepon dan modem. Interconnected Network Merupakan jaringan global yang menghubungkan komputer satu dengan lainnya diseluruh dunia Internet Protocol Protokol lapisan jaringan GUI Antarmuka pengguna berbasis grafis Modem Modulator demodulator, mengubah sinyal digital ke analog dan analog ke digital Kbps Kilo bit per second KBps Kilo byte per second ADSL Asymmetric digital subscribe linedial up Leased Line saluran koneksi telepon permanen antara dua titik disediakan perusahaan telekomunikasi publik. VSAT Very Small Aperture Terminal adalah stasiun penerima sinyal dari satelit dengan antena penerima berbentuk piringan diameter kurang dari tiga meter ISP Internet Service Provider = Penyedia Jasa Internet