Sarana Pendukung Jurusan Kimia

43 Kelompok Minat Penelitian Kimia Teori dan Komputasi Ketua : Dr.rer.nat. Ria Armunanto, M.Si. Sekretaris : M.Fajar Pradipta, S.Si., M.Eng. Anggota: ● Prof. Dr. rer. nat. Harno Dwi Pranowo, M.Si. ● Drs. Iqmal Tahir, MSi. Fokus Penelitian: ● Simulasi larutan ● Rancang obat ● Pemodelan semikonduktor ● Pemodelan Supramolekul Beberapa contoh publikasi: ● Ria Armunanto, et al., Structure and Dynamics of Au+ Ion in Aqueous Solution: ab initio QMMM MD Simulations J. of Am.. Chem.. Soc., 2004, 1268: 2582-2587. ● Iqmal Tahir, et al., Analisis Hubungan Kuantitatif Struktur Elektronik dan Aktivitas Antimutagen Senyawa Turunan Benzalaseton dengan Pendekatan Principal Component Regression, Indon. J. of Chem., 2004, 4 1: 68-75 ● Harno D. Pranowo et al., The Structure of Co2+ in Liquid Ammonia: Monte Carlo Simulation including Three-Body Correction, Chem.Phys, 2006324:573-578

D. Sarana Pendukung

Dalam menjalankan misinya Jurusan Kimia FMIPA UGM dilengkapi dengan fasilitas pendukung yang cukup memadai, antara lain: Sarana perkuliahan Sarana perkuliahan dikelola oleh Sub Bagian Akademik FMIPA UGM. Total luas ruang kuliah ang tersedia adalah 2130 m2 terdiri atas 24 ruangan kuliah yang mampu menampung antara 40-170 mahasiswa. Setiap ruangan mempunyai fasilitas OHP dan white board, sedangkan 6 25 ruangan di antaranya merupakan ruangan ber-AC dilengkapi dengan peralatan ICT LCD dan koneksi internet. Jurusan kimia juga mempunyai ruangan multimedia seluas 100 m2 yang dilengkapi berbagai fasilitas audio visual dan ICT. Laboratorium Sebagai sarana penelitian dan pelaksanaan praktikum, Jurusan kimia mepunyai fasilitas laboratorium dengan luas area sebesar 3093 m2. Laboratorium yang ada di Jurusan Kimia adalah: ● Laboratorium Kimia Dasar, yang digunakan untuk keperluan praktikum bagi mahasiswa tahun pertama, bukan hanya mahasiswa jurusan kimia, tetapi juga mahasiswa dari berbagai fakultas eksakta di lingkungan UGM. Laboratorium kimia dasar dilengkapi dengan berbagai alat gelas, magnetik stirer, oven digital, timbangan analitik, calorimeter dan spektrofotometer UV-Vis, refrigerator dan freezer. ● Laboratorium Kimia Analitik, digunakan untuk kegiatan praktikum dan penelitian. Selain mempunyai fasilitas lab dasar, laboratorium ini dilengkapi dengan instrumentasi seperti AAS Atomic Absortion Spectrometer, X-Ray Defractometer, Auto Distilling Apparatus, Inkubator BOD, Centrifuge, Differential Thermal Analysis, Ion meter, Thermal Gravimetric Analysis, Turbidimeter, pH meter, Spektrofotometer UV-Vis, Analytical Balance, Analytical Mills, elektroforesis dan lain lain. ● Laboratorium Kimia Anorganik digunakan untuk kegiatan praktikum dan penelitian. Laboratorium ini dilengkapi dengan instrumentasi seperti AAS Perkin Elmer 3110, Distilling Apparatus GFL 2008, Spectrofotometer Jenway 6105 dan Spectronik 20, Conductivytimeter Horiba, Furnace Muffle Naberthem, pH meter Orion 710 A, Timbangan listrik Mettler AE 163 Buku Panduan Akademik 20112012 FMIPA UGM 44 dan Mettler AT 200, Oven, Binder dan Fisher S 655F, Inkubator Sybron 19200, Centrifuge, Ball Grinding Mill, Rotavapor, Thermostat dan lain lain ● Laboratorium Kimia Fisika digunakan untuk kegiatan praktikum dan penelitian. Laboratorium ini dilengkapi dengan instrumentasi seperti Spektrofotometer UV-Reflectance, Bomb Calorimeter Shimadzu, GC-Perkin Elmer, Timbangan listrik, Thermostat, pH Meter, Polarimeter, Refractometer, Centrifuge, Tanur, Tanur Tabung, Viskosimeter, Sieve Shaker, Konduktometer dan lain lain ● Laboratorium Organik dan Biokimia digunakan untuk kegiatan praktikum dan penelitian. Laboratorium ini dilengkapi dengan instrumentasi seperti TLC scanner CAMAG 3, Milton Roy Spectronic 3000 Array dan Spectronic 20, FTIR spectrophotometer Paragon 1000PC Perkin Elmer, FTIR spectrophotometer 8201PC Shimadzu, High Performance Liquid Chromatograph HPLC-UV Vis RID LC-10AD Shimadzu , HPLC-UV Vis RID LC Series 200LC Perkin Elmer, H NMR JNM-MY 60 JEOL, Gas Chromatography GC HP 5890 Seri II FIDTCD, GC HP 5890 Seri II ECD, GC HP 5890 Seri II FPD, GC GC148 Shimadzu FID, Gas Chromatography Mass Spectroscopy GCMS: GC17A MSQP 5000 Shimadzu, GCMS: GC2010 MSQP 2010S Shimadzu, Refractometer, Polarimeter, Electrothermal stirrer mantle, Evaporator buchi, Aquadest distilling apparatus, pH meter, Flexible electric heating tape, Alat refluks, Alat distilasi fraksinasi dengan vigreux, Soxhlet extraction apparatus, Alat penyaring buchner, Cool room dan lain lain ● Laboratorium Kimia Komputasi AIC: Austrian-Indonesian Center for Computational Chemistry dengan fasilitas antara lain Komputer Komputasi dengan software terbaru bidang kimia seperti Hyperchem7, Gaussian 98, Autodock. Selain itu juga tersedia Komputer pengetikan, Komputer Internet, Server, printer dan scanner. Perpustakaan Fasilitas perpustakaan yang secara langsung mendukung proses pembelajaran di Jurusan Kimia adalah Perpustakaan Pusat UGM, Perpustakaan FMIPA dan Perpustakaan Jurusan Kimia UGM. Perpustakan FMIPA UGM mencakup area seluas 450 m2 sedangkan Perpustakaan Jurusan Kimia UGM mempunyai luas 75 m2. Terdapat 3,365 judul buku dan jurnal di perpustakaan FMIPA UGM, sedangkan perpustakaan jurusan kimia UGM mempunyai koleksi 1623 judul 2290 kopi berbagai texkbook kimia, dan 109 judul 4044 kopi back issued jurnal. Selain itu tersedia juga berbagai koleksi pendukung seperti skripsi, thesis, disertasi, dan laporan riset. Fasilitas internet Semua area di FMIPA UGM merupakan hot spot yang dapat digunakan untuk mengakses internet secara wireless. Seluruh ruangan dosen terhubung dalam jaringan LAN yang mempunyai akses ke internet. Student Internet Center SIC merupakan fasilitas internet bagi mahasiswa yang dikelola FMIPA dengan kuota pemakaian tertentu, dimana pembiayaan akses mahasiswa sudah tercakup dalam BOP yang dibayarkan. Buku Panduan Akademik 20112012 FMIPA UGM 46

E. Program Studi Kimia