Analisis Koding Pada Web Admin

2. Analisis Koding Pada Web Admin

Gambar 4.89 Tampilan Koding Halaman Login Admin Tampilan koding di atas merupakan koding untuk memproses login admin pada sistem web admin agar dapat masuk ke halaman admin sekolah. Bagian pertama merupakan koding halaman index yang di dalamnya terdapat form login admin yang berguna untuk memasukkan username dan password admin. Bagian kedua merupakan koding login admin yang berfungsi untuk memproses username dan password yang dimasukkan dari form login admin tadi. Hasil dari proses ini adalah admin akan dibawa masuk ke halaman beranda admin. Gambar 4.90 Tampilan Koding Halaman Daftar Admin Tampilan koding di atas merupakan koding daftar admin untuk menampilkan nama-nama admin serta data-datanya masing-masing. Bagian pertama merupakan bagian dari daftar admin yang berisi proses session login, dimana jika session-nya tidak ada, maka user tidak boleh masuk ke halaman admin, sedangkan jika ada, maka user dapat mengubah, menambah, dan menghapus data. Bagian kedua merupakan bagian dari halaman daftar admin yang berguna untuk menampilkan data-data admin. Hasil dari koding ini adalah admin akan dapat mengoperasikan sistem akademik dari web sekolah. Gambar 4.91 Tampilan Koding Halaman Daftar Siswa Tampilan koding di atas merupakan koding daftar siswa untuk menampilkan data nama-nama siswa. Bagian pertama merupakan bagian dari daftar siswa yang berada pada proses session login admin, dimana jika session-nya tidak ada, maka user tidak boleh masuk ke halaman admin, sedangkan jika ada, maka user dapat mengubah, menambah, dan menghapus data siswa. Bagian kedua merupakan bagian dari halaman daftar siswa yang berguna untuk menampilkan data-data siswa. Hasil dari koding ini adalah admin akan dapat mengoperasikan data-data siswa. Gambar 4.92 Tampilan Koding Halaman Daftar Nilai Siswa Tampilan koding di atas merupakan koding daftar nilai siswa untuk menampilkan data nilai siswa. Bagian pertama merupakan koding dari form tambah data nilai siswa yang hasilnya diperlihatkan pada daftar nilai siswa di bawahnya. Bagian kedua merupakan koding dari form daftar nilai siswa yang berguna untuk menampilkan data nilai siswa. Hasil dari koding ini adalah admin akan dapat mengoperasikan data nilai siswa. Untuk koding-koding pada halaman lainnya dalam web admin prinsipnya hampir sama dengan koding-koding yang ini dan sebelumnya sehingga analisis kodingnya tak perlu dibahas secara detail.

4.4.2 Pengujian