Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dipaparkan di atas, pokok permasalahan yang diangkat dalam skripsi ini dapat dirumuskan sebagai berikut : 1. Bagaimana cara menggunakan detektor fotoakustik berbasis laser CO 2 dalam pengukuran konsentrasi gas etilen hasil emisi sepeda motor. 2. Bagaimana cara mengeliminasi faktor pengganggu dalam pengukuran konsentrasi gas etilen hasil emisi sepeda motor.

C. Batasan Masalah

1. Pengukuran konsentrasi gas etilen hasil emisi sepeda motor tersebut dilakukan dengan menggunakan detektor fotoakustik berbasis laser CO 2 yang terdapat di Laboratorium Analisa Kimia Fisika Pusat, Universitas Sanata Dharma. 2. Untuk mengeliminasi faktor pengganggu dalam pengukuran gas etilen hasil emisi sepeda motor digunakan metode penapisan filter.

D. Tujuan Penelitian

1. Dapat memahami cara kerja detektor fotoakustik berbasis laser CO 2 . 2. Dapat mengaplikasikan detektor fotoakustik berbasis laser CO 2 dalam pengukuran konsentrasi gas etilen hasil emisi sepeda motor. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 3. Dapat menapis faktor pengganggu dalam pengukuran konsentrasi gas etilen hasil emisi sepeda motor menggunakan detektor fotoakustik berbasis laser CO 2 .

E. Manfaat Penelitian

1. Memberikan informasi tentang aplikasi detektor fotoakustik berbasis laser CO 2 dalam pengukuran konsentrasi gas etilen hasil emisi sepeda motor. 2. Memberikan informasi tentang penapisan faktor pengganggu dalam pengukuran konsentrasi gas etilen hasil emisi sepeda motor menggunakan detektor fotoakustik berbasis laser CO 2 . 3. Metode dan hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi penelitian selanjutnya, khususnya bagi penelitian tentang polutan hasil emisi kendaraan bermotor dengan menggunakan detektor fotoakustik. 4. Memberikan informasi tentang konsentrasi C 2 H 4 di udara sebagai hasil emisi sepeda motor. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

F. Sistematika Penulisan