Manajemen Sumber Daya Manusia MSDM PT. Aseli Dagadu Djokdja Perekrutan Karyawan

3. Focus Group Discussion FGD dan Depth Interview Pada pelaksanaan FGD peserta dibagi menjadi kelompok-kelompok, FGD ini bertujuan untuk menilai aspek keterlibatan dalam proses diskusi, kualitas idependapat, kemapuan mengatasi perbedaan pendapat, dan sikap yang muncul apakah cenderung kooperatifkompetitif. Depth Interview, kriteria penilaian pada tahap ini berbeda dengan fornt interview sebelumnya. Hal ini bertujuan agar sasaran penilaian lebih jelas. Pada waktu depth interview, tim Oblong Training OT akan menilai berdasarkan hasil tes psikologi peserta dan kemampuan yang diungkap dalam wawancara. 4. Management Interview Tujuan penilaian dari tahapan ini adalah: komunikasi dan pencintraan diri smart, smile, Jogja yang akan dilakukan oleh pihak manajemen serta kemampuan beradaptasi dan daya tahan terhadap stres peserta. 5. In door dan out door training Seleksi ini bertujuan untuk membangun kebersamaan antar individu dalam sebuah tim agar lebih kenal satu sama lain dan menjadi satu kesatuan yang solid. Selain itu juga untuk melihat dinamika kelompok yang sesungguhnya ketika mereka lelah kemudian dihadapkan kepada suatu masalah, sifat dan karakter masing-masing individu akan terlihat. 6. Magang on the job training On the job training merupakan tahap terakhir dari proses seleksi. Pada pelaksanaanya peserta calon garda depan diwajibkan mengikuti magang selama 8 shift dalam satu minggu. Tujuannya adalah peserta dapat belajar memahami dan mengaplikasikan penggunaan price-list, produk knowledge, sosialisasi, tanggung jawab, performance, kerjasama dan yang terakhir adalah melayani konsumen lakon serta back up lakon. Seleksi untuk departemen operasional atau karyawan kantor hampir sama, perbedaannya adalah tidak terdapat tahap FGD, In door dan out door tarining. Namun dalam departemen ini terdapat seleksi dalam bentuk presentasi dan diskusi. Presentasi dan diskusi ini dilakukan dengan manajer departemen tujuannya adalah untuk mengetahui pemahaman mengenai spesifik pekerjaan yang nantinya akan menjadi pekerjaannya.